mendagri melantik eselon i 02 juli 2015berita

Mendagri Lantik 11 Pejabat Eselon I
Kamis, 02 Juli 2015 08:42:02 | Berita Kemendagri

JAKARTA - Kementerian Dalam Negeri (Kemdagri) menggelar pelantikan pejabat
pimpinan tinggi madya. Berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 90/M Tahun 2015 dan
Nomor 102/M Tahun 2015, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo melantik
sebanyak 11 orang pejabat tinggi madya. "Ini adalah pelantikan pejabat eselon I tahap
pertama. Bayangan saya, memilih pejabat eselon I dan II mudah, tetapi dengan
Undang-Undang Nomor 5/2014 tentang Aparatur Sipil Negara, tahapan-tahapan ini
baru selesai," kata Tjahjo dalam sambutannya pada pelantikan di Gedung Sasana
Bhakti Praja, Kemdagri, Jakarta, Rabu (1/7).
Meski begitu, dia mengingatkan bahwa pejabat yang baru dilantik masih berpotensi
diganti. "Hari ini yang dilantik pun, mungkin Agustus-September akan diganti. Karena
memang belum selesai pentahapannya," ujarnya. Dia menambahkan, masih terdapat
lima hingga enam pejabat eselon I yang dilantik setelah Agustus. Berikut 11 orang yang
dilantik beserta jabatannya:
1. Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum, Soedarmo
2. Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan, Agung Mulyana S
3. Direktur Jenderal Otonomi Daerah, Sumarsono
4. Direktur Jenderal Bina Pemerintahan Desa, Nata Irawan
5. Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah, Reydonnyzar Moenek

6. Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Zudan Arif Fakrulloh
7. Staf Ahli Bidang Hukum dan Kesatuan Bangsa, Didik Suprayitno
8. Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Suhajar Diantoro
9. Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Hubungan antar Lembaga, Nuryanti
10. Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Hamdani
11. Staf Ahli Bidang Aparatur dan Pelayanan Publik, Irman