PENGARUH PENGGUNAAN HUTANG TERHADAP PROFITABILITAS :Studi Kasus Laporan Keuangan PT. Bumi Resources Tbk. Periode 2007 – 2011.

(1)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

No. 262/UN40.FPEB.1.PL/2013

PENGARUH PENGGUNAAN HUTANG TERHADAP

PROFITABILITAS

(Studi Kasus Laporan Keuangan PT. Bumi Resources Tbk. Periode 2007 – 2011)

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Menempuh Ujian Sidang Sarjana Pendidikan Pada

Program Studi Pendidikan Manajemen Bisnis

Oleh:

PUSPA DEWI YULIANTY 0800423

FAKULTAS PENDIDIKAN EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA


(2)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

PENGARUH PENGGUNAAN HUTANG TERHADAP

PROFITABILITAS

(Studi Kasus Laporan Keuangan PT. Bumi Resources Tbk. Periode 2007 – 2011)

Oleh :

Puspa Dewi Yulianty 0800423

Sebuah skripsi yang diajukan untuk memenuhi salah satu syarat Memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Manajemen Bisnis

Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis

© Puspa Dewi Yulianty Universitas Pendidikan Indonesia

Mei 2013

Hak Cipta dilindungi undang-undang.

Skripsi ini tidak boleh diperbanyak seluruhya atau sebagian, dengan dicetak ulang, difoto kopi atau cara lainnya tanpa ijin dari penulis.


(3)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu PERNYATAAN KEASLIAN ISI SKRIPSI

Dengan ini Saya menyatakan bahwa skripsi dengan judul “Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT. Bumi Resources Tbk. Periode 2007 – 2011) beserta isinya

adalah benar-benar karya Saya sendiri, dan Saya tidak melakukan penjiplakan atau pengutipan dengan cara-cara yang tidak sesuai dengan etika keilmuan yang berlaku dalam masyarakat keilmuan.

Atas pernyataan ini, Saya siap menanggung risiko atau sanksi yang dijatuhkan kepada Saya apabila dikemudian hari, terdapat adanya pelanggaran terhadap etika keilmuan dalam karya Saya ini, atau ada klaim dari pihak lain terhadap keaslian karya Saya ini.

Bandung, Mei 2013 Yang membuat Pernyataan

Puspa Dewi Yulianty NIM.0800423


(4)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

LEMBAR PENGESAHAN

PENGARUH PENGGUNAAN HUTANG TERHADAP PROFITABILITAS

(Studi Kasus Laporan Keuangan PT. Bumi Resources Tbk. Periode 2007 – 2011)

Skripsi ini Disetujui dan Disahkan oleh:

Mengetahui,

Pembimbing II

Imas Purnamasari, S.Pd., M.M. NIP. 19770512 200112 2 001 Pembimbing I

Dr. Rozmita Dewi Yuniarti, S.Pd., M.Si. NIP. 19710629 200604 2 001

Ketua Program Studi Pendidikan Manajemen Bisnis

Dr. Lili Adi Wibowo, S.Sos., S.Pd., M.M. NIP. 19690404 199903 1 001

Tanggung Jawab Yuridis Ada Pada Penulis

Puspa Dewi Yulianty NIM. 0800423 Dekan Fakultas

Pendidikan Ekonomi dan Bisnis Universitas Pendidikan Indonesia

Dr. H. Edi Suryadi, M.Si. NIP. 19600412 198603 1 002


(5)

i

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu ABSTRAK

Puspa Dewi Yulianty (0800423), Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT. Bumi Resources Tbk. Periode 2007 - 2011), di bawah bimbingan Dr. Rozmita Dewi Yuniarti, S.Pd.,

M.Si dan Imas Purnamasari, S.Pd., M.M.

PT. Bumi Resources Tbk. adalah perusahaan market leader di industri batubara nasional. Permasalahan yang dianalisis dalam penelitian ini adalah penurunan profitabilitas. Penurunan tersebut menunjukkan adanya kinerja keuangan perusahaan yang menurun, dengan demikian kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba juga ikut menurun. Terdapat beberapa faktor yang menyebabkan penurunan profitabilitas pada PT. Bumi Resources Tbk. Salah satu penyebabnya adalah penggunaan hutang yang terlalu besar dan pengelolaannya yang kurang dimaksimalkan oleh perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran dan pengaruh pengggunaan hutang yang diukur dengan Debt Equity Ratio (DER) terhadap profitabilitas yang diukur dengan Return On Equity (ROE). Objek penelitian ini adalah laporan keuangan PT. Bumi Resources Tbk. periode 2007 - 2011. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dan penelitian verifikatif, dan desain penelitian time series design. Analisis statistik yang digunakan adalah regresi linier sederhana dengan tingkat

signifikansi α = 5 % menggunakan alat bantu program SPSS 17.0 for Windows.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan hutang memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap profitabilitas.


(6)

ii

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu ABSTRACT

Puspa Dewi Yulianty (0800423), Influence the Use of Debt to Profitability (Case Study Financial Statements of PT. Bumi Resources Tbk. Period 2007 - 2011), under the guidance of Dr. Rozmita Dewi Yuniarti, S.Pd., M.Si and Imas Purnamasari, S.Pd., M.M.

PT. Bumi Resources Tbk. is one of market leader in the national coal industry. The problems that analyzed in this study are a decrease in the profitability of PT. Bumi Resources Tbk. The decrease in the profitability indicates a company's financial performance it’s also declined, thus the company's capability to generate earnings also decreased. There are several factors that caused the profitability decline in PT. Bumi Resources Tbk. It’s determined by the company’s incompetence that cannot optimize the used of debt. The study was conducted in order to describe and analyze the effect of used debt by using variable debt to equity ratio (DER) on profitability by using the variable return on equity (ROE). The object of this research is financial statements of PT. Bumi Resources Tbk. period 2007 – 2011. The type of research is descriptive research and verification research, the research design is time series design. The statistical analysis used simple linear regression with a significance level α = 5% using the tools of SPSS 17.0 for Windows. The results showed that the used of debt by using a variable debt to equity ratio (DER) had a negative and significant effect on profitability.


(7)

iii Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu DAFTAR ISI

ABSTRAK ... i

ABSTRACT ... ii

KATA PENGANTAR ... iii

UCAPAN TERIMA KASIH ... iv

DAFTAR ISI ... viii

DAFTAR TABEL ... xi

DAFTAR GAMBAR ... xii

DAFTAR LAMPIRAN ... xiii

BAB I PENDAHULUAN ... 1

1.1 Latar Belakang Penelitian ... 1

1.2 Identifikasi Masalah ... 10

1.3 Rumusan Masalah ... 12

1.4 Tujuan Penelitian... 12

1.5 Kegunaan Penelitian ... 12

BAB II KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN DAN HIPOTESIS ... 14

2.1 Kajian Pustaka ... 13

2.1.1 Konsep Penggunaan Hutang ... 13

2.1.1.1 Konsep Penggunaan Hutang dalam Keputusan Pembiayaan Perusahaan dan Kebijakan Pendanaan ... 13

2.1.1.2 Pengertian Penggunaan Hutang (Leverage) ... 16

2.1.1.3 Jenis-Jenis Penggunaan Hutang (Leverage) ... 18

2.1.1.4 Rasio Penggunaan Hutang (Leverage) ... 26

2.1.1.5 Debt Equity Ratio (DER) sebagai Pengukuran Penggunaan Hutang (Leverage) ... 31


(8)

iv Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

2.1.2.1 Pengertian Profitabilitas... 33

2.1.2.2 Jenis-Jenis Profitabilitas ... 35

2.1.2.3 Rasio Profitabilitas... 36

2.1.2.4 Return On Equity (ROE) sebagai Pengukuran Profitabilitas ... 41

2.1.3 Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas ... 44

2.1.4 Orisinilitas Penelitian ... 46

2.2 Kerangka Pemikiran ... 53

2.3 Hipotesis ... 58

BAB III METODE PENELITIAN ... 60

3.1 Objek Penelitian ... 60

3.2 Metode Penelitian... 60

3.2.1 Jenis Penelitian dan Metode yang Digunakan ... 60

3.2.2 Operasionalisasi Variabel... 62

3.2.3 Jenis dan Sumber Data ... 64

3.2.4 Populasi dan Sampel ... 65

3.2.4.1 Populasi ... 65

3.2.4.2 Sampel ... 65

3.2.4.3 Teknik Penarikan Sampel ... 65

3.2.5 Teknik Pengumpulan Data ... 67

3.2.6 Rancangan Analisis Data dan Uji Hipotesis ... 68

3.2.6.1 Rancangan Analisis Data ... 68

3.2.6.2 Uji Hipotesis ... 69

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ... 75

4.1 Gambaran Objek Penelitian ... 76

4.1.1 Sejarah Singkat PT. Bumi Resources Tbk ... 76

4.1.2 Visi dan Misi ... 79

4.2 Gambaran Penggunaan Hutang PT. Bumi Resources Tbk ... 80


(9)

v Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

4.4 Keterkaitan Penggunaan Hutang terhadap Profitabilitas

PT. Bumi Resources Tbk ... 88

4.5 Temuan Hasil Penelitian ... 96

4.5.1 Temuan Hasil Penelitian Bersifat Teoritis ... 96

4.5.2 Temuan Hasil Penelitian Bersifat Empiris ... 99

4.6 Implikasi Hasil Penelitian Terhadap Pengembangan Pendidikan Manajemen Bisnis ... 101

BAB V KESIMPULAN DAN REKOMENDASI ... 105

5.1 Kesimpulan... 105

5.2 Rekomendasi ... 106

DAFTAR PUSTAKA ... 108


(10)

vi Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu DAFTAR TABEL

No. Tabel

Judul Tabel Hal

1.1 Total Produksi Perusahaan Tambang Batubara Terbesar di

Indonesia Periode Tahun 2007 - 2011... 5

2.1 Definisi Profitabilitas ... 33

2.2 Definisi Rasio Profitabilitas ... 36

2.3 Hasil Penelitian yang Berkaitan ... 46

3.1 Operasionalisasi Variabel ... 63

3.2 Jenis dan Sumber Data ... 64

4.1 Data Penggunaan Hutang PT. Bumi Resources Tbk. Tahun 2007 - 2011... 79

4.2 Data Profitabilitas PT. Bumi Resources Tbk. Tahun 2007 – 2011 ... 83

4.3 Hasil Perhitungan Uji Kelinearan Regresi ... 89

4.4 Hasil Perhitungan Estimasi Regresi Linear Sederhana ... 91

4.5 Pengujian Hipotesis ... 93


(11)

vii Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu DAFTAR GAMBAR

No. Gambar

Judul Gambar Hal

1.1 Laju Pertumbuhan PDB Sektor Pertambangan Atas dasar

Harga Kostan 2000 (Triliun Rupiah) Periode 2006-2011 ... 3

1.2 Perkembangan Profitabilitas Perusahaan Batubara Nasional

Tahun 2007-2011 ... 6

2.1 Kedudukan Debt Ratio, Deb Equity, Times Interested

Earned Ratio, dan Fixed Charge Coverage Ratio ... 28

2.2 Kerangka Pemikiran Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap

Profitabilitas ... 57

2.3 Hubungan Variabel Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap

Profitabilitas ... 58

4.1 Jumlah Total Debt to Equity Ratio (DER) PT. Bumi

Resources Tbk. Tahun 2007 - 2011 ... 81

4.2 Return On Equity (ROE) PT. Bumi Resources Tbk. Tahun


(12)

viii Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 : Laporan Keuangan PT. Bumi Resources Tbk. Periode 2007 – 2011

Lampiran 2 : Hasil Perhitungan Regresi Linear Sederhana Lampiran 3 : Rekapitulasi Bimbingan Skripsi

Lampiran 4 : Berita Acara Perbaikan Skripsi Lampiran 5 : Daftar Riwayat Hidup


(13)

1 Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Penelitian

Kondisi ekonomi Indonesia tidak terlepas dari pengaruh kondisi global yang masih diwarnai krisis keuangan yang terjadi di Amerika Serikat dan Kawasan Eropa. Perkembangan perekonomian global yang masih cenderung melemah berdampak pada prospek perekonomian tahun 2013 yang diperkirakan tumbuh lebih rendah dibandingkan tahun sebelumnya. Lebih rendahnya pertumbuhan ekonomi dunia di tahun 2012 terutama disebabkan oleh lambatnya laju pertumbuhan di negara-negara maju melalui penurunan harga komoditas dan volume perdagangan negara-negara emerging markets Asia. Kalangan investor memperkirakan, perekonomian zona euro kembali resesi tahun ini. Dampak aliran modal keluar inilah yang perlu diwaspadai karena dapat menurunkan confidence terhadap perekonomian Indonesia. Dampak negatif krisis utang Eropa terhadap seluruh dunia akan mengganggu pertumbuhan ekonomi dunia. (Sumber: Departemen Riset dan Kebijakan Ekonomi Bank Indonesia, Desember 2012)

Krisis Global akan mempengaruhi inflasi domestik dimana arah dan gelombangnya tergantung pada beberapa hal seperti perubahan harga komoditas, perubahan nilai tukar dan imported inflation. Dampak terhadap ekonomi domestik akan terasa pada sektor riil dimana volume dan nilai ekspor dapat mengalami penurunan, investasi menurun dan pendapatan masyarakat melemah. Biro Pusat


(14)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

2

Statistik (BPS) pada tanggal 6 Februari 2013 mengumumkan realisasi pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) tahun 2012 menurun sebesar 6,23% dibandingkan dengan tahun 2011 sebesar 6,5%. Kinerja ekspor periode Januari-April 2012 melemah diakibatkan oleh menurunnya permintaan negara-negara mitra dagang utama Indonesia terhadap ekspor barang-barang non-migas, seperti Jepang, Amerika Serikat, Singapura, Malaysia, Korea Selatan, dan Thailand yang diikuti dengan penurunan harga komoditas. Melambatnya kinerja ekspor Indonesia merupakan dampak langsung dan tidak langsung dari melambatnya perekonomian dunia.

Berada di titik pertemuan 3 lempeng tektonik; Eurasian, Samudra Hindia, dan Samudra pasifik, dengan struktur geologis yang unik tersebut, Indonesia menyimpan kekayaan cadangan energi dan mineral yang sangat besar. Potensi alam Indonesia yang kaya akan sumber daya mineral serta dukungan pemerintah dalam menciptakan iklim-investasi yang kondusif menunjukkan terbukanya peluang pertumbuhan perusahaan yang bergerak di sektor tersebut. Sumber daya mineral sebagai salah satu kekayaan alam yang dimiliki Bangsa Indonesia, apabila dikelola dengan baik akan memberikan kontribusi terhadap pembangunan ekonomi Negara.

Sektor pertambangan dan energi merupakan sektor yang menyediakan sumber daya energi, bahan baku industri dan sumber penerimaan Negara . Sektor ini diharapkan mampu memberikan kontribusi yang signifikan terhadap perekonomian Indonesia. Berikut merupakan gambaran laju pertumbuhan Produk


(15)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

3

Domestik Bruto (PDB) sektor pertambangan di Indonesia pada tahun 2006 sampai dengan tahun 2012.

Sumber : Berita Resmi Statistik Badan Pusat Statistik (diolah kembali)

GAMBAR 1.1

LAJU PERTUMBUHAN PDB SEKTOR PERTAMBANGAN ATAS DASAR HARGA KONSTAN 2000 (TRILIUN RUPIAH)

PERIODE 2006 - 2012

Gambar 1.1. tersebut memperlihatkan laju pertumbuhan PDB sektor pertambangan sejak tahun 2006 hingga tahun 2012. Pertumbuhan di sektor pertambangan menurun hingga 1,4% pada tahun 2011 sebagai akibat dari melemahnya permintaan dari negara mitra dagang utama. Tahun 2012 sektor pertambangan masih menjadi sektor dengan pertumbuhan terendah yaitu sebesar 1,4 % dibandingkan dengan pertumbuhan industri lainnya. Meski demikian, pada tahun 2009 sektor pertambangan mengalami peningkatan yang signifikan sampai dengan 4,4% dari tahun sebelumnya yaitu 0,5%.

Indonesia adalah eksportir batu bara terbesar kedua setelah Australia. Tahun 2011, Indonesia memasok 30% dari total ekspor batubara dunia sebesar

2,2

2

0,5

4,4

3,5

1,4 1,4

0 0,5 1 1,5 2 2,5 3 3,5 4 4,5 5

2006 2007 2008 2009 2010 2011 2012


(16)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

4

910 juta ton. Adapun total produksi 2011 setara 5% dari total produksi dunia sebesar 6.941 juta ton. Namun, akibat pengurangan permintaan dari Asia Pasifik dan Eropa, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral dan Asosiasi Pertambangan Batu Bara Indonesia (APBI) mencatat ekspor batu bara nasional semester I 2012 turun 19% menjadi 137 juta ton dan menyatakan bahwa turunnya harga komoditas merupakan faktor utama yang menyebabkan ekspor batu bara Indonesia turun. Selain itu, volume penjualan domestik juga turun 10% menjadi 45 juta ton menyusul keterlambatan pengoperasian pembangkit listrik tenaga uap proyek 10 ribu megawatt tahap I PT. PLN (Persero). Ekspor batubara 2012 diprediksi Asosiasi Pertambangan Batubara Indonesia akan turun seiring perlambatan ekonomi Eropa dan banyaknya eksportir baru selain yang mulai merambah pasar Asia Pasifik. (Sumber: Kilas ESDM Asosiasi Perusahaan Batubara Indonesia (APBI), Oktober 2012)

Sumber batubara di Indonesia tersebar di seluruh daerah-daerah di Indonesia seperti: a) Bukitasam: Pusatnya di Tanjungenim, Sumatra Selatan. b) Kotabaru: Pulau Laut, Kalimantan Selatan. c) Sungai Berau: Pusatnya di Samarinda, Kalimantan Timur. d) Umbilin: Pusatnya di Sawahlunto, Sumatra Barat. Selain itu, tambang batubara terdapat juga di Bengkulu, Jawa Barat, Papua dan Sulawesi Selatan. Tersebarnya daerah-daerah tersebut menjadi daya tarik para investor asing maupun dalam negeri untuk membuka sebuah perusahaan. Namun, sifat dan karakteristik industri pertambangan yang memerlukan biaya investasi yang sangat besar (padat modal), berjangka panjang, sarat risiko, dan adanya ketidakpastian yang tinggi, menjadikan masalah pendanaan (permodalan) sebagai


(17)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

5

isu utama terkait dengan pengembangan perusahaan, terutama pada perusahaan publik. Di antara perusahaan-perusahaan yang tersebar di Indonesia, lima besar perusahaan yang bergerak di bidang produksi batubara Indonesia disajikan dalam Tabel 1.1. Di peringkat pertama PT. Bumi Resources Tbk. masih mengungguli perusahaan-perusahaan pesaingnya dengan total produksi pada tahun 2007 sebesar 52 juta ton dan puncaknya 65,9 juta ton pada tahun 2011. Pemenuhan terhadap berbagai ketentuan yang berlaku membawa PT. Bumi Resources Tbk. menjadi perusahaan yang berkontribusi cukup besar bagi ekonomi nasional dan menjadi entitas bisnis yang cukup diperhitungkan secara global.

TABEL 1.1

TOTAL PRODUKSI PERUSAHAAN TAMBANG BATUBARA TERBESAR DI INDONESIA PERODE TAHUN 2007-2011

Nama Perusahaan Total Produksi (dalam juta ton)

2007 2008 2009 2010 2011

PT. Bumi Resources Tbk. 52.0 52.8 63.1 60.7 65.9

PT. Adaro Energy Tbk. 36.1 38.5 40.6 42.0 47.8

PT. Kideco Jaya Agung Tbk. 18,8 21,9 21.0 29.0 31.6 PT. Berau Coal Energy Tbk. 11.8 13.1 14.3 15.9 18.9

PT. Bukit Asam Tbk. 9.3 10.8 11.6 13.1 13.8

Sumber : Laporan tahunan 2007-2011 (data diolah, 2012).

Perusahaan dalam aktivitas usahanya selalu berusaha untuk mencapai laba yang optimal, sehingga perusahaan dapat mempertahankan kelangsungan hidupnya. Laba merupakan tujuan utama berdirinya setiap perusahaan. Tanpa diperolehnya laba, perusahaan tidak dapat memenuhi tujuan lainnya yaitu pertumbuhan terus-menerus (going concern). Namun, masalah profitabilitas bagi sebuah perusahaan adalah lebih penting daripada masalah laba, karena laba yang besar saja tidaklah menjadi ukuran bahwa perusahaan itu dapat bekerja dengan


(18)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

6

efisien. Efisiensi baru dapat diketahui dengan membandingkan laba yang diperoleh itu dengan kekayaan atau modal yang menghasilkan laba tersebut atau dengan kata lain yaitu menghitung profabilitasnya.

Menurut Bambang Riyanto (2008:36) “Profitabilitas ialah perbandingan antara laba usaha dengan modal sendiri dan modal asing yang dipergunakan untuk menghasilkan laba”. Dapat diartikan bahwa profitabilitas adalah kemampuan suatu perusahaan dengan seluruh modal yang bekerja di dalamnya untuk menghasilkan laba. Berikut ini data perkembangan profitabilitas rata-rata perusahaan batubara di Indonesia dalam kurun waktu 5 tahun terakhir, dari tahun 2007 sampai dengan tahun 2011 :

Sumber : Laporan Tahunan periode 2007- 2011 (data diolah, 2012)

GAMBAR 1.2

PERKEMBANGAN PROFITABILITAS PERUSAHAAN BATUBARA NASIONAL TAHUN 2007-2011

Berdasarkan Gambar 1.2 dapat dilihat perkembangan profitabilitas dari perusahan batubara nasional cenderung menurun pada periode 2009-2010. Empat

70,3%

40,9%

12,9%

19,2%

18,3%

0% 10% 20% 30% 40% 50% 60% 70% 80%

2007 2008 2009 2010 2011

Adaro Bumi Resources Kideco Berau Coal Bukit Asam


(19)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

7

dari lima perusahaan batubara yang berhasil meningkatkan profitabilitas perusahaannya untuk periode 2010-2011, yaitu PT. Adaro Energy Tbk, PT. Kideco Jaya Agung Tbk, PT. Berau Coal Tbk, dan PT. Bukit Asam Tbk. Pertumbuhan profitabilitas PT. Bumi Resources Tbk. pada tahun 2011 masih mengalami penurunan dibandingkan empat perusahaan lainnya yang berhasil meningkatkan profitabilitasnya Sejak tahun 2008 profitabilitas PT. Bumi Resources Tbk. mengalami penurunan hingga puncaknya pada tahun 2009 sebesar 12,9% karena faktor melemahnya permintaan batubara yang disertai melimpahnya ketersediaan di pasar produksi. Profitabilitas yang dihasilkan oleh PT. Bumi Resources Tbk. juga berada di bawah rata-rata Return On Equity (ROE) industri pertambangan pada tahun 2009 yaitu sebesar 29,5%. Pada tahun 2011, profitabilitas yang dihasilkan PT. Bumi Resources Tbk. turun menjadi 18,3% dan masih berada di bawah rata-rata Return On Equity (ROE) industri pertambangan yaitu 25,0%. Hal ini merupakan suatu permasalahan yang harus segera diatasi oleh manajemen PT. Bumi Resources Tbk. karena lambatnya peningkatan profitabilitas serta penurunan profitabilitas dapat berpengaruh pada tingkat kepercayaan investor. Oleh karena itu perlu penelitian lebih lanjut mengenai permasalahan yang terjadi pada PT. Bumi Resources Tbk.

Ada beberapa ukuran yang dipakai dalam melihat kondisi profitabilitas suatu perusahaan. Masing-masing jenis rasio profitabilitas digunakan untuk menilai serta mengukur posisi keuangan perusahaan dalam suatu periode tertentu. Menurut Kasmir (2008:199) “rasio profitabilitas dapat diformulasikan dalam beberapa rasio, antara lain: Return On Investment (ROI) atau sering disebut


(20)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

8

dengan Ratio On Asset (ROA), Return On Equity (ROE), operating Profit Margin, Net Profit Margin, dan Operating Ratio”.

Return On Equity (ROE) merupakan gambaran perbandingan antara laba setelah pajak dengan rata-rata ekuitas. Semakin besar rasio ini maka makin besar kenaikan laba bersih perusahaan yang bersangkutan, selanjutnya akan menaikan harga saham dan semakin besar pula dividen yang diterima investor. Suatu angka Return On Equity (ROE) yang baik akan membawa keberhasilan bagi perusahaan yang mengakibatkan tingginya harga saham dan membuat perusahaan dapat dengan mudah menarik dana baru. Hal ini juga akan memungkinkan perusahaan untuk berkembang, menciptakan kondisi pasar yang sesuai, dan pada gilirannya akan memberikan laba yang lebih besar. Semua hal tersebut pada akhirnya akan menciptakan nilai yang tinggi dan pertumbuhan yang berkelanjutan atas kekayaan pemiliknya

Menurut Bambang Riyanto (2008:36),

Faktor yang mempengaruhi profitabilitas perusahaan dari pihak eksternal diantaranya keadaan ekonomi negara sedangkan faktor internal salah satunya adalah jumlah penggunaan hutang (leverage) dan modal sendiri yang disebut dengan struktur modal.

Menurut Lukas Setia Atmadja (2012:225) “komponen utama yang mempengaruhi profitabilitas modal sendiri diantaranya adalah profit margin, total asset turnover, dan financial leverage”. Dari ketiga faktor tersebut, penggunaan hutang (leverage) sebagai modal merupakan faktor yang paling penting dalam menentukan profitabilitas yang dicapai, karena perusahaan tidak dapat beroperasi tanpa adanya modal baik modal yang berasal dari internal maupun modal yang


(21)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

9

berasal dari eksternal (hutang). Perusahaan yang menggunakan hutang sebagai alternatif pendanaan dapat dikatakan sebagai perusahaan telah melakukan leverage keuangan (financial leverage).

Leverage yang semakin meningkat menggambarkan kondisi bahwa perusahaan semakin banyak menggunakan dana yang berasal dari eksternal atau yang disebut pendanaan yang berasal dari hutang. Leverage memiliki efek baik dan buruk, semakin tinggi hutang akan meningkatkan Return On Equity (ROE) yang diharapkan, tapi hal ini juga meningkatkan risiko (Wild, Subramanyan, dan Hasley, 2009:213). Jika biaya hutang (yang tercermin dalam biaya pinjaman) lebih besar daripada biaya modal sendiri, maka rata-rata biaya modal (weighted average cost of capital) akan semakin besar sehingga Return on equity (ROE) akan semakin kecil; demikian sebaliknya (Brigham dan Houston, 2009: 320).

Semakin tinggi penggunaan hutang maka perusahaan semakin berisiko karena hutang menimbulkan komitmen tetap berupa beban bunga dan pelunasan pokok hutang. Kegagalan memenuhi beban tetap dapat diasosiasikan dengan kebangkrutan. Hal ini seiring dengan pendapat Cryllius Martono (2010:72) dalam penelitiannya yang berjudul Analisis Pengaruh Profitabilitas Industri, Rasio Leverage Keuangan Tertimbang dan Intensitas Modal Tertimbang Serta Pangsa Pasar Terhadap ROA dan ROE Perusahaan Manufaktur Yang Go-Public di Indonesia yang menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh negatif pada leverage keuangan yakni bahwa profitabilitas perusahaan berkurang sebagai akibat dari penggunaan hutang perusahaan yang besar, sehingga dapat menyebabkan biaya


(22)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

10

tetap yang harus ditanggung lebih besar dari operating income yang dihasilkan hutang tersebut.

Bagi perusahaan sebaiknya hutang tidak melebihi modal sendiri agar beban hutang tetapnya tidak terlalu tinggi. Penggunaan hutang yang tinggi menunjukkan struktur permodalan usaha lebih banyak memanfaatkan hutang terhadap ekuitas. Berdasarkan uraian permasalahan di atas, maka perlu untuk dilakukan penelitian mengenai “Pengaruh Penggunaan Hutang terhadap Profitabilitas” (Studi Kasus Laporan Keuangan PT. Bumi Resources Tbk. Periode 2007 – 2011).

1.2. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang, profitabilitas pada PT. Bumi Resources Tbk. mengalami penurunan dikarenakan turunnya investasi terhadap perusahaan sebagai akibat dari kondisi pasar Eropa yang melemah. Tingginya penggunaan hutang perusahaan yang diukur dengan Debt to equity ratio (DER) secara terus menerus selama 5 tahun terakhir diduga menjadi salah satu faktor yang menyebabkan turunnya profitabilitas perusahaan. Karena hutang mempunyai dampak yang buruk terhadap kinerja perusahaan, tingkat hutang yang semakin tinggi berarti beban bunga akan semakin besar yang artinya mengurangi keuntungan. Semakin tinggi Debt to equity ratio (DER) menunjukkan semakin besar beban perusahaan terhadap pihak luar, hal ini sangat memungkinkan menurunkan kinerja perusahaan, karena tingkat ketergantungan dengan pihak luar semakin tinggi. Dengan demikian yang harus diperhatikan oleh PT. Bumi


(23)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

11

Resorces Tbk. tidak hanya usaha untuk memperbesar laba, tetapi bagaimana mengelola penggunaan hutang keuangannya dengan baik sehingga mampu menyeimbangkan pengembalian yang tinggi dengan tingkat risiko yang dihadapi.

Rasio profitabilitas merupakan rasio untuk menilai kemampuan perusahaan untuk mendapatkan keuntungan. Rasio ini juga menunjukkan tingkat efektivitas manajemen suatu perusahaan. Lyn M. Fraser dan Ailen Ormiston (2008:237) mengelompokkan beberapa jenis rasio profitabilitas yang dapat digunakan dalam perusahaan diantaranya Gross Profit Margin, Operating Profit Margin, Return on Total Assets (ROA) atau Return on Invesment (ROI) dan Return on Equity (ROE). Dalam penelitian ini indikator yang digunakan dalam mengukur profitabilitas adalah Return on Equity (ROE) yaitu pengukuran dengan membagi laba bersih sesudah pajak dengan modal sendiri.

Berdasarkan latar belakang dan identifikasi masalah, maka yang menjadi tema sentral dalam penelitian ini dirumuskan sebagai berikut,

PT. Bumi Resources Tbk. mengalami penurunan profitabilitas hampir setiap tahunnya. Indikator yang menunjukkan tingkat profitabilitas yaitu Return On Equity (ROE) dari PT. Bumi Resources. Tbk. Tahun 2011 hanya mencapai 18,28% dan berada di bawah rata-rata Return On Equity (ROE) industri pertambangan yaitu sebesar 25,0%. Perusahaan yang pertumbuhan labanya rendah akan berusaha menarik dana dari luar, untuk mendapatkan investasi dengan mengorbankan sebagian besar labanya. Salah satu faktor yang diduga menyebabkan menurunnya profitabilitas adalah tingginya risiko yang diakibatkan oleh penggunaan hutang yang terus menerus mengalami kenaikan. Rasio hutang dalam penelitian ini menggunakan variabel Debt equity ratio (DER). Semakin besar penggunaan hutang maka semakin besar beban perusahaan terhadap pihak luar (kreditur) dan hal ini sangat memungkinkan terjadinya penurunan laba dan profitabilitas perusahaan.


(24)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

12

1.3. Rumusan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah, maka perumusan masalah dalam

penelitian ini adalah

1. Bagaimana gambaran penggunaan hutang pada PT. Bumi Resources Tbk. 2. Bagaimana gambaran profitabilitas pada PT. Bumi Resources Tbk.

3. Seberapa besar pengaruh penggunaan hutang terhadap profitabilitas pada PT. Bumi Resources Tbk.

1.4. Tujuan Penelitian

Penelitian ini dimaksudkan untuk mengungkapkan data dan informasi yang berhubungan dengan penggunaan hutang terhadap profitabilitas dengan tujuan untuk memperoleh temuan mengenai:

1. Gambaran penggunaan hutang pada PT. Bumi Resources Tbk. 2. Gambaran profitabilitas pada PT. Bumi Resources Tbk.

3. Pengaruh penggunaan hutang terhadap profitabilitas pada PT. Bumi Resources Tbk.

1.5. Kegunaan Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan baik secara teoritis maupun praktis sebagai berikut:


(25)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

13

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan dalam aspek teoritis (keilmuan) yaitu bagi perkembangan ilmu Manajemen, khususnya pada bidang Manajemen Keuangan, melalui pendekatan serta metode-metode yang digunakan khususnya mengenai penggunaan hutang terhadap profitabilitas, sehingga diharapkan penelitian ini dapat memberikan sumbangan bagi para akademisi dalam mengembangkan teori keuangan.

2. Kegunaan Praktis 1) Bagi Penulis

Penelitian ini dapat menambah pengetahuan mengenai manajemen keuangan terutama pengaruh penggunaan hutang terhadap profitabilitas suatu perusahaan.

2) Bagi Perusahaan

Penelitian ini diharapkan dapat memberi masukan bagi perusahaan dalam mengelola dan mengendalikan dana pinjaman dari pihak luar (hutang) agar tidak membebani perusahaan dalam memaksimalkan profitabilitas yang dihasilkan.


(26)

60 Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu BAB III

OBJEK DAN METODE PENELITIAN

3.1.Objek Penelitian

Penelitian ini menggunakan pendekatan manajemen keuangan khususnya mengenai analisis penggunaan hutang terhadap profitabilitas PT. Bumi Resources Tbk. periode 2007-2011. Objek penelitian yang diteliti terdiri dari satu variabel bebas dan satu variabel terikat. Adapun yang menjadi variabel bebas atau independent variable (X) dalam penelitian ini adalah penggunaan hutang yang diukur dengan rasio Debt Equity Ratio (DER), kemudian yang menjadi variabel terikat atau dependent variable (Y) adalah profitabilitas yang diukur dengan rasio Return On Equity (ROE), sedangkan objek penelitiannya adalah laporan keuangan PT. Bumi Resources Tbk. periode 2007-2011.

Berdasarkan objek penelitian tersebut, maka akan dianalisis mengenai pengaruh penggunaan hutang terhadap profitabilitas pada laporan keuangan PT. Bumi Resources Tbk. periode 2007-2011.

3.2.Metode Penelitian

3.2.1 Jenis Penelitian dan Metode yang Digunakan

Dalam melakukan sebuah penelitian, agar mempermudah langkah-langkah penelitian sehingga masalah dapat diselesaikan maka seorang peneliti perlu menetapkan terlebih dahulu metode penelitian yang akan digunakan.


(27)

61

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Berdasarkan variabel-variabel yang diteliti maka jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dan verifikatif. Menurut Travers Travens dalam Husein Umar (2008:21) mengemukakan bahwa:

Penelitian dengan menggunakan metode deskriptif adalah penelitian yang dilakukan untuk mengetahui nilai variabel mandiri, baik satu variabel atau lebih (independent) tanpa membuat perbandingan atau menghubungkan dengan variabel lain.

Sedangkan Menurut Maholtra (2009:100):

Penelitian deskriptif adalah jenis penelitian konklusif yang memiliki tujuan utama deskripsi dari sesuatu, biasanya karakteristik atau fungsi pasar. Penelitian deskriptif sangat berguna ketika mencari pertanyaan penelitian yang menggambarkan mengenai fenomena pasar, seperti menentukan frekuensi pembelian, mengidentifikasi hubungan, atau membuat prediksi.

Kegiatan penelitian deskriptif melibatkan pengumpulan data yang digunakan untuk mendeskripsikan ciri-ciri, unsur-unsur, sifat-sifat suatu fenomena biasanya dalam bentuk kuantitatif/tabel ataupun kualitatif. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran mengenai penggunaan hutang dan profitabilitas pada PT. Bumi Resources Tbk. periode 2007-2011.

Sedangkan penelitian verifikatif menurut pendapat Suharsimi Arikunto (2009:8) ”Penelitian verifikatif pada dasarnya ingin menguji kebenaran dari suatu

hipotesis yang dilaksanakan melalui pengumpulan data di lapangan”. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan analisis data sekunder, yaitu dengan mengolah data yang dikumpulkan dari dokumen perusahaan berupa data kuantitatif, yaitu laporan keuangan yang terdiri dari laba rugi dan laporan neraca perusahaan yang selanjutnya dianalisis untuk kemudian diambil kesimpulan mengenai pengaruh penggunaan hutang terhadap profitabilitas.


(28)

62

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yaitu menganalisis pengaruh penggunaan hutang terhadap profitabilitas, maka desain penelitian yang digunakan adalah time series design. Menurut Sugiyono (2010:113) “Time series design adalah desain penelitian yang bermaksud untuk mengetahui kestabilan dan kejelasan suatu keadaan, yang tidak menentu dan tidak konsisten”. Dalam penelitian ini peneliti memfokuskan pada penggunaan hutang dengan indikator Debt Equity Ratio (DER) yang mempengaruhi profitabilitas dengan indikator Return On Equity (ROE) pada PT. Bumi Resources Tbk. periode 2007-2011.

3.2.2 Operasionalisasi Variabel

Penelitian ini memiliki variabel-variabel yang akan diteliti yang bersifat saling mempengaruhi. Dalam hal ini, variabel-variabel tersebut juga dapat disebut sebagai objek penelitian. Menurut Suharsimi Arikunto (2009:96) “Variabel adalah objek penelitian atau apa yang akan menjadi titik perhatian suatu penelitian”. Sedangkan menurut Kerlinger dalam Sugiyono (2009:38), “Variabel adalah konstruk (constructs) atau sifat yang akan dipelajari.

Berdasarkan kerangka pemikiran dan hipotesis maka dalam penelitian ini membahas dua variabel, yaitu penggunaan hutang sebagai variabel bebas (independent variable) dan profitabilitas sebagai variabel terikat (dependent variable). Untuk lebih jelasnya mengenai operasionalisasi variabel penelitian ini dapat dilihat pada Tabel 3.1 berikut ini :


(29)

63

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu TABEL 3.1

OPERASIONALISASI VARIABEL

Variabel Konsep Indikator Skala

Penggunaan Hutang

(X)

Penggunaan hutang atau yang disebut dengan Financial Leverage timbul karena adanya kewajiban-kewajiban finansial yang sifatnya tetap (fixed financial charges) yang harus dikeluarkan oleh perusahaan. Semakin besar biaya utang tetap perusahaan digunakan, semakin besar pula risiko pengembalian

(Lawrence J. Gitman, 2009:546)

Debt Equity Ratio (DER) merupakan salah satu alat ukur

dari leverage yang

menunjukkan hubungan antara jumlah pinjaman jangka panjang yang diberikan oleh kreditur dengan jumlah modal sendiri yang diberikan oleh pemilik perusahaan.

(Lukman Syamsuddin,

2009:54)

Debt Equity Ratio (DER)

(Kasmir, 2008:158)

Rasio

Profitabilitas (Y)

Profitabilitas modal sendiri adalah perbandingan antara jumlah laba yang tersedia bagi pemilik modal sendiri dari satu pihak dengan jumlah modal sendiri yang menghasilkan laba

tersebut. Laba yang

diperhitungkan untuk

mengukur rentabilitas modal sendiri adalah laba usaha setelah dikurangi bunga modal asing dan pajak perseroan. Sedangkan modal yang diperhitungkan adalah modal sendiri yang digunakan dalam perusahaan.

Return On Equity (ROE)

(Lukman Syamsuddin, 2009:73)


(30)

64

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Variabel Konsep Indikator Skala

(Bambang Riyanto, 2008:44)

Sumber: Berdasarkan Berbagai Referensi Buku. 3.2.3 Jenis dan Sumber Data

Penelitian ini menggunakan data kuantitatif berupa data sumber yang merupakan data yang diperoleh dalam bentuk sudah jadi berupa publikasi. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Menurut Sudjana (2005:5), “Sumber data primer adalah sumber data yang dikeluarkan dan dikumpulkan oleh suatu badan atau perusahaan sedangkan yang dalam hal sebaliknya adalah data sekunder”.

Data sekunder umumnya berupa bukti, catatan atau laporan historis yang telah tersusun dalam arsip (data dokumenter) yang dipublikasikan. Data sekunder yang diperlukan dalam penelitian ini adalah laporan keuangan tahunan PT. Bumi Resources Tbk. tahun 2007 sampai tahun 2011. Untuk lebih jelasnya mengenai data dan sumber yang digunakan dalam penelitian ini, maka peneliti mengumpulkan dan menyajikannya dalam tabel berikut:

TABEL 3.2

JENIS DAN SUMBER DATA

No Jenis Data Sumber Data

1. Profil Perusahaan Website PT.Bumi Resources Tbk.

2. Neraca Periode 2007-2011

Website PT.Bumi Resources Tbk. (Laporan Keuangan tahunan)

3. Laporan Laba-Rugi Periode 2007-2011

Website PT.Bumi Resources Tbk. (Laporan Keuangan tahunan)


(31)

65

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu 4. Rasio Keuangan periode 2007-2011

Website PT.Bumi Resources Tbk. (Laporan Keuangan tahunan)

Sumber :www.bumiresorces.com

3.2.4 Populasi dan Sampel 3.2.4.1Populasi

Menurut Sugiyono (2010:115) “Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas: objek/subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang

ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya”. Sedangkan menurut Suharsimi Arikunto (2009:115), populasi adalah keseluruhan objek penelitian.

Berdasarkan pengertian di atas, maka yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah Laporan Keuangan PT. Bumi Resources Tbk. periode 2007-2011.

3.2.4.2Sampel

Menurut Suharsimi Arikunto (2009:131) “Sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti”. Sedangkan menurut Sudjana (2005: 6) “Sampel adalah sebagian yang diambil dari populasi tersebut”. Berdasarkan pengertian di atas, maka yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah Laporan Keuangan PT. Bumi Resources Tbk. periode 2007-2011.


(32)

66

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Menurut Sugiyono (2010:62), “Teknik sampling adalah merupakan teknik pengambilan sampel”. Sedangkan menurut Asep Hermawan (2009:148),

“Penarikan sampel merupakan suatu proses pemilihan sejumlah elemen dari populasi sehingga dengan mempelajari sampel, suatu pemahaman karakteristik subjek sampel akan memungkinkan untuk menggeneralisasi karakteristik elemen populasi”.

Sampling dapat diartikan sebagai suatu cara untuk mengumpulkan data atau pengambilan sampel yang sifatnya tidak menyeluruh, yaitu tidak mencakup seluruh populasi penelitian tetapi hanya sebagian dari populasi itu saja. Terdapat dua jenis teknik sampling yang dapat digunakan dalam penelitian, yaitu probability sampling dan nonprobability sampling. Dalam penelitian ini, teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah nonprobability sampling.

Menurut Sugiyono (2010:67), “Nonprobability sampling adalah teknik pengambilan sampel yang tidak memberi peluang/kesempatan sama bagi setiap unsur anggota populasi untuk dipilih menjadi sampel. Teknik sampel ini meliputi sampling sistematis, kuota, aksidental, purposive, jenuh dan snowball.

Dimana peneliti mengambil teknik pengambilan sample berfokus pada teknik purposive sampling. Menurut Sudjana (2005:168) “Purposive sampling adalah teknik penentuan sample dengan pertimbangan perorangan atau pertimbangan tertentu”. Selain itu menurut Suharsimi Arikunto (2010;183)

Purposive sampling dilakukan dengan cara mengambil subjek bukan diataskan strata, random atau daerah tetapi didasarkan atas adanya tujuan tertentu. Teknik ini biasanya dilakukan karena beberapa pertimbangan, misalnya alasan keterbatasan waktu, tenaga, dan dana sehingga tidak mengambil sample yang besar dan jauh


(33)

67

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Teknik sampel ini dapat digunakan untuk studi kasus, dimana banyak aspek dari kasus tunggal yang representatif diamati dan dianalisis.

3.2.5 Teknik Pengumpulan Data

Menurut Sudjana (2005:8) “Teknik pengumpulan data merupakan langkah yang paling utama dalam penelitian, karena tujuan utama dari penelitian adalah

mendapatkan data”. Berdasarkan sumber datanya, pengumpulan data dapat menggunakan sumber primer, dan sumber sekunder.

Menurut Masri Singarimbun (2010:149), “teknik pengumpulan data dapat dilakukan dengan melaksanakan pengamatan (observasi), pembuatan kuesioner, ,melakukan wawancara, studi pustaka dan dokumentasi”. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode studi pustaka dan metode dokumentasi. Metode studi pustaka dilakukan dengan mengumpulkan data informasi dari artikel, jurnal, literatur, dan hasil penelitian terdahulu yang digunakan untuk mempelajari dan memahami literatur yang memuat pembahasan yang berkaitan dengan penelitian.

Menurut Suharsimi Arikunto (2009:137) “Dokumentasi dari asal kata dokumen yang artinya barang-barang tertulis”. Sedangkan menurut Sugiyono (2010:240) “Dokumen merupakan catatan peristiwa yang sudah berlalu. Dokumentasi dapat berbentuk tulisan, gambar, atau karya-karya monumental dari


(34)

68

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

memperoleh data dengan cara dokumentasi, yaitu mempelajari dokumen yang berkaitan dengan seluruh data yang diperlukan dalam penelitian. Di dalam melaksanakan metode dokumentasi ini, peneliti mengumpulkan data dokumentasi berupa laporan keuangan PT. Bumi Resources Tbk.

3.2.6 Rancangan Analisis Data dan Uji Hipotesis 3.2.6.1Rancangan Analisis Data

Setelah seluruh data yang dibutuhkan dalam pelaksanaan penelitian terkumpul, maka kemudian dibuat rancangan analisis data. Pengolahan data analisis data yang dilakukan adalah untuk memperoleh data-data yang akurat dan mempermudah dalam proses selanjutnya.

Langkah-langkah analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini meliputi beberapa hal, yaitu:

1. Menyusun kembali data yang diperoleh ke dalam bentuk tabel maupun grafik.

2. Analisis deskriptif tentang penggunaan hutang PT. Bumi Resources Tbk. yang meliputi hutang dan modal perusahaan.

3. Analisis deskriptif tentang profitabilitas PT. Bumi Resources Tbk. yang meliputi laba bersih dan modal perusahaan.

4. Menguji data dengan melakukan analisis statistik untuk mengetahui pengaruh penggunaan hutang dengan indikator Debt Equity Ratio (DER) terhadap profitabilitas dengan indikator Return On Equity (ROE).


(35)

69

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Teknik analisis data merupakan suatu cara untuk mengukur, mengolah dan menganalisis data tersebut. Sugiyono (2010:428) menyatakan bahwa:

Analisis data adalah proses mencari dan menyususun secara sistematis data yang diperoleh dari hasil wawancara, catatan lapangan, dan dokumentasi, dengan cara mengorganisasikan data ke dalam kategori, menjabarkan ke dalam unit-unit, melakukan sintesa, menyusun ke dalam pola, memilih mana yang penting dan yang akan dipelajari, dan membuat kesimpulan sehingga dapat mudah dipahami, dan temuannya dapat diinformasikan kepada orang lain.

Sesuai dengan metode penelitian yang digunakan, untuk menghitung nilai penggunaan hutang (variabel X) dan profitabilitas (variabel Y), yaitu dengan cara mendeskripsikan setiap indikator-indikator variabel tersebut dari hasil pengumpulan data yang didapat. Adapun cara untuk menghitung indikator dari setiap variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Menghitung penggunaan hutang dengan menggunakan alat ukur Debt Equity Ratio (DER).

2. Untuk menghitung Debt Equity Ratio (DER) digunakan rumus sebagai berikut:

Sumber: Kasmir (2008:158)

3. Menghitung profitabilitas dengan menggunakan alat ukur Return On Equity (ROE)

Untuk menghitung Return On Equity (ROE) digunakan rumus sebagai berikut:


(36)

70

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu Sumber: Lukman Syamsuddin (2007:73) 3.2.6.2Uji Hipotesis

Pengujian hipotesis dilakukan untuk mencari jawaban dari inti penelitian. Hipotesis merupakan jawaban sementara dari suatu penelitian dan dibutuhkan pengujian untuk membuktikan kebenarannya. Sesuai dengan hipotesis yang telah

diajukan bahwa “penggunaan hutang berpengaruh terhadap profitabilitas”, dalam proses pengujiannya dilakukan dengan menggunakan uji linearitas dan analisis regresi linier sederhana.

1. Uji Kelinearan Regresi

Menurut Sudjana (2005:331), “uji kelinearan digunakan untuk menguji apakah model linear yang telah diambil itu betul-betul cocok dengan keadaannya

ataukah tidak”. Jika hasil pengujian mengatakan model linear kurang cocok maka selayaknya harus diambil model lain yang nonlinear.

Uji kelinearan dilakukan dengan melakukan ulangan terhadap variabel bebas X. Dengan adanya pengulangan terhadap X maka jumlah kuadrat-kuadrat residu (JKres) dipecah menjadi dua bagian, ialah:

a. Kekeliruan eksperimen

b. Ukuran tuna cocok model linear

Rumus yang dapat digunakan untuk melakukan uji kelinieran yaitu,

Sumber: Sudjana, (2005:355) {∑ }


(37)

71

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Keterangan:

JK (E) : jumlah kuadrat-kuadrat kekeliruan eksperimen Tanda jumlah yang pertama diambil untuk semua harga X.

Jumlah kuadrat-kuadrat untuk tuna cocok model linear, disingkat dengan JK(TC), JK(TC) = (JKres) – JK (E)

Setelah hasil-hasil tersebut disusun ke dalam daftar ANOVA menjadi seperti berikut,

Sumber Varian(SV) dk Jumlah Kuadrat

(JK)

Rerata Jumlah kuadrat (RJK)

Fhitung Ftabel

Total N -

Regresi (a) Regrasi (b|a) Residu 1 1 n-2 JKReg(a) JKReg(b!a) JKRes RJKreg(a) RJKReg(b!a) RJKRes Tuna Cocok Kesalahan (error) k-2 n-k

JK TC JK E

RJKTC RJKE

Sumber: Sudjana, (2005:332)

Dari daftar diatas, dua hasil yang didapat ialah: a.

untuk uji independen

b. yang akan dipakai untuk menguji tuna cocok regresi linear. Dalam hal ini, hipotesis model regresi linear jika Untuk distribusi F yang digunakan dk pembilang = (k – 2) dan dk penyebut = (n – k).

2. Analisis Regresi Linear Sederhana

Analisis verifikatif dipergunakan untuk menguji hipotesis dengan menggunakan uji statistik dan menitikberatkan pada pengungkapan perilaku


(38)

72

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu Ŷ = a + bX

variabel penelitian. Pengolahan data penelitian dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linear sederhana. Analisis ini digunakan untuk menentukan seberapa kuatnya pengaruh variabel bebas (X) yaitu penggunaan hutang terhadap variabel terikat (Y) yaitu profitabilitas.

Regresi linear sederhana digunakan untuk memprediksikan berapa jauh perubahan nilai variabel dependen, bila nilai variabel independen berubah-ubah atau naik turun. Teknik regresi ini bermanfaat untuk membuat keputusan apakah naik dan menurunnya variabel dependen dapat dilakukan melalui peningkatan variabel independen atau tidak, maka bentuk persamaan regresi Y atas X adalah:

Dimana:

Ŷ = Subyek dalam variabel dependen yang diprediksikan.

X = Subyek pada variabel independen yang mempunyai nilai tertentu. a = Harga Y bila X = 0 (harga konstan)

b = Angka arah atau koefisien regresi, yang menunjukkan angka peningkatan ataupun penurunan variabel dependen yang

didasarkan pada variabel independen. Bila b (+) maka naik, dan bila (-) maka terjadi penurunan.

(Sugiyono, 2010:270)

(Sugiyono, 2010:272)

(

)


(39)

73

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

n = Banyak sampel.

3. Uji F

Menurut Sudjana (2005:355) “uji F digunakan untuk menguji keberartian regresi”. Sedangkan menurut Riduwan (2012:117) “uji F digunakan pada dasarnya menunjukkan apakah semua variabel independen atau bebas yang dimasukkan dalam model mempunyai pengaruh secara bersama-sama terhadap variabel dependen atau terikat. Rumusan hipotesis dalam uji F ini dinyatakan sebagai berikut :

H0 regresi tidak berarti H1 regresi berarti

Rumus yang digunakan untuk uji F ini adalah sebagai berikut:

Sumber: Sudjana, (2005:355)

Keterangan:

JK (Reg) = b1∑x1 y + b2∑x2 y +……+ b3∑x3 y

JK (S) = ∑y2

JK (Reg)

Setelah menghitung F, Selanjutnya Fhitung dibandingkan dengan F tabel. Jika

Fhitung lebih besar dari Ftabel dengan taraf nyata 0.05, maka dapat disimpulkan

bahwa regresi tersebut berarti, begitupun sebaliknya jika Fhitung lebih kecil dari

Ftabel dengan taraf nyata 0.05, maka dapat disimpulkan bahwa regresi tersebut

tidak berarti. Kriteria keputusannya adalah sebagai berikut: Jika Fhitung > Ftabel, maka Ha diterima dan H0 ditolak


(40)

74

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Jika Fhitung≤ Ftabel, maka Ha ditolak dan H0 diterima

4. Uji t

Untuk menguji apakah hipotesis yang diajukan diterima atau ditolak, digunakan uji t (t-test). Menurut Sudjana (2005:325), “selain uji F perlu juga dilakukan uji t guna mengetahui keberartian koefisien regresi”. Rumusan hipotesis dalam uji t ini dinyatakan sebagai berikut,

H0: β = 0, penggunaan hutang tidak berpengaruh terhadap profitabilitas PT. Bumi Resources, Tbk.

Ha: β < 0, penggunaan hutang berpengaruh negatif terhadap profitabilitas PT. Bumi Resources, Tbk.

Untuk menguji signifikansi antara variabel independen (X) terhadap variabel dependen (Y) dilakukan dengan membandingkan thitung dengan ttabel dengan menggunakan rumus distribusi student (tstudent) sebagai berikut:

Sumber: Sudjana (2005: 325)

Keterangan:

t = Distribusi student (distribusi t) = S2Y.X / ∑(Xi– X)2

Dengan kriteria pengujian berdasarkan level signifikansi (0,05) dan dengan dk (n-2) maka kriteria penerimaan dan penolakan sebagai berikut:

Jika thitung≥ ttabel, maka H0 ditolak Jika thitung≤ ttabel, maka H0 diterima


(41)

105 Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu BAB V

KESIMPULAN DAN REKOMENDASI

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dilakukan pada bagian sebelumnya mengenai pengaruh penggunaan hutang terhadap profitabilitas PT. Bumi Resources Tbk. maka penulis dapat menyimpulkan bahwa :

1. Gambaran penggunaan hutang PT. Bumi Resources Tbk. dari tahun 2007 sampai tahun 2011 terus mengalami kenaikan dan mencapai angka tertinggi pada tahun 2011. Kenaikan ini disebabkan oleh jumlah biaya pinjaman (hutang) yang dilakukan oleh PT. Bumi Resources Tbk. jauh lebih tinggi dibandingkan dengan jumlah biaya modal sendiri (cost of equity). Semakin tinggi penggunaan hutang yang tidak disertai dengan pengelolaan yang baik oleh manajemen PT. Bumi Resources Tbk. berakibat pada semakin kecilnya harapan perusahaan untuk memperbesar laba yang dihasilkan serta tingkat pengembalian (return) kepada para pemegang saham.

2. Gambaran Profitabilitas di PT. Bumi Resources Tbk. dari tahun 2007 sampai dengan tahun 2011 cenderung mengalami penurunan. Profitabilitas tertinggi terjadi pada tahun 2007. Sedangkan profitabilitas terendah terjadi pada tahun 2009. Penurunan profitabilitas (ROE) ini disebabkan oleh peningkatan laba bersih yang lebih rendah dibandingkan peningkatan total modal sendiri (ekuitas) sejak tahun 2007 hingga 2011. Meski pada tahun


(42)

106

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

2010-2011 profitabilitas PT. Bumi Resources Tbk. meningkat, namun secara keseluruhan kinerja perusahaan dalam menghasilkan laba dan mengelola modal sendiri (ekuitas) mengalami penurunan.

3. Pengaruh penggunaan hutang (DER) terhadap profitabilitas PT. Bumi Resources Tbk. dengan menggunakan regresi linear sederhana menunjukkan bahwa adanya pengaruh negatif dan signifikan antara penggunaan hutang (DER) dengan profitabilitas. Artinya semakin tinggi penggunaan hutang maka akan mengakibatkan semakin rendahnya profitabilitas, begitupun sebaliknya. Semakin rendah penggunaan hutang maka akan mengakibatkan semakin tingginya profitabilitas.

5.2 Rekomendasi

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dilakukan mengenai pengaruh penggunaan hutang terhadap profitabilitas, penulis merumuskan beberapa rekomendasi sebagai berikut:

1. PT. Bumi Resources Tbk. hendaknya berusaha mengelola penggunaan hutang lebih baik lagi agar besarnya penggunaan hutang tidak menimbulkan risiko keuangan yang tinggi salah satunya dengan memperkecil penggunaan hutang sebagai tambahan dana dan memperkecil pengembalian (return) kepada para pemegang saham. Meski peningkatan total hutang digunakan untuk memperluas usaha dengan mengakuisisi beberapa perusahaan pertambangan lain, manajemen perusahaan perlu mempertimbangkan


(43)

107

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

kembali tingginya risiko beban tetap atau biaya hutang yang harus dikeluarkan oleh perusahaan.

2. Dalam meningkatkan profitabilitas, sebaiknya PT. Bumi Resources Tbk. mengoptimalkan modal sendiri (ekuitas) yang dimiliki perusahaan dengan cara meningkatkan modal saham, cadangan dana, dan laba ditahan. Perusahaan juga sebaiknya mengurangi penggunaan hutang untuk keperluan perkembangan atau perluasan perusahaan, sehingga dapat menghasilkan laba dan profitabilitas yang semakin meningkat.

3. Bagi para peneliti selanjutnya yang akan meneliti profitabilitas, sebaiknya melihat faktor-faktor lain yang berhubungan atau mempengaruhi peningkatan atau penurunan profitabilitas yang belum diteliti dalam penelitian ini.


(44)

108 Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu DAFTAR PUSTAKA

Aminatuzzahra. 2010. Analisis Pengaruh Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Total Asset Turnover, dan Net Profit Margin terhadap Return on Equity pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI. Skripsi Universitas Sumatera Utara.

Arikunto, Suharsimi. 2009. Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik (Edisi Revisi). Jakarta: Rineka Cipta.

Atmadja, Lukas Setia. 2012. Teori dan Praktik Manajemen Keuangan. Yogyakarta: Andi.

Awat, Napa J. 2009. Manajemen Keuangan Penndekatan Matematis. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Bernstein, Leopold A. 2011. Analysis of Finance Statements. Revised Edition. New York: Richard D. Irwin. Inc.

Brealey, Richard A, Stewart C. Myers, and Alan J. Marcus. 2008. Dasar-Dasar Manajemen Keuangan Perusahaan. Edisi 5 (Jilid 2). Jakarta: Erlangga. Brigham, Eugene F and Joel F.Houston. 2006. Dasar-Dasar Manajemen

Keuangan. Edisi Sepuluh (Buku 1). Jakarta: PT. Salemba Empat.

Brigham, Eugene F and Joel F.Houston. 2009. Fundamental of Financial Management. 12th Edition. South Western: Cengage Learning.

Curran, Ward S. 2009. Principles of Financial Management. New York: McGraw-Hill. Inc.

Fahmi, Irham. 2012. Analisis Laporan Keuangan. Bandung: Alfabeta.

Fraser, M. Lyn and Aileen Ormiston. 2008. Understanding Finance Statements. New Jersey: Pearson Education. Inc.

Gill, Armajit. 2011. Factors that Influence Financial Leverage of Canadian Firms- International Scientific Press, Journal of Applied Finance & Banking Vol.1, no.2, 2011, 19-37 ISSN: 6580 (print version), 1792-6599 (online).

Gitman, Lawrence J. 2009. Principle of Managerial Finance. Twelfth Edition. Prentice Hall.


(45)

109

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Gitman, Lawrence J. dan Joehnk D. Michael. 2010. Fundamental of Investing. 11th Edition. Boston: Pearson, Addison Wesley.

Hadafi, Mamduh M. dan Abdul Halim. 2008. Analisis Laporan Keuangan. Yogyakarta: UPP STIM YKPN.

Handayani, Citra. 2007. Analisis Pengaruh Proporsi Kepemilikan Saham Terhadap Kebijakan Pendanaan dalam Meningkatkan Kinerja Perusahaan (Studi Pada Industri Manufaktur Di Bursa Efek Jakarta Periode Tahun 2001-2005). Tesis Universitas Diponegoro.

Harahap, Sofyan Syafri. 2010. Analisis Krisis atas Laporan Keuangan. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Hermawan, Asep. 2009. Penelitian Bisnis: Paradigma Kuantitatif. Jakarta: Grasindo

Hovakimian, Armen. 2011. The Debt-Equity Choice – Journal of Financial and Quantitative Analysis. Vol 36, no. 1 pp. 1- 24.

Irawati, Susan. 2010. Manajemen Keuangan. Bandung: Pustaka. Kasmir. 2008. Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: Rajawali

Keown, Arthur. 2011. The Impact of Financial Leverage to Return On Equity-Journal of Financial and Quantitative Analysis Vol. 36, No. 1.

Kodrat , David Sukardi dan Kurniawan Indonanjaya. 2010. Manajemen Investasi. Pendekatan Teknikal dan Fundamental untuk Analisis Saham. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Leunupun, Pieter. 2011. Profitabilitas Ekuitas dan beberapa faktor yang mempengaruhinya (Studi pada beberapa KUD di Kota Ambon). Jurnal Akuntansi & Keuangan Vol. 5 No. 2 November 2011: 133 149.

Marcos, Jose Carvalho de Mesquita . 2012. Capital Structure And Profitability: The Brazilian Case - Postgraduate Studies & Research (CEPEAD) of the Faculty of Business and Economics (FACE) at the Federal University of the State of Minas Gerais (UFMG). ISSN 1430-2987 Issue 4.

Martina , Sri. 2012. Pengaruh Leverage Keuangan Terhadap Profitabilitas Pada Perusahaan Logam dan Sejenisnya yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Skripsi Universitas Sumatera Utara.


(46)

110

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Martono, Cryllius. 2010. Analisis Pengaruh Profitabilitas Industri, Rasio Leverage Keuangan Tertimbang dan Intensitas Modal Tertimbang Serta Pangsa Pasar Terhadap ROA dan ROE Perusahaan Manufaktur Yang Go-Public di Indonesia - Jurnal Akuntansi & Keuangan Vol. 4, No. 2, November 2010: 126 – 140.

Naresh K, Maholtra. 2009. Basic Marketing Research. 3th edition. New Jersey: Prentice Hall.

Nurdiana. 2012. Analisis Hubungan Rasio Modal Kerja Dan Leverage Dengan Rentabilitas Ekonomi Pada PT. Cahaya Kawi Polyintraco. Skripsi Universitas Sumatera Utara.

Pachori, CA Sachchidanand. 2012. Influence of Financial Leverage on Shareholders Return and Market Capitalization: A Study of Automotive Cluster Companies of Pithampur,(M.P.), India – Journal of 2nd International Conference on Humanities, Geography and Economics (ICHGE'2012).

Paydar, Maryam. 2012. Leverage Behavior of the Industrial Sector’s Companies in Bursa Malaysia – The International Research Journal of Finance and Economics. ISSN 1450-2887 Issue 90 (2012).

Prihadi, Toto. 2009. Deteksi Cepat Kondisi Keuangan: 7 Analisis Rasio Keuangan. Jakarta: PPM.

Ramadhan, Arman. 2009. Pengaruh Financial Leverage Terhadap Return on Equity dan Earning per Share Pada Perusahaan Pertambangan Logam dan Mineral Lainnya yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Skripsi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Perbanas

Riduwan. Sunarto. 2012. Pengantar Statistika untuk Penelitian Pendidikan, Sosial ekonomi komunikasi, dan Bisnis. Bandung: Penerbit Alfabeta.

Riyanto, Bambang. 2008. Dasar-Dasar Pembelanjaan Perusahaan. Yogyakarta: BPFE.

Ross, A Stephen, Randolf W. Westerfield dan Bradford D. Jordan. 2007. Fundamentals of Corporate Finance. Third Edition. Irwin Series in Finance, Irwin INC.

S. Munawir. 2007. Analisa Laporan Keuangan. Yogyakarta: BPFE

Saleem, Qasim. 2012. Influence of Leverage to Profibility. Journal Economics for Institute of Management Studies in India. ISSN 2231-4172.


(47)

111

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Sartono, Agus. 2008. Manajemen Keuangan (Teori dan Aplikasi). Yogyakarta: BPFE.

Sawir, Agnes. 2007. Analisis Kinerja Keuangan dan Perencanaan Keuangan Perusahaan. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Sembiring, Yanti J.. 2011. Analisis Pengaruh Financial Leverage Terhadap Return On Equity Sektor Industri Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Skripsi Universitas Sumatera Utara.

Singapurwoko, Arif. 2011. The Impact of Financial Leverage to Profitability Studi of Non-Financial Companies Listed in Indonesia Stock Exchange - European Journal of Economics, Finance and Administrative Sciences ISSN 1450-2275 Issue 32 (2011).

Singarimbun, Masri dan Sofian Effendi. 2010. Metode Penelitian Survai. Jakarta: Pustaka LP3ES.

Singh, Mohar. 2009. Profitability Analysis (A Case Study of HCL) Shodh, Samiksha aur Mulyankan (International Research Journal)— ISSN-0974-2832 Vol. II, Issue-6.

Siregar, Boy Candra. 2011. Analisis Pengaruh Financial Leverage Terhadap Return On Equity Dan Earning Per Share Pada Perusahaan Perkebunan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Skripsi Unversitas Sumatera Utara.

Sjahrial, Dermawan. 2009. Manajemen Keuangan. Edisi Ketiga. Jakarta: Mitra Wacana Media.

Sudjana. 2005. Metoda Statistika Edisi 6. Bandung: Tarsito.

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Suliyanto. 2009. Metode Riset Bisnis. Yogyakarta: ANDI.

Sundjaja, Ridwan S. dan Inge Barlian Dharma Putra Sundjaja. 2007. Manajemen Keuangan. Edisi 6 (Buku 1). Jakarta: Literata Lintas Media.

Sutrisno. 2009. Manajemen Keuangan, Teori, Konsep dan Aplikasi. Edisi Pertama Cetakan kelima. Yogyakarta: Ekonisia.


(1)

107

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

kembali tingginya risiko beban tetap atau biaya hutang yang harus dikeluarkan oleh perusahaan.

2. Dalam meningkatkan profitabilitas, sebaiknya PT. Bumi Resources Tbk. mengoptimalkan modal sendiri (ekuitas) yang dimiliki perusahaan dengan cara meningkatkan modal saham, cadangan dana, dan laba ditahan. Perusahaan juga sebaiknya mengurangi penggunaan hutang untuk keperluan perkembangan atau perluasan perusahaan, sehingga dapat menghasilkan laba dan profitabilitas yang semakin meningkat.

3. Bagi para peneliti selanjutnya yang akan meneliti profitabilitas, sebaiknya melihat faktor-faktor lain yang berhubungan atau mempengaruhi peningkatan atau penurunan profitabilitas yang belum diteliti dalam penelitian ini.


(2)

108

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu DAFTAR PUSTAKA

Aminatuzzahra. 2010. Analisis Pengaruh Current Ratio, Debt to Equity Ratio,

Total Asset Turnover, dan Net Profit Margin terhadap Return on Equity pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI. Skripsi Universitas

Sumatera Utara.

Arikunto, Suharsimi. 2009. Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik (Edisi

Revisi). Jakarta: Rineka Cipta.

Atmadja, Lukas Setia. 2012. Teori dan Praktik Manajemen Keuangan. Yogyakarta: Andi.

Awat, Napa J. 2009. Manajemen Keuangan Penndekatan Matematis. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Bernstein, Leopold A. 2011. Analysis of Finance Statements. Revised Edition. New York: Richard D. Irwin. Inc.

Brealey, Richard A, Stewart C. Myers, and Alan J. Marcus. 2008. Dasar-Dasar

Manajemen Keuangan Perusahaan. Edisi 5 (Jilid 2). Jakarta: Erlangga.

Brigham, Eugene F and Joel F.Houston. 2006. Dasar-Dasar Manajemen

Keuangan. Edisi Sepuluh (Buku 1). Jakarta: PT. Salemba Empat.

Brigham, Eugene F and Joel F.Houston. 2009. Fundamental of Financial

Management. 12th Edition. South Western: Cengage Learning.

Curran, Ward S. 2009. Principles of Financial Management. New York: McGraw-Hill. Inc.

Fahmi, Irham. 2012. Analisis Laporan Keuangan. Bandung: Alfabeta.

Fraser, M. Lyn and Aileen Ormiston. 2008. Understanding Finance Statements. New Jersey: Pearson Education. Inc.

Gill, Armajit. 2011. Factors that Influence Financial Leverage of Canadian

Firms- International Scientific Press, Journal of Applied Finance & Banking Vol.1, no.2, 2011, 19-37 ISSN: 6580 (print version),

1792-6599 (online).

Gitman, Lawrence J. 2009. Principle of Managerial Finance. Twelfth Edition. Prentice Hall.


(3)

109

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Gitman, Lawrence J. dan Joehnk D. Michael. 2010. Fundamental of Investing. 11th Edition. Boston: Pearson, Addison Wesley.

Hadafi, Mamduh M. dan Abdul Halim. 2008. Analisis Laporan Keuangan. Yogyakarta: UPP STIM YKPN.

Handayani, Citra. 2007. Analisis Pengaruh Proporsi Kepemilikan Saham

Terhadap Kebijakan Pendanaan dalam Meningkatkan Kinerja

Perusahaan (Studi Pada Industri Manufaktur Di Bursa Efek Jakarta Periode Tahun 2001-2005). Tesis Universitas Diponegoro.

Harahap, Sofyan Syafri. 2010. Analisis Krisis atas Laporan Keuangan. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Hermawan, Asep. 2009. Penelitian Bisnis: Paradigma Kuantitatif. Jakarta: Grasindo

Hovakimian, Armen. 2011. The Debt-Equity Choice – Journal of Financial and Quantitative Analysis. Vol 36, no. 1 pp. 1- 24.

Irawati, Susan. 2010. Manajemen Keuangan. Bandung: Pustaka. Kasmir. 2008. Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: Rajawali

Keown, Arthur. 2011. The Impact of Financial Leverage to Return On

Equity-Journal of Financial and Quantitative Analysis Vol. 36, No. 1.

Kodrat , David Sukardi dan Kurniawan Indonanjaya. 2010. Manajemen Investasi.

Pendekatan Teknikal dan Fundamental untuk Analisis Saham.

Yogyakarta: Graha Ilmu.

Leunupun, Pieter. 2011. Profitabilitas Ekuitas dan beberapa faktor yang

mempengaruhinya (Studi pada beberapa KUD di Kota Ambon). Jurnal

Akuntansi & Keuangan Vol. 5 No. 2 November 2011: 133 149.

Marcos, Jose Carvalho de Mesquita . 2012. Capital Structure And Profitability:

The Brazilian Case - Postgraduate Studies & Research (CEPEAD) of the Faculty of Business and Economics (FACE) at the Federal University of the State of Minas Gerais (UFMG). ISSN 1430-2987 Issue 4.

Martina , Sri. 2012. Pengaruh Leverage Keuangan Terhadap Profitabilitas Pada

Perusahaan Logam dan Sejenisnya yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Skripsi Universitas Sumatera Utara.


(4)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Martono, Cryllius. 2010. Analisis Pengaruh Profitabilitas Industri, Rasio

Leverage Keuangan Tertimbang dan Intensitas Modal Tertimbang Serta Pangsa Pasar Terhadap ROA dan ROE Perusahaan Manufaktur Yang Go-Public di Indonesia - Jurnal Akuntansi & Keuangan Vol. 4, No. 2,

November 2010: 126 – 140.

Naresh K, Maholtra. 2009. Basic Marketing Research. 3th edition. New Jersey: Prentice Hall.

Nurdiana. 2012. Analisis Hubungan Rasio Modal Kerja Dan Leverage Dengan

Rentabilitas Ekonomi Pada PT. Cahaya Kawi Polyintraco. Skripsi

Universitas Sumatera Utara.

Pachori, CA Sachchidanand. 2012. Influence of Financial Leverage on

Shareholders Return and Market Capitalization: A Study of Automotive

Cluster Companies of Pithampur,(M.P.), India – Journal of 2nd

International Conference on Humanities, Geography and Economics (ICHGE'2012).

Paydar, Maryam. 2012. Leverage Behavior of the Industrial Sector’s Companies

in Bursa Malaysia – The International Research Journal of Finance and Economics. ISSN 1450-2887 Issue 90 (2012).

Prihadi, Toto. 2009. Deteksi Cepat Kondisi Keuangan: 7 Analisis Rasio

Keuangan. Jakarta: PPM.

Ramadhan, Arman. 2009. Pengaruh Financial Leverage Terhadap Return on

Equity dan Earning per Share Pada Perusahaan Pertambangan Logam dan Mineral Lainnya yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Skripsi

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Perbanas

Riduwan. Sunarto. 2012. Pengantar Statistika untuk Penelitian Pendidikan, Sosial

ekonomi komunikasi, dan Bisnis. Bandung: Penerbit Alfabeta.

Riyanto, Bambang. 2008. Dasar-Dasar Pembelanjaan Perusahaan. Yogyakarta: BPFE.

Ross, A Stephen, Randolf W. Westerfield dan Bradford D. Jordan. 2007.

Fundamentals of Corporate Finance. Third Edition. Irwin Series in

Finance, Irwin INC.

S. Munawir. 2007. Analisa Laporan Keuangan. Yogyakarta: BPFE

Saleem, Qasim. 2012. Influence of Leverage to Profibility. Journal Economics for


(5)

111

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Sartono, Agus. 2008. Manajemen Keuangan (Teori dan Aplikasi). Yogyakarta: BPFE.

Sawir, Agnes. 2007. Analisis Kinerja Keuangan dan Perencanaan Keuangan

Perusahaan. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Sembiring, Yanti J.. 2011. Analisis Pengaruh Financial Leverage Terhadap

Return On Equity Sektor Industri Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Skripsi Universitas Sumatera Utara.

Singapurwoko, Arif. 2011. The Impact of Financial Leverage to Profitability

Studi of Non-Financial Companies Listed in Indonesia Stock Exchange - European Journal of Economics, Finance and Administrative Sciences

ISSN 1450-2275 Issue 32 (2011).

Singarimbun, Masri dan Sofian Effendi. 2010. Metode Penelitian Survai. Jakarta: Pustaka LP3ES.

Singh, Mohar. 2009. Profitability Analysis (A Case Study of HCL) Shodh,

Samiksha aur Mulyankan (International Research Journal)

ISSN-0974-2832 Vol. II, Issue-6.

Siregar, Boy Candra. 2011. Analisis Pengaruh Financial Leverage Terhadap

Return On Equity Dan Earning Per Share Pada Perusahaan Perkebunan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Skripsi Unversitas Sumatera

Utara.

Sjahrial, Dermawan. 2009. Manajemen Keuangan. Edisi Ketiga. Jakarta: Mitra Wacana Media.

Sudjana. 2005. Metoda Statistika Edisi 6. Bandung: Tarsito.

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Suliyanto. 2009. Metode Riset Bisnis. Yogyakarta: ANDI.

Sundjaja, Ridwan S. dan Inge Barlian Dharma Putra Sundjaja. 2007. Manajemen

Keuangan. Edisi 6 (Buku 1). Jakarta: Literata Lintas Media.

Sutrisno. 2009. Manajemen Keuangan, Teori, Konsep dan Aplikasi. Edisi Pertama Cetakan kelima. Yogyakarta: Ekonisia.


(6)

Puspa Dewi Yulianty, 2013

Pengaruh Penggunaan Hutang Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Laporan Keuangan PT Bumi Resources Tbk Periode 2007-2011)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

Syahyunan. 2007. Manajemen Keuangan I. Medan: USU Press.

Syamsyuddin, Lukman. 2009. Manajemen Keuangan Perusahaan: Konsep

Aplikasi dalam Perencanaan, Pengawasan, dan Pengambilan Keputusan.

Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Timothy, Josep. 2012. Influence of financial risk on profitability of life insurance

industry in Taiwan. Journal of Modelling in Management Vol. 4 No. 1, pp.

7-18.

Umar, Husein. 2008. Metode Riset Bisnis. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama. Van Horne, James C. 2011. Financial Management Policy. Twelfth Edition.

Prentice Hall.

Van Horne, James C. and John M. Wachowicz. 2007. Fundamental of Financial

Management. Twelfth Edition. Prentice Hall

Warsono. 2012. Manajemen Keuangan Perusahaan. Edisi Ketiga, Jilid I. Malang: Bayumedia Publishing.

Weston, J. Fred and Thomas E. Copeland. 2007. Managerial Finance. The Dryden Press.

Wild, Jhon J, K. R Subramanyan, dan Robert F. Hasley. 2009. Financial

Statement Analysis. Edisi Kedelapan, Buku I. Jakarta: Salemba Empat.

Yoon, Eunju. 2011. The Effect of Financial Leverage on Profitability. Journal of

Financial Management. Volume 14. Issues 1.

Sumber lain:

Http://www.bumiresources.com Http://www.bi.go.id

Http://www.apbi-icma.com Http://www.bps.go.id/

Http://www.emeraldinsight.com/ Http://www.eurojournals.com Http://www.google.com/

Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/BAPPENAS 2011 Departemen Riset dan Kebijakan Ekonomi Bank Indonesia 2012


Dokumen yang terkait

Analisis Laporan Keuangan Untuk Menilai Kinerja Keuangan PT. Sinar Mas Agro Resources and Technology. Tbk periode 2009, 2010 dan 2011

13 147 110

ANALISIS PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP HARGASAHAM (Studi Kasus Pada PT. Indosat Tbk Periode 2007-2013) Analisis Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Harga Saham (Studi Kasus Pada PT. Indosat Tbk Periode 2007-2013).

0 2 15

ANALISIS PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP HARGASAHAM (Studi Kasus Pada PT. Indosat Tbk Periode 2007-2013) Analisis Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Harga Saham (Studi Kasus Pada PT. Indosat Tbk Periode 2007-2013).

0 4 13

PENGARUH PROFITABILITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM (Studi kasus Pada Laporan Keuangan PT. BUMI Resources Tbk Periode 2003-2014).

0 3 43

PENGARUH LOAN TO DEPOSIT RATIO (LDR) TERHADAP PROFITABILITAS : Studi Kasus Laporan Keuangan PT. Bank Ekonomi Raharja Tbk Periode 2007 - 2011.

2 3 33

ANALISIS PENGELOLAAN MODAL KERJA DAN KEBIJAKAN HUTANG TERHADAP RENTABILITAS : Studi Kasus pada Laporan Keuangan PT Semen Gresik Tbk periode 2006-2011.

0 0 48

ANALISIS KINERJA KEUANGAN DAN PREDIKSI KEBANGKRUTAN PERUSAHAAN (STUDI KASUS PT. BUMI RESOURCES, TBK PERIODE 2005 - 2008).

0 1 6

Analisis Kinerja Keuangan dengan Menggunakan Metode Economic Value Added (EVA) PT. Telekomunikasi Indonesia Tbk, PT. XL Axiata Tbk, PT. Indosat Tbk Periode 2007-2009.

0 0 24

Analisis Rasio Keuangan dan Penerapan Model ALTMAN (Z-Score)dalam Mengukur Kinerja Keuangan dan Memprediksikan Kebangkrutan pada PT. Bumi Resources Tbk Periode 2005-2007.

0 1 26

PENGARUH PROFITABILITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM (Studi kasus Pada Laporan Keuangan PT. BUMI Resources Tbk Periode 2003-2014) - repository UPI S PEM 1104935 Title

0 0 4