Program Aplikasi pembuatan dan penggunaa

Program Aplikasi pembuatan dan penggunaan Perancanangan Sistem Informasi
Persedian Barang pada Bagian Penyimpanan Barang Di Cabang Pelayanan Dinas
Pendapaan Daerah Provinsi Wilayah Kota Bandung III
Seiring dengan kemajuan teknologi, kebutuhan akan suatu informasi yang semakin relevan dan
akurat mendorong penggunaan Teknologi Komputer untuk mempermudah pengolahan data
untuk diterapkan pada setiap Perusahaan dan instansi seperti Dinas Pendapaan Daerah
Provinsi Wilayah Kota Bandung III.
Atas alasan dasar tersebut penulis merancang Program Aplikasi pembuatan dan penggunaan
Perancanangan Sistem Informasi Persedian Barang pada Bagian Penyimpanan Barang Di Cabang
Pelayanan Dinas Pendapaan Daerah Provinsi Wilayah Kota Bandung III yang bertujuan untuk :
1. Membangun perancangan Sistem Informasi Persedian Barang pada Bagian Penyimpanan
Barang Di Cabang Pelayanan Dinas Pendapaan Daerah Provinsi Wilayah Kota Bandung III
2. Meningkatkan Pemahaman dalam teknik pemrograman menyimpan data barang secara
terkomputerisasi sehingga mempermudah pencarian data barang
3. Menyusun Laporan Skripsi penulis itu sendiri.
Tahapan dalam merancang Aplikasi ini yang penulis telah lakukan adalah :
1. Kajian Teori, yang meliputi
 Analisis Sistem
 Perancangan Sistem
2. Metode Penelitian
Metode yang digunakan oleh penulis adalah metode deskriptif

3. Pembahasan
4. Kesimpulan Dan Saran
Penulis memilih metode OOSE (Object Oriented Software Engineering) dalam merancang
aplikasi ini diantara metode lainnya dengan berbagai pertimbangan, salah saunya keunggulan
OOSE sendiri adalah mudah dipelajari karena memiliki notasi yang sederhana dan mencakup
seluruh tahapan dalam rekayasa perangkat lunak yang mengkombinasikan tiga teknik yaitu :
1. Object Oriented Programiing
2. Conceptual Modelling
3. Block Design
Tahapan dalam metode OOSE adalah :
1. Membuat model requirement dan analisis
2. Desain dan Implementasi
3. Pengujian
Sedangkan Tenik OOSE sendiri yaitu :

1. Requirement model
 Use Case Model
 Interface Description
2. Analisis Model
3. Design Model

Sedangkan dalam merancang Aplikasi ini Penulis perlu untuk mengumpulkan data dari user
yang nantinya akan dipakai sebagai acuan dalam merancang aplikasi ini. Penulis menggunakan
Teknik Pengumpulan Data antara lain :
1. Metode Interview
2. Pengumpulan Literatur
3. Observasi
Yang nantinya akan dilanjutkan dengan Implementasikan ke dalam Source Code menggunakan
metode OOSE tersebut.

Resume dari Jurnal Perancangan Aplikasi Sistem Informasi Persedian Barang pada Bagian Penyimpanan
Barang Di Cabang Pelayanan Dinas Pendapaan Daerah Provinsi Wilayah Kota Bandung III yang disusun
oleh Harris Nurdiyansayah dan Ali Mulyawan, STMIK Mardira Indonesia, Bandung