Nomor 37 Tahun 2007

SALINAN
PERATURAN
MENTERI PENDIDIKAN NASIONAL
REPUBLIK INDONESIA
NOMOR 37 TAHUN 2007
TENTANG
RINCIAN TUGAS UNIT KERJA
DI LINGKUNGAN BADAN PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN
DEPARTEMEN PENDIDIKAN NASIONAL
DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA
MENTERI PENDIDIKAN NASIONAL,
Menimbang : a. bahwa untuk memperlancar pelaksanaan tugas dan fungsi unit
kerja sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Pendidikan
Nasional Nomor 40 Tahun 2006 tentang Organisasi dan Tata
Kerja Badan Penelitian dan Pengembangan Departemen
Pendidikan Nasional, perlu penjabaran lebih lanjut tugas dan
fungsi ke dalam rincian tugas unit kerja;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
dalam huruf a, perlu menetapkan Peraturan Menteri Pendidikan
Nasional tentang Rincian Tugas Unit Kerja di lingkungan Badan
Penelitian dan Pengembangan;

Mengingat

.

: 1. Peraturan Presiden Nomor 9 Tahun 2005 tentang Kedudukan,
Tugas, Fungsi, Susunan Organisasi dan Tata Kerja Kementerian
Negara Republik Indonesia sebagaimana telah beberapa kali
diubah terakhir dengan Peraturan Presiden Nomor 94 Tahun
2006;
2. Peraturan Presiden Nomor 10 Tahun 2005 tentang Unit
Organisasi dan Tugas Eselon I Kementerian Negara Republik
Indonesia sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir
dengan Peraturan Presiden Nomor 17 Tahun 2007;
3. Keputusan Presiden Nomor 187/M Tahun 2004 mengenai
Pembentukan Kabinet Indonesia Bersatu, sebagaimana telah
beberapa kali diubah terakhir dengan Keputusan Presiden
Nomor 31/P Tahun 2007;
4. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 40 Tahun 2006
tentang Organisasi dan Tata Kerja Badan Penelitian dan
Pengembangan Departemen Pendidikan Nasional;


1

MEMUTUSKAN:
Menetapkan : PERATURAN MENTERI PENDIDIKAN NASIONAL TENTANG
RINCIAN TUGAS UNIT KERJA DI LINGKUNGAN BADAN
PENELITIAN
DAN
PENGEMBANGAN
DEPARTEMEN
PENDIDIKAN NASIONAL.
BAB I
SEKRETARIAT BADAN
Pasal 1
Rincian tugas Bagian Perencanaan adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bagian dan penyiapan penyusunan
program kerja Sekretariat Badan dan Badan;
b. melaksanakan pengolahan data dan penyajian informasi di bidang penelitian
dan pengembangan;
c. melaksanakan penyusunan bahan kebijakan di bidang penelitian dan

pengembangan;
d. melaksanakan pengelolaan dan pengembangan sistem informasi manajemen
penelitian dan pengembangan;
e. melaksanakan penyusunan rencana dan program di bidang penelitian dan
pengembangan;
f. melaksanakan penyusunan rancangan program, kegiatan, dan sasaran
penelitian dan pengembangan;
g. melaksanakan penyusunan bahan rancangan bahan nota keuangan;
h. melaksanakan penyiapan bahan penyesuaian dan revisi kegiatan dan sasaran
program penelitian dan pengembangan;
i. melaksanakan pemantauan dan evaluasi pelaksanaan rencana dan program di
bidang penelitian dan pengembangan;
j. melaksanakan penyusunan laporan perkembangan pelaksanaan rencana dan
program di bidang penelitian dan pengembangan;
k. melaksanakan penyiapan bahan kerja sama antar lembaga dan hubungan
masyarakat di bidang penelitian dan pengembangan di dalam dan luar negeri;
l. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bagian; dan
m. melaksanakan penyusunan laporan Bagian dan penyiapan penyusunan
laporan Sekretariat Badan dan Badan.
Pasal 2

Rincian tugas Subbagian Data dan Informasi adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian;
b. melakukan penyiapan bahan pengembangan sistem informasi manajemen
bidang penelitian dan pengembangan;
c. melakukan pengumpulan dan pengolahan data bidang penelitian dan
pengembangan;
d. melakukan pemutakhiran data bidang penelitian dan pengembangan;
e. melakukan penyajian informasi bidang penelitian dan pengembangan;
f. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
g. melakukan penyusunan laporan Subbagian.

2

Pasal 3
Rincian tugas Subbagian Rencana dan Program adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian dan penyiapan penyusunan
program kerja Bagian;
b. melakukan penyiapan bahan kebijakan bidang penelitian dan pengembangan;
c. melakukan penyiapan bahan penyusunan rencana dan program di bidang
penelitian dan pengembangan;

d. melakukan penyiapan bahan penyusunan rancangan bahan nota keuangan;
e. melakukan penyiapan bahan penelaahan kegiatan dan sasaran program di
bidang penelitian dan pengembangan;
f. melakukan penyiapan bahan penyusunan rencana kegiatan dan sasaran
program di bidang penelitian dan pengembangan;
g. melakukan penyiapan bahan penyesuaian dan revisi kegiatan dan sasaran
program di bidang penelitian dan pengembangan;
h. melakukan penyiapan bahan kerja sama antar lembaga di bidang penelitian
dan pengembangan di dalam dan luar negeri;
i. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
j. melakukan penyusunan laporan Subbagian.
Pasal 4
Rincian tugas Subbagian Evaluasi adalah:
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian;
b. melakukan pengumpulan dan pengolahan data perkembangan pelaksanaan
rencana dan program bidang penelitian dan pengembangan;
c. melakukan penyiapan bahan pemantauan pelaksanaan rencana dan program
bidang penelitian dan pengembangan;
d. melakukan evaluasi pelaksanaan rencana dan program bidang penelitian dan
pengembangan;

e. melakukan penyiapan bahan penyusunan laporan perkembangan pelaksanaan
rencana dan program bidang penelitian dan pengembangan;
f. melakukan penyiapan bahan rapat pimpinan;
g. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
h. melakukan penyusunan laporan Subbagian dan penyiapan penyusunan laporan
Bagian, Sekretariat Badan, dan Badan.
Pasal 5
Rincian tugas Bagian Keuangan adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bagian;
b. melaksanakan penyusunan rencana anggaran di lingkungan Badan;
c. melaksanakan penyusunan satuan biaya kegiatan;
d. melaksanakan penelitian kebenaran dokumen pencairan anggaran dan
ketersediaan dana sesuai dengan peraturan perundang-undangan;
e. melaksanakan penyusunan bahan revisi anggaran di lingkungan Badan;
f. melaksanakan penerimaan, penyimpanan, dan pengeluaran keuangan Badan;
g. melaksanakan pembukuan, verifikasi, dan penghitungan anggaran Badan;

3

h. melaksanakan pemantauan dan evaluasi pelaksanaan anggaran di lingkungan

Badan;
i. melaksanakan penyusunan laporan pelaksanaan anggaran dan penghitungan
anggaran di lingkungan Badan;
j. melaksanakan urusan tuntutan perbendaharaan/ganti rugi;
k. melaksanakan penyiapan usul bendaharawan dan calon pemegang uang muka
kegiatan unit kerja di lingkungan Badan;
l. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bagian; dan
m. melaksanakan penyusunan laporan Bagian.
Pasal 6
Rincian tugas Subbagian Anggaran dan Pembiayaan adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian dan penyiapan penyusunan
program kerja Bagian;
b. melakukan penyiapan bahan penyusunan satuan biaya kegiatan;
c. melakukan penyiapan bahan penyusunan rencana anggaran di lingkungan
Badan;
d. melakukan penyiapan bahan pelaksanaan urusan pembiayaan di lingkungan
Badan;
e. melakukan penelitian kebenaran dokumen pencairan anggaran sesuai dengan
peraturan perundang-undangan;
f. melakukan penelitian kesesuaian dan ketersediaan dana sesuai dengan

dokumen anggaran di lingkungan Badan;
g. melakukan penyiapan bahan revisi anggaran di lingkungan Badan;
h. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
i. melakukan penyusunan laporan Subbagian.
Pasal 7
Rincian tugas Subbagian Perbendaharaan adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian;
b. melakukan penerimaan dan penyimpanan keuangan Badan;
c. melakukan pembayaran belanja pegawai, belanja barang, belanja modal, dan
pembayaran lainnya;
d. melakukan penelitian dan pengujian bukti dan/atau dokumen penerimaan dan
pengeluaran keuangan Badan;
e. melakukan pembukuan keuangan Badan;
f. melakukan penyusunan pertanggungjawaban penerimaan dan pengeluaran
keuangan Badan;
g. melakukan penyiapan bahan penyelesaian tuntutan perbendaharaan/ganti rugi;
h. melakukan penyiapan usul calon bendahara dan calon pemegang uang muka
kegiatan unit kerja di lingkungan Badan;
i. melakukan penyiapan bahan usul penghentian pembayaran gaji pegawai yang
pensiun, berhenti, pindah, dan meninggal dunia;

j. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
k. melakukan penyusunan laporan Subbagian.

4

Pasal 8
Rincian tugas Subbagian Evaluasi Pelaksanaan Anggaran adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian;
b. melakukan pengumpulan, pengolahan, dan analisis perkembangan
pelaksanaan anggaran di lingkungan Badan;
c. melakukan pembukuan dan verifikasi keuangan Badan;
d. melakukan penyiapan bahan penyusunan penghitungan anggaran di
lingkungan Badan;
e. melakukan evaluasi pelaksanaan anggaran di lingkungan Badan;
f. melakukan penyiapan bahan penyusunan tindak lanjut hasil evaluasi
pelaksanaan anggaran di lingkungan Badan;
g. melakukan penyiapan bahan penyusunan laporan daya serap anggaran di
lingkungan Badan;
h. melakukan penyiapan bahan penyusunan laporan pelaksanaan anggaran di
lingkungan Badan;

i. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
j. melakukan penyusunan laporan Subbagian dan penyiapan penyusunan
laporan Bagian.
Pasal 9
Rincian tugas Bagian Tatalaksana dan Kepegawaian adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bagian;
b. melaksanakan analisis jabatan dan analisis organisasi di lingkungan Badan;
c. melaksanakan penyusunan bahan penyempurnaan organisasi dan usul
pelembagaan di lingkungan Badan;
d. melaksanakan penyusunan sistem dan prosedur kerja di lingkungan Badan;
e. melaksanakan penyiapan bahan penyusunan rancangan peraturan perundangundangan di lingkungan Badan;
f. melaksanakan penelaahan dan penyusunan bahan pertimbangan hukum;
g. melaksanakan penyebarluasan peraturan perundang-undangan di lingkungan
Badan;
h. melaksanakan penyusunan formasi dan rencana pengembangan pegawai di
lingkungan Badan;
i. melaksanakan penerimaan, pengangkatan, penempatan, kepangkatan, dan
pemindahan pegawai serta mutasi lainnya di lingkungan Badan;
j. melaksanakan urusan pendayagunaan dan pengembangan karir pegawai di
lingkungan Badan;

k. melaksanakan urusan disiplin, pemberhentian, dan pemensiunan pegawai di
lingkungan Badan;
l. melaksanakan pengadministrasian penilaian dan penetapan angka kredit
jabatan fungsional di lingkungan Departemen;
m. melaksanakan urusan pemberian penghargaan dan tanda jasa pegawai di
lingkungan Badan;
n. melaksanakan penyusunan data dan informasi kepegawaian serta daftar
penilaian prestasi/kinerja pegawai di lingkungan Badan;
o. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bagian; dan
p. melaksanakan penyusunan laporan Bagian.

5

Pasal 10
Rincian tugas Subbagian Tatalaksana adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian dan penyiapan penyusunan
program kerja Bagian;
b. melakukan penyiapan bahan analisis jabatan dan analisis organisasi di
lingkungan Badan;
c. melakukan penyiapan bahan penyempurnaan organisasi dan usul
pelembagaan di lingkungan Badan;
d. melakukan penyiapan bahan penyusunan sistem dan prosedur kerja di
lingkungan Badan;
e. melakukan penelaahan dan penyusunan rancangan peraturan perundangundangan di lingkungan Badan;
f. melakukan penyiapan bahan telaahan dan pertimbangan hukum di lingkungan
Badan;
g. melakukan penyebarluasan peraturan perundang-undangan di lingkungan
Badan;
h. melakukan pendokumentasian peraturan perundang-undangan di bidang
penelitian dan pengembangan;
i. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
j. melakukan penyusunan laporan Subbagian dan penyiapan penyusunan
laporan Bagian.
Pasal 11
Rincian tugas Subbagian Mutasi Pegawai adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian;
b. melakukan penyiapan bahan penyusunan formasi pegawai di lingkungan
Badan;
c. melakukan penerimaan, pengangkatan, penempatan, kepangkatan, dan
pemindahan pegawai serta mutasi lainnya di lingkungan Badan;
d. melakukan penyiapan bahan usul pengangkatan dalam jabatan struktural dan
fungsional, pelaksanaan pelantikan dan serah terima jabatan, sumpah/janji
pegawai negeri sipil, surat pernyataan menduduki jabatan, dan surat
pernyataan melaksanakan tugas;
e. melakukan penyusunan data dan informasi kepegawaian dan daftar penilaian
prestasi/kinerja pegawai;
f. melakukan urusan administrasi cuti pegawai;
g. melakukan penyiapan usul kartu pegawai (Karpeg), kartu istri (Karis), kartu
suami (Karsu);
h. melakukan penyiapan usul pemberhentian dan pemensiunan pegawai;
i. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
j. melakukan penyusunan laporan Subbagian.
Pasal 12
Rincian tugas Subbagian Pengembangan dan Disiplin Pegawai adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian;
b. melakukan penyusunan rencana pengembangan pegawai di lingkungan
Badan;

6

c.
d.

e.
f.
g.
h.
i.
j.

melakukan penyiapan usul pegawai yang akan mengikuti pelatihan prajabatan,
ujian dinas, pendidikan dan pelatihan, ijin/tugas belajar, dan ujian penyesuaian
ijazah di lingkungan Badan;
melakukan penyiapan usul pembuatan asuransi kesehatan, pemrosesan
tabungan asuransi pensiun, tabungan perumahan, pemeriksaan kesehatan dan
tanda pengenal pegawai di lingkungan Badan;
melakukan urusan pemberian cuti pegawai di lingkungan Badan;
melakukan urusan disiplin dan pendayagunaan pegawai di lingkungan Badan;
melakukan penyiapan usul pemberian penghargaan dan tanda jasa pegawai;
melakukan urusan administrasi penilaian dan penetapan angka kredit jabatan
fungsional di lingkungan Departemen;
melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
melakukan penyusunan laporan Subbagian.
Pasal 13

Rincian tugas Bagian Umum adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bagian;
b. melaksanakan urusan persuratan, kearsipan, dan publikasi kegiatan Badan;
c. melaksanakan urusan keprotokolan, penerimaan tamu pimpinan, upacara, dan
rapat dinas Badan;
d. melaksanakan urusan keamanan, ketertiban, kebersihan, dan keindahan di
lingkungan Badan;
e. melaksanakan penyusunan rencana kebutuhan, pengadaan, penyimpanan,
pemeliharaan dan perawatan sarana dan prasarana di lingkungan Badan;
f. melaksanakan pengadaan, penyimpanan, pendistribusian, pemeliharaan dan
perawatan sarana dan prasarana di lingkungan Badan;
g. melaksanakan inventarisasi dan usul penghapusan barang milik negara di
lingkungan Badan;
h. melaksanakan pengaturan penggunaan sarana dan prasarana di lingkungan
Badan;
i. melaksanakan urusan administrasi penerbitan dan pencetakan jurnal ilmiah di
lingkungan Badan;
j. melaksanakan pencetakan, penerbitan dan penyebarluasan jurnal ilmiah,
naskah, dokumen, dan bahan lainnya;
k. melaksanakan pengelolaan perpustakaan dan poliklinik Badan;
l. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bagian; dan
m. melaksanakan penyusunan laporan Bagian.
Pasal 14
Rincian tugas Subbagian Tata Usaha adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian dan penyiapan penyusunan
program kerja Bagian;
b. melakukan penerimaan, pencatatan, dan pendistribusian surat masuk dan
surat keluar Badan;
c. melakukan urusan penataan, pemeliharaan, dan penyiapan usul penghapusan
arsip di lingkungan Badan;
d. melakukan penyusunan risalah rapat dinas di lingkungan Badan;
e. melakukan penggandaan surat dan dokumen;

7

f. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
g. melakukan penyusunan laporan Subbagian dan penyiapan penyusunan
laporan Bagian;
Pasal 15
Rincian tugas Subbagian Rumah Tangga adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian;
b. melakukan urusan keprotokolan, upacara, penerimaan tamu, dan rapat dinas
Badan;
c. melakukan urusan keamanan, ketertiban, kebersihan, dan keindahan di
lingkungan Badan;
d. melakukan urusan pengaturan penggunaan peralatan kantor, kendaraan dinas,
gedung kantor, dan rumah jabatan serta sarana dan prasarana lainnya di
lingkungan Badan;
e. melakukan urusan pemeliharaan dan perawatan sarana dan prasarana di
lingkungan Badan;
f. melakukan urusan pengaturan penggunaan telepon, listrik, air, dan gas di
lingkungan Badan;
g. melakukan pengelolaan poliklinik Badan;
h. melakukan penyusunan rencana kebutuhan pengadaan, penyimpanan,
pemeliharaan dan perawatan, dan pendistribusian barang perlengkapan
Badan;
i. melakukan urusan pengadaan, penyimpanan, pemeliharaan dan perawatan,
dan pendistribusian barang perlengkapan Badan;
j. melakukan urusan inventarisasi barang milik negara di lingkungan Badan;
k. melakukan penyiapan usul penghapusan barang milik negara di lingkungan
Badan;
l. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
m. melakukan penyusunan laporan Subbagian.
Pasal 16
Rincian tugas Subbagian Publikasi adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian;
b. melakukan penyiapan usul kebutuhan bahan terbitan;
c. melakukan urusan administrasi penerbitan dan pencetakan jurnal ilmiah di
lingkungan Badan;
d. melakukan pencetakan dan penggandaan naskah dan dokumen;
e. melakukan penyebarluasan naskah dan/atau dokumen hasil terbitan dan/atau
cetakan;
f. melakukan dokumentasi buku hasil terbitan dan naskah lainnya;
g. melakukan urusan pengadaan bahan pustaka dan terbitan lainnya di
lingkungan Badan;
h. melakukan pengklasifikasian, penataan, dan pemeliharaan bahan pustaka;
i. melakukan pemberian layanan kepustakaan dan informasi hasil terbitan;
j. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
k. melakukan penyusunan laporan Subbagian.

8

BAB II
PUSAT PENELITIAN KEBIJAKAN DAN
INOVASI PENDIDIKAN
Pasal 17
Rincian tugas Bidang Penelitian Kebijakan adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bidang;
b. melaksanakan penyiapan perumusan bahan kebijakan penelitian dan
pengembangan di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar,
pendidikan menengah, pendidikan tinggi, pendidikan nonformal dan informal,
pendidikan khusus dan pendidikan layanan khusus;
c. melaksanakan penelitian kebijakan pendidikan anak usia dini, pendidikan
dasar, pendidikan menengah, pendidikan tinggi, pendidikan nonformal dan
informal, pendidikan khusus dan pendidikan layanan khusus;
d. melaksanakan penyusunan bahan koordinasi penelitian kebijakan pendidikan
anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah, pendidikan tinggi,
pendidikan nonformal dan informal, pendidikan khusus dan pendidikan layanan
khusus;
e. melaksanakan pengumpulan, pengolahan, dan analisis hasil penelitian
kebijakan pendidikan yang dilaksanakan oleh lembaga lain;
f. melaksanakan penyiapan bahan kebijakan pendidikan berdasarkan hasil-hasil
penelitian dan inovasi;
g. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bidang; dan
h. melaksanakan penyusunan laporan Bidang.
Pasal 18
Rincian tugas Bidang Inovasi Pendidikan adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bidang;
b. melaksanakan penyiapan perumusan bahan kebijakan inovasi di bidang
pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah, pendidikan
tinggi, pendidikan nonformal dan informal, pendidikan khusus dan pendidikan
layanan khusus;
c. melaksanakan inovasi pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan
menengah, pendidikan tinggi, pendidikan nonformal dan informal, pendidikan
khusus dan pendidikan layanan khusus;
d. melaksanakan penyusunan bahan koordinasi pengembangan inovasi
pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah, pendidikan
tinggi, pendidikan nonformal dan informal, pendidikan khusus dan pendidikan
layanan khusus;
e. melaksanakan pengumpulan, pengolahan, analisis hasil pengembangan dan
inovasi pendidikan yang dilaksanakan oleh lembaga lain;
f. melaksanakan penyiapan bahan kebijakan inovasi pendidikan berdasarkan
hasil-hasil inovasi;
g. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bidang; dan
h. melaksanakan penyusunan laporan Bidang.

9

Pasal 19
Rincian tugas Bidang Informasi dan Jaringan Penelitian adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bidang;
b. melaksanakan pengembangan sistem informasi penelitian kebijakan dan
inovasi di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan
menengah, pendidikan tinggi, pendidikan nonformal dan informal, pendidikan
khusus dan pendidikan layanan khusus;
c. melaksanakan penyebarluasan informasi hasil penelitian kebijakan dan inovasi
di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah,
pendidikan tinggi, pendidikan nonformal dan informal, pendidikan khusus dan
pendidikan layanan khusus;
d. melaksanakan penyusunan bahan kerja sama penelitian kebijakan dan inovasi
di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah,
pendidikan tinggi, pendidikan nonformal dan informal, pendidikan khusus dan
pendidikan layanan khusus;
e. melaksanakan penyusunan bahan koordinasi dan pemberdayaan jaringan
penelitian dan pengembangan di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan
dasar, pendidikan menengah, pendidikan tinggi, pendidikan nonformal dan
informal, pendidikan khusus dan pendidikan layanan khusus;
f. melaksanakan penyiapan bahan kebijakan informasi dan jaringan penelitian
berdasarkan hasil-hasil penelitian;
g. melaksanakan pengumpulan, pengolahan, dan analisis pendapat masyarakat
tentang kebijakan di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar,
pendidikan menengah, pendidikan tinggi, pendidikan nonformal dan informal,
pendidikan khusus dan pendidikan layanan khusus;
h. melaksanakan fasilitasi peningkatan kapasitas penelitian dan pengembangan
di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah,
pendidikan tinggi, pendidikan nonformal dan informal, pendidikan khusus dan
pendidikan layanan khusus di daerah;
i. melaksanakan pemberian layanan penelitian kebijakan dan pengembangan
inovasi di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan
menengah, pendidikan tinggi, pendidikan nonformal, pendidikan khusus dan
pendidikan layanan khusus;
j. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bidang; dan
k. melaksanakan penyusunan laporan Bidang.
Pasal 20
Rincian tugas Subbagian Tata Usaha adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian dan penyiapan penyusunan
program kerja Pusat;
b. melakukan penyusunan rencana, program, dan anggaran di lingkungan Pusat;
c. melakukan penerimaan, pencatatan, dan pendistribusian surat masuk dan
surat keluar;
d. melakukan penataan, pemeliharaan, dan usul penghapusan arsip;
e. melakukan urusan kepegawaian Pusat
f. melakukan urusan keuangan Pusat;
g. melakukan urusan perlengkapan Pusat;
h. melakukan urusan rapat dinas dan penerimaan tamu;

10

i.
j.
k.
l.
m.

melakukan urusan kerumahtanggaan Pusat;
melakukan urusan dokumentasi Pusat;
melakukan penyebarluasan hasil penelitian kebijakan dan inovasi pendidikan;
melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
melakukan penyusunan laporan Subbagian dan penyiapan penyusunan
laporan Pusat.

BAB III
PUSAT KURIKULUM
Pasal 21
Rincian tugas Bidang Kurikulum Pendidikan Dasar adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bidang;
b. melaksanakan kajian kebijakan kurikulum untuk bahan perumusan kebijakan
pengembangan standar isi dan standar proses serta sarana dan prasarana
pendidikan anak usia dini dan pendidikan dasar formal;
c. melaksanakan penyiapan bahan perumusan kebijakan pengembangan standar
isi dan standar proses serta sarana dan prasarana pendidikan anak usia dini
dan pendidikan dasar formal;
d. melaksanakan penyusunan pedoman pelaksanaan pengembangan kurikulum
pada pendidikan anak usia dini dan pendidikan dasar formal;
e. melaksanakan pengembangan kurikulum dan sarana dan prasarana
pembelajaran pendidikan anak usia dini dan pendidikan dasar formal;
f. melaksanakan pengembangan model kurikulum dan pembelajaran pada
pendidikan anak usia dini dan pendidikan dasar formal;
g. melaksanakan pengembangan model sarana dan prasarana pembelajaran
pada pendidikan anak usia dini dan pendidikan dasar formal;
h. melaksanakan pemberian bimbingan teknis pengembangan kurikulum, silabus,
dan pembelajaran pada pendidikan anak usia dini dan pendidikan dasar formal;
i. melaksanakan pemantauan penerapan standar isi dan standar proses serta
sarana dan prasarana pendidikan anak usia dini dan pendidikan dasar formal;
j. melaksanakan pengembangan model layanan bimbingan dan konseling serta
pengembangan model layanan pendidikan lainnya pada pendidikan anak usia
dini dan pendidikan dasar formal;
k. melaksanakan penyusunan bahan kerja sama pengembangan kurikulum dan
sarana dan prasarana pendukung pembelajaran pendidikan anak usia dini dan
pendidikan dasar formal;
l. melaksanakan penyusunan bahan koordinasi jaringan pengembangan
kurikulum dan sarana dan prasarana pendukung pembelajaran pendidikan anak
usia dini dan pendidikan dasar formal;
m. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bidang; dan
n. melaksanakan penyusunan laporan Bidang;
Pasal 22
Rincian tugas Bidang Kurikulum Pendidikan Menengah adalah:
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bidang;

11

b. melaksanakan kajian kebijakan kurikulum untuk bahan perumusan kebijakan
pengembangan standar isi dan standar proses serta sarana dan prasarana
pendidikan menengah formal;
c. melaksanakan penyiapan bahan perumusan kebijakan pengembangan standar
isi dan standar proses serta sarana dan prasarana pendidikan menengah
formal;
d. melaksanakan penyusunan pedoman pelaksanaan pengembangan kurikulum
pada pendidikan menengah formal;
e. melaksanakan pengembangan kurikulum dan sarana dan prasarana
pembelajaran pendidikan menengah formal;
f. melaksanakan pengembangan model kurikulum dan pembelajaran pada
pendidikan menengah formal;
g. melaksanakan pengembangan model sarana dan prasarana pendidikan pada
pendidikan menengah formal;
h. melaksanakan pemberian bimbingan teknis pengembangan kurikulum, silabus,
dan pembelajaran pada pendidikan menengah formal;
i. melaksanakan pemantauan penerapan standar isi dan standar proses serta
sarana dan prasarana pendidikan menengah formal;
j. melaksanakan pengembangan model layanan bimbingan dan konseling serta
pengembangan model layanan pendidikan lainnya pada pendidikan menengah;
k. melaksanakan penyusunan bahan kerja sama pengembangan kurikulum dan
sarana dan prasarana pendukung pembelajaran pendidikan menengah formal;
l. melaksanakan penyusunan bahan koordinasi jaringan pengembangan
kurikulum dan sarana dan prasarana pendukung pembelajaran pendidikan
menengah formal;
m. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bidang; dan
n. melaksanakan penyusunan laporan Bidang.
Pasal 23
Rincian Tugas Bidang Kurikulum Pendidikan Non Formal :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bidang;
b. melaksanakan kajian kebijakan kurikulum untuk bahan perumusan kebijakan
pengembangan standar isi dan standar proses serta sarana dan prasarana
pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah
nonformal;
c. melaksanakan penyiapan bahan perumusan kebijakan pengembangan standar
isi dan standar proses serta sarana dan prasarana pendidikan anak usia dini,
pendidikan dasar, dan pendidikan menengah nonformal;
d. melaksanakan penyusunan pedoman pelaksanaan pengembangan kurikulum
pada pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah
nonformal;
e. melaksanakan pengembangan kurikulum dan sarana dan prasarana
pembelajaran pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan pendidikan
menengah nonformal;
f. melaksanakan pengembangan model kurikulum dan pembelajaran pada
pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah non
formal;

12

g. melaksanakan pengembangan model sarana dan prasarana pendidikan pada
pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah
nonformal;
h. melaksanakan pemberian bimbingan teknis pengembangan kurikulum, silabus,
dan pembelajaran pada pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan
pendidikan menengah nonformal;
i. melaksanakan pemantauan penerapan standar isi dan standar proses serta
sarana dan prasarana pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan
pendidikan menengah nonformal;
j. melaksanakan pengembangan model layanan bimbingan dan konseling serta
pengembangan model layanan pendidikan lainnya pada pendidikan anak usia
dini, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah nonformal;
k. melaksanakan penyusunan bahan kerja sama pengembangan kurikulum dan
sarana dan prasarana pendukung pembelajaran pendidikan anak usia dini,
pendidikan dasar, dan pendidikan menengah nonformal;
l. melaksanakan penyusunan bahan koordinasi jaringan pengembangan
kurikulum dan sarana dan prasarana pendukung pembelajaran pendidikan anak
usia dini, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah nonformal;
m. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bidang; dan
n. melaksanakan penyusunan laporan Bidang;
Pasal 24
Rincian Tugas Bidang Kurikulum Pendidikan Khusus adalah:
a. melaksanakan penyusunan program kerja bidang;
b. melaksanakan kajian kebijakan kurikulum untuk bahan perumusan kebijakan
pengembangan standar isi dan standar proses serta sarana dan prasarana
pendidikan khusus dan pendidikan layanan khusus;
c. melaksanakan penyiapan bahan perumusan kebijakan pengembangan standar
isi dan standar proses serta sarana dan prasarana pendidikan khusus dan
pendidikan layanan khusus;
d. melaksanakan penyusunan pedoman pelaksanaan pengembangan kurikulum
pada pendidikan khusus dan pendidikan layanan khusus;
e. melaksanakan pengembangan kurikulum dan sarana dan prasarana
pembelajaran pendidikan khusus dan pendidikan layanan khusus;
f. melaksanakan pengembangan model kurikulum dan pembelajaran pada
pendidikan khusus dan pendidikan layanan khusus;
g. melaksanakan pengembangan model sarana dan prasarana pendidikan pada
pendidikan khusus dan pendidikan layanan khusus;
h. melaksanakan pemberian bimbingan teknis pengembangan kurikulum, silabus,
dan pembelajaran pada pendidikan khusus dan pendidikan layanan khusus;
i. melaksanakan pemantauan penerapan standar isi dan standar proses serta
sarana dan prasarana pendidikan khusus dan pendidikan layanan khusus;
j. melaksanakan pengembangan model layanan bimbingan dan konseling serta
pengembangan model layanan pendidikan lainnya pada pendidikan khusus
dan pendidikan layanan khusus;
k. melaksanakan penyusunan bahan kerja sama pengembangan kurikulum dan
sarana dan prasarana pendukung pembelajaran pendidikan khusus dan
pendidikan layanan khusus;

13

l.

melaksanakan penyusunan bahan koordinasi jaringan pengembangan
kurikulum dan sarana dan prasarana pendukung pembelajaran pendidikan
khusus dan pendidikan layanan khusus;
m. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bidang; dan
n. melaksanakan penyusunan laporan Bidang.
Pasal 25
Rincian tugas Bagian Tata Usaha adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bagian dan penyiapan penyusunan
program kerja Pusat;
b. melaksanakan penyusunan rencana, program, dan anggaran Pusat;
c. melaksanakan urusan persuratan dan kearsipan Pusat;
d. melaksanakan urusan kepegawaian di lingkungan Pusat;
e. melaksanakan urusan keuangan di lingkungan Pusat;
f. melaksanakan urusan perlengkapan Pusat;
g. melaksanakan urusan kerumahtanggaan Pusat;
h. melaksanakan pengelolaan perpustakaan Pusat;
i. melaksanakan urusan dokumentasi kegiatan Pusat;
j. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bagian; dan
k. melaksanakan penyusunan laporan Bagian dan penyiapan penyusunan laporan
Pusat.
Pasal 26
Rincian tugas Subbagian Kepegawaian dan Keuangan adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian;
b. melakukan penyusunan rencana, program, dan anggaran Pusat;
c. melakukan penyusunan rencana kebutuhan pegawai di lingkungan Pusat;
d. melakukan penyiapan bahan usul penilaian angka kredit jabatan fungsional di
lingkungan Pusat;
e. melakukan penyiapan bahan usul kenaikan pangkat, kenaikan gaji berkala,
pemindahan pegawai, dan mutasi lainnya;
f. melakukan penyiapan usul peningkatan kemampuan dan pengembangan karir
pegawai;
g. melakukan urusan disiplin dan pendayagunaan pegawai;
h. melakukan penyiapan bahan penilaian prestasi kerja serta usul pemberian
penghargaan dan tanda jasa pegawai;
i. melakukan penyiapan usul pemberhentian dan pemensiunan pegawai di
lingkungan Pusat;
j. melakukan penyusunan data dan informasi kepegawaian;
k. melakukan urusan penerimaan dan penyimpanan keuangan Pusat;
l. melakukan urusan belanja barang, belanja modal, dan pembayaran lainnya di
lingkungan Pusat;
m. melakukan penelitian dan pengujian bukti dan/atau dokumen penerimaan dan
pengeluaran keuangan sesuai dengan peraturan perundang-undangan;
n. melakukan pembukuan dan verifikasi keuangan Pusat;
o. melakukan penyusunan pertanggungjawaban penerimaan dan pengeluaran
keuangan Pusat;
p. melakukan penyusunan laporan daya serap anggaran Pusat;

14

q. melakukan penyiapan bahan pemantauan dan evaluasi pelaksanaan rencana,
program, dan anggaran Pusat;
r. melakukan penyiapan bahan penyusunan laporan dan penghitungan anggaran;
s. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
t. melakukan penyusunan laporan Subbagian.
Pasal 27
Rincian tugas Subbagian Rumah Tangga adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian dan penyiapan penyusunan
program kerja Bagian;
b. melakukan penerimaan, pencatatan, dan pendistribusian surat masuk dan
surat keluar;
c. melakukan urusan penataan, pemeliharaan, dan penyiapan usul penghapusan
arsip di lingkungan Pusat;
d. melakukan pengaturan penggunaan sarana dan prasana;
e. melakukan urusan penerimaan, penyimpanan, pemeliharaan, dan perawatan
sarana dan prasana;
f. melakukan urusan inventarisasi dan usul penghapusan barang milik negara di
lingkungan Pusat;
g. melakukan urusan keamanan, ketertiban, kebersihan, dan keindahan kantor;
h. melakukan penggandaan naskah dan dokumen di lingkungan Pusat;
i. melakukan urusan dokumentasi kegiatan Pusat;
j. melakukan urusan keprotokolan, upacara, penerimaan tamu, dan rapat dinas;
k. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
l. melakukan penyusunan laporan Subbagian dan penyiapan penyusunan
laporan Bagian.
BAB IV
PUSAT STATISTIK PENDIDIKAN
Pasal 28
Rincian tugas Bidang Statistik Pendidikan Dasar adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bidang;
b. melaksanakan pengelolaan sistem informasi pendidikan dasar dan pendidikan
khusus;
c. melaksanakan penyusunan sistem kode data pendidikan dasar dan pendidikan
khusus;
d. melaksanakan penyusunan instrumen pengumpulan dan pengolahan data dan
informasi pendidikan dasar dan pendidikan khusus;
e. melaksanakan pengembangan indikator pengukuran tingkat perkembangan,
disparitas, dan tingkat keberhasilan pendidikan dasar dan pendidikan khusus;
f. melaksanakan pengumpulan dan pengolahan data pendidikan dasar dan
pendidikan khusus;
g. melaksanakan analisis dan penyajian data hasil perhitungan indikator serta
estimasi prospek perkembangan pendidikan dasar dan pendidikan khusus;
h. melaksanakan penyajian statistik pendidikan dasar dan pendidikan khusus;

15

i.

melaksanakan pengembangan dan pemeliharaan pangkalan data pendidikan
dasar dan pendidikan khusus;
j. melaksanakan pemberian layanan data dan informasi pendidikan dasar dan
pendidikan khusus;
k. melaksanakan koordinasi dan kerja sama pengelolaan data dan informasi
pendidikan dasar dan pendidikan khusus;
l. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bidang; dan
m. melaksanakan penyusunan laporan Bidang.
Pasal 29
Rincian tugas Bidang Statistik Pendidikan Menengah adalah:
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bidang;
b. melaksanakan pengelolaan sistem informasi pendidikan menengah
c. melaksanakan penyusunan sistem kode data pendidikan menengah;
d. melaksanakan penyusunan instrumen pengumpulan dan pengolahan data dan
informasi pendidikan menengah;
e. melaksanakan pengembangan indikator pengukuran tingkat perkembangan,
disparitas, dan tingkat keberhasilan pendidikan menengah;
f. melaksanakan pengumpulan dan pengolahan data pendidikan menengah
g. melaksanakan analisis dan penyajian data hasil perhitungan indikator serta
estimasi prospek perkembangan pendidikan menengah;
h. melaksanakan penyajian statistik pendidikan menengah;
i. melaksanakan pengembangan dan pemeliharaan pangkalan data pendidikan
menengah;
j. melaksanakan pemberian layanan data dan informasi pendidikan menengah;
k. melaksanakan koordinasi dan kerja sama pengelolaan data dan informasi
pendidikan menengah;
l. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bidang; dan
m. melaksanakan penyusunan laporan Bidang.
Pasal 30
Rincian tugas Bidang Statistik Pendidikan Tinggi dan Nonformal adalah:
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bidang;
b. melaksanakan pengelolaan sistem informasi pendidikan tinggi dan nonformal;
c. melaksanakan penyusunan sistem kode data pendidikan tinggi dan nonformal;
d. melaksanakan penyusunan instrumen pengumpulan dan pengolahan data dan
informasi pendidikan tinggi dan nonformal;
e. melaksanakan pengembangan indikator pengukuran tingkat perkembangan,
disparitas, dan tingkat keberhasilan pendidikan tinggi dan nonformal;
f. melaksanakan pengumpulan dan pengolahan data pendidikan tinggi dan
nonformal;
g. melaksanakan analisis dan penyajian data hasil perhitungan indikator serta
estimasi prospek perkembangan pendidikan tinggi dan nonformal;
h. melaksanakan penyajian statistik pendidikan tinggi dan nonformal;
i. melaksanakan pengembangan dan pemeliharaan pangkalan data pendidikan
tinggi dan nonformal;
j. melaksanakan pemberian layanan data dan informasi pendidikan tinggi dan
nonformal;

16

k. melaksanakan koordinasi dan kerja sama pengelolaan data dan informasi
pendidikan tinggi dan nonformal;
l. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bidang; dan
m. melaksanakan penyusunan laporan Bidang.
Pasal 31
Rincian tugas Subbagian Tata Usaha adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian dan penyiapan penyusunan
program kerja Pusat;
b. melakukan penyusunan rencana, program, dan anggaran di lingkungan Pusat;
c. melakukan penerimaan, pencatatan, dan pendistribusian surat masuk dan surat
keluar;
d. melakukan penataan, pemeliharaan, dan usul penghapusan arsip;
e. melakukan urusan kepegawaian Pusat
f. melakukan urusan keuangan Pusat;
g. melakukan urusan perlengkapan Pusat;
h. melakukan urusan rapat dinas dan penerimaan tamu;
i. melakukan urusan kerumahtanggaan Pusat;
j. melakukan urusan dokumentasi Pusat;
k. melakukan penyebarluasan statistik pendidikan;
l. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
m. melakukan penyusunan laporan Subbagian dan penyiapan penyusunan laporan
Pusat.

BAB V
PUSAT PENILAIAN PENDIDIKAN
Pasal 32
Rincian tugas Bidang Prestasi Akademik adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bidang;
b. melaksanakan penyiapan perumusan kebijakan di bidang penilaian prestasi
akademik;
c. melaksanakan pengembangan metodologi, sistem, dan standar penilaian
prestasi akademik jenjang pendidikan dasar dan pendidikan menengah jalur
formal dan nonformal;
d. melaksanakan pengembangan standar kompetensi kenaikan kelas dan
kelulusan peserta didik pada pendidikan dasar dan pendidikan menengah, jalur
formal dan nonformal;
e. melaksanakan penyusunan pedoman pelaksanaan penilaian pendidikan dasar,
pendidikan menengah jalur formal dan nonformal;
f. melaksanakan pemberian bimbingan teknis pengembangan penilaian satuan
pendidikan pada pendidikan dasar dan pendidikan menengah jalur formal dan
nonformal;
g. melaksanakan pengembangan dan pengelolaan bank soal prestasi akademik
pendidikan dasar dan pendidikan menengah, jalur formal dan nonformal tingkat
daerah dan tingkat nasional;

17

h. melaksanakan penyusunan bahan koordinasi dan kerja sama pengembangan
penilaian prestasi akademik;
i. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bidang; dan
j. melaksanakan penyusunan laporan Bidang.
Pasal 33
Rincian tugas Bidang Psikometri adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bidang;
b. melaksanakan penyiapan perumusan kebijakan pengukuran psikologi dan
seleksi;
c. melaksanakan pengembangan metodologi dan sistem pengukuran psikologi dan
seleksi pada semua jenis, jenjang, dan jalur pendidikan;
d. melaksanakan validasi dan kalibrasi hasil tes psikologi;
e. melaksanakan pengembangan pengukuran psikologis pendidik dan tenaga
kependidikan pendidikan dasar, menengah dan non formal;
f. melaksanakan pengembangan tes psikologi untuk diagnostik, seleksi, dan
penempatan peserta didik, pendidik, dan tenaga kependidikan pada semua
jenis, jenjang, dan jalur pendidikan;
g. melaksanakan pengembangan dan pengelolaan bank soal pengukuran
psikologi;
h. melaksanakan pemberian layanan tes psikologi, seleksi, diagnostik, dan
penempatan;
i. melaksanakan penyusunan bahan koordinasi dan kerja sama pengembangan di
bidang tes psikologi dan seleksi;
j. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bidang; dan
k. melaksanakan penyusunan laporan Bidang.
Pasal 34
Rincian tugas Bidang Analisis dan Sistem Informasi adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bidang;
b. melaksanakan pengembangan sistem analisis hasil ujian pada semua jenis,
jenjang, dan jalur pendidikan;
c. melaksanakan penyiapan bahan perumusan kebijakan teknis analisis hasil
ujian;
d. melaksanakan pengembangan sistem informasi hasil ujian;
e. melaksanakan analisis dan pelaporan hasil ujian pada semua jenis, jenjang,
dan jalur pendidikan;
f. melaksanakan pengembangan perangkat lunak pengelolaan hasil ujian pada
semua jenis, jenjang, dan jalur pendidikan;
g. melaksanakan pengembangan dan pengelolaan sistem komputerisasi dan
informasi hasil ujian;
h. melaksanakan penyusunan bahan koordinasi dan kerja sama penyebaran
informasi hasil ujian pada semua jenis, jenjang, dan jalur pendidikan;
i. melaksanakan pemberian bimbingan teknis analisis hasil ujian pada semua
jenis, jenjang, dan jalur pendidikan;
j. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharan dokumen Bidang; dan
k. melaksanakan penyusunan laporan Bidang.

18

Pasal 35
Rincian Tugas Bidang Pemantauan Mutu Pendidikan adalah :
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bidang;
b. melaksanakan penelitian dan pengembangan metodologi dan sistem penilaian
mutu pendidikan pada semua jenis, jenjang, dan jalur pendidikan;
c. melaksanakan penyiapan bahan perumusan kebijakan teknis penilaian mutu
pendidikan;
d. melaksanakan pengembangan dan pemantauan mutu pendidikan melalui
survei;
e. melaksanakan survei mutu pendidikan pada semua jenis, jenjang, dan jalur
pendidikan
f. melaksanakan pemetaan mutu pendidikan pada semua jenis, jenjang, dan jalur
pendidikan;
g. melaksanakan analisis mutu pendidikan pada semua jenis, jenjang, dan jalur
pendidikan
h. melaksanakan penyampaian informasi hasil pemantauan dan pemetaan mutu
pendidikan pada semua jenis, jenjang, dan jalur pendidikan;
i. melaksanakan pengembangan model akreditasi dan penjaminan mutu pada
pendidikan dasar, pendidikan menengah, pendidikan tinggi, dan non formal;
j. melaksanakan penyusunan bahan koordinasi dan kerja sama di bidang
pemantauan mutu pendidikan pada semua jenis, jenjang, dan jalur pendidikan;
k. melaksanakan pemberian bimbingan teknis pemantauan dan perbaikan mutu
pendidikan pada semua jenis, jenjang, dan jalur pendidikan;
l. melaksanakan evaluasi program penilaian mutu pendidikan;
m. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bidang; dan
n. melaksanakan penyusunan laporan Bidang.
Pasal 36
Rincian tugas Bagian Tata Usaha adalah:
a. melaksanakan penyusunan program kerja Bagian dan penyiapan penyusunan
program kerja Pusat;
b. melaksanakan penyusunan rencana, program, dan anggaran Pusat;
c. melaksanakan urusan persuratan dan kearsipan Pusat;
d. melaksanakan urusan kepegawaian di lingkungan Pusat;
e. melaksanakan urusan keuangan di lingkungan Pusat;
f. melaksanakan urusan perlengkapan Pusat;
g. melaksanakan urusan kerumahtanggaan Pusat;
h. melaksanakan pengelolaan perpustakaan Pusat;
i. melaksanakan urusan dokumentasi kegiatan Pusat;
j. melaksanakan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Bagian; dan
k. melaksanakan penyusunan laporan Bagian dan penyiapan penyusunan laporan
Pusat.
Pasal 37
Rincian tugas Subbagian Kepegawaian dan Keuangan adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian;
b. melakukan penyusunan rencana, program, dan anggaran Pusat;

19

c. melakukan penyusunan rencana kebutuhan pegawai di lingkungan Pusat;
d. melakukan penyiapan bahan usul penilaian angka kredit jabatan fungsional di
lingkungan Pusat;
e. melakukan penyiapan bahan usul kenaikan pangkat, kenaikan gaji berkala,
pemindahan pegawai, dan mutasi lainnya;
f. melakukan penyiapan usul peningkatan kemampuan dan pengembangan karir
pegawai;
g. melakukan urusan disiplin dan pendayagunaan pegawai;
h. melakukan penyiapan bahan penilaian prestasi kerja serta usul pemberian
penghargaan dan tanda jasa pegawai;
i. melakukan penyiapan usul pemberhentian dan pemensiunan pegawai di
lingkungan Pusat;
j. melakukan penyusunan data dan informasi kepegawaian;
k. melakukan urusan penerimaan dan penyimpanan keuangan Pusat;
l. melakukan urusan belanja barang, belanja modal, dan pembayaran lainnya di
lingkungan Pusat;
m. melakukan penelitian dan pengujian bukti dan/atau dokumen penerimaan dan
pengeluaran keuangan sesuai dengan peraturan perundang-undangan;
n. melakukan pembukuan dan verifikasi keuangan Pusat;
o. melakukan penyusunan pertanggungjawaban penerimaan dan pengeluaran
keuangan Pusat;
p. melakukan penyusunan laporan daya serap anggaran Pusat;
q. melakukan penyiapan bahan pemantauan dan evaluasi pelaksanaan rencana,
program, dan anggaran Pusat;
r. melakukan penyiapan bahan penyusunan laporan dan penghitungan anggaran;
s. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
t. melakukan penyusunan laporan Subbagian.
Pasal 38
Rincian Tugas Subbagian Rumah Tangga adalah :
a. melakukan penyusunan program kerja Subbagian dan penyiapan penyusunan
program kerja Bagian;
b. melakukan penerimaan, pencatatan, dan pendistribusian surat masuk dan surat
keluar;
c. melakukan urusan penataan, pemeliharaan, dan penyiapan usul penghapusan
arsip di lingkungan Pusat;
d. melakukan pengaturan penggunaan sarana dan prasana;
e. melakukan urusan penerimaan, penyimpanan, pemeliharaan, dan perawatan
sarana dan prasana;
f. melakukan urusan inventarisasi dan usul penghapusan barang milik negara di
lingkungan Pusat;
g. melakukan urusan keamanan, ketertiban, kebersihan, dan keindahan kantor;
h. melakukan penggandaan naskah dan dokumen di lingkungan Pusat;
i. melakukan urusan dokumentasi kegiatan Pusat;
j. melakukan urusan keprotokolan, upacara, penerimaan tamu, dan rapat dinas;
k. melakukan penyimpanan dan pemeliharaan dokumen Subbagian; dan
l. melakukan penyusunan laporan Subbagian dan penyiapan penyusunan laporan
Bagian.

20

Pasal 39
Pada saat mulai berlakunya Peraturan ini, Peraturan Menteri Pendidikan Nasional
Nomor 24 Tahun 2005 tentang Rincian tugas Unit Kerja di lingkungan Badan
Penelitian dan Pengembangan Departemen Pendidikan Nasional dinyatakan tidak
berlaku.
BAB VI
KETENTUAN PENUTUP
Pasal 40
Peraturan Menteri ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.
Ditetapkan di Jakarta
pada tanggal 16 November 2007
MENTERI PENDIDIKAN NASIONAL,
TTD
BAMBANG SUDIBYO
Salinan sesuai dengan aslinya,
Biro Hukum dan Organisasi
Departemen Pendidikan Nasional,
a.n. Kepala Bagian Penyusunan Rancangan
Peraturan Perundang-undangan dan Bantuan Hukum II,
Kepala Subbagian Penyusunan Rancangan II,
TTD.
Mulyanto, S.H.
NIP. 131571489

21