ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn. H DENGAN GANGGUAN PRILAKU KEKERASAN DI BANGSAL KRESNA RSJD SURAKARTA.

ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn. H DENGAN GANGGUAN
PRILAKU KEKERASAN DI BANGSAL KRESNA
RSJD SURAKARTA
KARYA TULIS ILMIAH
Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Mendapatkan Gelar
Ahli Madya Keperawatan

Disusun Oleh :
SARWO RINI
J 200 050 089

JURUSAN KEPERAWATAN
FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA
2008

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Seiring dengan peradaban manusia, masalah-masalah kehidupan semakin

komplek pula, masalah tersebut bisa berasal dari diri manusia sendiri maupun
dari faktor luar. Manusia dapat mengalami perubahan bahkan gangguan pada
fisik maupun mental akibat kemunculan masalah tersebut. Gangguan fisik
mungkin sudah umum terjadi dan sarana

penunjangnya juga telah banyak

tersedia di berbagai tempat, sedangkan gangguan mental lebih sering dianggap
“tidak perlu” dirawat di pelayanan kesehatan dengan alasan keterbatasan
pengetahuan, sarana dan dana. Oleh karena itu penulis mencoba mengangkat
kasus pada gangguan jiwa, dalam hal ini prilaku kekerasan (PK) agar penulis
dapat mengetahui sejauhmana pengaruh masalah kehidupan terhadap gangguan
jiwa PK dan berusaha memberikan asuhan keperawatan pada klien dengan kasus
PK tersebut.
Stressor atau tekanan, kecemasan, perasaan jengkel harus dihadapi oleh
seseorang, tekanan dapat menimbulkan kecemasan, menimbulkan perasaan tidak
nyaman, perasaan ini bisa diungkapkan baik secara adaptif (konstruktif) atau
maladaptif (destruktif). Selama klien dalam kondisi stres perilaku kekerasan bisa
terjadi karena klien dengan masalah utama perilaku kekerasan sebenarnya berada
dalam rentang pasif, asertif, dan agresif (Stuart dan Laraia, 2001), sehingga perlu

pengelolaan untuk klien dengan perilaku kekerasan dimana perawat harus
mampu mengkaji klien dengan risiko perilaku kekerasan ini.

1

2

B. Identifikasi Masalah
Dalam pembahasan masalah ini penulisan membatasi permasalahan yaitu
tentang bagaimana aplikasi asuhan keperawatan pada klien dengan masalah
utama perubahan sensori persepsi; perilaku kekerasan yang meliputi pengkajian,
penentuan diagnosa keperawatan, perencanaan, implementasi, dan evaluasi.

C. Tujuan Umum dan Khusus
1. Tujuan umum
Untuk mendapatkan gambaran tentang penerapan proses keperawatan
pada klien dengan perilaku kekerasan.
2. Tujuan khusus
a. Dapat melakukan pengkajian analisa data, merumuskan masalah
keperawatan, membuat pohon masalah, menetapkan pohon masalah,

menerapkan diagnosa keperawatan dengan perilaku kekerasan.
b. Dapat menyusun rencana tindakan keperawatan untuk memenuhi
kebutuhan klien dan mengatasi masalah klien.
c. Dapat mengimplementasikan rencana tindakan keperawatan yang nyata
sesuai dengan diagnosa keperawatan yang telah ditegakkan.
d. Dapat menilai hasil (mengevalusi) tindakan keperawatan yang telah
dilakukan.
e. Dapat melakukan pendokumentasian asuhan keperawatan.

3

D. Manfaat Penulisan
1. Manfaat bagi praktisi keperawatan
Untuk menambah pengetauan dan

pemahaman

secara umum

dalam


memberikan asuhan keperawatan pada pasien perilaku kekerasan.
2. Manfaat bagi keilmuan
Dapat memahami konsep balik ilmu medis jiwa maupun ilmu keperawatan
secara menyeluruh untuk

menambah wacana dan pengetahuan tentang

pengembangan ilmu keperawatan jiwa.
3. Manfaat bagi penulis
Untuk menambah pengetahuan, pemahaman dan pendalaman tentang
perawatan pada pasien perilaku kekerasan.

Dokumen yang terkait

ASUHAN KEPERAWATAN PADA Ny. S DENGAN GANGGUAN JIWA :”PERILAKU KEKERASAN” DI BANGSAL SEMBADRA RSJD SURAKARTA.

0 2 8

ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn. D DENGAN GANGGUAN ISOLASI SOSIAL: MENARIK DIRI DI BANGSAL KRESNA RUMAH SAKIT JIWA DAERAH SURAKARTA.

0 0 4

ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn. L DENGAN GANGGUAN PERILAKU KEKERASAN: MARAH DI RUANG AMARTA RSJD SURAKARTA.

0 0 6

PENDAHULUAN ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn. S DENGAN GANGGUAN KONSEP DIRI: “ HARGA DIRI RENDAH “ DI BANGSAL ABIMANYU RSJD SURAKARTA.

0 0 5

ASUHAN KEPERAWATAN JIWA PADA Ny. S DENGAN GANGGUAN PERILAKU KEKERASAN ASUHAN KEPERAWATAN JIWA PADA Ny. S DENGAN GANGGUAN PERILAKU KEKERASAN DI RSJD SURAKARTA.

0 0 10

PENDAHULUAN ASUHAN KEPERAWATAN JIWA PADA Ny. S DENGAN GANGGUAN PERILAKU KEKERASAN DI RSJD SURAKARTA.

0 0 6

PENDAHULUAN ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn “H” DENGAN GANGGUAN “ASMA BRONKHIALE” DI BANGSAL ANGGREK II RSUD Dr. MOEWARDI SURAKARTA”.

0 0 5

ASUHAN KEPERAWATAN PADA TN. H DENGAN HIPERTENSI DI BANGSAL MULTAZAM RUMAH SAKIT PKU MUHAMMADIYAH SURAKARTA Asuhan Keperawatan Pada Tn. H Dengan Hipertensi Di Bangsal Multazam Rumah Sakit Pku Muhammadiyah Surakarta.

0 1 15

KARYA TULIS ILMIAH ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn. H DENGAN Asuhan Keperawatan Pada Tn. H Dengan Gagal Ginjal Kronik Di Bangsal Multazam Rs Pku Muhammadiyah Surakarta.

0 2 13

ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn. H DENGAN GAGAL GINJAL KRONIK DI BANGSAL MULTAZAM Asuhan Keperawatan Pada Tn. H Dengan Gagal Ginjal Kronik Di Bangsal Multazam Rs Pku Muhammadiyah Surakarta.

0 2 14