Peranan Sistem Pengendalian Internal Terhadap Kualitas Laporan Keuangan (Studi Pada PT Taspen Persero di Medan)

ABSTRAK
Peranan Sistem Pengendalian Internal terhadap Kualitas Laporan
Keuangan pada PT Taspen (Persero) Medan
Nama

: Ikhsan Dian Nugraha

Nim

: 110907081

Jurusan

: Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis

Dosen Pembimbing : Dr. Arfan Ikhsan SE, M.Si
Penulisan skripsi yang berjudul “ Peranan Sistem Pengendalian Internal Terhadap
Kualitas Laporan Keuangan pada PT Taspen (Persero)” berawal dari ketertarikan penulis
terhadap bagaimana peranan sistem pengendalian internal terhadap kualitas laporan
keuangan pada PT Taspen (Persero) Medan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk
mengetahui dan mempelajari peranan sistem pengendalian internal terhadap kualitas

laporan keuangan pada PT Taspen (Persero) Medan.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan
pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara
serta studi kepustakaan. Adapun yang menjadi unit analisis dan informan dalam
penelitian ini adalah wakil kepala kantor, kepala satuan pengawasan internal daerah
(SPIDA), karyawan satuan pengawasan internal daerah (SPIDA), kepala bidang
keuangan, karyawan bidang keuangan, dan kepala bidang di PT Taspen (Persero) Medan.
Interpretasi data dilakukan dengan pengolahan dari catatan maupun hasil wawancara
setap kali turun ke lapangan.
Hasil penelitian menunjukan bahwa peranan pengendalian internal pada PT
Taspen (Persero) Medan secara keseluruhan diambil alih dan kekuasaan tertinggi pada
pihak satuan pengawasan internal daerah (SPIDA) yang berada di bawah naungan SPI
pusat. Aktifitas-aktifitas utama pihak SPIDA meliputi pembagian tugas yang jelas,
pengendalian internal dalam bidang fisik yakni mengecek catatan dan aktiva lalu
kemudian di verifikasi. SPIDA memastikan laporan keuangan PT Taspen (Persero)
Medan dapat diandalkan, taat hukum dan berwenang mengawasi dan mengendalikan PT
Taspen (Persero) Medan.

Kata Kunci : Peranan, Pengendalian Internal, Kualitas dan Laporan Keuangan


Universitas Sumatera Utara

ABSTRACK
Peranan Sistem Pengendalian Internal terhadap Kualitas Laporan
Keuangan pada PT Taspen (Persero) Medan
Nama

: Ikhsan Dian Nugraha

Nim

: 110907081

Jurusan

: Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis

Dosen Pembimbing : Dr. Arfan Ikhsan SE, M.Si

The tittle of this essay is “ Peranan Sistem Pengendalian Internal Terhadap

Kualitas Laporan Keuangan pada PT Taspen (Persero)”. This essay started from the
interest of writer to how the role about internal control to the financial reports quality
at the pt taspen (persero) medan. The purpose of this research is to know and to learn
how the role about internal control to the financial reports quality at the pt taspen
(persero) medan.
The method is used in this research is descriptive methods with qualitatif
approach. The sampling technique is doing by observation, interview and litteratur
sampling. However the analyist unit and the informant in this reaserch are the head
deputy from this office, the head of regional internal control team, the employee of
regional internal control team, the chief of finance, the employee of finance, etc. The
data interpetation doing by the processing of recording and the result from interview,
every time doing the research.
Result from the research saying that all of internal control at pt taspen persero
medan is taken by the regional internal control team (spida) whose be in cenreal
internal team shading in jakarta. The main activity from SPIDA is the clear divisions of
task, the internal control in the physical parts and active and then in the verification.
SPIDA ensured that the financial reports from pt taspen persero medan is be relied.

Key words : role, internal control, quality and financial reports.


Universitas Sumatera Utara