Makalah Hak asasi manusia PROBLEMATIKA H

Makalah
Hak asasi manusia
PROBLEMATIKA HAK ASASI MANUSIA DI INDONESIA
(Studi Kasus Mengenai Pelaksanaan dan Penegakan serta Upaya Pemerintah dalam
Penghormatan, Pengakuan dan Penegakan HAM di Indonesia)
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa Atas Berkat dan rahmatnyalah kami bisa
menyelesaikan tugas Makalah ini dengan Tepat waktu. Makalah ini disusun untuk memenuhi tugas Mata
Kuliah Pendidikan kewarganegaraan dengan bahasan Hukum dan Hak Asasi di Indonesia. Adapun topik
yang dibahas didalam makalah ini adalah mengenai Permasalahan yang dihadapi Pemerintah dalam
Rangka Penghormatan, Pengakuan, Dan Penegakan Hukum dan HAM. Dimana setelah membahas topik
ini, diharapkan pembaca dapat memahami Permasalahan yang dihadapi Pemerintah dalam Rangka
Penghormatan, Pengakuan, Dan Penegakan Hukum dan HAM. Sehingga nantinya penegakan Hukum
dan HAM dapat berjalan sesuai harapan. Haka Asasi Manusia adalah Hak yang dibawa sejak lahir dan
merupakan karunia dari Yang Maha Kuasa yang tidak boleh direbut
oleh siapapun. Dengan

keluarnya UU N0. 39 Tahun 1999 Tentang Hak Asasi Manusia maka pemerintah sudah
manjamin tetap tegaknya Hak asasi manusia di Indonesia.Tidak hanya sampai disitu penegakan
Hak Asasi Manusia tetap jalan ditempat, sehingga perlu di kaji apa Permasalahan yang dihadapi
Pemerintah dalam Rangka Penghormatan, Pengakuan, Dan Penegakan Hukum dan HAM

tersebut. Penulis juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak Siswanto sebagai dosen
pembimbing yang telah membimbing penulis didalam menyusun makalah ini. Penulis juga
mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi untuk tersajinya
makalah ini. Penulis menyadari bahwa Makalah ini masih jauh dari kata sempurna, hal itu
dikarenakan keterbatasan yang ada bagi penulis .Sehingga penulis sangat mengharapkan saran
dan kritik yang membangun dari pembaca.Kiranya makalah ini memberikan banyak manfaat
bagi kehidupan kita semua.Sehingga permasalahan penegakan Hukum dan Hak Asasi dapat
terselesaikan. Atas perhatiannya, Kami ucapkan terima kasih. Bangkalan, 04 Oktober 2014
Penyusun