436 kebutuhan modal pelaku usaha mikro capai rp 5069 t 97

Kebutuhan Modal Pelaku Usaha Mikro Capai Rp 506,9 T
Written by Artikel
Wednesday, 22 September 2010 09:25 -

JAKARTA-Deputi Bidang Pembiayaan Kementerian Koperasi dan UKM Agus Muharram
mengatakan, hingga awal Agustus 2010 total pelaku usaha mikro yang terdata sekitar
45.847.552 usaha.O tersebar di 33 provinsi. Dari data ini, kata Agus, diprediksi kebutuhan
modal pelaku usaha mikro lima tahun ke depan mencapai Rp 506,9 triliun. Ini bisa terpenuhi
dari sumber perbankan ataupunnonbank. Pemerintah mengasumsikan kebutuhan permodalan
para pelaku usaha mikro tersebut berdasarkan hitungan terbaru jumlah pelaku usaha mikro di
Tanah Air.
"Asumsi ini berdasarkan berbagai data yang dikeluarkan Badan Pusat Statistik, basis data
perbankan dari Bank Indonesia dan rencana bisnis perbankan untuk usaha mikiro. Usaha mikro
merupakan kelompok usaha ekonomiyang penting dalam perekonomian nasional dan daerah,
di samping eksistensi pelaku usaha lainnya seperti skala kecil dan menengah. Kelompok ini
juga memiliki daya serap tinggi terhadap tenagakerja," papar Agus Muharram, deputi Bidang
Pembiayaan Kemenkop dan UKM di sela-sela acara halal bihalal Kemenkop dan UKM, di
Jakarta kemarin. Dalam asumsi tersebut, kata Agus, Deputi Bi-dang Pembiayaan melengkapi
jumlah pembiayaan di setiap provinsi. Dari Rp 506,9 triliun, permodalan yang disediakan
perbankan sekitar Rp 47,3 triliun, sisanya sebesar Rp 459,6 triliun disediakan lembaga
permodalan nonbank.

"Asumsi permodalan dari perbankan berdasarkan rencana bisnis mereka yang selama ini
sudah diserap pelaku usaha mikro." ungkapnya.
Sumber : Indo Pos

1/1