LAPORAN KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

LAPORAN KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN
DI PUSKESMAS BARENG
Tanggal, 4 Maret – 2 April 2014

Disusun Oleh :
Nurul Utrujah
Rachma Safitri Pratama

( 11.081 )
( 11.082 )

AKADEMI FARMASI PUTRA INDONESIA MALANG
APRIL 2014

1

HALAMAN PENGESAHAN

Laporan Kegiatan Praktik Kerja Lapangan di Puskesmas Bareng Malang ini telah
disetujui dan disahkan pada tanggal lima April tahun dua ribu empat belas.


Disahkan oleh,

Pembimbing

Pembimbing

AKADEMI FARMASI

Puskesmas Bareng,

Putra Indonesia Malang,

(Rocky Fahriar Reza, S.Farm., Apt)

(Meilia Rahmawati, A.Md.Farm)

Direktur
AKADEMI FARMASI
Putra Indonesia Malang,


(Lailiiyatus Syafah, S. Farm.,Apt.)

2

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI..............................................................................................................i
KATA PENGANTAR.................................................................................................iii
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang............................................................................................1
1.2 Tujuan.........................................................................................................2
1.3 Manfaat.......................................................................................................2
BAB II TINJAUAN TEORI
2.1 Pengertian Puskesmas.................................................................................3
2.2 Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas...........................................3
2.3 Prosedur Tetap Pelayanan Kefarmasian......................................................5
BAB III TINJAUAN UMUM PUSKESMAS
3.1 Tinjauan Umum Puskesmas........................................................................8
3.2 Data Umum.................................................................................................8
3.3 Prosedur Tetap Unit Layanan Obat.............................................................10

BAB IV KEGIATAN PRAKTIK KERJA LAPANG
4.1 Kegiatan Praktik Kerja Lapang..................................................................11
4.2 Pelayanan Kefarmasian..............................................................................11
BAB V PEMBAHASAN...........................................................................................15
BAB VI PENUTUP
6.1 Kesimpulan.................................................................................................16
6.2 Saran...........................................................................................................16

1

DAFTAR PUSTAKA.................................................................................................17
LAMPIRAN...............................................................................................................18

2

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat dan
hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Praktik Kerja Lapang (PKL)
di Puskesmas Bareng tepat pada waktunya.

Sehubungan dengan terselesainya penulisan laporan ini, penulis mengucapkan
banyak terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu, yakni :
1. Drg. Sumarsini selaku Kepala Puskesmas Bareng
2. Ibu Meilia Rahmawati, A.Md.Farm dan Ratna Indrawati, A.Md.Farm selaku
Asisten Apoteker Puskesmas Bareng
3. Ibu Lailiiyatus Syafah, S. Farm.,Apt selaku Direktur AKFAR Putra Indonesia
Malang
4. Semua pihak yang telah membantu terlaksananya kegiatan Praktik Kerja Lapang
(PKL) di Puskesmas Bareng
Penulis berharap semoga bekal pengetahuan dan pengalaman yang telah diperoleh
selama kegiatan Magang di Apotek Bengawan solo ini dapat bermanfaat dan dapat
menambah wawasan pembaca pada umumnya.
Penulis menyadari sepenuhnya bahwa laporan ini masih banyak kekurangan.
Penulis sangat mengharap saran dan kritik yang bersifat membangun semua pihak untuk
menyempurnakan yang lebih lanjut.

3

BAB I
PENDAHULUAN

1.1

Latar Belakang
Dalam UUD No. 23 th 1993 tentang kesehatan menyebutkan bahwa sehat adalah

keadaan sejahtera dari badan, jiwa yang memungkinkan setiap orang hidup produktif
secara sosial dan ekonomis yang memiliki arti sehat bukan hanya sehat jasmani tetapi
juga rohani.
Instalasi kesehatan yang didirikan oleh pemerintah guna untuk membantu
menjamin kesehatan masyarakat yang kurang mampu. Instalasi kesehatan yang didirikan
oleh pemerintah guna membantu masyarakat kurang mampu seperti puskesmas sangatlah
membantu menjaga kesehatan masyarakat, tetapi sejalan dengan perubahan puskesmas
harus mampu mengelola alat kesehatan, obat – obatan dengan baik. Puskesmas
memberikan pelayanan yang dibutuhkan oleh masyarakat dengan sebaik-baiknya.
Puskesmas adalah Unit Pelaksana Teknis Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota yang
bertanggung jawab menyelenggarakan pembangunan kesehatan di suatu wilayah kerja.
Secara nasional standar wilayah kerja Puskesmas adalah satu kecamatan. Apabila di satu
kecamatan terdapat lebih dari satu Puskesmas, maka tanggung jawab wilayah kerja dibagi
antar Puskesmas dengan memperhatikan keutuhan konsep wilayah yaitu desa/ kelurahan
atau dusun/rukun warga (RW).

Pembangunan kesehatan yang diselenggarakan oleh Puskesmas adalah tercapainya
kecamatan sehat. Kecamatan sehat mencakup 4 indikator utama, yaitu lingkungan sehat,
perilaku sehat, cakupan pelayanan kesehatan yang bermutu dan derajat kesehatan
penduduk serta mendukung tercapainya pembangunan kesehatan nasional dalam rangka
mewujudkan masyarakat mandiri dalam hidup sehat. Puskesmas menyelenggarakan
upaya kesehatan perorangan dan upaya kesehatan masyarakat. Dalam menyelenggarakan
upaya kesehatan perorangan dan upaya kesehatan masyarakat, Puskesmas perlu ditunjang
dengan pelayanan kefarmasian yang bermutu.
Pelayanan kefarmasian pada saat ini telah berubah paradigmanya dari orientasi
obat kepada pasien yang mengacu pada asuhan kefarmasian (Pharmaceutical Care).
Sebagai konsekuensi perubahan orientasi tersebut, apoteker/asisten apoteker sebagai

1

tenaga farmasi dituntut untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan perilaku agar
dapat berinteraksi langsung dengan pasien.
Pelayanan kefarmasian meliputi pengelolaan sumber daya (SDM, sarana
prasarana, sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan serta administrasi) dan pelayanan
farmasi klinik (penerimaan resep, peracikan obat, penyerahan obat, informasi obat dan
pencatatan/penyimpanan resep) dengan memanfaatkan tenaga, dana, prasarana, sarana

dan metode tatalaksana yang sesuai dalam upaya mencapai tujuan yang ditetapkan.
Oleh karena itu penting bagi seorang farmasis mengasah dan memperbarui
kemampuan atau Sumber Dayanya untuk menambah keilmuan tentang farmasi. Maka
bagi instalasi pendidikan yang mengajarkan tentang ilmu kefarmasian untuk memberikan
pelatihan Praktek Kerja Lapangan di Instalasi Farmasi Puskesmas karena ilmu yang telah
di pelajari akan berguna dan akan berkembang pada saat melakukan Praktek Kerja
Lapangan.
1.2

Tujuan
Penyelengaraan Praktik Kerja Lapangan bertujuan untuk:

1.

Menghasilkan tenaga kerja yang memiliki keahlian profesional (dengan tingkat
pengetahuan dan etos kerja yang sesuai dengan tuntunana lapangan kerja).

2.

Memperkokoh “Link and Macth” antara sekolah dan instasi dunia kerja.


3.

Meningkatkan proses pendidikan dan pelatihan tenaga kerja yang berkualitas dan
profesional.

4.

Memberi pengakuan dan penghargaan terhadap pengalaman kerja sebagai bagian
dari proses pendidikan.

1.3

Manfaat

1.

Menanbah pengalaman mahasiswa dalam dunia perkuliahan maupun dunia kerja.

2.


Menerapkan dari materi perkuliahan

3.

Menambah ilmu yang belum didapat dalam perkuliahan

2

BAB II
TINJAUAN TEORI
2.1

Pengertian Puskesmas
Puskesmas adalah suatu kesatuan organisasi kesehatan fungsional yang

merupakan pusat pengembangan kesehatan masyarakat yang juga membina peran serta
masyarakatdisamping memberikan pelayanan secara menyeluruh dan terpadu kepada
masyarakatdi wilayah kerjanya dalam bentuk kegiatan pokok.
2.2


Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas

2.2.1 Sumber Daya Manusia
Sumber daya manusia untuk melakukan pekerjaan kefarmasian di Puskesmas
adalah apoteker (Undang-Undang RI Nomor 23 Tahun 1992 tentang Kesehatan).
Kompetensi apoteker di Puskesmas sebagai berikut:
1.

Mampu menyediakan dan memberikan pelayanan kefarmasian yang bermutu.

2.

Mampu mengambil keputusan secara professional.

3.

Mampu berkomunikasi yang baik dengan pasien maupun profesi kesehatan lainnya
dengan menggunakan bahasa verbal, nonverbal maupun bahasa local.


4.

Selalu belajar sepanjang karier baik pada jalur formal maupun informal, sehingga
ilmu dan keterampilan yang dimiliki selalu baru (up to date).

5.

Sedangkan asisten apoteker hendaknya dapat membantu pekerjaan apoteker dalam
melaksanakan pelayanan kefarmasian tersebut.

2.2.2 Prasarana dan Sarana
Prasarana adalah tempat, fasilitas dan peralatan yang secara tidak langsung
mendukung pelayanan kefarmasian, sedangkan sarana adalah suatu tempat, fasilitas dan
peralatan yang secara langsung terkait dengan pelayanan kefarmasian. Dalam upaya
mendukung pelayanan kefarmasian di Puskesmas diperlukan prasarana dan sarana yang
memadai disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing Puskesmas dengan
memperhatikan luas cakupan, ketersediaan ruang rawat inap, jumlah karyawan, angka
kunjungan dan kepuasan pasien. Prasarana dan sarana yang harus dimiliki Puskesmas
untuk meningkatkan kualitas pelayanan kefarmasian adalah sebagai berikut :
1.

Papan nama “apotek” atau “kamar obat” yang dapat terlihat jelas oleh pasien.

2.

Ruang tunggu yang nyaman bagi pasien.

3

3.

Peralatan penunjang pelayanan kefarmasian, antara lain timbangan gram dan
miligram, mortir-stamper, gelas ukur, corong, rak alat-alat, dan lain-lain.

4.

Tersedia tempat dan alat untuk mendisplai informasi obat bebas dalam upaya
penyuluhan pasien, misalnya untuk memasang poster, tempat brosur, leaflet, booklet
dan majalah kesehatan.

5.

Tersedia sumber informasi dan literatur obat yang memadai untuk pelayanan
informasi obat. Antara lain Farmakope Indonesia edisi terakhir, Informasi Spesialite
Obat Indonesia (ISO) dan Informasi Obat Nasional Indonesia (IONI).

6.

Tersedia tempat dan alat untuk melakukan peracikan obat yang memadai.

7.

Tempat penyimpanan obat khusus seperti lemari es untuk supositoria, serum dan
vaksin, dan lemari terkunci untuk penyimpanan narkotika sesuai dengan peraturan
perundangan yang berlaku.

8.

Tersedia kartu stok untuk masing-masing jenis obat atau komputer agar pemasukan
dan pengeluaran obat, termasuk tanggal kadaluarsa obat, dapat dipantau dengan
baik.

9.

Tempat penyerahan obat yang memadai, yang memungkinkan untuk melakukan
pelayanan informasi obat.

2.2.3 Sediaan Farmasi dan Perbekalan Kesehatan
Sediaan farmasi adalah obat, bahan obat, obat tradisional dan kosmetik.
Perbekalan kesehatan adalah semua bahan selain obat dan peralatan yang diperlukan
untuk menyelenggarakan kesehatan. Pengelolaan sediaan farmasi dan perbekalan
kesehatan (Yanfar, 2004).
2.2.4 Administrasi
Administrasi adalah rangkaian aktivitas pencatatan, pelaporan, pengarsipan dalam
rangka penatalaksanaan pelayanan kefarmasian yang tertib baik untuk sediaan farmasi
dan perbekalan kesehatan maupun pengelolaan resep supaya lebih mudah dimonitor dan
dievaluasi. Administrasi untuk sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan meliputi semua
tahap pengelolaan dan pelayanan kefarmasian, yaitu :
1.

Perencanaan.

2.

Permintaan obat ke instalasi farmasi kabupaten/ kota.

3.

Penerimaan.

4.

Penyimpanan mengunakan kartu stok atau computer.

5.

Pendistribusian dan pelaporan menggunakan form LP-LPO.

4

Administrasi untuk resep meliputi pencatatan jumlah resep berdasarkan pasien
(umum, miskin, asuransi), penyimpanan bendel resep harian secara teratur selama 3 tahun
dan pemusnahan resep yang dilengkapi dengan berita acara. Pengadministrasian termasuk
juga untuk:

2.3

a.

Kesalahan pengobatan (medication error).

b.

Monitoring Efek Samping Obat (MESO).

c.

Medication Record.

Prosedur Tetap Pelayanan Kefarmasian

2.3.1 Prosedur Tetap Penerimaan Resep
1.

Menerima resep pasien.

2.

Memeriksa kelengkapan resep, yaitu: nama, nomor surat ijin praktek, alamat dan
tanda tangan/ paraf dokter penulis resep, tanggal resep, nama obat, dosis, jumlah
yang diminta, cara pemakaian, nama pasien, umur pasien dan jenis kelamin.

3.

Memeriksa kesesuaian farmasetik, yaitu: bentuk sediaan, dosis, potensi, stabilitas,
inkompatibilitas, cara dan lama pemberian.

4.

Jika ada keraguan terhadap resep hendaknya dikonsultasikan kepada dokter penulis
resep dengan memberikan pertimbangan dan alternatif seperlunya bila perlu
meminta persetujuan setelah pemberitahuan.

2.3.2 Prosedur Tetap Peracikan Obat
1.

Membersihkan tempat dan peralatan kerja.

2.

Mengambil wadah obat dari rak sesuai dengan nama dan jumlah obat yang diminta
dan memeriksa mutu dan tanggal kadaluarsa obat yang akan diserahkan pada
pasien.

3.

Mengambil obat/ bahan obat dari wadahnya dengan menggunakan alat yang sesuai
misalnya sendok/ spatula.

4.

Memberikan sediaan sirup kering harus dalam keadaan sudah dicampur air matang
sesuai dengan takarannya pada saat akan diserahkan kepada pasien.

5.

Untuk sediaan obat racikan, langkah – langkah sebagai berikut :
a.

Menghitung kesesuaian dosis.

b.

Menyiapkan pembungkus dan wadah obat racikan sesuai dengan kebutuhan.

c.

Menggerus obat yang jumlahnya sedikit terlebih dahulu, lalu digabungkan
dengan obat yang jumlahnya lebih besar, digerus sampai homogen.

d.

Membagi dan membungkus obat dengan merata.

e.

Tidak mencampur antibiotika di dalam sediaan puyer.
5

f.
6.

Sebaiknya puyer tidak disediakan dalam jumlah besar sekaligus.

Menuliskan nama pasien dan cara penggunaan obat pada etiket yang sesuai dengan
permintaan dalam resep dengan jelas dan dapat dibaca.

7.

Memeriksa kembali jenis dan jumlah obat sesuai permintaan pada resep, lalu
memasukkan obat ke dalam wadah yang sesuai agar terjaga mutunya.

2.3.3 Prosedur Tetap Penyerahan Obat
1.

Memeriksa kembali kesesuaian antara jenis, jumlah dan cara penggunaan obat
dengan permintaan pada resep.

2.

Memanggil dan memastikan nomor urut/ nama pasien.

3.

Menyerahkan obat disertai pemberian informasi obat.

4.

Memastikan bahwa pasien telah memahami cara penggunaan obat.

5.

Meminta pasien untuk menyimpan obat di tempat yang aman dan jauh dari
jangkauan anak-anak.

2.3.4 Prosedur Tetap Pelayanan Informasi Obat
1.

Menyediakan dan memasang spanduk, poster, booklet, leaflet yang berisi informasi
obat pada tempat yang mudah dilihat oleh pasien.

2.

Menjawab pertanyaan baik lisan maupun tertulis, langsung atau tidak langsung
dengan jelas dan mudah dimengerti, tidak bias, etis dan bijaksana melalui
penelusuran literatur secara sistematis untuk memberikan informasi yang
dibutuhkan.

3.

Mendokumentasikan setiap kegiatan pelayanan informasi obat secara sistematis.

2.3.5 Prosedur Tetap Penanganan Obat Rusak atau Kadaluarsa
1.

Identifikasi obat yang sudah rusak atau kadaluarsa.

2.

Memisahkan obat rusak atau kadaluarsa dari penyimpanan obat lainnya.

3.

Membuat catatan jenis dan jumlah obat yang rusak atau kadaluwarsa untuk dikirim
kembali ke instalasi farmasi kabupaten/kota.

2.3.6 Prosedur Tetap Pencatatan dan Penyimpanan Resep
1.

Pencatatan jumlah resep harian berdasarkan jenis pelayanan (umum, gakin/gratis,
Asuransi).

2.

Membendel resep yang mempunyai tanggal yang sama berdasarkan urutan nomor
resep dan kelompok pembiayaan pasien.

3.

Membendel secara terpisah resep yang ada narkotiknya.

4.

Menyimpan bendel resep pada tempat yang ditentukan secara berurutan
berdasarkan tanggal agar memudahkan dalam penelusuran resep.
6

5.

Memusnahkan resep yang telah tersimpan selama 3 (tiga) tahun dengan cara
dibakar.

6.

Membuat berita acara pemusnahan resep dan dikirimkan ke Dinas Kesehatan
Kabupaten/Kota.

2.3.7 Prosedur Tetap Pemusnahan Resep
1.

Memusnahkan resep yang telah disimpan tiga tahun atau lebih.

2.

Tata cara pemusnahan:
a.

Resep narkotika dihitung lembarannya.

b.

Resep lain ditimbang.

c.

Resep dihancurkan, lalu dikubur atau dibakar.

7

BAB III
TINJAUAN UMUM PUSKESMAS

3.1

Tinjauan Umum Puskesmas Bareng
Puskesmas Bareng berdiri sejak tahun 1982, berdasarkan Inpres tahun 1975 yang

terletak di Jl. Bareng Tenes gang Iva / 639 Malang, sedangkan wilayah kerja puskesmas
bareng meliputi 5 kelurahan, yaitu kel. Bareng, Kel. Gading Kasri, Kel.Kasin, Kel.
Sukoharjo, Kel. Pisang candi dan Kel. Karang Besuki.
Pada Tahun 1988, Wilayah tersebut mengalami perubahan karena adanya
pemekaran wilayah kota Malang sehingga meliputi 4 kelurahan yaitu Kel. Bareng, Kel.
Gading Kasri, Kel. Kasin dan Kel. Sukoharjo, semuanya terletak di wilayah kecamatan
Klojen hingga sekarang. Dalam hal jumlah penduduk Yang berada di wilayah kerja
Puskesmas bareng pada tahun 2011 mengalami penurunan dibanding pada tahun 2010,
yaitu dari 49.488 orang menjadi 46.005 orang.
3.2

Data Umum

3.2.1 Tugas Puskesmas
Melaksanakan pelayanan penyembuhan, pencegahan, penyuluhan kesehatan
terhadap penderita yang datang di dalam gedung maupun diluar gedung.
3.2.2 Fungsi
Melayani masalah Kesehatan masyarakat melalui :
1.

Memberikan pengertian tentang kesehatan melalui
penyuluhan-penyuluhan pada setiap kegiatan baik secara kelompok maupun
secara individual.

2.

Memberikan contoh atau peragaan serta informasi cara
pencegahan terhadap penyakit, agar tidak terjangkit atau tertular suatu penyakit.

3.

Memberikan pelayanan pertolongan pengobatan,
perawatan terhadap penderita perorangan / yang sakit yang datang ke Puskesmas
maupun posyandu tingkat pertama.

3.2.3 Susunan Organisasi
Sesuai dengan petunjuk dari dinas kesehatan Kota Malang, tentang struktur
organisasi untuk puskesmas adalah (Data Terlampir).

8

3.2.4 Visi , Misi dan Motto
Visi dari puskesmas bareng yaitu : Pelayanan kesehatan pada masyarakat yang
dipercaya mengedepankan kesembuha.
Misi dari puskesmas Bareng yaitu : membudayakan masyarakat agar dapat
mengatasi masalah kesehatannya sendiri.
Motto dari puskesmas Bareng yaitu : wujudkan masyarakat sehat
3.2.5 Sistem dan Prosedur Pelayanan
3.2.5.1 Sistem pelayanan
1.

Sistem satu atap
Kegiatan pelayanan kepada penderita atau pasien yang dilaksanankan dengan

sistem satu atap yaitu di Puskesmas maupun di Puskesmas Pembantu Galunggung yang
mengakomodasi semua kebutuhan yang diperlukan oleh penderita sesuai dengan jenis
penyakit yang dideritanya, informasi kesehatan, konsultasi kesehatan, dan jenis pelayanan
lainnya.
Adapula kegiatan pelayanan kepada penderita yang tidak terjangkau dengan
sisitem satu atap, kami melayani dengan berkunjung 1 bulan sekali ke wilyah RW yang
ada Posyandunya.
2.

Kesederhanaan
Prosedur pelayann seara sederhana,mudah dipahami dan mudah dilaksanakan

dengan tetap mengacu pada ketentuan yang berlaku.
3.2.5.2 Tanggung jawab
Dalam hal penyelenggaraan pelayan yang diberikan terhadap masyarakat, telah
ditunjuk pejabt yang bertanggung jawab melayani dan menyelesaikan keluhan penyakit /
persoalan yang sesuai dengan job description masing-masing petugas
3.2.5.3 Kenyamanan
Tempat pelayanan telah ditata sedemikian rupa sehingga pelayanan lebih mudah,
teratur, nyaman, bersih, rapi dan lingkunga yang bersahabat.
3.2.5.4 Kelengkapan Sarana dan Prasarana
Pelayanan yang diberikan didukung oleh sarana dan prasarana berupa kursi
tunggu, dilengkapi pula dengan pengeras suara agar pasien segera tahu giliran untuk
mendapatkan pelayanan.
3.2.5.5 Pengelolaan berkas / arsip Rekam medis

9

Penatausahaan berkas rekam medis penderita meliputi berkas tahun lalu, berkas
tahun berjalan, aupun berkas yang sedang diperisa. Pada ruang rekam medis telah
disediakan kotak map untuk meletakan berkas penderita yang telah selesai mendapatkan
pelayanan.
3.3. Prosedur Tetap Unit Layanan Obat
Prosedur tetap unit layanan obat merupakan acuan yang digunakan dalam proses
melakukan pelayanan dalam bidang kesehatan terutama pada bidang pelayanan obat ke
pasien.
Prosedur tetap obat ini meliputi beberapa kegiatan antara lain :
1.

Protap penerimaan resep hingga penyerahan obat kepasien.

2.

Protap kelengkapan dan kebenaran resep.

3.

Pembuatan obat racikan (puyer).

4.

Protap penulisan etiket yang benar.

5.

Protap pengelolaan obat di apotik.

6.

Protap pengelolaan obat di gudang obat.

7.

Protap pengelolaan obat narkotika dan psikotropika.

8.

Protap penerimaan sampai pendistribusian obat di puskesmas.

9.

Protap pencatatan pelaporan obat di puskesmas.

10

BAB IV
KEGIATAN PRAKTIK KERJA LAPANG

4.1

Kegiatan Praktik Kerja Lapang
Pelaksanaan Praktik Kerja lapangan di Puskesmas Bareng Malang dilaksanankan

selama 1 bulan terhitung dari gelombang 1 mulai tanggal 1 Februari sampai 1 Maret 2014
dan gelombang 2 mulai tanggal 4 Maret sampai 2 April 2014. Hal yang dilakukan pada
saat pkl ini meliputi pelayanan obat, pengelolan obat, pembuatan laporan, dan lain-lain.
4.2 Pelayanan Kefarmasian
4.2.1 Pelayaan Resep dokter
4.2.1.1 Penerimaan resep
1.

Resep yang baru diterima diperiksa kelengkapannya dan ditanyakan nama pasien
jika pada resep tidak terbaca jelas.

2.

Resep yang letaknya paling bawah di layani terlebih dahulu.

3.

Resep tersebut dibawa ke meja peracikan untuk diracik.

4.2.1.2 Peracikan obat
1.

Obat langsung disiapkan dan diberi etiket sesuai dengan yang tertulis
dalam resep dan dibungkus. Sebelum diserahkan pada pasien, obat tersebut harus
diperiksa kembali apakah etiketnya sesuai dengan yang tertulis di resep.

2.

Untuk resep racikan, dihitung berapa banyak bahan yang akan diambil
dan disiapkan obatnya. Diperiksa kembali apakah jumlah obat yang diminta telah
sesuai dengan yang ada atau tidak. Obat yang telah dihitung, disiapkan lalu dicek
kembali untuk menghindari terjadinya kekeliruan. Setelah itu dikerjakan sesuai
dengan bentuk sediaan yang diinginkan. Setelah itu, dibungkus dan diberi etiket
sesuai dengan apa yang diminta dalam resep.

4.2.1.3 Penyerahan obat
1.

Obat diserahkan pada pasien dengan memanggil nama yang tertera
pada resep dengan suara yang keras namun tetap sopan.

2.

Pada saat penyerahan obat, pasien diberi informasi yang jelas
mengenai cara pemakaian, waktu meminum obat dan efek samping yang mungkin

11

timbul setelah meminum obat tersebut. Serta informasi lain yang dirasa perlu
untuk diketahui oleh pasien.
3.

Pengarsipan resep
Resep yang telah dilayani, dikumpulkan dan dibendel menurut tanggal penerimaan
resep, dan disimpan tersendiri.

4.2.2 Pelayanan K. I. E
Pelayanan komunikasi, informasi dan edukasi ( KIE ) ini di apotek meliputi:
1.

Cara pemakaian obat
Pasien diberi penjelasan tentang bagaimana cara penggunaan yang benar suatu

obat agar dapat memberikan efek terapi seperti yang diharapkan. Misalnya bagaimana
cara penggunaanya apakah dengan diminum, diteteskan, dioleskan maupun dengan cara
lain sesuai dengan etiket yang tertera.
Untuk resep yang mengandung antibiotik, maka disarankan pada pasien agar dia
menghabiskan obatnya walaupun keluhan yang dirasakan sudah hilang. Hal ini dilakukan
agar pada pasien tersebut tidak terjadi resistensi atau kekebalan pada suatu jenis bakteri
atau virus.
2.

Waktu pemakaian obat
Pasien diberi tahu mengenai kapan obat tersebut harus diminum. Misalnya suatu

obat harus diminum pada pagi hari atau malam hari sebelum tidur, atau mungkin sebelum
maupun sesudah makan. Hal ini dilakukan agar obat dapat memberi efek terapi seperti
yang diharapkan, selain itu juga untuk menghindari hal – hal yang tidak diinginkan.
3.

Efek samping
Setiap obat pasti memiliki suatu efek samping ,Untuk itu setiap kali menyerahkan

obat kepada pasien, hendaklah seorang farmasis selalu memberi informasi yang benar dan
jelas tentang efek samping yang biasa ditimbulkan oleh obat tersebut, agar pasien tidak
merasa takut jika efek samping itu timbul setelah pasien meminum obat tersebut.
4.2.4 Pengelolaan obat
Pada proses pengelolaan obat sebelum dilakukan adanya pengadaan terlebih
dahulu dilakuakn adanya perencanaan,kemudian dilakukan pengadaan,
distribusi( Penerimaan, penyimpanan)
4.2.4.1 Perencanaan
Perencanaan obat merupakan suatu rangakain proses kegiatan menentukan jenis,
jumlah obat dalam rangka pengadaan. Tujuan dari perencanaan ini yaitu tersedianya jenis
12

dan jumlah obat yang tepat sesuai kebutuhan, menghindari terjadinya kekosongan obat,
dan meningkatkan efisiensi dan kerasionalan penggunaan obat.
Pada waktu pemilihan jenis obat perlu beberapa pertimbangan antara lain:
1.

Pola penyakit.

2.

Karakteristik pengunjung atau pasien.

3.

DOEN (Daftar Obat Esensial Nasional).

4.

SK Menkes dan Mendagri No.394/Menkes/SK/VII/ 1981 dan No.196 tahun 1981
tentang pengadaan obat untuk berbagai tingkat pelayanan kesehatan.

5.

Obat generik, Permenkes No.085/ Menkes/PER/I/1989 tentang kewajiban
menyediakan obat esensial dengan nama generik utuk kebutuhan Puskesmas dan
unit pelaksana tekinis.
Sumber data yang dipakai dalam perencanaan obat ini dari :
a.

LPLPO

b.

Kartu stok

4.2.4.2 Pengadaan/Permintaan Obat
Permintaan obat untuk mendukung pelayanan obat di masing-masing puskesmas
diajukan oleh Kepala Puskesmas kepada Kepala Dinas Kesehatan Tingkat II setempat
Kegiataan pengadaan /permintaan obat meliputi :
1.

Permintaan rutin, dilakukan sesuai denagn jadwal yang disusun GFK (Gudang
Farmasi Kota) untuk masing-masing puskesmas.

2.

Permintaan obat dilakukan dengan menggunakan formulir Laporan Pemakaian
Lembar Permintaan Obat (LPLPO).

3.

Permintaan obat ditujukan kepada Kepala Dinas Kesehatan II dan selanjutnya
diselesaikan oleh GFK.

4.2.4.3 Distribusi
1.

Penerimaan Obat
Penerimaan oabt merupakan suatu kegiatan dalam menerima obat-obatan yang

diserahkan dari unit pengelola yang lebih tinggi kepada unit pengelola dibawahnya.
Tujuannya agar obat yang diterima sesuai denagn kebutuhan berdasarkan
permintaan yang diajukan oleh puskesmas.
Petugas puskesmas melakukan pengecekkan terhadap obat-obat yang diserahkan,
mencakup jumlah kemasan, jenis, jumlah obat, bentuk obat sesuai dengan isi dokumen
(LPLPO) dan ditanda tangani oleh petugas penerima/ diketahui oleh pimpinan
13

Puskesmas. Jika terdapat kekurangan pada saat penerimaan obat, Penerima obat wajib
menuliskan jenis yang kurang (rusak, jumlah kurang dan lain-lain). Setiap penemabahan
obat-obatan , dicatat dan dibukukan pada buku penerimaan obat dan kartu stok.
2.

Penyimpanan
Penyimpanan merupakan suatu kegiatan pengamanan terhadap obat-obatan yang

diterima agar aman (tidak hilang), terhindar dari kerusakn fisik maupun kimia dan
mutunya tetap terjamin. Disini yang lebih diutamakan persyaratan gudang dan pengaturan
penyimpanan obat . Pengaturan obat dikelompokkan berdasarkan bentuk sediaan dan
disusun berdasarkan alfabetis denagn nama generik.
Penyusunan dilakukan dengan sistem First In First Out (FIFO) untuk masingmasing obat. Artinya obat yang masuk pertama dikeluarkan terlebih dahulu dari obat
yang datang kemudian.
4.2.5 Pembuatan laporan
Pembuatan laporan dimulai dari perencanaan sampai dengan distribusi, dengan
metode komputerisasi dengan sumber data LPLPO.

14

BAB V
PEMBAHASAN
Menurut keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia nomor
1027/MENKES,SK/IX/2004 bahwa Apotek adalah suatu tempat tertentu dilakukan
pekerjaan kefarmasian. Pekerjaan kefarmasian yang dimaksud dalam Undang - Undang
RI No. 23 Tahun 1992 tentang kesehatan meliputi pembuatan termasuk pengendalian
mutu sediaan farmasi, pengamanan pengadaan, penyimpanan, dan distribusi obat, serta
pengembangan obat.
Dari hasil Praktek Kerja Lapangan selama 1 bulan di puskesmas bareng yang
terhitung mulai tanggal 4 Maret sampai 2 April 2014 , banyak pengalaman baru yang
didapatkan terutama pada proses pembuatan laporan. Mulai dari melakukan penataan dan
penyimpanan obat dikelompokkan secara alfabetis dari A-Z hal ini dilakukan untuk
mempermudah proses pelayanan resep dan mengacu pada sistem First In First Out,
dimana untuk masing-masing obat yang masuk pertama dikeluarkan terlebih dahulu dari
obat yang datang kemudian, karena obat yang sudah terlalu lama biasanya bisa
kadaluwarsa sehingga obat tersebut dapat bersifat toksik. Khusus untuk Obat golongan
Narkotik dan Psikotropik disimpan dalam lemari tersendiri yang selalu dalam keadaan
terkunci dan hanya jika ada obat Narkotik atau Psikotropik yang diresepkan Dokter
barulah Lemari tersebut dibuka. Sediaan Narkotik dan Psikotropik setiap harinya
diadakan pengecekan jumlah yang keluar dan yang masuk dan ditulis dalam kartu stok.
Melalukan pencatatan oleh yang telah keluar dengan melihat peresepan yang
diberikan oleh dokter atau yang sering disebut melidi. Obat yang keluar sesuai dengan
resep dan jumlah dalam resep jadi penulisan pada format LIDI OBAT sesuai jumlah
setiap resepnya. Selesai melalukan pelidian maka dilakukan pengentrian atau
memasukkan data kedalam komputer agar terdapat bukti setiap harinya dan juga setiap
bulannya.

15

BAB VI
PENUTUP
6.1

Kesimpulan
Berdasarkan hasil Praktek Kerja Lapangan (PKL) yang telah dilakasanakan di

Puskesmas Bareng selama kurun waktu 1 bulan yang terhitung mulai tanggal 4 Maret
sampai 2 April 2014 dapat disimpulkan bahwa, kamar obat Puskesmas Bareng sudah baik
dalam menjalankan tugas dan fungsinya sesuai dengan peraturan yang berlaku, mulai dari
pengelolaan obat sampai dengan pelayanan obat kepada masyarakat. Hal ini bisa dilihat
dari laporan yang tersusun rapi dan terperinci dengan baik dan ditunjang juga dari hasil
penerimaan resep tiap harinya sekitar 70-100 lembar resep.
6.2

Saran
Perlu ditambahnya tenaga dalam bidang obat atau kamar obat karena setiap pasien

pasti mengantri untuk mengambil obat dan jumlah pasien yang banyak dengan tenaga
yang kurang pasti membuat pasien mengantri lama dan kadang terkena marah oleh
pasien. Lain halnya dengan poli yang lain tidak semua pasien akan masuk kesatu terdapat
poli itu saja akan tetapi lain poli. Oleh karena itu diperlukanya tenaga tambahan pada
kamar obat.

16

DAFTAR PUSTAKA

Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor : 1426/Menkes/SK/XI/2002Vtanggal 21
Nopember 2002 tentang Pedoman Pengelolaan Obat Publik dan Perbekalan Kesehatan.
Lampiran. Jakarta. 220 : 1-12.
Undang-Undang RI Nomor 23 tahun 1992 tentang Kesehatan. Jakarta 2004 : 2-3
dan 14-15.
Keputusan Menteri Kesehatan RI. No. 1375.A/Menkes/SK/XI/2002 tgl 04
Nopember 2002 tentang Daftar Obat Esensial Nasional 2002. DepkesVRI. Ditjen Yanfar
dan Alkes. Jakarta 2002 : vii-xii.
Keputusan Menteri Kesehatan RI No. 128/Menkes/SK/II/2004 tgl 10VFebruari
2004 tentang Kebijakan Dasar Pusat Kesehatan Masyarakat. Lampiran. Depkes RI.
Jakarta. 2004 : 5.
Badan Pengawas Obat dan Makanan. Pengelolaan Obat Kabupaten /Kota. Jakarta
2001 : 7-36.
Dinas Kesehatan Kota. Pedoman Perencanaan dan Pengelolaan Obat. Farmasi.
Tasikmalaya. 2002 : 12-29.

17

LAMPIRAN
1. Struktur Organisasi Puskesmas Bareng
KEPALA PUSKESMAS
Drg. SUMARSINI
Kepala Tata Usaha
TUTUT MARHAENI.
K
Koordinator Upaya
Kes. Masyarakat

Koordinator Upaya Kes.
Masyarakat (Surveilance
& Pengendalian Penyakit)

Keuangan

Kepegawaian

SP2TP

Dr. NUNIK E.

FAUZIAH

WENI, SUSMA,
JOKO, PUJI

TUTUT
MARHAENI

Dr. MAULIDA. N.

Penanggung jawab

Penanggung jawab

Puskesmas (SUKEMI)

Imunisasi (PEBRI)

UKS dan URU
(SUSILOWATI)

P2 DBD (NGESTI)

Koordinator Upaya Kes.
Perorangan
Drg. SUMARSINI

Penanggung jawab

P2 Diare (MASLINA)
Perbaikan Gizi (ERNY,
HANY)
Kesehatan Jiwa
(MASLINA)
UKK (NGESTI)
Pemberdayaan dan
Promkes (NGESTI, SARI)
Kesehaatan Keluarga
(SAMANI, SITI)

Poli Umum (SUKEMI)
Poli KIA/KB
(SAMANI, SITI)

P2 TB (WARSIATI)
P2 MH (WARSIATI)
P2 ISPA (SITI)

Poli Gigi (Drg.
RATNA)

Wabah Aurveilence
(HIMMATUS)

Klinik Gizi (ERNY,
HANY)

Napza (MASLINA)

Ambulance (DIDIK)
UGD (HIMMATUS)

Kesling (NGESTI)

Laboraturium (M.
FARKHAN)

Kesehatan Indra
(SUSILOWATI)

Apotik dan Gudang
Obat (MEILIA,
RATNA)

Poskestren (NGESTI)

Pusling (TIM

UKOS/UKGMD
(NURUL/INDAH)
POLINDES

Koordinator Puskesmas
Pembantu

Koordinator Poskesdes
Kel. Bareng : Samani, Sari

MASLINA
Kel. Kasin : Febri, Warsiati
Kel. Sukoharjo : Siti, Hima,
Riska
Kel. Gading Kasri : Maslina,
Yusi

18