ANALISIS PROSEDUR PEMBUKAAN REKENING DAN TEKNIK PERHITUNGAN BAGI HASIL TABUNGAN MABRUR DI BANK SYARIAH MANDIRI KCP BANYUMANIK TUGAS AKHIR - ANALISIS PROSEDUR PEMBUKAAN REKENING DAN TEKNIK PERHITUNGAN BAGI HASIL TABUNGAN MABRUR DI BANK SYARIAH MANDIRI KCP

  

PERHITUNGAN BAGI HASIL TABUNGAN MABRUR DI BANK

SYARIAH MANDIRI KCP BANYUMANIK

TUGAS AKHIR

  Oleh:

  

Novi Nur Aslikhah

NIM. 201-12-005

JURUSAN D III PERBANKAN SYARIAH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

  

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN)

SALATIGA

  

PERHITUNGAN BAGI HASIL TABUNGAN MABRUR DI BANK

SYARIAH MANDIRI KCP BANYUMANIK

TUGAS AKHIR

  Disusun dan diajukan untuk memenuhi syarat guna memperoleh Gelar Ahli Madya pada Jurusan D III Perbankan Syariah

  Oleh:

  

Novi Nur Aslikhah

NIM. 201-12-005

JURUSAN D III PERBANKAN SYARIAH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

  

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN)

SALATIGA

  

MOTTO

“Hidup adalah perbuatan, maka berbuatlah selagi hidup”

PERSEMBAHAN

  Tugas Akhir ini penulis persembahkan untuk:

  1. Allah SWT. atas segala nikmat, rahmat dan hidayah-Nya kepada penulis sehingga dapat menyelesaikan Tugas Akhir ini.

  2. Bapak dan Ibu (Marno dan Sri Murtiningsih), terima kasih atas kasih sayang dan doa yang diberikan selama ini.

  3. Adik- adikku tercinta Istna Mar‟atu Sholikah dan Annisa Sulistyawati.

  4. Sahabat-sahabat yang selalu mendukung dan menyemangati.

  5. Keluarga besar Kopma “FATAWA” IAIN Salatiga, terimakasih atas segala sesuatu yang telah kita lakukan bersama.

  6. Teman-teman seperjuangan D III Perbankan Syariah angkatan 2012 yang telah bersama berjuang selama ini.

  7. Almamaterku IAIN Salatiga.

  Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan segala rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas Akhir yang berjudul “Analisis Prosedur Pembukaan Rekening dan Teknik Perhitungan Bagi Hasil Tabungan M abrur di Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik” ini dengan baik.

  Tugas akhir ini disusun dan diajukan guna memenuhi sallah satu syarat kelulusan jurusan D III Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga.

  Dalam penulisan Tugas Akhir ini banyak pihak yang membantu dan memberikan bimbingan, maka selayaknya penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada: 1.

  Bapak Dr. Rahmat Hariyadi, M.Pd selaku Rektor IAIN Salatiga beserta wakil-wakilnya.

  2. Bapak Dr. Anton Bawono M.Si selaku Dekan Fakultas Ekonoi dan Bisnis Islam IAIN Salatiga.

  3. Bapak Ahmad Mifdlol Muthohar, Lc., M.Si selaku Ketua Jurusan D III Perbankan Syariah IAIN Salatiga.

  4. Ibu Heni Satar Nurhaida, S.H., M.Si selaku pembimbing lapangan kegiatan magang.

  Bapak Taufikur Rahman, S.E., M.Si selaku dosen pembimbing yang telah membimbing dan memberikan pengarahan dalam menyelesaikan Tugas Akhir ini.

  6. Keluarga besar Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik yang telah membantu dalam pembuatan Tugas Akhir ini.

  7. Ayah dan Ibu tercinta yang telah memberikan dukungan, serta motivasi sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas Akhir ini dengan baik.

  8. Teman-teman D III Perbankan Syariah angkatan tahun 2012 dan keluarga besar KOPMA FATAWA IAIN Salatiga.

  9. Serta semua pihak yang telah membantu penulis dalam menyelsaikan Tugas Akhir ini.

  Dalam penulisan Tugas akhir ini penulis menyadari bahwa tidak ada sesuatu apapun yang sempurna kecuali Allah SWT oleh karena itu, dengan senang hati penulis menerima kritik dan saran yang bersifat membangun. semoga Tugas Akhir ini dapat bermanfaat bagi penulis pada khususnya dan bagi pembaca pada umumnya.

  Salatiga, 10 Agustus 2015 Penulis Aslikhah, Novi Nur. 2015. Analisis Prosedur Pembukaan Rekening dan Teknik

  Perhitungan Bagi Hasil Tabungan Mabrur di Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik . Tugas Akhir. Jurusan D III Perbankan Syariah. Fakultas

  Ekonomi dan Bisni Islam. Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga. Pembimbing Taufikur Rahman, S.E, M.Si.

  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah prosedur pembukaan rekening Tabungan Mabrur, bagaimana teknik perhitungan bagi hasil yang diterapkan, serta untuk mengetahui perkembangan produk Tabungan Mabrur. Penulisan ini menggunakan metode deskriptif kualitatif melalui observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Maka dari penelitian ini dihasilkan temuan penelitian yang menunjukan prosedur pembukaan rekening Tabungan Mabrur yaitu dengan syarat identitas diri berupa KTP/SIM dan NPWP serta mengisi formulir pembukaan rekening yang disediakan, apabila saldo nasabah telah mencapai Rp. 25.100.000,- maka nasabah akan mendapatkan notifikasi untuk segera mendaftarkan diri ke Kementrian Agama sesuai domisili tempat tinggal dan kemudian bank mendaftarkan melalui SISKOHAT untuk mendapatkan bukti BPIH. Dalam teknik bagi hasil yang diterapkan BSM adalah dengan metode perhitungan saldo rata-rata harian nasabah dengan pembagian nisbah bagi hasil 25% untuk nasabah dan 75% untuk bank.. Besaran bagi hasil yang diterima nasabah berdasarkan pada besar kecilnya pendapatan bank. Perkembangan produk Tabungan Mabrur mengalami fluktuasi dalam 3 tahun operasionalnya, jumlah nasabah meningkat hampir 50% pada tahun ketiganya, namun mengalami penurunan jumlah tabungan yang disebabkan oleh berkurangnya jumlah setoran nasabah.

  Kata Kunci: Tabungan Mabrur, Pembukaan Rekening, Bagi Hasil

  HALAMAN JUDUL ....................................................................................... i HALAMAN PENGAJUAN TUGAS AKHIR ................................................ ii HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING ............................................. iii HALAMAN PENGESAHAN ......................................................................... iv PERNYATAAN KEASLIAN ......................................................................... v MOTTO DAN PERSEMBAHAN .................................................................. vi KATA PENGANTAR .................................................................................... vii ABSTRAK ...................................................................................................... ix DAFTAR ISI ................................................................................................... x DAFTAR GAMBAR ....................................................................................... xiii DAFTAR TABEL ........................................................................................... xiv DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................... xv

  BAB I PENDAHULUAN ............................................................................... 1 A. Latar Belakang Masalah ...................................................................... 1 B. Rumusan Masalah ............................................................................... 5 C. Tujuan dan Kegunaan ......................................................................... 5 D. Metode Penelitian ................................................................................ 7 E. Penegasan Istilah ................................................................................. 9 F. Sistematika Penulisan ......................................................................... 10

  A. TELAAH PUSTAKA ......................................................................... 12 B. KERANGKA TEORI ......................................................................... 15 1.

  Pengertian Bank Syariah ............................................................... 15 2. Prinsip-Prinsip Bank Syariah ........................................................ 16 3. Produk-Produk Bank Syariah ........................................................ 29 4. Teknik Perhitungan Bagi Hasil ..................................................... 42

  BAB III LAPORAN OBJEK .......................................................................... 51 A. Gambaran Umum ................................................................................ 51 1. Sejarah dan Perkembangan Bank Syariah Mandiri ....................... 51 2. Profil .............................................................................................. 53 3. Visi, Misi, Shared Value Ethic dan Doktrin Anti Fraud BSM ..... 54 4. Struktur Organisasi ....................................................................... 56 5. Job Description ............................................................................. 58 B. Produk dan Jasa Bank Syariah Mandiri .............................................. 61 1. Produk Pendanaan ......................................................................... 61 2. Produk Pembiayaan ....................................................................... 65 3. Produk Jasa yang Ditawarkan Bank Syariah Mandiri .................. 66 C. Perhitungan Bagi Hasil Tabungan Mabrur ......................................... 68 D. Perkembangan Produk Tabungan Mabrur pada BSM ........................ 69 BAB IV ANALISIS DATA ............................................................................ 73 A. Tabungan Mabrur ................................................................................ 73

  Prosedur Pembukaan Rekening Tabungan Mabrur ............................. 74 1.

  Syarat Pembukaan Rekening ........................................................ 75 2. Prosedur Pembukaan Rekening ..................................................... 75 3. Ketentuan Umum Mengenai Tabungan Mabrur ........................... 77 4. Ketentuan SISKOHAT .................................................................. 78 5. Penyetoran dan Penarikan ............................................................. 79 6. Penutupan Rekening Tabungan ..................................................... 80 7. Bagi Hasil ...................................................................................... 81 C. Tekik Perhitungan Bagi Hasil Tabungan Mabrur ............................... 83 D.

  Perkembangan Produk Tabungan Mabrur di Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik ............................................................................... 86

  BAB V PENUTUP .......................................................................................... 92 A. Kesimpulan ......................................................................................... 92 B. Saran .................................................................................................... 94 DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Gambar 3.1 Struktur Organisasi BSM KCP Banyumanik .............................. 56Gambar 3.2 Grafik Perkembangan Jumlah Tabungan dan Jumlah Nasabah

  Tabungan Mabrur Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik Tahun 2012-2014 ......................................................................... 72

Gambar 4.1 Grafik Perkembangan Jumlah Tabungan dan Jumlah Nasabah

  Tabungan Mabrur Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik Tahun 2012-2014 ..................................................................................... 91

Tabel 2.1 Perbedaan Bagi Hasil ...................................................................... 20Tabel 2.2 Total Saldo Rata-Rata Dana dan Total Hari Masa Simpanan ......... 45Tabel 2.3 Pendapatan Bagi Hasil Pak Ataya ................................................... 49Tabel 2.4 Distribusi Pendapatan Bagi Hasil ................................................... 50Tabel 3.1 Jumlah Tabungan Mabrur Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik

  Tahun 2012-2014 ............................................................................ 70

Tabel 3.2 Jumlah Nasabah Tabungan Mabrur Bank Syariah Mandiri KCP

  Banyumanik Tahun 2012-2014 ...................................................... 71

Tabel 3.3 Jumlah Tabungan dan Jumlah Nasabah Produk Tabungan Mabrur

  BSM KCP Banyumanik Tahun 2012-2014 .................................... 72

Tabel 4.1 Perbedaan Ketentuan Antara Beberapa Bank Syariah di Indonesia.82Tabel 4.2 Jumlah Tabungan Mabrur Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik

  Tahun 2012-2014 ............................................................................ 88

Tabel 4.3 Jumlah Nasabah Tabungan Mabrur Bank Syariah Mandiri KCP

  Banyumanik Tahun 2012-2014 ...................................................... 89

1. Brosur Produk dan Jasa BSM 2.

  Brosur Tabungan Mabrur 3. Aplikasi Pembukaan rekeing Produk Dana Perorangan 4. Surat Persetujuan Pemberian Informasi Nasabah dan Pemasaran

  Program/Produk Oleh Bank (Perorangan) 5. Surat Pernyataan 6.

  Ketentuan dan Syarat Pembukaan Rekening Perorangan 7. Kartu Contoh Tanda Tangan 8. Buku Tabungan 9. Aplikasi Setoran > Rp. 25.000.000,- 10.

  Aplikasi Setoran < Rp. 25.000.000,- 11. Surat Pendaftaran Pergi Haji 12. Setoran Awal Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji 13. Lembar Konsultasi Tugas Akhir 14. Surat Keterangan Kegiatan

PENDAHULUAN A.

   Latar Belakang

  Bank merupakan lembaga keuangan yang kegiatan usahanya adalah menghimpun dan menyalurkan kembali dana tersebut ke masyarakat serta memberikan jasa-jasa bank lainnya (Kasmir, 2002:2). Menurut UU No. 10 tahun 1998 Bank adalah badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk kredit dan atau bentuk-bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak. Dalam perjalanan sejarah bank-bank yang telah ada (bank konvensional) dirasakan mengalami kegagalan menjalankan fungsi utamanya menjembatani antara pemilik modal atau kelebihan dana dengan pihak yang membutuhkan dana, maka dibentuklah bank-bank Islam (Sumitro, 2004: 17).

  Bank Islam sendiri berarti bank yang tata cara beroperasinya di dasarkan pada tata cara bermuamalat secara Islam, yakni mengacu pada ketentuan-ketentuan Al-

  Qur‟an dan Al-Hadist (Sumitro, 2004: 5). Walaupun bank-bank Islam modern baru mulai didirikan pada tahun 1960-an, sebenarnya aktivitas perbankan telah dmulai sejak zaman Nabi Muhammad SAW sebelum diutus menjadi Rasul telah dikenal sebagai Al-Amien, artinya orang yang terpercaya (Arifin, 2006: 3). Sebagai negara yang memiliki komunitas Muslim terbesar dan secara formal telah mengembangkan industri keuangan syariah atas dasar undang-undang dan tuntutan kebutuhan internasional dibidang keuangan dan perbankan syariah (Arifin, 2006: 10).

  Selain Bank Islam terdapat pula lembaga keuangan mikro Islam yaitu BMT (Baitul Maal Wat Tamwil). Sejak jaman Rasulullah SAW baitul mal bukanlah sekedar lembaga sejenis BAZIS yang dikenal sekarang ini. Baitul

  

maal merupakan lembaga pengelola keuangan negara, maka baitul maal

  memainkan fungsi kebijakan fiskal sebagaimana yang dikenal dalam ekonomi sekarang. Kebijakan fiskal yang dilakukan oleh baitul maal sejak jaman Rasulullah SAW memberikan dampak langsung pada tingkat investasi dan secara tidak langsung memberikan dampak pada tingkat inflasi dan pertumbuhan ekonomi.

  Sejarah perkembangan bank Islam modern diawali dengan berdirinya

  

Mit Ghamr Local Saving Bank di Mesir. Akibat situasi politik saat itu, bank

  tersebut diambil alih oleh National Bank of Egypt dan Central Bank of Egypt pada pertengahan tahun 1967 yang kemudian beroperasi atas dasar riba.

  Sistem bank tanpa riba diperkenalkan lagi dengan berdirinya Nasser Social

  

Bank di Mesir pada tahun 1972 (Arifin, 1999:11). Pada tahun 1992 di

  Indonesia didirakan Bank Muamalat yang merupakan pelopor dari bank-bank syariah saat ini, kemudian muncullah Bank Syariah Mandiri yang merupakan penggabungan (merger) empat bank (Bank Dagang Negara, Bank Bumi Daya, Bank Exim, dan Bapindo) menjadi satu bank baru bernama PT Bank Mandiri (Persero) pada tanggal 31 Juli 1999. Kebijakan penggabungan sebagai pemilik mayoritas baru Bank Susila Bakti (BSB).

  Sebagai tindak lanjut dari keputusan merger, Bank Mandiri melakukan konsolidasi serta membentuk Tim Pengembangan Perbankan Syariah. Pembentukan tim ini bertujuan untuk mengembangkan layanan perbankan syariah di kelompok perusahaan Bank Mandiri, sebagai respon atas diberlakukannya UU No. 10 tahun 1998, yang memberi peluang bank umum untuk melayani transaksi syariah (dual banking system).

  Bank Islam beroperasi sesuai dengan akad dan prinsip Islam, seperti

  

mudharabah, wadi’ah, musyarakah dan prinsip lainnya, namun setiap Bank

  memiliki produk keunggulan tersendiri, misalnya saja pada Bank Syariah Mandiri (BSM) yang memiliki salah satu produk unggulan yaitu Tabungan Mabrur. Tabungan Mabrur pada BSM merupakan tabungan dalam bentuk mata uang rupiah untuk membantu pelaksanaan haji dan umrah dengan berdasarkan akad mudharabah mutlaqah, dimana dengan akad tersebut menggunakan prinsip bagi hasil dalam pembagian keuntungan. Tabungan mabrur hanya dapat diambil ketika dana yang digunakan untuk melakukan Haji dan Umrah mencukupi untuk berangkat ke tanah suci. Pinsip dalam Tabungan Mabrur ini tidak ada batasan bagi bank dalam menggunakan dana yang dihimpun.

  Masyarakat Indonesia yang mayoritas beragama muslim tentunya akan banyak pula warganya yang ingin menunaikan ibadah Haji. Hal itu Mandiri (BSM) bekerjasama dengan Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (SISKOHAT) Kementrian Agama untuk kemudahan pendaftaran haji dan umrah.

  Haji merupakan salah satu rukun Islam dimana umat muslim yang mampu dan merdeka dianjurkan untuk melakukan ibadah tersebut. Ibadah Haji dan Umrah merupakan puncak ketaqwaan seorang muslim, yang pelaksanaannya tidak semudah membalik telapak tangan, butuh tekad yang kuat, fisik yang prima serta kecukupan materi. Perlu perencaanan khusus bagi mereka yang ingin melakukan hal tersebut, terutama merencanakan dana untuk keberangkatan dan hal lain. Disinilan peran Bank Syariah Mandiri (BSM) dalam menyediakan pelayanan bagi masyarakat untuk memberikan Tabungan Mabrur dalam rangka mendukung kegiatan Ibadah Haji dan Umrah.

  Dalam menyediakan layanan produk Tabungan Mabrur, pihak Bank Syariah Mandiri memberikan persyaratan yang harus dipenuhi oleh para calon nasabah, seperti KTP, NPWP dan dokumen lain yang diperlukan untuk pendaftaran haji. Tabungan Mabrur pada Bank Syariah Mandiri yang disebut Tabungan Mabrur menggunakan akad mudharabah mutlaqah dengan prinsip bagi hasil yang keuntungannya berdasarkan nisbah yang telah ditentukan oleh pihak bank. Dengan adanya pertumbuhan yang dialami Perbankan Syariah, dan tingkat keinginan umat muslim untuk naik haji, maka setiap tahunnya bertambah.

  Dari uraian tersebut, maka penulis tertarik mengadakan penelitian dengan judul

  “Analisis Prosedur Pembukaan Rekening dan Teknik Perhitungan Bagi Hasil Tabungan Mabrur Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik”.

B. Rumusan Masalah 1.

  Bagaimana prosedur pembukaan rekening Tabungan Mabrur pada Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik? 2. Bagaimana teknik perhitungan bagi hasil Tabungan Mabrur pada Bank

  Syariah Mandiri KCP Banyumanik? 3. Bagaimana perkembangan produk Tabungan Mabrur pada Bank Syariah

  Mandiri KCP Banyumanik? C.

   Tujuan dan Kegunaan 1.

  Tujuan Penulisan Karya Ilmiah ini adalah : a.

  Mengetahui prosedur pembukaan rekening Tabungan Mabrur pada Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik .

  b.

  Mengetahui cara perhitungan bagi hasil atas produk Tabungan Mabrur pada Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik.

  c.

  Mengetahui perkembangan produk Tabungan Mabrur pada Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik. Kegunaan dari Penulisan Karya Ilmiah ini adalah : a.

  Bagi IAIN Salatiga 1)

  Dapat menambah referensi dan memberikan kontribusi praktis mengenai operasional Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik khususnya berkaitan dengan produk Tabungan Mabrur. 2)

  Meningkatkan kerjasama antara lembaga IAIN Salatiga dengan lembaga keuangan tersebut.

  b.

  Bagi Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik.

  1) Penulisan ini diharapkan dapat memberikan masukan bagi manajemen lembaga keuangan yang berkaitan untuk meningkatkan kualitas kerjanya.

  2) Untuk menambah jaringan kerjasama dengan pihak lain seperti IAIN Salatiga.

  c.

  Bagi Penulis 1)

  Untuk mengetahui bagaimana penerapan dari teori-teori yang didapatkan pada saat perkuliahan.

  2) Sebagai syarat dalam menempuh ujian akhir jurusan DIII

  Perbankan Syariah IAIN Salatiga untuk mendapatkan gelar A.Md. Sy.

D. Metode Penelitian 1. Jenis Data

  Jenis data yang digunakan adalah metode kualitatif, yaitu metode diuraikan sebagai prosedur pemecahan masalah yang diselidiki dengan menggambarkan keadaan subjek atau objek penelitian perusahaan (Hikmat, 2011: 37).

  2. Sumber Data a.

  Data primer Yaitu data yang diperoleh langsung dari tempat magang yaitu

  Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik, sedangkan data yang diperlukan dalam penelitian antara lain data register, cara perhitungan bagi hasil data tentang perkembangan produk Tabungan Mabrur.

  b.

  Data Sekunder Yaitu data yang digunakan untuk melengkapi data pokok diperoleh dari keperpustakaan Bank Syariah Mandiri yang berisi mengenai sejarah dan perkembangan Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik, jenis-jenis produk yang ditawarkan, visi dan misi perusahaan, struktur organisasi dan pelayanan pembiayaan.

  3. Teknik Pengumpulan Data a.

  Observasi Teknik observasi ilmiah adalah kegiatan mengamati dan mencermati serta melakukan pencatatan data atau informasi yang sesuai dengan konteks penelitian yang diharapkan dapat masalah yang dihadapi (Hikmat, 2011: 73).

  Observasi dilakukan dengan mengamati kegiatan-kegiatan yang berlangsung di Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik ketika penulis melaksanakan kegiatan magang.

  b.

  Wawancara.

  Teknik wawancara (interview) adalah teknik pencairan data/ informasi mendalam yang diajukan kepada responden/informan dalam bentuk pernyataan susulan setelah teknik angket dalam bentuk pernyataan lisan. Teknik ini sangat diperlukan untuk mengungkap bagian terdalam (tersembunyi) yang tidak dapat terungkap lewat angket (Hikmat, 2011: 79).

  Teknik pengumpulan data ini digunakan penulis untuk mendapatkan keterangan-keterangan lisan melalui percakapan.

  Wawancara juga bertujuan agar terjalin hubungan baik antar pihak yang bersangkutan.

  c.

  Studi Dokumentasi Teknik dokumentasi yaitu penelusuran dan perolehan data yang telah tersedia. Biasanya berupa data statistik, agenda kegiatan, produk keputusan atau kebijakan, sejarah dan hal lainnya yang berkaitan dengan penelitian (Hikmat, 2011: 83).

  Teknik pengumpulan data ini digunakan penulis untuk visi misi dan data lain yang diperlukan.

E. Penegasan Istilah 1.

  Analisis Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (2002: 43) analisis berarti penyelidikan terhadap suatu peristiwa (karangan, perbuatan, dsb) untuk mengetahui keadaan sebenarnya (sebab-musabab, duduk perkaranya, dsb).

  2. Prosedur Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (2002: 899) prosedur diartikan sebagai kegiatan untuk menyelasaikan suatu aktivitas serta metode langkah demi langkah secara pasti dalam memecahkan suatu masalah.

  3. Rekening Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), yang dimaksud rekening adalah hitungan pembayaran, rekening bank yang sering kali bermutasi berupa penyetoran dan penarikan.

  Yang dimaksud rekening dalam bank adalah pembukuan Bank atas produk-produk simpanan bank, yang dibuka baik secara langsung maupun secara tidak langsung atas permintaan nasabah, baik yang telah ada maupun yang akan ada dikemudian hari. Bagi Hasil Sistem bagi hasil yaitu sistem (profit and loss sharing) dimana ketika pemilik modal (surplus spending unit) bekerja sama dengan pengusaha (deficit spending unit) untuk melakukan kegiatan usaha. Apabila kegiatan usaha menghasilkan, keuntungan dibagi berdua dan apabila kegiatan usaha menderita kerugian, kerugian ditanggung bersama (Antonio, 2001:95).

5. Tabungan Mabrur

  Menurut Widiyono (2006: 175) Tabungan Mabrur pada dasarnya merupakan tabungan dalam rangka mempermudah masyarakat untuk menabung yang nantinya akan digunakan oleh yang bersangkutan untuk menunaikan ibadah haji.

F. Sistematika Penulisan

  Bab 1 : Pendahuluan Pada bab ini berisi pendahuluan yang didalamnya terdapat latar belakang masalah, rumusan masalah, tujuan dan kegunaan penulisan, penelitian terdahulu, metodologi penelitian, penegasan istilah serta sistematika penulisan.

  Bab 2 : Landasan Teori Bab ini berisi landasan teori yang meliputi telaah pustaka berdasarkan penelitian-penelitian yang telah dilakukan sebelumnya dan kerangka teoritik mengenai konsep prosedur hasil serta konsep-konsep yang berhubungan dengan judul.

  Bab 3 : Laporan Objek Pada bab ini menjelaskan mengenai laporan objek yang berisi gambaran umum Bank Syariah Mandiri seperti sejarah singkat mengenai berdirinya Bank Syariah Mandiri, tujuan berdirinya Bank Syariah Mandiri, visi dan misi yag dimiliki Bank Syariah Mandiri, struktur organisasi serta produk-produk yang ditawarkan pada Bank Syariah Mandiri.

  Bab 4 : Analisis Bab ini membahas mengenai analisis penulisan karya ilmiah yang meliputi prosedur pembukaan rekening Tabungan Mabrur pada BSM, teknik perhitungan bagi hasil dan perkembangan produk Tabungan Mabrur yang merupakan isi dari rumusan masalah.

  Bab 5 : Penutup Bab ini berupa penutup yang berisi kesimpulan dari pembahasan pada analisis terhadap praktik pembukaan rekening, teknik perhitungan bagi hasil dan perkembangan produk Tabungan Mabrur pada Bank Syariah Manidiri KCP Banyumanik, serta saran-saran yang ditujuakan kepada beberapa pihak seperti kepada bank yang bersangkutan serta bagi pembaca.

LANDASAN TEORI A. TELAAH PUSTAKA

  Penelitian tentang tabungan haji pernah diteliti oleh Anwari (2009) yang berjudul

  “Produk Simpanan Haji Pada BMT Al-Ijtihad Pabelan Kabupaten Semarang” menyimpulkan bahwa tujuan dikeluarkannya

  produk Simpanan Haji adalah untuk menarik nasabah, mengeluarkan produk simpanan yang berbeda dengan lembaga keuangan sejenis sehingga memberikan presepsi positif dari masyarakat tentang kinerja BMT Al-Ijtihad, memberikan tambahan pilihan kepada masyarakat untuk memilih produk simpanan yang diinginkan dan memanfaatkan dana yang mengendap dari nasabah untuk menyalurkan ke pembiayaan jangka pendek.

  Penelitian lain yang ditulis oleh Rokhana (2012) dengan judul

  “Prosedur Pelaksanaan Pembatalan Tabungan Haji di Bank Mega Syariah Cabang Semarang” memberikan hasil penelitian bahwa

  pelaksanaan prosedur tabungan haji yang tersedia berbentuk talangan Pinjaman Dana Talangan Haji (PDTH) untuk dapat memeroleh porsi haji.

  Tujuannya untuk memudahkan nasabah dalam mendapat porsi haji. Setelah porsi haji diperoleh, nasabah Calon Jamaah Haji (CJH) dapat mengembalikan dana yang sebelumnya telah dipinjamakan melalui

  Kementerian Agama. Ada dua sebab dalam melakukan pembatalan tabungan haji, yang pertama karena nasabah tidak sanggup mengembalikan dana walaupun sudah dilakukan perpanjangan fasilitas PDTH dan yang kedua karena nasabah CJH meninggal dunia. Setelah dilakukan pengajuan pembatalan porsi, maka Kementerian Agama menghapuskan porsi yang diterima CJH batal. Porsi tersebut tidak dapat dipindahtangankan karena berkaitan dengan data CJH. Syarat yang diajukan dalam lampiran antara CJH biasa (masih hidup) dengan CJH yang sudah meninggal dunia hampir sama, hanya saja pada CJH meninggal dunia dilampirkan surat keterangan kematian dari ahli waris yang ditunjuk dengan sepengetahuan Lurah/Kepala desa domisili.

  Mujayatim (2012) dengan penelitian yang berjudul

  “Evaluasi

Kualitas Produk Pendanaan Tabungan Haji Perbankan Syariah Studi

Kasus pada Bank Muamalat Indonesia Cabang Malang dan Bank Syariah

Mandiri Cabang Malang” menyimpulkan bahwa prosedur pengajuan

  produk tabungan haji pada perbankan syraiah khususnya PT Bank Muamalat Indonesia dan Bank Syariah Mandiri hampir sama dengan pembukaan tabungan pada umumnya, hanya saja akad yang digunakan untuk masing-masing berbeda. Sedangkan untuk uji beda yang digunakan meliputi (1) akad/perjanjian (2) setoran awal (3) besarnya setoran selanjutnya (4) proteksi asuransi yang diberikan (5) bagihasil (6) biaya malang, serta bank Syariah Mandiri cabang Malang khususnya pada produk pendanaan tabungan haji adalah: (1) Lebih gencar dalam mempromosikan tabungan haji (2) memberikan suatu wadah dalam tabungan haji yang mengandung misi sosial agar memacu masyarakat menggunakan ekonomi berbasis syariah.

  Anggani (2014) dengan penelitian yang berjudul

  “Prosedur

Pelaksanaan Tabungan Muamalat Umroh Sebagai Program Terencana

Bagi Nasabah Pada Bank Muamalat Indonesia Magelang ”, berdasarkan

  analisis yang dilakukannya bahwa prosedur Tabungan Muamalat Umroh sangat meringankan para individu yang memiliki niata menunaikan ibadah umroh. Tabungan ini diajukan untuk pribadi atau individu yang sudah memiliki penghasilan tetap, merencanakan berangkat umroh dengan menabung hanya dengan menyetorkan uang Rp.300.000,- sudah bisa menjadi nasaba, dan untuk tabungan selanjutnya sesuai jangka waktu yang telah ditetapkan.

  Penelitian mengenai

  “Analisis Tehnik Perhitungan Bagi Hasil

Tabungan Syariah Mandiri di BSM Cabang Pembantu Klaten” yang

  ditulis oleh Farida (2006) menjelaskan bahwa bagi hasil tabungan mudharabah sesuai dengan nisbah bagi hasil yang telah diperjanjiakn antara kedua belah pihak. Besar kecilnya imbalan bagi hasil tabungan yang dinikmati oleh nasabah pemegang rekening tabungan pada bank syariah rata-rata nasabah dan total saldo rata-rata dana tabungan dibank syariah.

  Pada penelitian yang dilakukan oleh penulis tentang tabungan haji mabrur di Bank Syariah Mandiri mengenai tata cara pembukaan rekening tabungan haji, teknik bagi hasil yang dilakukan oleh pihak bank, serta perkembangan produk tabungan haji berdasarkan jumlah nasabah dan dana pihak ketiga yang diperoleh.

  Dari beberapa penelitian tersebut, maka penelitian yang saat ini penulis susun dengan judul

  “Analisi Posedur Pembukaan Rekening dan Teknik Perhitungan Bagi Hasil (Studi Kasus pada Bank Syariah Mandiri KCP Banyumanik) belum pernah diteliti sebelumnya.

B. KERANGKA TEORI 1. Pengertian Bank Syariah

  Bank syariah adalah suatu lembaga keuangan yang berfungsi sebagai perantara bagi pihak yang berkelebihan dana dengan pihak yang kekurangan dana untuk kegiatan usaha dan kegiatan lainnya sesuai dengan hukum Islam. Selain itu, bank syariah biasa disebut

  Islamic banking atau interest fee banking, yaitu suatu sistem perbankan

  dalam pelaksanaan operasional tidak menggunakan sistem bunga perbankan dalam pelaksanaan operasional tidak menggunakan sistem bungan (riba), spekulasi (maisir) dan ketidakpastian atau ketidakjelasan (gharar). (Ali, 2008: 1). mekanisme dasar, yaitu menerima deposito dari pemilik modal (depositor) dan mempunyai kewajiban (liability) untuk menawarkan pembiayaan kepada investor pada sisi asetnya, dengan pola dan/atau skema pembiayaan yang sesuai dengan syariat Islam. Pada sisi kewajiban, terdapat dua kategori utama, yaitu interest-fee current and

  saving accounts dan invesment accounts yang berdasarkan prinsip Profit and Loss Sharing (PLS) antara pihak bank dengan pihak

  depositor, sedangkan pada sisi aset, yang termasuk di dalamnya adalah segala bentuk pola pembiayaan yang bebas riba dan sesuai prinsip atau standar syariah, seperti mudharabah, musyarakah, istisna, salam dan lain-lain (Ali, 2008: 2).

  Konsep bank syariah menurut Ascarya (2013: 30) adalah lembaga keuangan yang berfungsi memperlancar mekanisme ekonomi disektor riil melalui aktivitas kegiatan usaha (investasi, jual beli, atau lainnya) berdasarkan prinsip syariah, yaitu aturan perjanjian berdasarkan hukum Islam antara bank dan pihak lain untuk penyimpanan dana dan atau pembiayaan kegiatan usaha, atau kegiatan lainnya yang dinyatakan sesuai dengan nilai-nilai Syariah yang bersifat makro maupun mikro.

2. Prinsip-Prinsip Bank Syariah

  Bank syariah dengan sistem bagi hasil dirancang untuk menyimpan uangnya dilembaga, lembaga selaku pengelola dana

  

(mudharib) dan masyarakat yang membutuhkan dana yang bisa

berstatus pinjaman dana atau pengelolaan usaha.

  Hubungan ekonomi berdasarkan syariah Islam ditentukan oleh hubungan akad yang terdiri dari lima konsep, yaitu:

a. Prinsip Titipan (Wadi’ah)

  dengan penyimpan (termasuk bank) dimana pihak penyimpan bersedia untuk menyimpan dan menjaga keselamatan barang dan atau uang yang dititipkan kepadanya (Sumar‟in, 2012:70).

  Dasar hukum al-wadiah adalah QS. An-Nisaa ayat 58.

          ....

  Artinya: “Sesungguhnya Allah menyuruh kamu menyampaikan amanat kepada yang berhak menerimanya, ....” (QS. An- Nisaa‟:58)

  Terdapat 2 jenis prinsip

  Wadi’ah, yaitu: menghendaki.

  Wadi’ah yaitu perjanjian antar pemilik barang (termasuk uang)

  Secara umum

  Wadi’ah adalah titipan murni dari pihak

  penitip

  (muwaddi’) yang mempunyai barang/aset kepada pihak

  penyimpan

  (mustwada’) yang diberi amanah/kepercayaan, baik

  individu maupun badan hukum, tempat barang yang dititipkan

  1) Prinsip Titipan Wadi’ah yad Amanah

  Pada dasarnya pihak penyimpan sebagai penerima kepercayaan adalah yad al-amanah „tangan amanah‟ yang berarti bahwa ia tidak diharuskan bertanggung jawab jika sewaktu dalam penitipan terjadi kehilangan atau kerusakan pada barang/aset titipan, selama hal ini bukan akibat dari kelalaian atau kecerobohan yang bersangkutan dalam memelihara barang/aset titipan. Biaya penitipan boleh dibebankan kepada pihak bank penitip sebagai kompensasi atas tanggung jawab pemeliharaan.

  2) Prinsip Titipan Wadi’ah yad Dhamanah

  Prinsip yad-dhamanah „tangan penanggung‟ yang berarti bahwa pihak penyimpan bertanggung jawab atas segala kerusakan atau kehilangan yang terjadi pada barang/aset titipan. Hal ini berarti pihak penyimpan adalah trustee yang sekaligus guarantor „penjamin‟ keamanan barang/aset yang dititipkan. Ini juga berarti bahwa puhak penyimpan telah mendapatkan izin dari pihak penitip untuk mempergunakan barang/aset yang dititipkan tersebut untuk aktivitas perekonomian tertentu, dengan catatan bahwa pihak penyimpan akan mengembalikan barang/aset yang dititipkan secara utuh produktif.

  Dengan prinsip ini, penyimpan boleh mencampur aset penitip dengan aset penyimpan atau aset penitip yang lain, dan kemudian digunakan untuk tujuan poduktif mencari keuntungan. Pihak penyimpan berhak atas keuntungan yang diperoleh dari pemanfaatan aset titipan dan bertanggung jawab penuh atas risiko kerugian yang mungkin timbul. Selain itu, penyimpan diperbolehkan juga atas kehendak sendiri, memberikan bonus kepada pemilik aset tanpa akad perjanjian yang mengikat sebelumnya (Ascarya, 2013: 42).

b. Prinsip Bagi Hasil

  Sistem bagi hasil adalah suatu sistem yang meliputi tata cara pembagian hasil usaha antara penyedia dana dengan pengelola dana. Pembagian hasil usaha ini dapat terjadi antara bank dengan penyimpan dana, maupun antara bank dengan nasabah penerima dana. Bentuk produk yang berdasarkan prinsip ini adalah

  mudharabah dan musyarakah. Lebih jauh prinsip mudharabah

  dapat dipergunakan sebagai dasar baik untuk produk pendanaan (tabungan dan deposito) maupun pembiayaan, sedangkan

musyarakah lebih banyak untuk pembiayaan (Ascarya, 2013:26).

  BUNGA BAGI HASIL 1. Penentuan bunga dibuat pada waktu akad dengan asumsi usaha akan selalu menghasilkan keberuntungan.

  2. Besarnya persentase didasarkan pada jumlah dana/modal yang dipinjamkan.

  3. Bunga dapat mengambang/ variable, dan besarnya naik turun sesuai dengan naik turunnya bunga patokan atau kondisi ekonomi.

  4. Pembayaran bunga tetap seperti yang dijanjikan tanpa pertimbangan apakah usaha yang dijalankan peminjam untung atau rugi.

  Penentuan besarnya rasio/ nisbah bagi hasil disepakati pada waktu akad dengan berpedoman pada kemungkinan untung rugi.

  2. Besarnya rasio bagi hasil didasar kanpada jumlah keuntungan yang diperoleh.

  3. Rasio bagi hasil tetap tidak berubah selama akad masih berlaku, kecuali diubah atas kesepakatan bersama.

  4. Bagi hasil bergantung pada keuntungan usaha yang dijalankan. Bila usaha merugi, kerugian akan ditanggung bersama.

5. Jumlah pembayaran bunga 1.

  5. Jumlah pembagian laba keuntungan naik berlipat peningkatan keuntungan. ganda.

  6.

  6. Eksistensi bunga diragukan Tidak ada yang meragukan olehsemua agama. keabsahan bagi hasil.

  Sumber: Ascarya, 2013:27 1)

  Mudharabah

  Mudharabah merupakan akad bagi hasil ketika pemilik

  dana/modala (pemodal), biasa disebut shahibul maal menyediakan modal kepada pengusaha sebagai pengelola

  

(mudharib) untuk melakukan aktivitas produktif dengan syarat

  bahwa keuntungan yang dihasilkan akan dibagi diantara mereka menurut kesepakatan yang ditentukan sebelumnya dalam akad.

  Apabila terjadi kerugian karena proses normal dari usaha, dan bukan karena kelalaian atau kecurangan pengelola, kerugian ditanggung sepenuhnya oleh pemilik modal, sedangkan pengelola kehilangan tenaga dan keahlian yang telah dicurahkannya. Apabila terjadi kerugian karena kelalaian dan kecurangan pengelola, maka pengelola bertanggung jawab sepenuhnya.

  Pengelola tidak menyertakan modal, tetapi menyertakan menyediakan modal dan tidak dibenarkan untuk ikut campur dalam manajemen usaha yang dibiayainya. Kesediaan pemilik dana untuk menanggung risiko apabila terjadi kerugian menjadi dasar untuk mendapat bagian dari keuntungan (Ascarya, 2013: 61).

  Dasar hukum mudharabah terdapat dalam surat Al-Baqarah ayat 283, yaitu:

           .....

  Artinya: “jika kamu dalam perjalanan (dan bermu'amalah tidak secara tunai) sedang kamu tidak memperoleh seorang penulis, Maka hendaklah ada barang tanggungan yang dipegang (oleh yang berpiutang).... (QS. Al-Baqarah: 283).

  Terdapat 2 jenis akad mudharabah, yaitu:

  a) Mudharabah Mutlaqah

  Pada mudharabah mutlaqah , pemodal tidak mensyaratkan kepada pengelola untuk melakukan jenis usaha tertentu. Jenis usaha yang yang akan dijalankan oleh mudharib yang dirasa sesuai sehingga disebut mudharabah tidak terikat atau tidak terbatas. Hal yang tidak boleh dilakukan oleh pengelola tanpa seizin pemodal antara lain

  mutlaqah biasa diaplikasikan dalam produk pendanaan.

  b) Mudharabah Muqayyadah

  Pada mudharabh muqayyadah pemodal mensyaratkan kepada pengelola untuk melakukan jenis usaha tertentu, pada tempat dan waktu tertentu sehingga disebut mudharabah terikat atau terbatas. Mudharabah

  muqayyadah biasa diaplikasikan pada produk pembiayaan (Ascarya, 2013:65).

  2) Musyarakah

  Musyarakah merupakan akad bagi hasil ketika dua atau

  lebih pengusaha pemilik dana/modal bekerja sama dengan mitra usaha, membiayai investasi usaha baru atau yang sudah berjalan. Mitra usaha pemilik modal berhak ikut serta dalam manajemen perusahaan, tetapi itu tidak merupakan keharusan.

  Para pihak dapat membagi pekerjaan mengelola usaha sesuai kesepakatan dan mereka juga juga dapat meminta gaji/upah untuk tenaga dan keahlian yang mereka curahkan untuk usaha tersebut.

  Proporsi keuntungan dibagi di antara mereka menurut kesepakatan yang ditentukan sebelumnya dalam akad sesuai dengan proporsi modal yan disertakan, atau dapat pula berbeda dengan proporsi penyertaan modal masing-masing.

  Dasar hukum akad musyarakah terdapat dalam QS. An- Nisaa‟ ayat 12, yaitu: ....

  ...         

  Artinya: “Jika saudara-saudara seibu itu lebih dari seorang, Maka mereka bersekutu dalam yang sepertiga itu.....” (QS. An-Nisaa‟: 12)

c. Prinsip Jual Beli

  Prinsip jual beli merupakan suatu sistem yang menerapkan tata cara jual beli, dimana bank akan membeli terlebih dahulu barang yang akan dibutuhkan atau mengangkat nasabah sebagai agen, bank melakukan pembelian barang atas nama bank, kemudian bank menjual barang tersebut kepada nasabah dengan harga sejumlah haga beli ditambah keuntungan (margin) (Antonio, 2002:18).

  Beberapa akad yang termasuk jual beli yaitu: 1)

  Murabahah

  Murabahah adalah istilah dalam Fikih Islam yang berarti

  suatu bentuk jual beli tertentu ketika penjual menyatakan biaya perolehan barang, meliputi harga barang dan biaya-biaya lain yang dikeluarkan untuk memperoleh barang tersebut, dan tingkat keuntungan (margin) yang diinginkan. Tingkat keuntungan bisa dalam bentuk lumpsum atau persentase disepakati bersama (Ascarya, 2013:81). 2)

  Salam

  Salam merupakan bentuk jual beli dengan pembayaran di

  muka dan penyerahan barang dikemudian hari (advanced

  payment atau forward buying atau future sales) dengan harga,

  spesifikasi, jumlah, kualitas, tanggal dan tempat penyerahan yang jelas, serta disepakati sebelumnya dalam perjanjian.

  Barang yang diperjualbelikan belum tersedia pada saat transaksi dan harus diproduksi terlebih dahulu, seperti produk- produk pertanian dan produk-produk fungible (barang yang dapat diperkirakan dan diganti sesuai berat, ukuran dan jumlahnya) lainnya. Risiko terhadap barang yang diperjualbelikan masih berada pada penjual sampai waktu penyerahan barang. Pihak pembeli berhak untuk meneliti dan dapat menolak barang yang akan diserahkan apabila tidak sesuai dengan spesifikasi awal yang disepakati (Ascarya, 2013:90).

  3) Istishna adalah memesan kepada perusahaan untuk

  Istishna

  memproduksi barang atau komoditas tertentu untuk pembeli/pemesan. Istishna merupakan salah satu bentuk jual oleh syariah.

Dokumen yang terkait

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN LAYANAN FRONTLINER TERHADAP LOYALITAS NASABAH TABUNGAN BANK SYARIAH MANDIRI DI TULANG BAWANG

1 13 50

ANALISIS METODE BAGI HASIL PRODUK TABUNGAN INVESTA CENDEKIA PADA BANK SYARIAH MANDIRI KCP KATAMSO YOGYAKARTA TAHUN 2011

0 0 17

KETENTUAN DAN SYARAT KHUSUS REKENING MANDIRI TABUNGAN INVESTOR

0 0 7

PENGARUH EKUITAS MEREK DAN SIKAP NASABAH TERHADAP NIAT PEMBUKAAN REKENING TABUNGAN PADA BANK MASPION DI SURABAYA - Perbanas Institutional Repository

0 0 16

PELAKSANAAN PEMBUKAAN TABUNGAN FAEDAH PADA PT. BANK BRI SYARIAH CABANG PEMBANTU RUNGKUT SURABAYA RANGKUMAN TUGAS AKHIR - PELAKSANAAN PEMBUKAAN TABUNGAN FAEDAH PADA PT. BANK BRI SYARIAH CABANG PEMBANTU RUNGKUT SURABAYA - Perbanas Institutional Repository

0 0 12

PEMBUKAAN REKENING TABUNGAN JUNIOR BANK BRI CABANG SURABAYA

0 1 14

PROSEDUR DAN PELAKSANAAN TABUNGAN BATARA DI BANK TABUNGAN NEGARA KCP JEMURSARI SURABAYA - Perbanas Institutional Repository

0 0 15

PROSEDUR PELAKSANAAN REKENING TABUNGAN SIMPEDES DI BANK BRI CABANG PEMBANTU UNAIR SURABAYA TUGAS AKHIR - PROSEDUR PELAKSANAAN REKENING TABUNGAN SIMPEDES DI BANK BRI CABANG PEMBANTU UNAIR SURABAYA - Perbanas Institutional Repository

0 2 14

ANALISIS PRODUK TABUNGAN BSM DAN TABUNGAN SIMPATIK DI BANK SYARIAH MANDIRI KANTOR CABANG PEMBANTU BANYUMANIK SEMARANG TUGAS AKHIR Diajukan untuk Memperoleh Gelar Ahli Madya Ekonomi Islam

0 0 111

ANALISIS STRATEGI MARKETING MIX PADA TABUNGAN BSM BERENCANA STUDI KASUS DI BANK SYARIAH MANDIRI KCP KLATEN TAHUN 2015 - Test Repository

0 0 132