Perancangan Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Menggunakan Visual Basic

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Di era globalisasi sekarang ini, perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK)
semakin berkembang pesat dari tahun ke tahun. Dengan kemajuan teknologi tersebut,
banyak aplikasi komputer yang dapat digunakan untuk mempermudah pekerjaan dan
pembelajaran dalam kehidupan sehari – hari. Sebagai contoh penerapan dari kemajuan
teknologi tersebut yang di pandang dari segi pendidikan adalah pembuatan aplikasi kamus
bahasa Inggris. Bahasa Inggris merupakan bahasa yang berperan penting dalam kemajuan
teknologi.

Bahasa Inggris adalah bahasa yang paling umum digunakan di seluruh dunia karena
bahasa Inggris merupakan bahasa internasional yang digunakan untuk berkomunikasi. Alasan
mengapa penguasaan bahasa Inggris penting adalah karena dengan menggunakan bahasa
Inggris, seseorang dapat saling bertukar informasi dengan penduduk negara lain bahkan dapat
menetap di negara lain dan bersosialisasi dengan penduduk negara lain tersebut. Mempelajari
bahasa Inggris merupakan salah satu langkah untuk bergabung dengan jajaran dunia
internasional. Sebagai contoh dari pentingnya penguasaan bahasa Inggris yaitu tidak semua

penduduk Indonesia dapat pergi ke luar negeri, tetapi tidak menutup kemungkinan untuk

Universitas Sumatera Utara

penduduk luar negeri berkunjung ke Indonesia. Oleh karena itu, diperlukan penguasaan
bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar untuk memungkinkan penduduk Indonesia dapat
berkomunikasi dengan baik dengan pengunjung dari luar negeri.

Oleh

karena

itu,

penulis

membuat

sebuah


Tugas

Akhir

yang

berjudul

“PERANCANGAN APLIKASI KAMUS BAHASA INGGRIS MENGGUNAKAN VISUAL
BASIC ”. Dengan tujuan untuk mempermudah orang-orang mempelajari kosa kata dalam
bahasa Inggris, membantu mengartikan kata dalam bahasa Indonesia ke dalam bahasa Inggris
dan juga sebaliknya.

1.2 Rumusan Masalah

Kemauan masyarakat dalam hal membeli ataupun memiliki kamus bahasa Inggris masih
sangatlah kurang. Tidak semua masyarakat ingin membeli sebuah buku kamus dan
memilikinya, sehingga dibutuhkan suatu aplikasi yang dapat membantu masyarakat maupun
pelajar untuk mempermudah belajar bahasa Inggris sehari – hari. Oleh karena itu penulis
mengidentifikasi beberapa masalah yaitu :

1. Kecenderungan masyarakat memakai aplikasi yang serba instan
2. Kurangnya minat masyarakat dalam membaca buku
3. Kemajuan media elektronik yang semakin pesat dan praktis
4. Kecenderungan masyarakat menginginkan aplikasi yang bisa dipakai pada gadged.

Universitas Sumatera Utara

1.3 Batasan Masalah

Agar pembahasan masalah tidak menyimpang dari tujuan penelitian maka dibuat beberapa
batasan yaitu :
1. Aplikasi kamus ini dibuat menggunakan visual basic.NET 2010
2. Cakupan dari aplikasi kamus ini hanya mengartikan kata per kata dari bahasa Inggris ke
bahasa Indonesia dan juga sebaliknya.
3. Data yang digunakan dalam aplikasi ini merupakan data – data yang diperoleh dari
kamus bahasa Inggris dan beberapa pustaka tambahan.

1.4 Maksud dan Tujuan Penelitian

Adapun maksud dan tujuan perancangan aplikasi kamus ini adalah:

1. Untuk penyelesaian tugas akhir yang merupakan syarat kelulusan program D3 Teknik
Informatika Universitas Sumatera Utara.
2. Merancang perangkat lunak yang sesuai guna membantu masyarakat dan pelajar dalam
menterjemahkan bahasa Inggris ke bahasa Indonesia dan sebaliknya.
3. Untuk menambah minat dalam mempelajari bahasa Internasional yaitu bahasa Inggris.
4. Merancang perangkat lunak yang dapat dikembangkan dan digunakan pada kehidupan
sehari-hari.

Universitas Sumatera Utara

1.5 Manfaat Penelitian

Manfaat yang dapat diperoleh dari perancangan aplikasi kamus bahasa Inggris ke bahasa
Indonesia dan bahasa Indonesia ke bahasa Inggris ini adalah :
1. Memahami secara lebih dalam tentang pembangunan sebuah aplikasi dengan
menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic.NET yang banyak digunakan.
2. Melatih untuk membangun sebuah aplikasi yang lebih besar dan kompleks lagi
3. Memberikan pengetahuan tentang arti dari bahasa Inggris yang dapat digunakan
sewaktu-waktu bila dibutuhkan.
4. Menambah kosa kata penulis dalam bahasa Inggris.


1.6 Metode Penelitian

Untuk menyusun tugas akhir ini, penulis melakukan penerapan metode penelitian dalam
memperoleh data-data yang dibutuhkan sehingga penyusunan tugas akhir ini dapat
diselesaikan dengan baik. Adapun metode penelitian yang dilakukan adalah:
1. Penelitian Pustaka (Library Research)
Penelitian yang dilakukan penulis di perpustakaan untuk mendapatkan data yang
teoritis. Dalam hal ini yang harus diperhatikan adalah subjek yang diteliti, yaitu pada
buku pelajaran yang menjadi pembahasan dalam membuat aplikasi kamus dan kamus
Bahasa Inggris untuk mengetahui kata-kata dalam Bahasa Inggris.
2. Perancangan Database Kata
Perancangan database kata dilakukan untuk mengetahui cara penyimpanan data yang
telah dikumpulkan.

Universitas Sumatera Utara

3. Perancangan Aplikasi
Pada tahap ini penulis akan melakukan perancangan Aplikasi Kamus Bahasa Inggris.
4. Pemasukan Data

Memasukkan kosa kata dalam bahasa Inggris, bahasa Indonesia, dan juga gambar yang
telah dikumpulkan ke dalam aplikasi.
5. Pengujian Aplikasi
Menguji apakah aplikasi yang dibuat telah berhasil berjalan sesuai dengan keinginan
dan melakukan perbaikan kesalahan jika masih terdapat error pada aplikasi.
6. Implementasi Aplikasi
Penerapan aplikasi yang dirancang setelah melalui tahap pengujian dan telah berjalan
dengan baik.
7. Penyusunan dan Pengadaan Laporan
Tahap akhir dari penelitian, yaitu membuat laporan tentang penelitian yang telah
dilakukan.

1.7 Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan tugas akhir ini dibagi menjadi lima BAB yaitu sebagai berikut :
BAB 1 Pendahuluan
Bab ini berisi tentang latar belakang, rumusan masalah, batasan masalah, maksud dan tujuan
penelitian, manfaat penelitian, metode penelitian dan sistematika penulisan dari tugas akhir.
BAB 2 Landasan Teori
Bab ini mengungkapkan tentang konsep dasar dan teori-teori yang mendukung pembahasan

untuk tema penulisan ini yang didapat dari beberapa literatur.

Universitas Sumatera Utara

BAB 3 Perancangan Sistem
Bab ini membahas tentang perancangan Aplikasi Kamus Bahasa Inggris dan gambaran umum
rancangannya.
BAB 4 Implementasi Sistem
Bab ini membahas analisa hasil dan pembahasan Aplikasi Kamus Bahasa Inggris yang
dirancang, pembuatan program yang diajukan, kumpulan dari program dan pengujian
aplikasi.
BAB 5 Kesimpulan dan Saran
Bab ini berisi kesimpulan dari bab-bab yang ada, sehingga dari kesimpulan ini penulis
mencoba memberi saran yang berguna untuk melengkapi dan menyempurnakan
pengembangan aplikasi ini untuk kedepannya.

Universitas Sumatera Utara