PENERAPAN PENDEKATAN THINK – PAIR SHARE PADA MATERI POKOK SISTEM EKSKRESI MANUSIA UNTUK MENINGKATKAN SIKAP KERJASAMA PESERTA DIDIK KELAS VIII – 4 SMP NEGERI 8 YOGYAKARTA.

PENERAPAN PENDEKATAN THINK – PAIR SHARE PADA MATERI
POKOK SISTEM EKSKRESI MANUSIA UNTUK MENINGKATKAN
SIKAP KERJASAMA PESERTA DIDIK KELAS VIII – 4
SMP NEGERI 8 YOGYAKARTA
Oleh:
Fetika Cahyaning Saputri
11315244030
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) cara meningkatkan sikap
kerjasama pada peserta didik kelas VIII-4 SMP Negeri 8 Yogyakarta pada materi
pokok sistem ekskresi pada manusia melalui pendekatan think – pair share (2)
keterlaksanaan sintak pendekatan think – pair share dalam proses pembelajaran pada
materi pokok sistem ekskresi pada manusia peserta didik kelas VIII-4 SMP Negeri 8
Yogyakarta (3) besar peningkatan sikap kerjasama peserta didik dalam pembelajaran
yang menerapkan pendekatan think – pair share pada peserta didik kelas VIII-4 SMP
Negeri 8 Yogyakarta dalam pokok bahasan sistem ekskresi manusia.
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam
dua siklus. Peneliti dan guru kelas berkolaborasi untuk mendesain skenario
pembelajaran yang dapat meningkatkan sikap kerjasama. Pada penelitian ini, setiap
siklus terdiri dari empat tahap yaitu (1) perencanaan, (2) tindakana, (3) observasi, dan
(4) refleksi. Subjek Penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII-4 di SMP Negeri 8

Yogyakarta tahun ajaran 2014/2015 dengan jumlah 32 peserta didik. Instrumen yang
digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi sikap kerjasama dan lembar
observasi keterlaksanaan pendekatan think – pair share. Data dalam penelitian ini
meliputi data sikap kerjasama yang diperoleh melalui observasi. Teknik analisis data
sikap kerjasama menggunakan analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) pendekatan think – pair share dapat
meningkatkan sikap kerjasama pada peserta didik kelas VIII-4 SMP Negeri 8
Yogyakarta pada materi pokok sistem ekskresi pada manusia yaitu melalui (a) think,
masing – masing anggota memikirkan dan mengerjakan tugas tersebut sendiri –
sendiri terlebih dahulu, (b) pair, setiap pasangan mendiskusikan hasil pengerjaan
individunya, (c) share, setiap pasang mempresentasikan hasil diskusinya di depan
kelas; (2) proses pembelajaran IPA dengan pendekatan think – pair share dapat
terlaksana sesuai sintak pendekatan think – pair share; (3) peningkatan sikap
kerjasama peserta didik dalam pembelajaran yang menerapkan pendekatan think –
pair share dari kemampuan awal ke siklus I meningkat sebesar 27,14% dan dari
siklus I ke siklus II meningkat sebesar 7,23%.
Kata kunci: Sikap kerjasama, Think-Pair Share, sistem ekskresi manusia.

vii


APPLICATION OF THINK-PAIR SHARE TO THE SUBJECT MATTER OF
HUMAN EXRETION SYSTEM TO IMPROVE COOPERATION ATTITUDE
ON GRADE VIII-4 JUNIOR HIGH SCHOOL 8 YOGYAKARTA
By:
Fetika Cahyaning Saputri
11315244030
ABSTRACT

The research aims to knowing (1) how to improve cooperation attitude of
student in grade VIII-4 Junior High School 8 Yogyakarta in the subject matter of the
human excretory system through think - pair share approach (2) feasibility syntax of
think - pair share approach in the learning process on the subject matter of the
human excretory system of student in grade VIII-4 Junior High School 8 Yogyakarta
(3) the increase of cooperation attitude of student trhough think - pair share
approach learning on grade VIII-4 Junior High School 8 Yogyakarta in the subject
matter of the human excretory system.
This research is a classroom action research who perfomed in two cycles.
Researchers and classroom teachers collaborate to design learning scenarios that
can improve cooperation attitude. In this study, each cycle consists of four steps: (1)
planning, (2) action, (3) observation, and (4) reflection. Subjects of this study are

students of class VIII-4 in the Junior High School 8 Yogyakarta academic year
2014/2015 the number of 32 students. The instrument used in this research are the
observation sheet cooperation attitude and approach observation sheet feasibility
think - pair share. The data in this study includes data obtained through the
cooperative attitude of observation. Data analysis technique uses cooperative attitude
descriptive qualitative and quantitative analysis.
The results showed that: (1) approach to think - pair share could increase
cooperation on learners attitude of grade VIII-4 Junior High School 8 Yogyakarta on
the subject matter of the excretory system in humans is through (a) think, each
member thinking and writing their own tasks, (b) pairs, each pair discuss the results
of their own tasks, (c) share, each pair presented the results of their discussion to the
class; (2) the process of learning science through think - pair share approach can
be implemented in accordance syntax think - pair share; (3) improvement of the
cooperation attitude of learners in the learning approach think - pair of initial ability
to share the first cycle increased by 27.14% and from cycle I to cycle II increased by
7.23%.
Keywords: Attitudes of cooperation, Think-Pair Share, human excretory system.

viii


Dokumen yang terkait

Perbedaan hasil belajar biologi antara siswa yang menggunakan pembelajaran kooperatif teknik think pair share dan teknik think pair squre

0 4 174

Upaya meningkatkan hasil belajar IPS melalui pendekatan pembelajaran kooperatif model think, pair and share siswa kelas IV MI Jam’iyatul Muta’allimin Teluknaga- Tangerang

1 8 113

Artikel Publikasi:EFEKTIVITAS PENERAPAN STRATEGI THINK PAIR SHARE (TPS) PADA EFEKTIVITAS PENERAPAN STRATEGI THINK PAIR SHARE (TPS) PADA MATERI JUMLAH DAN PERTUMBUHAN PENDUDUK KELAS VIII SMP NEGERI 3 KARTSURA.

0 4 16

PENERAPAN PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE PADA PELAJARAN EKONOMI UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA KELAS VIII Penerapan Pembelajaran Think Pair Share Pada Pelajaran Ekonomi Untuk Meningkatkan Keaktifan Belajar Siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Sawit

0 2 16

PENERAPAN PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE PADA PELAJARAN EKONOMI UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA KELAS VIII Penerapan Pembelajaran Think Pair Share Pada Pelajaran Ekonomi Untuk Meningkatkan Keaktifan Belajar Siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Sawit

0 0 16

Penerapan metode praktikum untuk meningkatkan hasil belajar dan nilai karakter peserta didik pada materi pokok gaya kelas VIII SMP Negeri I Wanukaka.

1 1 183

Pembelajaran Kooperatif dengan Pendekatan TPS (Think Pair Share) Pokok Bahasan Alat Optik untuk Meningkatkan Kerjasama Siswa Kelas VIII Semester Genap Tahun Ajaran 2010/2011.

0 0 1

PENERAPAN PENDEKATAN STRUKTURAL METODE THINK PAIR SHARE (TPS) PADA MATERI LINGKARAN UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS BELAJAR MATEMATIKA SISWA

0 0 6

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII E SMP NEGERI 2 SIGI PADA MATERI PERSAMAAN KUADRAT

0 0 14

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI GRADIEN DI KELAS VIII A1 SMP NEGERI 14 PALU

0 0 14