TUGAS AKHIR METODOLOGI PENELITIAN TUGAS

PROPOSAL PENELITIAN
MODUL METODOLOGI PENELITIAN
RUMPUN ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS INDONESIA
Kampus UI Depok

A. LEMBAR UTAMA
1) Judul Penelitian
Hubungan antara Pengetahuan Ayah tentang ASI eksklusif dengan Peran
Ayah selama Proses Ibu Menyusui

2) Nama Peneliti
Claudia Talenta

NPM 1206238305

3) Pembimbing Penelitian
Nama: Riri Maria, SKp., MSN, SKp., MSN
Departemen: Keperawatan Medikal Bedah

4) Kata Kunci
Peran ayah


Menyusui

Asi ekslusif

Pengetahuan

5) Jangka Waktu Penelitian (Bulan)
Penelitian dilakukan selama 3 bulan, yaitu dari tanggal 1 Juni 2014 - 31
Agustus 2014

1

6) Dana Penelitian

ANGGARAN PENELITIAN
No
1
2


Kebutuhan
Fotokopi (kuesioner,
informed consent)
Print dan jilid proposal
serta laporan penelitian

3

Souvenir untuk subyek

4

Transportasi

5

Dana tak terduga (10%)

Jumlah


Harga per Satuan

Total

300

Rp

150,00

Rp

45.000,00

10

Rp

25.000,00


Rp

250.000,00

60

Rp

15.000,00

Rp

900.000,00

Rp

100.000,00

Rp


100.000,00

Rp

129.500,00

Jumlah

2

Rp 1.424.500,00

B. LEMBAR PERNYATAAN DAN PENGESAHAN
7) Pernyataan Peneliti
Dengan ini kami menyatakan:
a. Penelitian dengan judul “Hubungan Pengetahuan ayah tentang asi
eksklusif dengan peran ayah selama proses ibu menyusui”
merupakan penelitian orisinil bukan plagiat.
b. Sepakat untuk melakukan penelitian dengan judul “Hubungan
Pengetahuan ayah tentang asi eksklusif dengan peran ayah

selama proses ibu menyusui”.
Peneliti

Tanda Tangan

Tanggal

Claudia Talenta

8) Pengesahan Ketua Penanggung Jawab Modul Metodologi
Penelitian dan Pembimbing yang Bertanggung Jawab
Nama Penanggung Jawab Modul

Tanda Tangan

Metodologi Penelitian

Dr. H. Engkus Kusdinar Achmad, MPH
Nama Pembimbing


Tanda Tangan

Riri Maria, SKp., MSN

3

C. LEMBAR URAIAN PENELITIAN
9)

Latar Belakang Masalah
Proses kelahiran pada umumnya merupakan suatu kondisi yang
sangat penting bagi setiap keluarga, baik kelahiran pertama, kedua, dan
selanjutnya. Ibu memiliki peran utama dalam proses ini, namun tidak menutup
kemungkinan ayah turut berperan penting secara langsung maupun tidak
langsung dalam membantu dan memotivasi ibu selama proses kelahiran hingga
perawatan bayi. Terutama, proses Inisiasi Menyusui Dini pada Ibu dan bayi
sesaat setelah bayi lahir, terbukti mempengaruhi angka kematian bayi di
Indonesia (cari lagi data angka kematian bayi dan ASI ekslusif dari unicef).
Akan tetapi, aktivitas dan kesibukan ayah yang pada umumnya
berperan sebagai pencari nafkah utama mengurangi peran pentingnya dalam

mendampingi ibu selama perawatan bayi, terutama saat ibu menyusui. Selain
itu, adanya kecenderungan ayah untuk tidak mendukung Ibu selama proses
menyusui karena ketakutan Ayah bahwa hubungan antara bayi dan Ibu
semakin erat, sedangkan hubungan antara bayi dengan Ayah tidak begitu erat.
Akan tetapi, dukungan Ayah dalam mengganti popok, memandikan bayi,
menemani bayi sebelum tidur, bahkan memberikan kenyamanan saat ibu
menyusui sebagai bentuk dukungan ayah terhadap pemberian ASI ekslusif.
Peran ayah dalam membantu ibu menyusui ini sangatlah penting
dalam memberikan kenyamanan dan ikatan batin yang kuat antara ayah, ibu,
dan anak. Menurut pendapat Steven Allen (dalam siaran pers UNICEF, 2004
disitasi oleh Roesli (2000), ASI bukan hanya makanan, melainkan penyelamat
kehidupan bayi. Untuk itu, Badan Kesehatan Dunia (WHO) menyarankan
pemenuhan gizi bayi dengan pemberian ASI selama 4-6 bulan pertama pasca
kelahiran secara teratur. Hal tersebut selaras dengan Keputusan menteri
Kesehatan RI No. 450/Menkes/IV/2004 dengan menetapkan perpanjangan
pemberian ASI ekslusif dari 4 bulan menjadi 6 bulan.

10)

Rumusan Masalah dan Pertanyaan Penelitian


10.1 Pertanyaan Penelitian
Bagaimana hubungan Pengetahuan ayah tentang ASI eksklusif dengan peran
ayah selama proses ibu menyusui di Perumahan Margahayu Jaya Bekasi

4

Timur?dengan sindrom autisme?
10.2 Rumusan Masalah
1.

Bagaimana Pengetahuan ayah mengenai ASI ekslusif?

2.

Apa saja faktor yang mempengaruhi Pengetahuan ayah mengenai ASI
ekslusif?

3.


Apa saja faktor yang mempengaruhi proses Ibu selama menyusui?

4.

Apa saja peran ayah selama ibu menyusui untuk mendukung
pelaksanaan ASI ekslusif?

5.

11)

Mengapa peran ayah sangat dibutuhkan selama proses ibu menyusui?

Tujuan Umum dan Tujuan Khusus serta Manfaat Penelitian

11.1 Tujuan
11.1.1 Tujuan Umum:
Mengetahui dampak Pengetahuan ayah tentang ASI eksklusif terhadap
peran ayah selama proses ibu menyusui di daerah tersebut
11.1.2 Tujuan Khusus:

1. Mengetahui Pengetahuan ayah mengenai pemberian ASI ekslusif
2. Mengetahui faktor-faktor yang berpengaruh terhadap pemberian ASI
ekslusif pada Ibu
3. Mengetahui pengaruh peran ayah yang efektif selama pemberian ASI
ekslusif
11.2 Manfaat Penelitian
11.2.1. Manfaat bagi Masyarakat atau Instansi Terkait
a. Meningkatkan wawasan mengenai pentingnya pemberian ASI ekslusif
pada ibu, bayi dan keluarga.
b. Memberikan informasi mengenai faktor-faltor yang mempengaruhi
permberian ASI ekslusif
c. Menambah pengetahuan masyarakat tentang hubungan pengetahuan
ASI ekslusif dengan peran ayah dalam praktik pelaksanaannya
d. Mendorong masyarakat agar turut berpartisipasi dalam pemberian
dukungan terhadap pemberian ASI ekslusif.
11.2.2. Manfaat bagi Perguruan Tinggi

a. Meningkatkan kerjasama antara mahasiswa dan staf pengajar Fakultas
Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia.

5

b. Meningkatkan kerjasama antara mahasiswa dan staf pengajar Rumpun
Ilmu Kesehatan Universitas Indonesia.

c. Mengamalkan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
11.2.3. Manfaat bagi Peneliti

a. menambah wawasan dan pengalaman peneliti dalam pembelajaran
secara ilmiah.

b. Mengasah kemampuan berpikir kritis, logis, dan analitis.
c. Meningkatkan pengetahuan peneliti tentang promosi kesehatan yang
dibutuhkan ayah untuk meningkatkan berperan efektif dalam mendukung
pemberian ASI ekslusif

12)
12.1

Tinjauan Pustaka dan Kerangka Konsep
ASI Eksklusif

12.1.1 Deskripsi Singkat tentang ASI Eksklusif

Pemberian ASI eksklusif merupakan pemberian ASI pada bayi
tanpa tambahan cairan lain, seperti susu formula, jeruk, madu, air teh,
air putih, dan tanpa tambahan makanan padat seperti buah-buahan,
bubur susu, biskuit, bubur nasi, dan tim (Roesli, Mengenal ASI Eksklusif,
2000). Proses menyusui secara alamiah ini, dalam Bab I pasal 1 ayat 2
PP tahun 2012 sebaiknya diberikan selama 6 bulan sejak bayi
dilahirkan. Menurut Badan Kesehatan Dunia (WHO), hal ini juga
bermanfaat untuk menghindari alergi dan menjamin kesehatan bayi yang
optimal karena bayi belum memiliki enzim pencernaan sempurna untuk
mencerna makanan dan minuman lain. Pemberian makanan tambahan
di usia ideal bayi mendapatkan ASI eksklusif (6 bulan) akan mengurangi
produksi ASI ibu, bahkan meningkatkan angka kesakitan bayi (Roesli,
Mengenal ASI Eksklusif, 2000).
12.1.2 Prevalensi dan Epidemiologi ASI Eksklusif di Indonesia
Pada tahun 2012, menurut Survei Demografi Kesehatan Indonesia
(SDKI) 96% bayi di bawah usia 2 tahun pernah mendapatkan ASI, 49% di
antaranya mendapatkan inisiasi menyusui satu jam setelah kelahiran (Statistics
Indonesia (Badan Pusat Statistik-BPS), National Population and Family
Planning Board (BKKBN), and Kementrian Kesehatan (Kemenkes-MOH), and

6

ICF International, 2013). Sesuai dengan hasil Riset Kesehatan Dasar
(RISKESDAS) 2013, terjadi peningkatan ibu menyusui ASI eksklusif pada bayi
usia 6 bulan dari 15,3 persen (2010) menjadi 30,2 persen (2013), sama halnya
dengan inisiasi menyusui dini α, berarti data sampel tidak
memberikan perbedaan yang bermakna

15)

Etik Penelitian

Penelitian ini dilakukan setelah institusi pendidikan mengirimkan surat persetujuan
untuk dilakukan penelitian ke Perumahan Margahayu Jaya, Bekasi Timur untuk
disetujui perihal surat penelitian tersebut dan memberikan balasannya kembali ke
institusi pendidikan. Kemudian, penelitian dilakukan berdasarkan masalah penelitian
yang meliputi:

1. Lembar Persetujuan (Informed Consent)
Saat pengambilan sampel, peneliti terlebih dahulu meminta izin kepada
orang tua responden dan juga pihak sekolah secara tertulis dalam bentuk
informed consent.

2. Confidentiality (Kerahasiaan)
Informasi dan data yang terkumpul dari responden akan dijadikan sebagai
koleksi pribadi dan tidak akan disebarluaskan kepada pihak lain tanpa seizin
responden.

3. Proposal kepada Komisi Etik Manusia dan Hewan.

16)

Daftar Pustaka
Badan Penelitian dan Penembangan Kesehatan. (2013). Dipetik Mei 29, 2014,
dari
http://depkes.go.id/downloads/riskesdas2013/Hasil%20Riskesdas%20201
3.pdf
Hector, D., Lesley, K., Karen, W., & Peter, H. (2005). Factors Affecting
Breastfeeding Practices: Applying A Conceptual Framework. New South
Wales Public Health Bulletin, 16. Dipetik Mei 29, 2014, dari

16

http://www.biomedsearch.com/nih/Factors-affecting-breastfeedingpractices-applying/16106273.html
Kementerian Kesehatan RI. (2013). ASI Eksklusif: Bayi Cerdas, Ibu pun Sehat.
Dipetik
Mei
29,
2014,
dari
http://www.depkes.go.id/downloads/advertorial/adv_pp_asi.pdf
Priyono, Y. (2010). Merawat Bayi Tanpa Baby Sitter. Yogyakarta: MedPress.
Roesli, U. (2000). Mengenal ASI Eksklusif. Jakarta: Tubulus Agriwidya.
Roesli, U. (2007). Air Susu ibu (ASI), Anugerah Tuhan yang Tersia-siakan:
Informasi Terpilih Untuk Para Insan Pers. Jakarta: DEPKES RI .
Simkiss, Edmond, K., Bose, A., Bassat, Q., & Troy, S. (2013). Simkiss.,
Edmond, K., Bose., A., Bassat, Q., Troy, S. Journal of Tropical Pediatrics.
Dipetik Mei 29, 2014, dari Simkiss., Edmond, K., Bose., A., Bassat, Q.,
Troy,
S:
http://www.oxfordjournals.org/our_journals/tropej/online/mcnts_chap5.pdf
Statistics Indonesia (Badan Pusat Statistik-BPS), National Population and
Family Planning Board (BKKBN), and Kementrian Kesehatan (KemenkesMOH), and ICF International. (2013, Mei 29). Dipetik 2014, dari
http://dhsprogram.com/pubs/pdf/FR275/FR275.pdf

17

17)

Lampiran

Lampiran 1: Surat pengantar proposal kepada Ketua RW

SURAT PENGANTAR

Yth.
Ketua RW
di tempat
Dengan hormat,
Yang bertanda tangan di bawah ini adalah mahasiswi Fakultas Ilmu
Keperawatan Universitas Indonesia :
Nama : Claudia Talenta
NPM : 1206238305
Dalam rangka menyelesaikan tugas mata kuliah Metodologi Penelitian, saya
memohon izin mengadakan penelitian di Perumahan Margahayu Jaya, Bekasi
Timur di mana saya akan melakukan wawancara dan pengisian kuisioner pada
beberapa keluarga di lokasi tersebut yang sesuai dengan kriteria respon. Untuk
keterangan lebih mendetil, saya lampirkan proposal penelitian bersamaan
dengan surat ini.
Atas perhatian dan kerja samanya, saya ucapkan terima kasih.

Depok, 14 Mei 2014
Mahasiswi Fakultas Ilmu Keperawatan UI

Claudia Talenta

18

Lampiran 2: Surat Pengantar kepada warga Perumahan Margahayu Jaya, Bekasi

Timur

SURAT PENGANTAR RESPONDEN

Yth.
Warga Perumahan Margahayu Jaya, Bekasi Timur
di tempat

Dengan hormat, yang bertanda tangan di bawah ini adalah Mahasiswi Fakultas
Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia :
Nama : Claudia Talenta
NPM : 1206238305
Judul : Hubungan antara Pengetahuan Ayah tentang ASI eksklusif dengan
Peran Ayah selama Proses Ibu Menyusui
Penelitian ini tidak menimbulkan kerugian atau berakibat buruk bagi
responden yang bersangkutan. Kerahasiaan semua informasi yang telah diberikan
akan dijaga dan hanya digunakan untuk kepentingan penelitian. Apabila bapak
bersedia menjadi responden dan terjadi hal yang kurang berkenan dan membuat bapak
mengundurkan diri sebagai responden, maka dipersilakan mengundurkan diri untuk
tidak ikut menjadi bagian dalam penelitian ini.
Apabila bapak menyetujui, saya mohon untuk menandatangani lembar
persetujuan dan menjawab pertanyaan yang saya sertakan beserta surat ini. Atas
perhatian dan kerja samanya, saya ucapkan terima kasih.
Mahasiswi Fakultas Ilmu Keperawatan

Claudia Talenta

19

Lampiran 3: Lembar persetujuan oleh warga Perumahan Margahayu Jaya, Bekasi
Timur

LEMBAR PERSETUJUAN RESPONDEN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini sebagai orang tua/wali dari :
Nama :
Kelas :
Menyatakan mengizinkan untuk berpartisipasi sebagai responden penelitian.
Saya telah diminta kesediaannya memberikan izin untuk berperan serta dalam
penelitian yang berjudul ” Hubungan antara Pengetahuan Ayah tentang ASI eksklusif
dengan Peran Ayah selama Proses Ibu Menyusui”.
Saya mengerti bahwa data mengenai penelitian ini akan dirahasiakan, semua
berkas yang mencantumkan identitas subjek penelitian hanya akan digunakan untuk
keperluan pengolahan data dan bila sudah tidak digunakan akan dimusnahkan, dan
hanya peneliti yang dapat mengetahui kerahasiaan data tersebut.
Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sukarela dan tidak ada
paksaan dari pihak manapun, saya bersedia berperan serta dalam penelitian.

Depok,…..Juni 2014

(………..…………..)

20

Lampiran 4 :Kuisioner

KUISIONER UNTUK WAWANCARA
Dengan Hormat,
Perkenalkan, saya merupakan mahasiswi dari Fakultas Ilmu Keperawatan
(FIK) angkatan 2012. Saat ini, kami sedang dalam proses pembuatan proyek
penelitian sebagai salah satu tugas dalam mata kuliah Metodologi Penelitian, judul
dari penelitian saya adalah “Hubungan antara Pengetahuan Ayah tentang ASI
eksklusif dengan Peran Ayah selama Proses Ibu Menyusui”. Saya akan melakukan
wawancara dimana pertanyaan wawancara terkait peran anda dan keluarga anda yang
tercantum dalam kuisioner ini.
Oleh karena itu, saya memohon kesediaan dan kerja sama dari anda untuk
membantu saya menyelesaikan proyek penelitian saya. Mohon diisi dengan jawaban
yang sebenar-benarnya, jawaban yang anda berikan akan saya jaga kerahasiaannya.
Atas kesediaan anda untuk mengisi kuisioner ini, saya mengucapkan terima kasih.

Hormat Kami,
Penulis

21

Saya yang bertanda tangan dibawah ini menyatakan bersedia untuk menjadi
responden penelitian.
Depok, ….. Juni 2014

(

)

IR. Identitas Responden
IR1

Nama Ayah

IR2

Usia

IR3

Nama anak

IR4

Tempat Tanggal lahir

Usia bayi :

IR5

Tinggi badan bayi

Dalam cm

IR6

Berat badan bayi

Dalam Kg

IR7

IMT anak

Diisi petugas

IR8

Alamat

IR9

No. telp/HP

Instruksi: jawablah pertanyaan sesuai dengan kondisi yang sebenarnya
1.

Apa tingkat pendidikat terakhir anda?

2.

Apa yang anda ketahui mengenai ASI ekslusif?

3.

Bagaimana anda menerapkan pengetahuan anda
mengenai ASI eksklusif?

4.

Mengapa anda melakukan penerapan seperti
yang tertulis pada jawaban pertanyaan di atas?

5.

Apa kebiasaan anda selama istri anda menyusui?

6.

Mengapa anda melakukan kebiasaan seperti
jawaban di atasa pada waktu tersebut?

7.

Apa yang anda ketahui jika bayi tidak
mendapatkan ASIeksklusif?

8.

Bagaimana anda menghindari dampak buruk

22

dari tidak terjadinya pemberian ASI eksklusif
pada bayi anda?
9.

Seberapa sering anda menemani istri anda
selama menyusui?

10. Bagaimana perasaan anda saat membantu istri
menyusui? Mengapa anda tidak membantu istri
anda selama menyusui?

23

Lampiran 5 : Surat permohonan persetujuan Komisi Nasional Etik Penelitian
Kesehatan

SURAT PENGANTAR

Yth.
Ketua Komisi Nasional Etik Penelitian Kesehatan
di tempat
Dengan hormat,
Yang bertanda tangan di bawah ini adalah mahasiswi Fakultas Ilmu
Keperawatan Universitas Indonesia :
Nama : Claudia Talenta
NPM : 1206238305
Dalam rangka menyelesaikan tugas mata kuliah Metodologi Penelitian, saya
memohon izin mengadakan penelitian di Perumahan Margahayu Jaya, Bekasi Timur
di mana saya akan melakukan wawancara dan pengisian kuisioner pada para ayah
yang memiliki istri sedang menyusui bayinya di lokasi tersebut. Untuk keterangan
lebih mendetail, saya lampirkan proposal penelitian bersamaan dengan surat ini.

Atas perhatian dan kerja sama Anda, saya ucapkan terima kasih.

Depok, 14 Mei 2014
Mahasiswi Fakultas Ilmu Keperawatan

Claudia Talenta

24

Lampiran 6 : Jadwal penelitian

Tabel 1. Jadwal Pelaksanaan kegiatan
Waktu
Kegiatan

Juni
I

Juli

II III IV I

Juli

II III IV I

Pembuatan proposal
Pengurusan perizinan
Peninjauan dan pengenalan
lingkungan

Pengumpulan
Data
Pengolahan data
Penyusunan laporan

25

Agustus

II III IV I

II III IV