Tentang Minat dan Motivasi ok

Artikel
Minat dan Motivasi Guru untuk Mengikuti E-Training 2013
Oleh:
Muda Nurul Khikmawati

Abstrak

Dalam penyelenggaraan E-Training ada beberapa kelemahan dan kelebihan E-Training yang
dirasakan oleh peserta. Mengingat hal tersebut perlu digali minat dan motivasi guru untuk
menjadi peserta E-Training 2013. Untuk menggali minat dan motivasi tersebut, dilakukan survei
yang hasilnya menyatakan bahwa 91% guru berminat mengikuti E-Training 2013 dengan motivasi
meningkatkan kompetensi, berkolaborasi dengan teman sejawat, share ilmu pengetahuan.
Kata kunci: E-Training, minat, motivasi

A.

LATAR BELAKANG

E-Training PPPPTK Matematika merupakan salah satu bentuk diklat yang diselenggarakan
PPPPTK Matematika dimana PPPPTK Matematika sudah dua tahun menyelenggarakan ETraining, yakni pada tahun 2011 dan 2012. Berdasarkan hasil evaluasi oleh peserta setelah
mengikuti E-Training PPPPTK Matematika, ada beberapa kelemahan dan kelebihan ETraining. Oleh karena itu sebagai bahan masukan bagi PPPPTK Matematika perlu diketahui

minat dan motivasi peserta E-Training 2013.

B.

PEMBAHASAN
Untuk mengetahui minat dan motivasi peserta E-Training 2013, dilakukan survey dengan
responden guru-guru matematika dari MGMP yang mengikuti E-Training 2012. Aspek yang
digali dalam survey tersebut adalah minat dan motivasi peserta untuk menjadi peserta
pada penyelenggaraan E-Training 2013 .
Data yang kami peroleh tentang kesediaan peserta untuk mengikuti ETraining pada tahun
2013 sebagai berikut:

Kesediaan untuk mengikuti
ETraining pada tahun 2013

9%

91%

Bersedia


Tidak bersedia

Gambar 1. Kesediaan responden menjadi pesertaE-Training 2013

1

Dari hasil tersebut terlihat bahwa sebagian besar ingin menjadi peserta etraining pada tahun
2013, dan hanya sekitar 9% saja yang tidak bersedia mengikuti Etraining 2013. Minat untuk
menjadi peserta E-Training 2013 tersebut didasarkan pada motivasi sebagai berikut:


Melalui E-Training proses belajar dapat terus dilakukan sehingga peserta mendapat bekal
untuk mengimbaskan kepada teman sejawat sebagai hasil mengikuti E-Training.



E-Training dapat menambah pengetahuan dan pengalaman.




Dengan mengikuti E-Training, peserta termotivasi untuk mempelajari IT, karena ETraining sebagian besar aktivitasnya berbasis IT.



Adanya harapan akan mendapat ilmu baru karena adanya perubahan kurikulum.



Adanya keinginan memperbaiki proses dan hasil belajar dengan mengikuti E-Training
2013.



Dapat bertukar pikiran dan bekerjasama dengan guru matematika dari kota lain dan tidak
harus bertemu secara fisik.



Ingin meningkatkan kemampuan mengajarkan konsep matematika dikelas sehingga

mudah dipahami oleh siswa tanpa guru harus meninggalkan kelas untuk mengajar.



Banyak materi baru yang diperlukan dalam tugas terutama materi yang sesuai dengan
kemajuan.



Menambah wawasan tentang perkembangan pembelajaran matematika.



Lebih termotivasi untuk kembali belajar, terutama meningkatkan kemampuan konsep
matematika dan ICT untuk menunjang pembelajaran supaya tercipta pembelajaran yang
aktif, inovatif, kreatif dan menyenangkan.



Meningkatkan profesionalime.


Untuk responden yang menyatakan tidak bersedia untuk menjadi peserta E-Training mempunyai
alasan-alasan sebagai berikut:


Belum terampil mengoperasikan peralatan ICT



Mendapat tugas tambahan yang cukup menyita waktu, tenaga dan pikiran.

2

C.

KESIMPULAN
Dari paparan di atas dapat disimpulkan bahwa responden mempunyai motivasi dan minat
yang tinggi untuk kembali menjadi peserta E-Training 2013. Hal ini dikarenakan peserta
merasakan manfaat yang besar dari E-Training, baik dalam hal komunikasi dan tukar pikiran
dengan sesama guru, maupun dalam hal peningkatan kompetensi.


D.

BIO DATA PENULIS
Nama

: Muda Nurul Khikmawati, M.Cs.

NIP

: 197705232002122002

Kantor

: PPPPTK Matematika Yogyakarta

Email

: mudanurul@gmail.com


3