TOR Sayembara Parkir Bawah Tanah IAI SULSEL REVISI

TOR SAYEMBARA REVISI

TOR SAYEMBARA REVISI
KERANGKA ACUAN KERJA
SAYEMBARA DESAIN
PARKIR BAWAH TANAH TAMAN SLAMET RIYADI
TAHUN ANGGARAN 2017
I.

LATAR BELAKANG
Makassar merupakan kota metropolitan terbesar di kawasan Timur Indonesia
Timur yang mana Pemerintah Kota Makassar memiliki visi “MEWUJUDKAN
KOTA DUNIA UNTUK SEMUA, TATA LORONG BANGUN KOTA DUNIA".
Berdasar pada visi tersebut, maka Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas
Pekerjaan Umum menyelenggarakan Sayembara Desain Parkir Bawah Tanah
Taman

Slamet

Riyadi


Kota

Makassar,

yang

representative

dalam

mengakomodir kebutuhan parkir area perkantoran dan Balaikota Jalan Ahmad
Yani dan sekitarnya. Selain itu rancangan ruang parkir bawah tanah juga
memberikan solusi terkait dengan system sirkulasi kendaraan di permukaan
(manajemen lalulintas), ruang terbuka hijau, instalasi pengolahan air limbah,
serta konservasi Gedung Balaikota.

Rancangan ruang parkir bawah tanah nantinya dapat diakses dari beberapa sisi
dan menjawab kebutuhan parkir di sekitar wilayah Jalan Ahmad Yani, Jalan
Slamet Riyadi, dan Jalan Balaikota, pelayanan parkir yang nyaman dan
terkoneksi dengan peruntukan ruang di sekitar kawasan.


II.

MAKSUD DAN TUJUAN
Maksud dilaksanakannya sayembara ini adalah untuk mendapatkan ide
rancangan

wujud

gedung

parkir

bawah

tanah

yang

menyelesaikan


permasalahan parkir, ruang terbuka hijau, dan konservasi bangunan Balaikota,
serta kekinian rancangan arsitektural kawasan tanpa meninggalkan tatanan
kearifan local Kota Makassar.

TOR SAYEMBARA REVISI
Sedangkan tujuan dari sayembara ini adalah :
1. Menghasilkan karya-karya desain arsitektural gedung parkir bawah tanah
yang terpadu dengan penataan RTH pada roof top dengan berprinsip pada
rancang bangun bangunan berlantai banyak bawah tanah.
2. Menghasilkan karya-karya desain bangunan transportasi yang solutif
kebutuhan parkir, sirkulasi permukaan jalan, entrance gedung parkir dan
sirkulasi dalam bangunan, termasuk didalamnya system mekanikal
elektrikal pencahayaan dan penghawaan buatan, serta ide system struktur
bawah tanah.
3. Memberikan peluang partisipasi masyarakat dalam memberikan ide wujud
fisik Kota Makassar pada masa depan yang sesuai dengan visi Pemerintah
Kota Makassar.
4. Memberikan keluasan kesempatan (promoting opportunity) kepada setiap
elemen masyarakat untuk beraktualisasi dalam pembangunan melalui ideide kreatif dan inovatif di bidang rancang bangun gedung parkir bawah

tanah.
5. Menumbuh-kembangkan prinsip transparansi publik dalam pembangunan
Kota Makassar yang merupakan salah satu asas terwujudnya Good
Governance.
6. Menumbuh-kembangkan iklim kompetitif bagi seluruh anak bangsa untuk
melahirkan karya-karya yang monumental, kreatif dan inovatif.

III.

BATASAN/RUANG LINGKUP
Ruang Lingkup Substansi difokuskan pada rancang bangun arsitektural
Gedung Gedung Parkir Bawah Tanah, termasuk di dalamnya rancang bangun
gagasan penataan kawasan, manajemen lalulintas, dan gagasan struktur
bangunan bawah tanah yang dapat menopang fungsi bangunan.

TOR SAYEMBARA REVISI
Ruang Lingkup Wilayah Perancangan, dipusatkan pada tapak Taman Slamet
Riyadi (lihat lampiran) yang berada dalam kawasan perkantoran Balaikota dan
swasta di sekitar Jalan Slamet Riyadi, Jalan Ahmad Yani, dan Jalan Balaikota.
Ruang Lingkup Waktu Perancangan, seluruh peserta diharapkan telah

mengirimkan rancangannya paling lambat pada tanggal 10 Desember 2017.

IV.

KONSEP DAN GAGASAN DESAIN PEMBANGUNAN GEDUNG PARKIR
BAWAH TANAH TAMAN SLAMET RIYADY
1. Lahan berlokasi pada Taman Slamet Riady, kawasan perkantoran Balaikota
Makassar (lihat lampiran).
2. Maksimal jumlah lantai untuk pembangunan gedung Parkir Bawah Tanah
adalah minus 3 lantai dari permukaan jalan, atau ketinggian bangunan
maksimum minus 12 meter. Ketinggian bangunan parkir dari permukaan
jalan bebas namun tetap memperhitungkan penataan lansekap (RTH) yang
dapat dinikmati dalam skala manusia dan menjadi ruang terbuka dalam
kawasan pemerintahan.
3. Bangunan mengakomodir kebutuhan parkir maksimal yang dapat diperoleh
dari tapak yang ada.
4. Gedung Parkir Bawah Tanah merupakan gedung iconic dan dijadikan citra
skala kawasan.
5. Desain mempertimbangkan keberadaan seluruh fungsi yang berada di
sekitar kawasan, lebar jalan eksisting, agar selaras dengan pengembangan

perencanaan dan perancangan kawasan, khususnya akses jalan masuk
menuju gedung parkir. serta kebutuhan keadaaan darurat (emergency exit
6. Mengakomodir ruang terbuka hijau dan ruang terbuka public dalam
kawasan perkantoran di sekitar bangunan parkir.
7. Konsep desain orisinil dengan tidak mengadopsi dari gedung-gedung yang
telah ada.

TOR SAYEMBARA REVISI
8. Desain layout Satuan Ruang Parkir mencerminkan efisiensi penggunaan
ruang, fleksibel, desain yang terintegrasi dengan sistem struktur, mekanikal
dan elektrikal serta perawatan bangunan yang tepat guna dan efesien.
9. Penyediaan aksesibilitas bagi para difabel baik di area dalam dan luar
bangunan serta lingkungannya.
10. Konsep energy berbasis Green Building.
11. Total kebutuhan luasan bangunan dan kebutuhan biaya secara umum
dihitung dan dianalisis oleh peserta.
12. Kedalaman Design bersifat skematik (schematic design).
13. Pemenang sayembara dilibatkan dalam tim yang ditunjuk oleh pemerintah
kota untuk melanjutkan ke tahap perencanaan berikutnya.
14. Semua paten sayembara menjadi hak milik sepenuhnya Pemerintah Kota

Makassar.

V.

TEKNIS SAYEMBARA
a. Nama Sayembara
Sayembara Desain Parkir Bawah Tanah Taman Slamet Riyady Kota
Makassar
b. Sifat Sayembara
Sayembara ini terbuka umum bagi WNI : Mahasiswa Arsitektur, Arsitek,
Konsultan, Lembaga/Badan Usaha, profesional dan akademisi.
c. Peserta Sayembara
Sayembara dibagi ke dalam 2 kategori, yaitu:
1. Kategori Student, dimana pesertanya berasal dari program studi
Arsitektur, perseorangan atau berkelompok yang mana setiap karya
didampingi oleh minimum satu orang dosen.

TOR SAYEMBARA REVISI
2. Kategori Profesional, pesertanya adalah perseorangan (berSKA) atau
berkelompok (maksimum 3 orang) dengan ketua kelompok merupakan

arsitek yang bersertifikat.

Setiap peserta dapat memasukkan lebih dari satu karya dengan melakukan
pendaftaran yang berbeda.
Sayembara ini tidak diperkenankan untuk diikuti oleh para pihak-pihak yang
terkait dengan dewan juri maupun panitia penyelenggara baik secara pribadi
maupun profesional (saudara/rekan kerja) guna menghindari konflik
kepentingan di dalam proses penilaian. Apabila terjadi hal demikian, maka
panitia penyelenggara dapat membatalkan keikutsertaannya.
d. Hasil Sayembara
Hasil sayembara adalah Konsep Desain Parkir Bawah Tanah yang
terintegrasi dengan fungsi-fungsi yang berada di sekitarnya.
Desain yang disampaikan peserta harus merupakan desain yang belum
pernah diikutkan dalam sayembara manapun atau tidak sedang mengikuti
sayembara yang lain, serta tidak merupakan bagian atau salah satu
kegiatan yang dibiayai oleh Pemerintah Republik Indonesia.
e. Tata Cara Keikutsertaan
1. Melakukan pendaftaran pada sekretariat panitia sayembara secara
langsung atau dapat dilakukan dengan mengunduh langsung formulir
melalui link sekretariat.iai@gmail.com, penghargaaniai@gmail.com

2. Pendaftaran dilakukan atas nama peserta yang bersangkutan dan
peserta tersebut menjadi ketua tim/penanggung jawab atas hasil
perancangan.
3. Mengirimkan email Formulir pendaftaran kepada panitia penyelenggara
di

alamat

sekretariat.iai@gmail.com,

dengan melengkapi form yang tersedia

penghargaaniai@gmail.com

TOR SAYEMBARA REVISI
4. Peserta tidak dikenakan biaya pendaftaran (gratis)
5. Batas waktu pendaftaran peserta paling lambat adalah 15 November
2017.
6. Informasi


tambahan

akan

disampaikan

pada

waktu

Penjelasan

Sayembara (aanwijzing)
f. Identitas Peserta dan Karya Sayembara
1. Untuk

menjaga

kerahasiaan


peserta,

para

peserta tidak

boleh

membubuhkan nama, tanda atau simbol apapun yang terkait dengan
identitas peserta pada tiap lembar gambar kecuali judul gambar, nomor
urut gambar dan nomor registrasi/peserta.
2. Identitas para peserta harus diketik dalam kertas berukuran A4 (formulir
pendaftaran, fakta integritas dan surat pernyataan) dan ditandatangani
oleh yang bersangkutan, atau oleh ketua kelompok apabila peserta
merupakan kelompok.
3. Pelanggaran atas peraturan ini dapat mengakibatkan diskualifikasi karya
peserta yang bersangkutan.
g. Format Penyampaian Desain
1. Konsep perencanaan disajikan pada kertas ukuran A4 yang berisi uraian
mengenai konsep perancangan dan filosofi.
2. Ide/ desain berupa gambar (manual maupun grafis komputer) pada
kertas ukuran A2 maksimal 10 lembar yang dilekatkan di atas kertas
plano. Tidak diperkenankan mencantumkan identitas pada gambar.
Format penyajian gambar sesuai pedoman gambar (lihat lampiran).
3. Konsep dan ide/desain berupa gambar disertakan dalam bentuk CD atau
flashdisk yang berisi softcopy seluruh dokumen.
4. Identitas peserta dimasukkan dalam amplop tertutup dan disatukan
dengan amplop karya (konsep perencanaan serta gambar desain).
Amplop karya berwarna coklat dan diantarkan langsung ke alamat

TOR SAYEMBARA REVISI
sekretariat panitia. Panitia tidak menerima pengiriman karya melalui email.
h. Batas Waktu Penyerahan Karya Sayembara
1. Pemasukan karya sayembara dapat dilakukan pada setiap hari kerja,
pada sekretariat panitia mulai tanggal 23 Oktober – 10 Desember 2017
2. Batas akhir pemasukan tanggal 10 Desember 2017, pukul 13.00 Wita,
keterlambatan penyerahan dari waktu sebagaimana tercantum diatas
tidak akan diterima.
3. Nama yang tercantum dalam dokumen desain adalah nama samaran
yang akan diberikan oleh pihak panitia pada saat pendaftaran.
i.

Hadiah dan Status Pemenang
Total hadiah sebesar dengan rincian sebagai berikut :
Kategori Student
-

Pemenang I (student): Rp. 15.000.000,-

-

Pemenang II (Student): Rp. 10.000.000,-

Kategori Profesional

j.

-

Pemenang I

: Rp. 50.000.000,-

-

Pemenang II

: Rp. 25.000.000,-

Ketentuan Lain
1. Panitia berhak mendiskualifikasi karya yang tidak memenuhi ketentuan
sayembara ini.
2. Seluruh karya yang masuk ke Sekretariat Panitia menjadi milik Dinas
Pekerjaan Umum Kota Makassar dan dapat dipergunakan untuk
kepentingan Dinas PU Kota Makassar.
3. Tindak lanjut pembangunan gedung Parkir Bawah Tanah berupa Detail
Engineering Design (DED) dan proses konstruksinya akan diatur
kemudian sesuai peraturan dan perundang-undangan yang berlaku.

TOR SAYEMBARA REVISI
k. Panitia Pelaksana
Panitia pelaksana sayembara ini adalah Bidang Bina Teknik Dinas
Pekerjaan Umum Kota Makassar dengan data-data sebagai berikut :
BIDANG BINA TEKNIK
DINAS PEKERJAAN UMUM KOTA MAKASSAR

l.

-

Alamat

: Jl. Urip Sumohardjo No. 8 Makassar

-

Telp/Fax : 0411-436932

-

Email

: bintek@gmail.com

-

Cp

: Suriady 081342088881

Penjurian Sayembara
Penjurian sayembara bersifat tertutup dan rahasia
Dewan Juri terdiri dari beberapa unsur, yaitu:
1. Prof. Dr. Ir. Ananto Yudono, M.Eng (Akademisi)
2. Ir. H. Sanusi Anwar, MT, IAI, AA (IAI Sulawesi Selatan)
3. Ir. Muaz Yahya, IAI, AA (LPJKP Sulawesi Selatan)
4. Ir. H. Faizal Suyuthi, MM (INKINDO Sulawesi Selatan)
5. Dr. Eng. Muh. Isran Ramli, ST., MT (MTI)
6. Dr. Muh. Fuad Azis DM, ST., MSi. (Dinas Pekerjaan Umum Kota
Makassar)
7. Dr. Eng. Ihsan (IKA Arsi Unhas)

m. Jadwal Pelaksanaan
Pengumuman

: 21 Oktober 2017

Pendaftaran

: 21 Oktober – 15 November 2017

Pengambilan Dokumen

: 23 Oktober – 15 November 2017

Penjelasan Teknis

: 16 November 2017

Pemasukan Karya

: 23 Oktober - 10 Desember 2017

Penjurian Tahap I

: 10 Desember 2017

TOR SAYEMBARA REVISI
Pengumuman Nomine

: 11 Desember 2017

Penjurian Tahap II (presentasi) : 16 Desember 2017

VI.

Pengumuman Pemenang

: 16 Desember 2017

Penyerahan Hadiah

: 16 Desember 2017

PENUTUP
Demikianlah KAK ini dibuat sebagai acuan dalam pelaksanaan Sayembara
Desain Parkir Bawah Tanah Taman Slamet Riyadi Tahun Anggaran 2017.