Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Sistem Rekam Jejak Peserta Pelatihan Secara Online pada CTC FTI UKSW T1 682008028 BAB I

1

Bab 1
Pendahuluan

1.1

Latar Belakang
Dalam dunia yang telah berkembang saat ini, Teknologi

Informasi dan Komunikasi (TIK) telah menjadi trend setter
dalam setiap aspek kehidupan.

Web adalah salah satu

implementasi dari perkembangan teknologi informasi yang ada
saat ini. Seiring dengan itu, semakin bayak orang melirik internet
sebagai salah satu media informasi yang sangat praktis.
Penggunaan web internet pada dunia pendidikan adalah sistem
informasi jarak jauh, khususnya bagi masyarakat luas yang ingin
mengetahui infomasi dari suatu lembaga pendidikan.

Dalam pelayanan pemberian training atau pelatihan
kepada masyarakat umum dan mahasiswa, Certificate and
Training Center (CTC), Fakultas Teknologi Informasi (FTI),
Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga belum
memiliki sebuah sistem rekam jejak (track record) peserta yang
dimana akan menampilkan sebuah catatan pelatihan yang telah
diikuti oleh peserta. Sistem rekam jejak peserta tersebut akan
langsung merekam data pelatihan dan dapat diakses apabila
seorang member telah melakukan pendaftaran pelatihan secara

2

online. Dalam melakukan pendaftaran pelatihan pun Certificate
and Training Center (CTC) masih bersifat manual dan tidak
efektif. Selain masih manualnya sistem yang dijalankan, proses
yang berjalanpun pun masih berlangsung lambat. Berdasarkan
latar belakang yang telah dijelaskan diatas, penulis selaku
mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Kristen
Satya


Wacana,

penulis

berkesempatan

untuk

melakukan

perancangan sebuah sistem rekam jejak peserta pelatihan
sekaligus sebuah sistem pendaftaran pelatihan secara online pada
Certificate and Training Center (CTC). Sehingga nantinya sistem
ini dapat mengatasi setiap masalah dan kendala yang di hadapi.

1.2

Rumusan Masalah
Hal yang menjadi permasalahan dalam penelitian ini


adalah bagaimana merancang dan mengimplementasikan sebuah
sistem rekam jejak (track record) peserta pelatihan dan sistem
pendaftaran pelatihan secara online pada lembaga pelatihan
Certificate and Training Center (CTC).

1.3

Tujuan Penelitian
Adapun tujuan yang akan didapatkan dalam melakukan

penelitian ini, diantaranya adalah untuk memperoleh sebuah

3

sistem rekam jejak (track record) peserta beserta sebuah sistem
pendaftaran pelatihan online, yang nantinya membutuhkan
sebuah sistem pendukung keputusan (Decision Support System)
yang menyatakan bahwa peserta yang bersangkutan telah berada
pada level keahlian tertentu di lembaga pelatihan Certificate and
Training Center (CTC).


1.4

Manfaat Penelitian
Adapun beberapa manfaat yang akan diperoleh dari

penelitian mengenai sistem informasi berbasis online ini adalah :
1. Secara Akademik
Dengan dilakukannya penelitian ini, diharapkan
penulis dapat mendalami penguasaan materi mengenai
pemograman web dalam penggunaan bahasa pemograman
PHP dan database MySQL serta memahami konsep
mengenai sistem pendaftaran secara online.

2. Secara Praktis
Dengan dilakukannya penelitian ini, diharapkan
dapat

mengatasi


masalah-masalah

yang

ada

pada

Certificate and Training Center (CTC) seperti mengetahui
track record seorang peserta dan dapat melakukan
pendaftaran pelatihan secara online.

4

1.5

Batasan Masalah Penelitian
Adapun ruang lingkup pembahasan yang di buat

berdasarkan kebutuhan sistem itu sendiri, di antaranya :

1. Aplikasi yang dibuat merupakan aplikasi berbasis web
yang dibuat dengan menggunakan bahasa pemograman
PHP (Hypertext Processor) versi 5.3.10.
2. Database yang digunakan adalah MySQL versi 5.5.20.
3. Aplikasi memiliki sistem rekam jejak (track record)
peserta pelatihan yang berisi level keahlian pelatihan yang
diikuti.
4. Aplikasi memiliki sistem pendaftaran pelatihan secara
online.
5. Aplikasi menggunakan sistem pendukung keputusan
(Decision Support System).
6. Aplikasi dapat mengupdate data pembayaran peserta
sesuai kelas yang diikuti.
7. Aplikasi dapat membuat laporan mengenai pelatihanpelatihan yang sedang aktif serta keseluruhan setiap
periodenya.
8. Aplikasi dapat melakukan penghapusan peserta secara
otomatis apabila yang bersangkutan belum melakukan
pembayaran sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

5


1.6

Sistematika Penulisan
Dalam penulisan skripsi ini sesuai dengan ketentuan

penulisan yang telah diberikan, yang dimana penulisan laporan
penelitian dibagi dalam 5 bab yang berisikan beberapa sub bab.
Adapun sistematika penyusunan laporan penelitian, antara lain :
Bab 1 : Pendahuluan
Pendahuluan berisi mengenai latar belakang
masalah, rumusan masalah, tujuan dan manfaat, batasan
masalah atau ruang lingkup pembahasan, dan sistematika
penyusunan laporan penelitian.

Bab 2 : Tinjauan Pustaka
Tinjauan Pustaka berisi mengenai penelitianpenelitian sebelumnya yang memiliki keterkaitan dengan
penelitian yang dilakukan oleh penulis serta juga
digunakan sebagai landasan teori serta beberapa konsep
dan teori mengenai pelatihan dan pendaftaran online.

Bab 3 : Metode dan Perancangan Sistem
Metode dan Perancangan Sistem memuat uraian
yang digunakan dalam menjelaskan langkah–langkah
yang dilakukan dalam melakukan perancangan dan

6

metode. Metode perancangan yang dipakai adalah
Prototype.
perancangan

Selain

itu,

aplikasi

juga

dengan


memuat

mengenai

menggunakan

UML

(Unified Manual language) yang berisi use case
diagram, activity diagram, sequence diagram, dan class
diagram. Berisi juga mengenai perancangan database
dan desain antar muka (interface).
Bab 4 : Hasil dan Pembahasan
Pada

bagian

hasil


dan

pembahasan,

berisi

mengenai implementasi prototype yang di bangun,
implementasi aplikasi, beserta penjelasan coding, dan
pengujian aplikasi.
Bab 5 : Kesimpulan dan Saran
Berisi kesimpulan mengenai penelitian yang
dilakukan beserta saran yang dimana dapat berguna bagi
penelitian-penelitian selanjutnya dengan topik yang sama.

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Sistem Rekam Jejak Peserta Pelatihan Secara Online pada CTC FTI UKSW

0 0 14

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Sistem Rekam Jejak Peserta Pelatihan Secara Online pada CTC FTI UKSW T1 682008028 BAB II

0 0 5

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Sistem Rekam Jejak Peserta Pelatihan Secara Online pada CTC FTI UKSW T1 682008028 BAB IV

0 0 25

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Sistem Rekam Jejak Peserta Pelatihan Secara Online pada CTC FTI UKSW T1 682008028 BAB V

0 0 1

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Sistem Rekam Jejak Peserta Pelatihan Secara Online pada CTC FTI UKSW

0 0 1

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Analisis Simulasi Internet Protocol Version 6 (IPv6) Di Laboratorium CTC 1 FTI UKSW

0 0 1

T1 Abstract Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perancangan Infrastruktur Sistem Roaming Profile FTI UKSW

0 0 2

T1__BAB I Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Galery Foto Event UKSW T1 BAB I

0 0 4

T1__BAB I Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Pengaruh Bermain Game Online terhadap Risiko Gangguan Miopi Berat pada Mahasiswa FKIK dan FTI UKSW Salatiga T1 BAB I

0 0 7

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Aplikasi Mobile Pada Android Untuk Mengakses Pengumuman Online FTI UKSW

0 3 26