Pembuatan Game Ksatria Wasis Gamelan Jawa Berbasis iOS bab 1

BAB I
PENDAHULUAN

1.1

Latar Belakang
Perkembangan teknologi belakangan ini semakin pesat dan sudah mencakup

di segala bidang. Segala aspek yang menyentuh kehidupan manusia baik secara
langsung maupun tidak langsung tidak terlepas dari sentuhan teknologi. Tentu
kemajuan teknologi ini menyebabkan perubahan yang begitu besar pada kehidupan
manusia. Begitu juga dalam hal permainan atau game yang tidak luput dari sentuhan
teknologi. Dari zaman permainan tanpa menggunakan alat bantu hingga akhirnya
teknologi masuk ke dalam aspek permainan hingga tercipta hiburan yang disebut
video game.
Kini video game menjadi salah satu hiburan yang sangat diminati yang tidak
hanya digemari oleh gamer fanatik tetapi juga telah merambah kepada masyarakat
secara luas. Mulai dari anak kecil hingga orang dewasa menikmati bermain video
game.
Pada era ini, banyak bermunculan game-game seperti angry birds, PES, game
flash dan game yang platform mobile seperti Android, iOS, dan Blackberry. Adapun

macam-macam genre game yang saat ini seperti cassual game, puzzle game, arcade
game dan action game. Hal ini membuat game semakin variatif.
Pada tahun 2010, smartphone sebagai salah satu era mobile gaming platform
atau game berplatform mobile bersaing dengan game klasik seperti Nintendo atau
Playstation portable.
Apple iOS merupakan perintis awal dalam coding game. iOS (sistem operasi
mobile iPhone) merupakan salah satu platform mobile yang saat ini populer juga
Android. Selain itu developer iOS terutama di Indonesia masih sangat jarang, tidak
seperti developer Android yang sangat banyak.
Gamelan jawa adalah ensembel musik yang biasanya menonjolkan metalofon,
gambang, gendang, gong dan biasanya ada dalam pertunjukan wayang. Dalam  
1  



 

pertunjukan wayang Jawa, alat musik ini terdiri atas paling tidak 15 jenis instrumen
yang berbeda, kebanyakan terbuat dari perunggu dan berbagai macam perkusi.
Gamelan Jawa terdiri dari instrumen-instrumen yaitu kendang, bonang, bonang

penerus, demung, saron, peking, kenong dan kethuk, slenthem, gender, gong,
gambang, rebab, siter, suling. Karena begitu banyaknya perlengkapan gamelan Jawa,
tidak setiap orang dapat memiliki dan memainkan alat tersebut serta banyak anak
muda Indonesia sekarang lupa terhadap salah satu alat musik tradisional kebudayaan
Indonesia tersebut akibat kemajuan teknologi. Oleh karena itu dibuatlah game dengan
genre action game Ksatria Wasis Gamelan Jawa berbasis iOS . Karena game ini dapat
dijadikan sebagai penambah pengetahuan tentang kebudayaan alat musik gamelan
dan untuk melatih memainkan alat musik tersebut sebagai simulasi tanpa harus
membawa alat musik asli yang saat ini mulai jarang ditemui.

1.2

Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang diatas, maka rumusan masalah yang dapat diambil

adalah bagaimana membuat game Ksatria Wasis Gamelan Jawa dengan jenis genre
aksi (action) pada perangkat mobile berbasis iOS.

1.3


Batasan Masalah
a. Permainan ini dimainkan oleh satu orang saja (single player).
b. Permainan terdiri dari lima level saja.
c. Permainan terdapat sepuluh alat musik gamelan dengan menang satu level
maka unlock (membuka) dua alat musik gamelan yang dapat dimainkan
sebagai simulasi.

1.4

Tujuan Penelitian
Tujuan dari pembuatan game ini adalah untuk membuat game dengan genre

aksi berbasis iOS menggunakan ksatria jawa sebagai karakter utama melawan musuh

 



 


untuk menyelamatkan dan merebut alat musik gamelan yang nantinya dapat
dimainkan.

1.5

Manfaat Penelitian
a. Mendapatkan pengetahuan tentang kebudayaan Indonesia khususnya
mengenai gamelan alat musik tradisional jawa .
b. Sebagai media hiburan dan penghilang rasa penat.

1.6

Metodologi Penelitian
Metode penelitian yang digunakan untuk membuat laporan tugas akhir ini
adalah sebagai berikut :

1.6.1

Tahap pengumpulan data :
Dalam proses pengumpulan data terdiri dari beberapa metode yaitu :

a. Observasi
Observasi merupakan metode pengumpulan data yang dilakukan
melalui pengamatan, pencatatan dan pencarian informasi tentang semua
informasi mengenai game berbasis iOS.
b. Studi Pustaka
Studi Pustaka merupakan suatu metode yang dilakukan dengan cara
mencari buku-buku referensi serta tutorial yang membahas mengenai
kebutuhan-kebutuhan apa saja yang digunakan untuk membuat sebuah
game berbasis iOS.

1.6.2

Tahap perancangan game :
Tahap perancangan game ini meliputi :
a. Perancangan plot/alur cerita
Perancangan plot/alur cerita akan menjelaskan tentang cerita yang
diusung dalam pembuatan game ini.
b. Perancangan desain karakter
Pada perancangan ini kan menjelaskan tentang karakter-karakter apa
saja yang akan di buat dalam pembuatan game ini.


 



 

c. Perancangan sprite karakter
Perancangan sprite karakter menjelaskan bagaimana cara membuat
animasi dari karakter pada game tersebut dan menggunakan objek
gambar 2D .
d. Perancangan background dan object
Digunakan untuk mendesain background dan object yang akan
digunakan pada game tersebut.
e. Perancangan gameplay/levels
Pada tahap ini akan menjelaskan tentang petunjuk dari permainan game
serta tingkatan-tingkatan dan kesulitan yang harus dilalui untuk
menyelesaikan game tersebut.
1.6.3


Tahap pembuatan game
Pembuatan aplikasi game terdiri dari proses pengumpulan data,
perencanaan,

perancangan/pembuatan,

dan

tahap

uji

coba.

Untuk

pembuatannya sendiri menggunakan Adobe Photoshop, Adobe Illustrator,
serta XCode yang merupakan hasil implementasi dari alur aplikasi, sketsa
tampilan, dan interface game dan selanjutnya dilakukan tahap pengujian
1.6.4


Tahap uji coba
Pada tahap ini digunakan untuk melakukan evaluasi pengujian game agar
game yang di mainkan terbebas dari kesalahan yang dapat muncul. Tujuan
utama dari tahapan ini adalah memastikan bahwa setiap elemen dari game
telah berfungsi sesuai dengan yang di harapkan.

1.6.5

Tahap evaluasi game
Pada tahap ini adalah melakukan evaluasi sistem, yaitu menguji dan
memastikan bahwa game sudah berjalan sesuai dengan alur sistem secara
keseluruhan.

 



 


1.6.6

Hasil
Setelah dilakukan evaluasi dari hasil pembuatan game yang sesuai dengan
alur pembuatan secara keseluruhan, maka didapatkan sebuah game Katria
Wasis Gamelan Jawa berbasis iOS.

1.7

Sistematika Penulisan
Laporan Tugas Akhir dengan judul Pembuatan Game “Ksatria Wasis

Gamelan Jawa” Berbasis iOS ini terdiri dari lima bab, yaitu:
1. BAB I Pendahuluan
Pendahuluan yang berisi Latar Belakang, Perumusan Masalah, Batasan
Masalah, Tujuan dan Manfaat Penelitian, Metodologi Penelitian, dan Sistematika
Penulisan.
2. BAB II Landasan Teori
Landasan teori memuat tinjauan pustaka yang digunakan sebagai referensi
dalam pembuatan game Ksatria Wasis Gamelan Jawa berbasis iOS ini.

3. BAB III Analisis Dan Perancangan
Analisis dan perancangan game memuat tentang analisa kebutuhan dari
game yang akan dibuat, beserta rancangan game Ksatria Wasis Gamelan.
4. BAB IV Implementasi Dan Evaluasi
Implementasi yang merupakan penjabaran proses deploying Game Ksatria
Wasis Gamelan Jawa berbasis iOS beserta evaluasi pada setiap langkah proses
pembuatan.
5. BAB V Penutup
Penutup memuat kesimpulan dari hasil penelitian atau implementasi game
dan saran yang diperoleh dari kesimpulan tersebut.