(ABSTRAK) PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KEPUASAN KERJA AUDITOR: MOTIVASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Semarang).

PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL
DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP
KEPUASAN KERJA AUDITOR: MOTIVASI
SEBAGAI VARIABEL INTERVENING
(Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Semarang)

SKRIPSI
Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Akuntansi
Pada Universitas Negeri Semarang

OLEH :
CHRISTINA HENI WAHYUNINGRUM
3351405528

AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI

UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
2009

ABSTRAK

Christina Heni Wahyuningrum. 2009. “Pengaruh Komitmen Profesional dan
Komitmen Organisasi terhadap Kepuasan Kerja Auditor : Motivasi sebagai
Variabel Intervening (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Semarang)”.
Skripsi. Jurusan Akuntansi. Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri Semarang
Pembimbing I. Drs.Tarsis Tarmudji, M.M. II. Nanik Sri Utaminingsih, S.E, M.Si
Kata kunci

: komitmen profesional, komitmen organisasi, motivasi dan
kepuasan kerja

Komitmen merupakan suatu sikap dan perilaku seseorang yang akan
menumbuhkan motivasi seseorang dalam menekuni pekerjaannya. Kepuasan kerja
adalah suatu efektivitas atau respon emosional terhadap berbagai aspek
pekerjaan.Tujuan penelitian ini adalah untuk ,menguji kembali faktor-faktor yang
berpengaruh terhadap kepuasan kerja auditor
Kepuasan kerja adalah sikap umum individu terhadap pekerjaannya.
Komitmen profesional adalah tingkat loyalitas individu pada profesinya.
Komitmen organisasi adalah suatu keadaan dimana seorang karyawan memihak
pada suatu organisasi tertentu dan tujuan-tujuannya serta berniat memelihara
keanggotaan dalam organisasi itu. Motivasi adalah kebutuhan yang mendorong

seseorang untuk melakukan serangkaian kegiatan yang mengarah kepada
tercapainya tujuan tertentu.
Sampel dalam penelitian ini adalah auditor yang bekerja pada Kantor
Akuntan Publik (KAP) di Semarang. Metode pengumpulan data menggunakan
kuesioner. Pengambilan sampel ditentukan dengan menggunakan metode
purposive sampling dengan menggunakan kriteria responden yang mempunyai
pengalaman kerja minimal dua tahun
Sebelum melakukan analisis regresi, maka terlebih dahulu diuji dengan
asumsi klasik. Hasilnya menunjukkan bahwa data penelitian tersebut berdistribusi
normal, tidak terjadi multikolinieritas dan tidak terjadi heteroskedastisitas.
Kemudian dilakukan analisis regresi untuk menguji pengaruh komitmen
profesional (X1), komitmen organisasi (X2) terhadap motivasi (Y1) dan kepuasan
kerja (Y2).
Hasil dari penelitian ini mengungkapkan bahwa (a) komitmen profesional
dan komitmen organisasi berpengaruh signifikan terhadap motivasi (b) komitmen
profesional, komitmen organisasi dan motivasi berpengaruh signifikan terhadap
terhadap kepuasan kerja, (c) komitmen profesional dan komitmen organisasi
berpengaruh tidak langsung terhadap kepuasan kerja melalui motivasi. Koefisien
pengaruh langsung komitmen profesional dan komitmen organisasi terhadap
kepuasan kerja lebih besar dari pengaruh tidak langsung komitmen profesional

dan komitmen organisasi terhadap kepuasan kerja melalui motivasi. Karena
motivasi dalam penelitian belum bisa berperan menjadi variabel intervening,
maka untuk penelitian selanjutnya motivasi bisa digunakan sebagai variabel
independen.
ii

Dokumen yang terkait

Pengaruh komitmen organisasi dan komitmen profesional terhadap kepuasan kerja akutan publik dengan sikap perubahan sebagai variabel intervening : studi empiris pada kantor akuntan publik di dki jakarta

0 11 181

Analisis kinerja auditor dari perspektif gender pada kantor akuntan publik di Jakarta (studi empiris pada kantor akuntan publik di Jakarta)

3 32 147

pengaruh tindakan supervisi pengalaman kerja, komitmen organisasi, dan komitmen profesional terhadap kepuasan kerja auditor (studi empiris pada kantor akuntan publik di DKI Jakarta)

3 43 157

KEPUASAN KERJA AUDITOR PADA KANTOR AKUNTAN PUBLIK DILIHAT DARI KOMITMEN ORGANISASIONAL DAN KOMITMEN PROFESIONAL DENGAN MOTIVASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (STUDI EMPIRIS PADA KANTOR AKUNTAN PUBLIK DI BANDUNG).

0 3 12

PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KEPUASAN KERJA AUDITOR: MOTIVASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Semarang.

0 3 160

PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL TERHADAP PERILAKU DISFUNGSIONAL AUDIT DENGAN VARIABEL INTERVENING KOMITMEN ORGANISASI (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Wilayah Surakarta dan Yogyakarta)

0 1 103

PENGARUH KOMITMEN ORGANISASI, KOMITMEN PROFESIONAL, MOTIVASI DAN TINDAKAN SUPERVISI TERHADAP KEPUASAN KERJA AUDITOR (Studi Empiris Pada Kantor Akuntan Publik Di Semarang) - Unika Repository

0 0 17

HALAMAN JUDUL - Pengaruh Komitmen Organisasi, Komitmen Profesional dan Konflik Peran Terhadap Kepuasan Kerja Auditor dengan Motivasi sebagai Variabel Intervening (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik Semarang) - Unika Repository

0 0 14

Pengaruh Pengalaman terhadap Kinerja, Kepuasan Kerja dan Komitmen Organisasi dengan Profesionalisme sebagai Variabel Intervening (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Semarang) - Unika Repository

0 1 14

Pengaruh Pengalaman terhadap Kinerja, Kepuasan Kerja dan Komitmen Organisasi dengan Profesionalisme sebagai Variabel Intervening (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Semarang) - Unika Repository

0 0 23