Analisis Manajemen Investasi dan Portofo

Investasi adalah komitmen atas sejumlah dana atau sumberdaya lainnya yang
dilakukan pada saat ini, dengan tujuan memperoleh sejumlah keuntungan di masa
datang. Pembahasan lebih dititik beratkan pada investasi berkaitan dengan
pengelolaan aset finansial khususnya sekuritas yang bisa diperdagangkan
(marketable securities). Kegiatan investasi dapat dilakukan pada sejumlah aset
seperti: Aset real (tanah, emas, mesin, atau bangunan). serta Aset finansial
(deposito, saham, obligasi,options, warrants, atau futures). Aset finansial adalah
klaim berbentuk surat berharga atas sejumlah aset-aset pihak penerbit surat
berharga tersebut. Tujuan Investasi antara Meningkatkan kesejahteraan investor.
Untuk mendapatkan kehidupan yang lebih layak di masa datang. Mengurangi
tekanan inflasi, dan Dorongan untuk menghemat pajak.
Proses Keputusan Investasi

Dasar keputusan investasi terdiri dari tingkat return yang diharapkan, tingkat risiko
serta hubungan antara return dan risiko. Dimana,terdapat Yield dan Capital gain
(loss). Sedangkan, Risiko bisa diartikan sebagai kemungkinan return aktual yang
berbeda dengan return yang diharapkan.
DIVERIFIKASI
Diversifikasi adalah pembentukan portofolio melalui pemilihan kombinasi
sejumlah aset tertentu sedemikian rupa hingga risiko dapat diminimalkan tanpa
mengurangi besaran return yang diharapkan. Permasalahan diversifikasi adalah


penentuan atau pemilihan sejumlah aset-aset spesifik tertentu dan penentuan
proporsi dana yang akan diinvestasikan untuk masing-masing aset tersebut dalam
portofolio. Ada dua prinsip diversifikasi yang umum digunakan

Diversifikasi

Random.dan iversifikasi Markowitz
PORTOFOLIO
Portfolio digunakan untuk menyebutkan kumpulan investasi yang dimiliki oleh
institusi ataupun perorangan. Memiliki portfolio seringkali merupakan suatu bagian
dari investasi dan strategi manajemen risiko yang disebut diversifikasi. Dengan
memiliki beberapa aset, risiko tertentu dapat dikurangi. Ada pula portfolio yang
ditujukan untuk mengambil suatu risiko tinggi yang disebut portfolio konsentrasi
(concentrated portfolio).
Dalam pemilihan portofolio terdapat Portofolio Efisien dimana Portofolio
efisien ialah portofolio yang memaksimalkan return yang diharapkan dengan tingkat
risiko tertentu yang bersedia ditanggungnya, atau portofolio yang menawarkan risiko
terendah dengan tingkat return tertentu, Portofolio Optimal yaitu portofolio yang
dipilih investor dari sekian banyak pilihan yang ada pada kumpulan portofolio efisien.

Selanjutnya melakukan evaluasi kinerja portofolio untuk mengetahui apakah return
portofolio yang telah dibentuk mampu memberikan return di atas return portofolio
yang dijadikan benchmark, atau apakah return yang diperoleh sudah sesuai dengan
tingkat resiko yang harus ditanggung.
HUBUNGAN INVESTASI DAN ANALISIS PORTOFOLIO
Pada umumnya tujuan investor dalam melakukan investasi adalah untuk
menghasilkan keuntungan maksimal dengan risiko yang minimal.Untuk dapat
memaksimalkan keuntungan dan untuk meminimalkan risiko dalam suatu investasi
saham, investor dapat melakukan portofolio (diversifikasi) saham.
Dengan melakukan investasi lebih dari satu saham maka dapat mengurangi
risiko kerugian. Dengan melakukan analisis portofolio, maka akan membantu
investor dalam mengambil keputusan untuk menentukan portofolio efisien yang
dapat memberikan keuntungan yang besar dengan risiko tertentu atau memberikan
risiko terkecil dengan tingkat keuntungan tertentu.

Dokumen yang terkait

Keanekaragaman Makrofauna Tanah Daerah Pertanian Apel Semi Organik dan Pertanian Apel Non Organik Kecamatan Bumiaji Kota Batu sebagai Bahan Ajar Biologi SMA

26 317 36

FREKUENSI KEMUNCULAN TOKOH KARAKTER ANTAGONIS DAN PROTAGONIS PADA SINETRON (Analisis Isi Pada Sinetron Munajah Cinta di RCTI dan Sinetron Cinta Fitri di SCTV)

27 310 2

FREKWENSI PESAN PEMELIHARAAN KESEHATAN DALAM IKLAN LAYANAN MASYARAKAT Analisis Isi pada Empat Versi ILM Televisi Tanggap Flu Burung Milik Komnas FBPI

10 189 3

Analisis Sistem Pengendalian Mutu dan Perencanaan Penugasan Audit pada Kantor Akuntan Publik. (Suatu Studi Kasus pada Kantor Akuntan Publik Jamaludin, Aria, Sukimto dan Rekan)

136 695 18

DOMESTIFIKASI PEREMPUAN DALAM IKLAN Studi Semiotika pada Iklan "Mama Suka", "Mama Lemon", dan "BuKrim"

133 700 21

KONSTRUKSI MEDIA TENTANG KETERLIBATAN POLITISI PARTAI DEMOKRAT ANAS URBANINGRUM PADA KASUS KORUPSI PROYEK PEMBANGUNAN KOMPLEK OLAHRAGA DI BUKIT HAMBALANG (Analisis Wacana Koran Harian Pagi Surya edisi 9-12, 16, 18 dan 23 Februari 2013 )

64 565 20

PENERAPAN MEDIA LITERASI DI KALANGAN JURNALIS KAMPUS (Studi pada Jurnalis Unit Aktivitas Pers Kampus Mahasiswa (UKPM) Kavling 10, Koran Bestari, dan Unit Kegitan Pers Mahasiswa (UKPM) Civitas)

105 442 24

Pencerahan dan Pemberdayaan (Enlightening & Empowering)

0 64 2

KEABSAHAN STATUS PERNIKAHAN SUAMI ATAU ISTRI YANG MURTAD (Studi Komparatif Ulama Klasik dan Kontemporer)

5 102 24

Analisis Penyerapan Tenaga Kerja Pada Industri Kerajinan Tangan Di Desa Tutul Kecamatan Balung Kabupaten Jember.

7 76 65