S MBS 0900858 Abstract

ABSTRAK
Vika Nurpriyanti, (0900858), “Pengaruh Kinerja Co-Branding Terhadap
Keputusan Pembelian (Survei pada Mini Market Penjual Es Krim Wall’s
Selection Oreo di Kecamatan Cikajang-Garut)”. Dibawah bimbingan Dr. Hj.
Ratih Hurriyati, MP
Persaingan bisnis yang semakin meningkat pada saat ini merupakan tantangan
bisnis bagi setiap perusahaan. Suatu perusahaan mengharapkan agar hasil
penjualan produk mereka meningkat, perusahaan yang tidak bisa memenuhi selera
konsumen praktis akan mengalami penurunan volume penjualan. Oleh karena itu,
agar dapat bersaing dipasaran perusahaan dituntut untuk berfikir kreatif dan
melakukan strategi baru untuk mengalahkan para pesaing. Strategi Co-Branding
merupakan upaya yang dilakukan oleh PT. Unilever Tbk yang diharapkan dapat
menciptakan dan meningkatkan keputusan pembelian pada produk es krim Wall’s
Selection Oreo.
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh temuan mengenai 1) gambaran kinerja
Co-Branding pada produk es krim Wall’s Selection Oreo 2) gambaran keputusan
pembelian konsumen terhadap es krim Wall’s Selection Oreo 3) Bagaimana
pengaruh kinerja Co-Branding terhadap keputusan pembelian es krim Wall’s
Selection Oreo. Objek penelitian ini adalah Mini Market penjual es krim Wall’s
Selection Oreo di Kecamatan Cikajang Kabupaten Garut. Variabel bebas pada
penelitian ini yaitu Co-Branding dan variabel terikat pada penelitian ini adalah

keputusan pembelian. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriftif dan
verifikatif. Metode yang digunakan adalah explanatory survey dengan teknik
simple random sampling terhadap sample sebanyak 70 responden. Teknik analisis
data yang digunakan adalah regresi linier sederhana dengan alat bantu software
komputer SPSS 21.0 for windows.
Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menyatakan bahwa kinerja Co-Branding
mempunyai pengaruh terhadap keputusan pembelian sebesar 54,2% . Dari hasil
penelitian terhadap pengujian hipotesis dapat diketahui bahwa Co-Branding
memiliki pengaruh yang positif terhadap keputusan pembelian.
Penulis merekomendasikan agar perusahaan lebih selektif dalam memilih strategi
Co-Branding sebagai salah satu strategi untuk meningkatkan keputusan pembelian
es krim Wall’s Selection Oreo.

Kata Kunci: Kinerja Co-Branding, Keputusan Pembelian

Vika Nurpriyanti, 2015
PENGARUH KINERJA CO-BRANDING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

ABSTRACT

Vika Nurpriyanti (0900858), “The Effect Performance of Co-Branding on
Purchasing Decision (Survey of Minimarket sold Ice Cream of Wall’s Selection
Oreo in Cikajang District of Garut)”, under the instructor Dr. Hj. Ratih
Hurriyati, MP
In present, the tight competition has becomes the challenge for business. The
management expecting that their product sales increase, meanwhile the unable
one will experiences reduction in sales volume. Therefore, in order to capable for
competition, the business must be creative in idea and take a new strategic to
overcome their competitor. The Co-Branding strategy is an effort of PT. Unilever
Tbk in creates and increases of purchasing decision for ice cream product of
Wall’s Selection Oreo.
The study intends to obtain: 1) Description Performance of Co-Branding of ice
cream product of Wall’s Selection Oreo; 2) Description of customer purchasing
decision on product; and 3) How the Co-Branding performance influences to the
purchasing decision of ice cream. The research object is Minimarket sold the ice
cream of Wall’s Selection Oreo in Cikajang District, Regency of Garut. An
independent variable of research is Co-Baranding and the dependent one is
customer decision. It is a descriptive and verification study. A method used in
research is explanatory survey with simply random sampling technique with 70
respondents. Data analysis technique used is simply linear regression supported

by software of SPSS 21.0 for windows.
By the result it is concluded that Co-Branding had influence to the purchasing
decision of 54.2%. The result of hypothetical testing found that Co-Branding had
positive influences to the purchasing decision.
The observer has recommend that the business must be selective in prefer the CoBranding strategy to improve of purchasing decision on Wall’s Selection Oreo Ice
Cream product.

Keywords: Co-Branding Performance, purchasing decision

ii