Rancang Bangun Aplikasi SOP Tugas Akhir

DRAFT PRA-OUTLINE
1. Judul : Rancang Bangun Aplikasi Standar Operasional Prosedur (SOP) Penyelesaian Tugas
Akhir/Skripsi pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tanjungpura
2. Latar Belakang
Standar Operasional Prosedur (SOP) merupakan panduan dalam penyelenggaraan kegiatan
suatu organisasi untuk memperoleh suatu hasil yang optimal. Menurut Permenpan-RB No.35 Tahun
2012, SOP adalah “serangkaian instruksi tertulis yang dibakukan mengenai berbagai proses
penyelenggaraan aktivitas organisasi, bagaimana dan kapan harus dilakukan, dimana dan oleh siapa
dilakukan”. Pengembangan dan penggunaan SOP dapat mengukur sukses tidaknya suatu kegiatan
operasional dan juga dapat menjaga konsistensi kegiatan operasional dari awal hingga akhir.
Penyelenggaraan kegiatan proses belajar mengajar yang pada akhir kegiatan adalah menyusun
tugas akhir/skripsi. Tugas akhir/skripsi merupakan salah satu mata kuliah wajib dari program studi
serta merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana strata satu (S1). Proses
pelaksanaan tugas akhir/skripsi berbeda-beda antara satu kampus dengan yang lain, tetapi proses
secara umum meliputi pengajuan judul, seminar proposal, pelaksanaan penelitian dan bimbingan,
serta ujian tugas akhir/skripsi.
Proses awal pengajuan judul, mahasiswa menyiapkan draft outline yang berisi judul, latar
belakang dan metode penelitian secara singkat untuk dikonsultasikan dengan dosen PA. Jika judul
(draft outline) tersebut sudah sesuai dengan kriteria tugas akhir dan prasyarat penyusunan tugas
akhir/skripsi telah terpenuhi oleh mahasiswa, maka diusulkan ke prodi untuk diverifikasi apakah judul
tersebut sudah ada (sudah pernah dibahas) sebelumnya atau belum. Jika belum, ketua prodi

membuat rekomendasi calon pembimbing dan diajukan kepada ketua jurusan. Ketua jurusan
memverifikasi kembali draft outline dan calon pembimbing, apakah sesuai antara calon pembimbing
dengan bidang ilmu yang diambil sebagai pokok skripsi. Jika sesuai, ketua jurusan mengajukan ke
Dekan untuk diterbitkan SK Pembimbing. SK Pembimbing sudah diterbitkan, artinya mahasiswa
sudah bisa melaksanakan proses bimbingan hingga proposal penelitian bisa diseminarkan.
Sebelum pelaksanaan seminar proposal penelitian, mahasiswa diharuskan mendaftar seminar
kepada ketua jurusan dengan memenuhi persyaratan akademik dan administratif. Ketua jurusan
menentukan pembahas (penguji) dan dijadwalkan pelaksanaan seminarnya, kemudian diajukan ke
PD 1 (Bag. Akademik) agar dibuatkan undangan seminar untuk dosen pembimbing dan penguji.
Setelah pelaksanaan seminar berlangsung terdapat tiga kemungkinan hasil; pertama, proposal
diterima tanpa perbaikan, kedua proposal diterima dengan perbaikan dan penyempurnaan, dan
ketiga, proposal ditolak. Jika proposal ditolak, mahasiswa harus mencari judul baru kemudian
diajukan dan diseminarkan kembali. Jika proposal diterima dengan perbaikan dan penyempurnaan,
mahasiswa wajib memperbaiki dan menyempurnakannya kemudian menyerahkan kepada dosen
pembimbing dan penguji untuk meminta persetujuan agar kemudian bisa dilaksanakan penelitian.
Proses pelaksanaan penelitian dan penulisan laporan hasil penelitian skripsi di bawah
pengarahan dan bimbingan dosen pembimbing. Proses bimbingan minimal enam kali pertemuan
sampai tugas akhir skripsi siap untuk diuji dalam sidang tugas akhir/skripsi. Sebelum pelaksanaan
ujian skripsi, mahasiswa harus melengkapi persyaratan untuk ujian kemudian mendaftar ujian kepada
Ketua Jurusan. Ketua jurusan mengajukan calon penguji dan dijadwalkan pelaksanaan ujian skripsi

kepada PD 1 (Bag. Akademik) agar dibuatkan SK Penguji dan undangan ujian skripsi.
Ujian tugas akhir/skripsi merupakan ujian untuk menilai kemampuan mahasiswa dalam
penguasaan ilmu pengetahuan yang menjadi tema pokok skripsi serta ilmu pengetahuan pendukung
lainnya. Pada akhir ujian skripsi, ketua tim penguji mengumumkan Keputusan hasil ujian berdasarkan
hasil sidang skripsi mahasiswa bersangkutan dan yudisium bagi mahasiswa yang dinyatakan lulus,
dan menjadi alumni.
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan adalah fakultas yang memiliki jumlah mahasiswa
terbanyak di Universitas Tanjungpura yang tersebar di enam jurusan dan dua puluh program studi.
Berdasarkan hasil observasi dan wawancara penulis dengan sub bagian akademik FKIP Untan,
mahasiswa tingkat akhir yang akan dan sedang melaksanakan tugas akhir/skripsi belum terdata
dengan baik, masih banyak pelaksanaan tugas akhir/skripsi tidak sesuai prosedur (prasyarat tugas
akhir/skripsi belum terpenuhi), penyebaran dosen pembimbing dan penguji tidak merata, penjadwalan
seminar maupun sidang yang tak jarang terjadi bentrok antara ruang, sesi (jam), dosen dan
mahasiswa, serta pelaksanaan penelitian dan proses bimbingan yang tak jarang pula mengalami
kendala sehingga masih banyak mahasiswa yang penyelesaian tugas akhir/skripsi-nya tidak tepat
waktu.
Berdasarkan permasalahan di atas, penulis tertarik untuk merancang bangun aplikasi Standar
Operasional Prosedur (SOP) penyelesaian tugas akhir/skripsi pada Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan Universitas Tanjungpura. Diharapkan dengan adanya aplikasi ini, proses administrasi dan
evaluasi kegiatan penyelesaian tugas akhir/skripsi dapat dimonitor secara berkala.


3. Metodologi Penelitian
1.
Studi literatur
Studi literatur dilakukan guna memperoleh teori-teori pendukung serta kemungkinan
asumsi yang digunakan dan berperan sebagai referensi dalam mencari pendekatan secara
teoritis dari permasalahan yang diangkat yang bersumber antara lain pada buku atau bahan
referensi, karya ilmiah, website dan lain sebagainya.
2. Observasi dan pengumpulan data
Observasi dan pengumpulan data dilakukan untuk memperoleh informasi mengenai
gambaran sistem yang ada dan yang akan diterapkan dalam sistem informasi yang akan
dirancang serta memperoleh data-data yang diperlukan.
3 Analisis sistem
Analisis sistem dilakukan berdasarkan hasil observasi dan pengumpulan data yang
dilakukan.
4. Pemodelan
Melakukan perancangan basis data dan pemodelan tabel serta hubungan antar tabel
berdasarkan hasil analisis.
5. Perancangan aplikasi
Perancangan aplikasi berupa perancangan interface, perancangan proses dan

perancangan output.
6. Pengujian.
Aplikasi yang dirancang kemudian diuji dengan metode black box. Jika pengujian belum
memenuhi kriteria yang ditentukan, maka kembali ke studi literatur untuk menganalisa
pemodelan.
Pontianak, 18 September 2014
Mengetahui :
Dosen Pembimbing Akademik

Pemohon,

Novi Safriadi, ST, MT
NIP 198411032008011003

Dwija Saptahadi
NIM D05104036

4. Diagram Alir Perancangan Sistem
MULAI


PENGAJUAN JUDUL

SEMINAR OUTLINE /
DESAIN PENELITIAN

PENELITIAN DAN
BIMBINGAN

UJIAN TUGAS AKHIR/
SKRIPSI

SELESAI

Gambar 1. Diagram alir dasar sistem proses pelaksanaan tugas akhir/skripsi
Secara umum proses pelaksanaan tugas akhir/skripsi dapat digambarkan melalui gambar 1
diatas, dan dapat dijelaskan sebagai berikut:
1. Pengajuan judul
2. Seminat outline/desain penelitian
3. Penelitian dan bimbingan
4. Ujian tugas akhir/skripsi


MULAI

Prasyarat Penyusunan
Tugas Akhir/Skripsi

Konsultasi Judul
kepada Dosen PA

Judul
(Ke Ketua Prodi)

Setuju?

Tidak

Ya
Ketua Prodi membuat rekomendasi calon
pembimbing dan diajukan kepada Ketua Jurusan


Verifikasi outline dan calon pembimbing
oleh Ketua Jurusan

Setuju?

Tidak

Ya
Menunjuk dosen pembimbing dan
mengajukan ke Dekan untuk
dibuatkan SK

SK Pembimbing

Bimbingan Proposal
Outline

Proposal Outline
(Siap diseminarkan)


SELESAI

Gambar 2. Diagram alir pengajuan judul TA/Skripsi
Keterangan:
1. Persiapan pemenuhan prasyarat penyusunan Tugas Akhir / Skripsi (Terdaftar sebagai
Mahasiswa pada semester yang sedang berjalan, menempuh mata kuliah minimal 110 sks,
telah dinyatakn layak untuk menyusun skripsi oleh Dosen PA)
2. Konsultasi judul kepada Dosen PA
3. Judul diusulkan ke Ketua Prodi
4. Jika setuju, Ketua Prodi membuat rekomendasi calon pembimbing dan diajukan kepada
Ketua Jurusan. Jika tidak setuju, kembali konsultasi judul kepada Dosen PA
5. Verifikasi kembali draft outline dan calon pembimbing oleh Ketua Jurusan, apakah sesuai
antara calon pembimbing dengan bidang ilmu (pokok skripsi)
6. Jika sesuai (setuju), Ketua Jurusan mengajukan ke Dekan untuk diterbitkan SK Pembimbing.
7. Proses bimbingan proposal outline
8. Proposal outlne siap diseminarkan.

MULAI

Prasyarat Seminar

Proposal Desain

Daftar Seminar
(Kepada Ketua Jurusan)

Ketua Jurusan menentukan pembahas
dan diajukan ke PD1 (Bag. Akademik)

Penjadwalan
Seminar

Undangan
Seminar

Pelaksanaan Seminar
Proposal Desain

Diterima?

Tidak


Ya
Revisi?

Ya

Konsultasi perbaikan
Proposal Desain

Tidak
Nilai

SELESAI

Gambar 3. Diagram alir seminar outline/proposal desain penelitian
Keterangan:
1. Memenuhi prasyarat seminar proposal desain
2. Daftar seminar kepada Ketua Jurusan
3. Ketua Jurusan menentukan pembahas (penguji) dan diajukan ke PD 1 (Bag. Akademik)
4. Penjadwalan seminar proposal desain

5. Undangan seminar proposal untuk pembimbing dan pembahas (penguji) dikeluarkan oleh
Bag. Akademik
6. Pelaksanaan seminar proposal desain
7. Hasil seminar: (1) diterima tanpa perbaikan, (2) diterima dengan revisi dan penyempurnaan,
(3) proposal ditolak sehingga mahasiswa mempersiapkan judul baru, diajukan dan
diseminarkan kembali.

MULAI

Penelitian

Penjadwalan
bimbingan

Bimbingan

TA 100% ?

Tidak

Ya
Laporan Penelitian
(Siap untuk ujian)

SELESAI

Gambar 4. Diagram alir penelitian dan bimbingan
Keterangan:
1. Proses pelaksanaan penelitian dan penulisan laporan hasil penelitian dibawah pengarahan
dan bimbingan Dosen Pembimbing.
2. Proses bimbingan dijadwalkan minimal enam kali pertemuan sampai Tugas Akhir / Skripsi
mencapai progress 100% dan siap diuji dalam sidang ujian Tugas Akhir / Skripsi

MULAI

Persyaratan Ujian
Tugas Akhir/Skripsi

Daftar Ujian
(Kepada Ketua Jurusan)

Ketua Jurusan mengajukan calon Penguji
kepada Dekan untuk penerbitan SK

SK Penguji

Penjadwalan
Ujian TA

Undangan
Ujian TA

Pelaksanaan Ujian
Tugas Akhir/Skripsi

Lulus?

Tidak

Ya
Revisi?

Ya

Konsultasi perbaikan
Laporan TA/Skripsi

Tidak
Data Alumni

Nilai

SELESAI

Gambar 5. Diagram alir ujian tugas akhir/skripsi
Keterangan:
1. Memenuhi persyaratan ujian TA / Skripsi
2. Daftar ujian TA / Skripsi kepada Ketua Jurusan
3. Ketua Jurusan mengajukan calon penguji kepada Dekan untuk diterbitkan SK Penguji
4. SK Penguji diterbitkan
5. Penjadwalan ujian TA / Skripsi
6. Undangan Ujian TA / Skripsi untuk Pembimbing dan Penguji dikeluarkan oleh Bag. Akademik
7. Pelaksanaan Ujian TA / Skripsi sesuai jadwal
8. Pada akhir ujian skripsi, ketua tim penguji mengumumkan keputusan hasil ujian dan yudisium
bagi mahasiswa yang dinyatakan lulus dan datanya masuk kedalam database alumni.
9. Selesai.

MULAI

JUDUL
(DRAF PRA-OUTLINE)

TIDAK

DOSEN PA
SETUJU?
YA
PROSES DI PRODI

JUDUL
TERDAHULU
ADA?

YA

TIDAK
PEMBIMBING 1,
PEMBIMBING 2

BIMBINGAN PROPOSAL

PROPOSAL
ACC?

TIDAK

YA
SEMINAR PROPOSAL

SETUJU?

TIDAK

YA
PENELITIAN & BIMBINGAN

TIDAK

PENELITIAN
ACC?

YA
SIDANG

PENELITIAN
LAYAK?
YA
LULUS

SELESAI

TIDAK

DITOLAK