PENDAHULUAN Peningkatan Aktivitas Belajar Ipa Melalui Media Science Education Quality Improvement Project (SEQIP) Pada Siswa Kelas VI Sdn Tlogoayu Kabupaten Pati Tahun Ajaran 2012/2013.

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah
Pendidikan merupakan hak asasi setiap individu warga Negara seperti
yang telah diamanatkan dalam Undang – undang Dasar Negara Republik
Indonesia pada Pasal 31 Ayat (1) yang menyebutkan bahwa setiap warga
negara berhak mendapatkan pendidikan, dan Ayat (3) disebutkan bahwa
pemerintah mengusahakan dan menyelenggarakan satu sitem pendidikan
nasional untuk meningkatkan keimanan dan akhlak mulia dalam rangka
mencerdaskan kehidupan bangsa.
Visi Pendidikan Nasional menurut Undang – undang Nomor 20 tahun
2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional adalah Agar Terwujudnya Sistem
Pendidikan Sebagai Pranata Sosial Yang Kuat Dan Berwibawa. Hal dimaksud
untuk memberdayakan semua warga Negara Indonesia supaya berkembang
menjadi manusia yang berkualitas sehingga mampu dan proaktif menjawab
tantangan zaman yang selalu berubah.
Menyimak Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang
Standar

Nasional


Pendidikan,

bahwa

setiap

sekolah

/

madrasah

mengembangkan kurikulum berdasarkan Standar Kompetensi Lulusan (SKL)
dan Standar Isi (SI) dan berpedoman kepada panduan yang ditetapkan oleh
Badan Standar Nasionap Pendidikan (BSNP). Sebagai tindak lanjut dari
pedoman tersebut maka Pemerintah dalam hal ini Departemen Pendidikan

1


2

Nasional memberlakukan adanya Ujian Akhir Sekolah Berstandar Nasional
(UASBN). Hal ini merupakan sebuah tantangan besar bagi Guru Kelas VI
khususnya untuk meningkatkan mutu lulusan melalui proses pembelajaran
yang lebih efektif, mendorong siswa agar lebih kreatif dan efisien dalam
pencapaian target pembelajaran.
Berdasarkan pengamatan dan evaluasi hasil belajar IPA siswa kelas VI
Sekolah Dasar Tlogoayu Kecamatan Gabus Kabupaten Pati Tahun Ajaran
2012 / 2013 pada tahap awal secara nyata masih rendah. Hal ini mendorong
peneliti khusunya guru kelas VI untuk mengupayakan dan mencari strategi
baru dalam melaksanakan pembelajaran agar siswa dapat aktif dalam
mengikuti pembelajaran sehingga mencapai nilai standar kompetensi minimal
lulusan. Menurut Djamarah dkk (2002 : 5) dalam Strategi Belajar Mengajar
bahwa secara umum strategi mempunyai pengertian suatu garis – garis besar
haluan untuk bertindak dalam usaha mencapai sasaran yang ditentukan.
Ada beberapa hal yang mungkin menjadi penyebab rendahnya nilai
siswa. Berdasarkan hasil refleksi guru dan analisa fish bone diagram dapat
dinyatakan sebagai berikut. (1) Metode pembelajaran monoton, guru kurang
variatif dalam melaksanakan pembelajaran; (2) Metode Pembelajaran yang

berlangsung kurang memberi kesempatan kepada siswa untuk belajar lebih
mandiri, kurang meberdayakan siswa, dan kurang mendorong siswa untuk
belajar lebih aktif; (3) Sarana dan prasarana kurang memadai baik dari segi
jumlah maupun kualitasnya; (4) Suasana pembelajaran lebih bersifat
instruksional.

3

Program SEQIP (Science Education Quality Improvement Project)
merupakan program nasional yang berkelanjutan dalam meningkatkan kualitas
pembelajaran IPA di tingkat SD dengan situasi pembelajaran yang berpusat
pada murid (student centered learning) dan berorientasi pada keterampilan
proses (process skill). Untuk bisa menjalankan program ini diperlukan
peralatan (Kit) lengkap (Anonim, 2011).
Berdasarkan latar belakang masalah dan kemungkinan – kemungkinan
penyebab diatas, maka perlu dicari alternatif penyelesaian masalahnya. Ada
tiga kunci yang menjadi penyebab rendahnya nilai hasil belajar IPA siswa
kelas VI Sekolah Dasar Negeri Tlogoayu yakni kurangnya variasi metode
pembelajaran guru, kurang mendorong siswa belajar mandiri dan suasana
permbelajaran bersifat instruksional. Oleh karena itu peneliti mencoba

menggunakan cara baru dalam proses belajar mengajar dengan memanfaatkan
model cooperatif learning melalui MEDIA SEQIP (Science Education Quality
Improvement Project). Upaya ini agar siswa lebih paham dan memiliki
wawasan yang luas berkaitan dengan kompetensi dasar yang akan decapai.

B. Identifikasi masalah
Berdasarkan latar belakang masalah yang di kemukakan di atas timbul
permasalahan sebagai berikut :
1. Metode pembelajaran yang digunakan kurang tepat dalam pembelajaran
IPA
2. Kurangnya keaktifan siswa kelas VI dalam pembelajaran IPA

4

3. Hasil belajar siswa rendah dalam pembelajaran
4. Guru belum menggunakan metode pembelajaran inovatif dan kreatif

C. Pembatasan Masalah
Berdasarkan identifikasi masalah, agar penelitian ini lebih terfokus dan
tidak menimbulkan perbedaan penafsiran mengenai judul penelitian, maka

peneliti membatasi penelitian ini sebagai berikut :
1. Penelitian ini hanya untuk meneliti siswa kelas VI SD Tlogoayu
2. Menggunakan media SEQIP (Science Education Quality Improvement
Project)
3. Hasil belajar IPA sebagai indikator pengukuran dalam penelitian ini

D. Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang tersebut di atas maka dapat dirumuskan
masalah sebagai berikut : ”Apakah melalui media SEQIP (Science Education
Quality Improvement Project) dapat meningkatkan aktivitas belajar IPA bagi
siswa kelas VI SD Negeri Tlogoayu Kabupaten Pati tahun ajaran 2012 /
2012?”

E. Tujuan Penelitian
Ada dua tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian tindakan kelas
ini yaitu tujuan umum dan tujuan khusus.

5

1. Tujuan Umum

Tujuan umum Penelitian Tindakan Kelas ini adalah untuk meningkatkan
aktivitas belajar IPA Sekolah Dasar Tlogoayu
2. Tujuan khusus Penelitian Tindakan Kelas ini yaitu untuk meningkatkan
aktivitas belajar Mata Pelajaran IPA melalui media SEQIP (Science
Education Quality Improvement Project) bagi siswa Kelas VI SD Negeri
Tlogoayu Kabupaten Pati Tahun ajaran 2012/2013

F. Manfaat Penelitian
Hasil penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi para pembaca,
khususnya para guru dan calon guru. Manfaat yang penulis harapkan adalah :
1. Manfaat bagi siswa
Setelah mengetahui bahwa penggunaan media SEQIP (Science Education
Quality

Improvement

Project)

dalam


proses

pembelajaran

dapat

meningkatkan aktivitas belajar pada mata pelajaran IPA, maka siswa lebih
giat dan senang dalam menggunakan media SEQIP (Science Education
Quality Improvement Project) dalam pelajaran IPA.
2. Manfaat bagi Guru
Terbuktinya penggunaan media SEQIP (Science Education Quality
Improvement Project) dalam proses pembelajaran dapat meningkatkan
aktivitas belajar siswa dalam mata pelajaran IPA, maka guru sebagai
penggerak sekaligus inovator dalam proses pembelajaran akan selalu

6

berupaya secara maksimal dalam menggunakan media SEQIP tersebut
pada mata pelajaran IPA.
3. Manfaat bagi Sekolah

Sekolah yang dimaksud dalam hal ini adalah SD Negeri Tlogoayu
Kabupaten Pati dapat mengambil manfaat yang langsung dapat diterapkan
oleh guru-guru yang mengajar di sekolah tersebut dalam melaksanakan
kegiatan pembelajaran, sehingga mereka termotivasi untuk senantiasa
menggunakan teknik-teknik tertentu dalam melaksanakan tugas dan
kewajibannya. Dengan demikian dapat diharapkan perolehan hasil belajar
siswanya dapat meningkat.

Dokumen yang terkait

Kebiasaan Menonton Televisi, Aktivitas Belajar Dan Prestasi Belajar Siswa Kelas VI SD Negeri 101791 Patumbak.

1 62 79

Implementasi Metode Role Playing Pembelajaran IPS Pokok Bahasan Peristiwa Sekitar Proklamasi Untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa Kelas VA SDN Ajung 03 Tahun Ajaran 2012/2013.

0 4 5

Peningkatan Aktivitas Belajar Matematika Melalui Penerapan Pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) Pada Siswa Kelas IV MI Mathlaul Anwar

0 15 174

Peningkatan Aktivitas Belajar Matematika Siswa Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation

0 7 205

Peningkatan Aktivitas Dan Hasil Belajar Siswa Dengan Media Gambar Melalui Metode Diskusi Pada Mata Pelajaran IPS Kelas IV SDN 1 Cimanuk Kecamatan Waylima Kabupaten Pesawaran Tahun Pelajaran 2011-2012

2 35 77

View of Hasil Belajar Siswa Pada Materi Peluang Melalui Model Connected Mathematics Project Di Kelas VIII

0 2 10

Peningkatan Aktivitas Dan Hasil Belajar Matematika Melalui Model Pembelajaran Berdasarkan Masalah (Problem Based Learning) Pada Peserta Didik Kelas VI SDN 04 Nan Sabaris Tahun Pelajaran 2015/2016

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Upaya Peningkatan Hasil Belajar IPA Melalui Model Kooperatif Tipe STAD Berbantuan Media Gambar pada Siswa Kelas 4 SD Negeri Ngurensiti 01 Kecamatan Wedarijaksa Kabupaten Pati Tahun Pelajaran 20

0 0 80

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Upaya Peningkatan Hasil Belajar Tematik Aku dan Sekolahku Melalui Penerapan Problem Based Learning (PBL) Berbantu Media Konkret pada Siswa Kelas 2 SDN Pati Kidul 01 Kecamatan Pati Kabupaten Pat

0 0 59

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Proses dan Hasil Belajar Muatan PPKn Tema 4 Melalui Model Project Based Learning Berbantuan Media TTS pada Siswa Kelas 3 SD Negeri Salatiga 06 Tahun Ajaran 2017/2018

0 0 14