PENGARUH PENGUMUMAN DIVIDEN TERHADAP HARGA SAHAM DAN VOLUME PERDAGANGAN DI PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE TAHUN 2011-2012.

(1)

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

PENGARUH PENGUMUMAN DIVIDEN TERHADAP HARGA SAHAM DAN VOLUME PERDAGANGAN DI PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI

BURSA EFEK INDONESIA (Periode Tahun 2011-2012)

TESIS

Diajukan untuk Memenuhi Sebagian dari Syarat Memperoleh Gelar Magister Manajemen

Program Studi Manajemen Bisnis Konsentrasi Manajemen Keuangan

Oleh: Fathul Mubaraq

1101622

PROGRAM STUDI MAGISTER MANAJEMEN BISNIS

SEKOLAH PASCA SARJANA

UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

BANDUNG


(2)

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

PENGARUH PENGUMUMAN DIVIDEN TERHADAP HARGA SAHAM DAN VOLUME PERDAGANGAN DI PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI

BURSA EFEK INDONESIA (Periode Tahun 2011-2012)

Oleh Fathul Mubaraq

S.E Institut Manajemen Koperasi Indonesia, 2009

Sebuah Tesis yang diajukan untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Magister Manajemen (M.M) pada Program Studi Magister Manajemen Bisnis

© Fathul Mubaraq 2013 Universitas Pendidikan Indonesia

September 2013

Hak Cipta dilindungi undang-undang.

Skripsi ini tidak boleh diperbanyak seluruhya atau sebagian, dengan dicetak ulang, difoto kopi, atau cara lainnya tanpa ijin dari penulis.


(3)

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012


(4)

ii

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Fathul Mubaraq, 1101622. “Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek

Indonesia (Periode Tahun 2011-2012)”, di bawah bimbingan Prof. Dr. H.

Dadang Sadeli M.Si dan Dr. Ikaputera Waspada, MM

ABSTRAK

Tujuan keseluruhan dari penelitian ini adalah untuk meneliti perilaku harga dan volume perdagangan saham yang disebabkan oleh pengumuman dividen di Bursa Efek Jakarta untuk periode 2011-2012. Adapun kriteria dalam penelitian ini adalah : 1) Pengumuman dari 161 perusahaan yang memiliki saham aktif di Bursa Efek Jakarta, 2) Perusahaan tidak memiliki pengumuman berita kecuali pengumuman dividen, 3) Perusahaan mengumumkan dividen untuk periode yang sedang dibahas. Pengumuman dividen merupakan salah satu jenis informasi yang dipublikasikan oleh perusahaan emiten. Pengumuman dividen tersebut merupakan salah satu pengumuman yang dapat digunakan untuk melihat reaksi pasar. Apabila pengumuman dividen memiliki kandungan informasi penting, maka pasar akan bereaksi terhadap pengumuman tersebut yang ditunjukkan oleh adanya perubahan harga saham. Reaksi ini dapat diukur dengan menggunakan return se-bagai nilai perubahan harga atau menggunakan abnormal return.

Volume perdagangan saham digunakan sebagai perbandingan pola perdagangan dari setiap saham perusahaan, definisi dari volume perdagangan saham adalah jumlah saham yang telah diperdagangkan sampai dengan batas akhir pada satu hari tertentu dan pengukuran ini digunakan dengan didasarkan supply demand analysis. Penelitian ini menggunakan data sekunder. Teknik-teknik statistik yang digunakan dalam membuat analisis data ini adalah uji t. Berdasarkan analisis data, peneliti melihat bahwa pengumuman dividen tidak berpengaruh secara signifikan harga dan volume.


(5)

iii

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Fathul Mubaraq, 1101622. “Dividend Announcement Effect On The Stock Price

And Trading Volume In Companies Listed On The Indonesia Stock Exchange

(the period of 2011-2012)”, under the guidance of Prof. Dr. H. Dadang Sadeli and

Dr. Ikaputera Waspada, MM

ABSTRACT

The overall purpose of this study is to investigate the behavior of price and trading volume reaction and stock price caused by dividend announcements in 161 company list in Jakarta Stock Exchange for the period 2011-2012. To achieve this objective, dividends announcements meeting the criteria have taken : 1) Announcements from 161 companies having stock active in Jakarta Stock Exchange, 2) Companies having no news announcements except dividend announcements, 3) Companies announcing dividend for the period under consideration.

The announcement of the dividend is one type of information published by companies. Announcement the dividend is one announcement that can be used to see market reaction by public companies. If dividend announcement has any important information, then market will react to the announcement shown by change in the stock prices. This reaction can be measured by using the return value as the price changes or use abnormal return.

Trading volume stock used as comparison pattern trade of any company shares, The definition of the trade volume of share are the number of shares which had been trading until the deadline on one particular day and the measurement was used with based supply demand analysis.

This study uses secondary data. The statistical techniques used in making the data analysis are the T test.

Based on data analysis for this study, researcher noticed that price reaction and trading volume reaction are negative for dividend announcements keyword : dividend announcements, stock price and volume reaction.


(6)

v

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN

PERNYATAAN...i

ABSTRAK... ii

KATA PENGANTAR ... iv

DAFTAR ISI ...v

DAFTAR TABEL...vi

DAFTAR LAMPIRAN...xi

BAB I ... 1

PENDAHULUAN ... 1

1.1 Latar Belakang Masalah... 1

1.2 Identifikasi dan Perumusan Masalah ... 4

1.3 Tujuan Penelitian ... 5

1.4 Kegunaan Penelitian ... 5

BAB II ... 6

KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN, DAN HIPOTESIS PENELITIAN ... 6

2.1 Kajian Pustaka ... 6

2.1.1 Pasar Modal ... 6

2.1.2 Saham ... 8

2.1.3 Keuntungan Pembelian Saham ... 11

2.1.4 Risiko Kepemilikan Saham ... 11

2.1.5 Harga Saham ... 12

2.1.6 Faktor-faktor yang Mempengaruhi Harga Saham ... 13

2.1.7 Pengertian Dividen ... 13

2.1.8 Jenis-Jenis Dividen ... 14

2.1.9 Kebijakan Dividen Sebagai Signaling ... 14

2.1.10 Volume Perdagangan Saham ... 22

2.1.11 Pengumuman Pembayaran Dividen terhadap Harga Saham ... 25

2.1.12 Teori Keagenan (Agency Theory) ... 28


(7)

vi

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

2.3 Kerangka Pemikiran ... 31

2.4 Hipotesis Penelitian ... 32

BAB III ... 33

METODE PENELITIAN ... 33

3.1 Metode Penelitian ... 33

3.2 Objek Penelitian ... 33

3.3 Operasionalisasi Variabel ... 33

3.4 Populasi dan Sampel ... 34

3.5 Jenis dan Sumber Data ... 35

3.6 Teknik dan Pengumpulan Data ... 36

3.7 Studi Peristiwa (Event Study) ... 36

3.7.1 Periode Pengamatan ... 37

3.8 Teknik Analisis Data ... 38

3.8.1 Tahap-tahap Analisis ... 38

3.8.2 Teknik Pengujian Hipotesis ... 38

3.8.3 Langkah-Langkah Pengujian Hipotesis ... 39

BAB IV ... 44

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ... 44

4.1 Hasil Penelitian ... 44

4.1.1 Gambaran Pengumuman Dividen ... 44

4.1.2 Gambaran Harga Saham dan Volume Perdagangan ... 49

4.1.3 Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham... 50

4.1.4 Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Volume Perdagangan ... 52

4.2 Uji Hipotesis ... 54

4.2.1 Pengujian Hipotesis 1 ... 54

4.2.2 Pengujian Hipotesis 2 ... 55

4.3 Pembahasan Hasil Penelitian ... 56

4.4 Implikasi Teoritis ... 58

4.5 Implikasi Penelitian...58

BAB V ... 60

KESIMPULAN DAN SARAN ... 60


(8)

vii

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

5.2 Saran ... 61 Daftar Pustaka ... 62


(9)

1

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Dalam melakukan investasi, setiap investor selalu mengharapkan tingkat keuntungan yang akan diperoleh (expected return) untuk suatu periode tertentu di masa yang akan datang atas investasinya. Tujuan investor yang menginvestasikan dananya di pasar modal adalah untuk memperoleh imbalan atau pendapatan dari dana yang diinvestasikan. Bagi investor yang menginvestasikan dananya pada saham suatu perusahaan bertujuan untuk memperoleh pendapatan yang berupa dividen atau capital gain.

Pertumbuhan perekonomian Indonesia 2011-2012 yang tetap solid di tengah perlambatan ekonomi global, ditambah Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) yang tercatat surplus sekitar 30,3 miliar dolar AS membuat kinerja pasar keuangan domestik juga dilaporkan membaik, antara lain tercermin dari imbal hasil Surat Utang Negara (SUN) yang menurun signifikan sejak awal tahun. Sedangkan kinerja pasar saham yang membaik ditunjukkan oleh Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang mencapai rata-rata di kisaran 4000. Ini ditambah dengan datangnya sejumlah peralatan militer terbaru yang datang ke Indonesia yang membuat faktor fundamental ekonomi Indonesia semakin kuat. Salah satu bentuk ketertarikan investor dipasar saham, salah satunya adalah adanya bentuk corporate action berupa dividen.

Dividen merupakan pendapatan yang diperoleh setiap periode selama saham masih dimiliki, sedangkan capital gain adalah pendapatan yang diperoleh karena harga jual saham lebih tinggi daripada harga belinya. Bagi investor yang bertujuan mendapatkan capital gain juga memerlukan informasi tentang dividen,


(10)

2

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

karena dividen merupakan salah satu faktor penting yang dapat mempengaruhi harga saham. Oleh karena itu perusahaan yang sudah go public mempunyai kewajiban untuk memberikan informasi mengenai kinerjanya kepada investor dalam bentuk laporan keuangan dan pengumuman besarnya dividen yang dibayarkan (Mulyati, 2000).

Pengumuman dividen merupakan salah satu informasi dalam pasar modal yang efisien. Informasi yang relevan ini dapat mempengaruhi harga sekuritas di pasar modal, seperti yang dinyatakan oleh Jogiyanto (2000), bahwa kunci utama untuk mengukur pasar yang efisien adalah dengan melihat hubungan antara harga dan informasi. Pengumuman dividen menjadi dasar bagi investor untuk memperkirakan pendapatan perusahaan dan juga pendapatan yang diharapkan (Signaling Teory).

Dari data yang tersaji (lihat lampiran), bisa di lihat ada beberapa perusahan yang masuk dalam kategori tertentu, ada yang membagikan devidennya secara tetap setiap tahunnya, ada juga perusahaan yang devidennya lebih kecil dari tahun sebelumnya. Bahkan ada perusahaan yang di tahun sebelumnya tidak membagikan deviden, tetapi di tahun setelahnya membagikannya. Publikasi ini nantinya apakah direspon oleh investor sebagai sinyal positif atau sinyal negatif yang ditunjukkan melalui perubahan harga dan volume saham yang di perjualbelikan.

Informasi tentang pengumuman dividen tunai yang dibagikan perusahaan merupakan salah satu informasi yang dipandang cukup penting bagi para investor, karena dalam informasi tersebut mengandung muatan informasi (information content) yang berkenaan dengan prospek keuntungan yang akan diperoleh suatu perusahaan di masa yang akan datang (Prasetiono, 2000).

Pada pengumuman dividen, informasi kenaikan dan penurunan dividen dapat dipandang sebagai isyarat positif atau negatif oleh investor. Publikasi dividen yang menyatakan bahwa perusahaan memutuskan untuk membayar dividen yang lebih tinggi dari tahun sebelumnya ditafsirkan oleh pasar sebagai


(11)

3

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

sinyal positif, sebab publikasi ini menaikkan ekspektasi investor tentang pendapatan masa depan perusahaan. Sebaliknya, publikasi dividen yang menyatakan pembagian lebih rendah dari tahun sebelumnya dianggap sebagai isyarat negatif, sebab investor menduga bahwa emiten tersebut mengalami penurunan pendapatan di masa depan. Reaksi pasar terhadap informasi dalam publikasi ditunjukkan oleh adanya perubahan harga saham. Perubahan harga saham, umumnya dinyatakan dengan ukuran abnormal return (Amirudin, et al, 2003). Apabila abnormal return digunakan sebagai pengukur reaksi harga saham, maka pengumuman dividen dikatakan mempunyai kandungan informasi bila memberikan abnormal return yang signifikan kepada pasar. Sebaliknya, pengumuman perubahan dividen dikatakan tidak mempunyai kandungan informasi bila tidak memberikan abnormal return yang signifikan kepada pasar (Mulyati, 2003). Sedangkan menurut Utami (2000) pengumuman dividen tanpa pengkategorian ada tidaknya perubahan dividen tidak membuat perubahan harga saham. Artinya pelaku pasar belum menganggap informasi pembagian dividen sebagai informasi yang mampu mempengaruhi reaksi pasar.

Penelitian mengenai dugaan bahwa pengumuman dividen mengandung informasi bagi pasar memberikan hasil yang berlainan. Watts (1973) dan Gonedess (1978) dalam Mulyati (2003) dalam penelitiannya tidak menemukan bukti bahwa pengumuman dividen mengandung informasi, hal ini ditunjukkan dengan abnormal return yang diberikan kepada pasar tidak signifikan. Sedangkan penelitian yang dilakukan oleh Aharony dan Swary (1980), Woolridge (1982), Petit (1972), Asquith dan Mullins (1983), Eades, Hess dan Kim (1984) yang dikutip oleh Mulyati (2003) mendukung bahwa pengumuman perubahan dividen yang dibayarkan mengandung informasi, hal ini ditunjukkan dengan adanya abnormal return yang signifikan.

Beberapa penelitian untuk mengetahui kandungan informasi dari publikasi dividen pernah dilakukan di Indonesia, antara lain penelitian yang


(12)

4

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

dilakukan oleh Amiruddin et al (2003). Pada penelitian tersebut tidak menjelaskan bagaimana reaksi harga saham pada dividen yang tidak mengalami kenaikan atau penurunan dibanding tahun sebelumnya.

Saran dan hasil yang berlainan dari penelitian terdahulu, maka perlu untuk dilakukan penelitian lebih lanjut. Penelitian yang pernah dilakukan terdahulu hanya menguji reaksi harga saham dari pengumuman perubahan pembayaran dividen tunai naik dan turun. Sedangkan dalam penelitian ini juga akan diuji juga pengaruhnya terhadap volume perdagangan saham dari pengumuman dividen.

Berdasarkan uraian diatas, penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “PENGARUH PENGUMUMAN DIVIDEN TERHADAP HARGA SAHAM DAN VOLUME PERDAGANGAN DI PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA” (Studi Empiris pada perusahaan yang melakukan pengumuman dividen di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2012).

1.2 Identifikasi dan Perumusan Masalah

Informasi tentang naik-turunnya dividen tunai yang dibagikan perusahaan merupakan salah satu informasi yang dipandang cukup penting bagi para investor, karena dalam informasi tersebut mengandung muatan informasi (information content) yang berkenaan dengan prospek keuntungan yang akan diperoleh suatu perusahaan di masa yang akan datang. Sementara penelitian mengenai perubahan dividen mengandung informasi bagi pasar memberikan hasil yang berlainan. Ada penelitian yang menyatakan bahwa perubahan pembayaran dividen mempunyai kandungan informasi tetapi ada juga penelitian yang menyatakan sebaliknya yaitu perubahan pembayaran dividen tidak mempunyai kandungan informasi.

Perbedaan hasil penelitian dari beberapa penelitian terdahulu tersebut merupakan research gap dalam penelitian ini. Sedangkan research question yang dapat dirumuskan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :


(13)

5

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

1. Bagaimana gambaran pengumuman dividen di perusahaan yang terdaftar di bursa efek Indonesia tahun 2011-2012

2. Bagaimana gambaran harga saham di perusahaan yang terdaftar di bursa efek Indonesia tahun 2011-2012

3. Bagaimana gambaran volume perdagangan di perusahaan yang terdaftar di bursa efek Indonesia tahun 2011-2012

4. Apakah terdapat perbedaan harga saham sebelum dan sesudah pengumuman dividen

5. Apakah terdapat perbedaan volume perdagangan sebelum dan sesudah pengumuman dividen

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah :

1. Untuk mengetahui gambaran pengumuman dividen di perusahaan yang terdaftar di bursa efek Indonesia tahun 2011-2012

2. Untuk mengetahui harga saham di perusahaan yang terdaftar di bursa efek Indonesia tahun 2011-2012

3. Untuk mengetahui volume perdagangan di perusahaan yang terdaftar di bursa efek Indonesia tahun 2011-2012

4. Untuk mengetahui pengumuman dividen mempengaruhi harga saham 5. Untuk mengetahui pengumuman dividen mempengaruhi juga terhadap

volume perdagangan

1.4 Kegunaan Penelitian

Penulis berharap hasil penelitian ini dapat bermanfaat bagi : 1. Kegunaan Teoritis

Dari segi keilmuan, hasil penelitian ini diharapkan menjadi sumbangan pemikiran untuk perkembangan ilmu manajemen keuangan terutama yang berkaitan dengan pengumuman dividen, harga saham dan volume perdagangan serta keterkaitan atau hubungan antar variabel.


(14)

6

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 2. Kegunaan Praktis

Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai landasan kebijakan dalam melakukan investasi melalui pasar modal bagi calon investor.


(15)

7

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Contents

BAB I ... 1

PENDAHULUAN ... 1

1.1 Latar Belakang Masalah ... 1

1.2 Identifikasi dan Perumusan Masalah ... 4

1.3 Tujuan Penelitian ... 5


(16)

33

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian

Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksplanatori, yaitu penelitian yang bertujuan untuk menguji suatu teori atau hipotesis guna memperkuat atau bahkan menolak teori atau hipotesis hasil penelitian yang sudah ada.

Penelitian eksplanatori atau eksplanatif bertujuan untuk menjelaskan hubungan antara dua atau lebih gejala atau variable. Penelitian ini bertitik pada pertanyaaan dasar “mengapa”. Orang sering tidak puas hanya sekadar mengetahui apa yang terjadi, bagaimana terjadinya, tetapi juga ingin mengetahui mengapa terjadi. Kita ingin menjelaskan sebab terjadinya suatu peristiwa. Untuk itu, perlu diidentifikasikan berbagai variabel di luar masalah untuk mengkonfirmasi sebab terjadinya suatu masalah. Oleh karena itu, penelitian ini juga disebut sebagai penelitian konfirmatori (confirmatory research) dan makin dikenal sebagai penelitian korelasional (correlational research).

3.2 Objek Penelitian

Objek dalam penelitian ini adalah data-data sekunder dari Pengumuman Dividen (X), Harga Saham ( ), dan Volume Saham ( ).

Data tersebut didapat sebagian besar dari media elektronik (internet) dengan situs Bursa Efek Indonesia www.idx.co.id, Indonesia Capital Market Directory (ICMD) 2011-2012, Fact Book 2011-2012, Yahoo Finance, dan situs google.

3.3 Operasionalisasi Variabel

Operasionalisasi variabel bertujuan untuk menjelaskan makna variabel. Variabel penelitian ini terdiri dari satu variabel bebas (independent variable) dan dua variabel terikat (dependent variable), yaitu :


(17)

34

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Tabel 3.1

Operasionalisasi Variabel

Variabel Konsep Teoritis Konsep Empiris Konsep Analitis Indikator Skala

Pengumuman Dividen

(X)

Merupakan bagian dari aksi korporasi berupa

keputusan dalam bentuk pembagian laba

Dividen yang dibagikan Dividend Per Share Nominal Harga Saham (Y1)

Merupakan harga atau nilai uang yang bersedia dikeluarkan untuk memperoleh atas

suatu saham Perbandingan harga saham sekarang dengan harga saham sebelumnya Closing

Price Rasio

Volume Perdagangan

(Y2)

Jumlah saham yang diperdagangkan dalam pasar sekuritas selama

periode tertentu

Volume saham perusahaan I yang

diperdagangkan pada waktu t

Trading Volume Activity (TVA)

Rasio

3.4 Populasi dan Sampel

Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah semua perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia serta mengumumkan dividen tunai perusahaan. Sedangkan sampel yang digunakan dalam penelitian ini dikelompokkan menjadi 19 jenis kelompok usaha.

Sampel yang digunakan dalam penelitian ini dipilih dengan menggunakan metode populasi pada 161 perusahaan yang terdaftar di BEI, yang mengumumkan pembayaran dividennya. yang dibatasi dengan syarat sebagai berikut :


(18)

35

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

1. Dipilih perusahaan-perusahaan yang listing di Bursa efek Indonesia yang membayar dividen tunai pada tahun 2011-2012.

2. Perusahaan-perusahaan tersebut, dipilih perusahaan yang membayar dividen minimal 2 tahun berturut-turut pada tahun 2011-2012.

3.5 Jenis dan Sumber Data

Dalam penelitian ini data yang digunakan adalah data sekunder dan metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi :

1. Data perusahaan di Bursa Efek Indonesia yang membayar dividen tunai pada tahun 2011-2012

2. Tanggal publikasi pengumuman dividen tunai. 3. Dividen per lembar saham.

4. Data abnormal return

Adapun di tahun 2011 ini, seiring dengan apa yang terjadi di pasar saham, karena pada saat itu investor menunggu pengesahan revisi Undang-Undang Pasar Modal oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), yang kembali tertunda dan tidak dapat selesai pada tahun tersebut, masuknya saham HM sampoerna ke dalam 5 besar dalam kapitalisasi pasar, yang sebelumnya tidak pernah terjadi. Sementara keberadaan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk dan PT Gudang Garam International Tbk yang sebelumnya sempat menguasai dua besar market cap di bursa Indonesia, kini hanya berada di posisi keenam dan kedelapan, dengan Rp 144 triliun (4,11 persen) dan Rp 120 triliun (3,42 persen). Untuk laporan fundamentalnya, adalah semakin mengecilnya surplus transaksi berjalan yang disebabkan oleh semakin meningkatnya impor barang modal yang diperlukan untuk menopang pertumbuhan industri manufaktur yang dikeluarkan oleh tim ekonomi dari Bank Dunia.

Ditahun 2012, Kapitalisasi Pasar Saham BEI Naik 15,69% walaupun perdagangan harian saham turun dari Rp1.223,44 triliun menjadi Rp 1.111,14 triliun atau turun sekitar 9%, tapi lebih baik dibanding bursa dunia yang turun hampir


(19)

15%-36

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

23%. kesempatan kerja di sektor formal meningkat ditandai dengan proporsi yang bekerja di sektor formal saat ini hampir mencapai 40 persen ditambah pengganguran usia muda di tiap jenjang pendidikan juga terus berkurang. Juga Growth Indonesia terbaik kedua di dunia setelah China di urutan pertama yang mencapai 8,7 persen, Indonesia berada di bawahnya sebesar 6,4 persen

3.6 Teknik dan Pengumpulan Data

Teknik yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan studi peristiwa (event study) dan pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang dipublikasikan oleh BEI. Sumber data tersebut adalah Indonesia Capital Market Directory (ICMD) 2011-2012, Fact Book 2011-2012, Yahoo Finance. Selain itu data juga diperoleh dari publikasi jurnal ilmiah baik dalam maupun luar negeri.

3.7 Studi Peristiwa (Event Study)

Event study merupakan studi yang mempelajari reaksi pasar terhadap suatu peristiwa yang informasinya dipublikasikan sebagai suatu pengumuman (Jogiyanto, 2000). Atau Sebuah metode statistik untuk mengukur dampak dari suatu peristiwa pada suatu perusahaan, misalnya pengumuman merger antara dua entitas bisnis dapat dianalisis untuk melihat apakah investor percaya merger akan menaikkan atau menurunkan saham perusahaan tersebut. Ide dasarnya adalah menghitung abnormal return yang disebabkan oleh aksi korporasi tersebut dari fluktuasi harga pasar secara keseluruhan, jika pengumuman mengandung informasi, maka pasar diharapkan akan bereaksi pada waktu pengumuman tersebut diterima oleh pasar.

Salah satu aspek yang sering digunakan untuk mengukur suatu event study, adalah besarnya jenis data yang dipelajari. Seperti, penelitian yang menyelidiki respon pasar saham terhadap suatu peristiwa ekonomi secara luas (seperti, perubahan peraturan, atau peristiwa bencana). Di sisi lain, even study, digunakan untuk menyelidiki respon pasar saham suatu perusahaan, seperti merger dan


(20)

37

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

akuisisi, pengumuman pendapatan, utang atau masalah ekuitas, reorganisations perusahaan, keputusan investasi dan tanggung jawab sosial perusahaan (Mackinlay 1997; McWilliams & Siegel, 1997).

Reaksi pasar ditunjukkan dengan adanya perubahan harga dari sekuritas bersangkutan. Reaksi ini dapat diukur dengan menggunakan return sebagai nilai perubahan harga atau dengan menggunakan abnormal return.

Penelitian yang mengamati dampak dari pengumuman informasi terhadap harga sekuritas disebut dengan event study .(Tandelilin, 2001). Penelitian event study umumnya berkaitan dengan seberapa cepat suatu informasi yang masuk ke pasar dapat tercermin pada harga saham.

Penelitian Peterson (1989) menyatakan bahwa event study adalah suatu pengamatan mengenai pergerakan harga saham di pasar modal untuk mengetahui apakah terdapat abnormal return yang diperoleh pemegang saham akibat dari peristiwa tertentu. Sedangkan Kritzman (1994) menyatakan bahwa event study bertujuan untuk mengukur hubungan antara suatu peristiwa yang mempengaruhi surat berharga dan return dari surat berharga tersebut.

3.7.1 Periode Pengamatan

Tanggal yang dianggap sebagai event pengumuman dividen adalah tanggal saat perusahaan mengumumkan pembagian dividennya yaitu tanggal diselenggarakannya RUPS (announcement date). Pemilihan tanggal pengumuman dividen ini dilatar belakangi pengertian bahwa dalam event study penentuan tanggal pengumuman haruslah pengumuman yang dianggap bisa memberikan kejutan bagi investor untuk pertama kalinya (Kartini, 2001). Penelitian yang dilakukan oleh Kartini (2001) menggunakan periode pengamatan 11 hari perdagangan, karena menganggap bahwa pengumuman dividen merupakan peristiwa yang bersifat rutin (setiap tahun terjadi) sehingga peristiwa tersebut kemungkinan sudah diantisipasi oleh investor. Untuk itu


(21)

38

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

digunakan periode pengamatan yang relatif pendek sesuai dengan yang dilakukan oleh Brown dan Warner (1985) yang dikutip oleh Jogiyanto (2000).

Penentuan periode pengamatan atau event period selama 11 hari perdagangan juga dilakukan oleh Prasetiono (2000), Mulyati (2003) dan Amiruddin et al (2003). Berdasarkan beberapa penelitian terdahulu maka dalam penelitian ini juga digunakan periode pengamatan 11 hari perdagangan yaitu 5 hari sebelum tanggal pengumuman (t-5), 5 hari setelah tanggal pengumuman (t+5) dan pada saat pengumuman yang disebut dengan event day (t0).

3.8 Teknik Analisis Data

3.8.1 Tahap-tahap Analisis

Analisis dilakukan dengan menggunakan teknik analisis event study untuk mengolah dan membahas data yang diperoleh. Metode untuk event study umumnya mengikuti prosedur sebagai berikut (Elton dan Gruger, 1995) :

1. Menentukan sampel perusahaan yang mempunyai suatu peristiwa yang ingin diteliti.

2. Menentukan dengan tepat hari atau tanggal pengumuman dan menentukan sebagai hari 0.

3. Menentukan periode penelitian atau event window.

4. Untuk setiap sampel perusahaan dilihat return pada masing-masing satuan periode (hari, minggu, atau bulan).

5. Menghitung abnormal return dari return yang sudah didapatkan untuk perusahaan.

6. Menghitung rata-rata abnormal return untuk masing-masing satuan periode (hari, minggu, atau bulan) untuk keseluruhan sampel.

7. Menghitung abnormal return kumulatif dari awal periode (jika diinginkan).


(22)

39

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 3.8.2 Teknik Pengujian Hipotesis

Dalam penelitian ini sampel dikelompokkan menjadi 3 yaitu dividen tunai naik, dividen tunai turun dan dividen tunai tetap. Pengujian dilakukan secara bertahap menurut kelompok sampel. Pengujian hipotesis 1 dan 2 dilakukan dengan metode event study. Event study menganalisis abnormal return dari sekuritas yang mungkin terjadi di sekitar pengumuman suatu peristiwa.

Dalam penelitian ini akan diamati abnormal return saham yang ditawarkan melalui perubahan pembayaran dividen tunai. Abnormal return yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari ICMD dan Fact Book 2007-2011. Abnormal return adalah selisih antara return sesungguhnya yang terjadi (actual return) dengan return yang diharapkan (expected return). Expected return merupakan return saham dari hasil taksiran suatu model. Model yang digunakan untuk mengestimasi expected return adalah Single Index Market Model (SIMM). Periode estimasi yang digunakan untuk mengetahui koefisien regresi antara á dan â adalah selama 1 tahun.

3.8.3 Langkah-Langkah Pengujian Hipotesis 3.8.3.1 Pengujian Hipotesis 1

Untuk melakukan pengujian hipotesis 1, yaitu apakah pengumuman pembayaran dividen menimbulkan reaksi harga saham digunakan T-test yang diaplikasikan dalam software SPSS berupa paired sample t-test. Pengujian abnormal return dalam penelitian ini mengacu pada penelitian Prasetiono (2000), Mulyati (2003) dan Amiruddin (2003). Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

1. Return realisasi saham individual ( RETHit ) dihitung selama periode

estimasi yaitu selama 1 tahun dan periode peristiwa yaitu 11 hari perdagangan dengan menggunakan rumus sebagai berikut :


(23)

40

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

dimana :

= aktual return untuk saham i pada hari ke t.

= closing price pada hari ke t.

= closing price pada hari sebelumnya.

2. Return indeks pasar saham (RETPBNt) dihitung selama periode estimasi yaitu selama 1 tahun dan periode peristiwa 11 hari dengan menggunakan rumus sebagai berikut :

dimana :

= return pasar hari ke t. = indeks pasar hari ke t. = indeks pasar hari ke t-1.

3. Return ekspektasi saham [ E (RETHi , t )] dihitung dengan menggunakan single Index Market Model (SIMM), dilakukan dengan dua tahap yaitu , pertama membentuk model ekspektasi. dan diperoleh persamaan sebagai berikut:

dimana :

= return ekspektasi saham i pada periode t. = intercept saham ke i.


(24)

41

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

= return indeks pasar pada periode t.

4. Abnormal return dihitung dengan menggunakan rumus sebagai berikut :

dimana :

= abnormal return. = actual return. = return ekspektasi

5. Cumulative Abnormal Return setiap saham dihitung dengan menggunakan rumus sebagai berikut :

dimana :

= cumulative abnormal return. = total abnormal return.

6. Average Abnormal Return setiap saham dihitung dengan menggunakan rumus sebagai berikut :

dimana :

= average abnormal return. = cumulative abnormal return.

= total saham yang dijadikan sampel.

7. Menghitung Standar Deviasi setiap saham

dimana :


(25)

42

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu = standar deviasi saham

8. Menghitung Standarized Abnormal Return setiap saham, dengan rumus :

9. Analisis Uji Signifikansi t (pada α=5%)

10.Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji t dua sisi. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

- Perumusan Hipotesis

H0 = T i d a k terdapat perbedaan yang signifikan harga saham sebelum dan sesudah pengumuman dividen.

H1 = Terdapat perbedaan yang signifikan harga saham sebelum dan sesudah pengumuman dividen.

- Penentuan nilai kritis ( )

Degree of freedom (df = n-1), dimana n adalah jumlah sampel. Dari df dan tingkat signifikansi (α) dan bantuan tabel distribusi normal, diperoleh .

- Penentuan

√ - Penentuan daerah diterima


(26)

43

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu b. H0 ditola k bila : t hitung > t tabel

atau

a. Jika probabilitas > 0,05 : H0 diterima b. Jika probabilitas < 0,05 : H0 ditolak

- Pengambilan keputusan : Menerima atau menolak H0

3.8.3.2 Pengujian Hipotesis 2

Model analisis yang digunakan untuk menghitung volume perdagangan saham dirumuskan sebagai berikut :

Vat = PSit – PSmt Dimana :

Vat = periode abnormal pada periode t.

PSit = persentase saham perusahaan I yang diperdagangkan pada periode t.

PSmt = persentase saham diperdagangkan di pasar keseluruhan pada periode t.

- Perumusan Hipotesis

H0 = T i d a k terdapat perbedaan yang signifikan volume

perdagangan sebelum dan sesudah pengumuman dividen. H1 = Terdapat perbedaan yang signifikan volume perdagangan


(27)

44

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012


(28)

45

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Contents

3.1 Metode Penelitian ... 33

3.2 Objek Penelitian ... 33

3.3 Operasionalisasi Variabel ... 33

3.4 Populasi dan Sampel ... 34

3.5 Jenis dan Sumber Data ... 35

3.6 Teknik dan Pengumpulan Data ... 36

3.7 Teknik Analisis Data ... 38

3.7.1 Tahap-tahap Analisis ... 38

3.7.2 Teknik Pengujian Hipotesis ... 39


(29)

60

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan yang telah di jelaskan dalam bab terdahulu, maka dapat ditarik kesimpulan dari penelitian ini sebagai berikut :

1. Bahwa dari 161 perusahaan yang terdaftar di BEI dan mengumumkan dividennya selama tahun 2011-2012, ada yang mengumumkan dividennya paling tinggi sebanyak 2 kali dalam setahun, tetapi rata-rata perusahaan mengumumkan sebanyak 1 kali dalam setahun.

2. Harga saham di perusahaan yang mengumumkan dividen selama periode 2011-2012 cenderung tidak mengalami perubahan harga.

3. Dari volume penjualan, hasil statistik menyatakan bahwa di tahun 2011 volume mengalami kenaikan, karena di tahun 2012 secara keseluruhan transaksi bursa saham mengalami penurunan.

4. Dari hasil perhitungan statistik didapat, bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan dari pengumuman dividen terhadap perubahan harga saham. 5. Dari hasil perhitungan statistik didapat, bahwa tidak terdapat perbedaan

yang signifikan dari pengumuman dividen terhadap volume perdagangan saham, walaupun pengumuman dividen berkaitan erat dengan perdagangan saham.


(30)

61

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

5.2 Saran

1. Bagi investor yang akan menanamkan investasinya dalam bentuk saham sebaiknya harus benar-benar teliti dalam memperoleh informasi yang akurat sebelum melakukan pembelian saham, sehingga nantinya akan mendapatkan keuntungan sesuai dengan apa yang diharapkan.

2. Peneliti menyadari bahwa penelitian ini masih jauh dari sempurna, untuk itu peneliti memberikan saran untuk penelitian selanjutnya sebaiknya periode penelitian yang digunakan ditambah jangka waktunya maupun jumlah sampel perusahaannya, sehingga nantinya menghasilkan informasi yang lebih mendukung


(31)

62

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Contents

BAB V ... 60

KESIMPULAN DAN SARAN ... 60

5.1 Kesimpulan ... 60


(32)

62

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Daftar Pustaka

Agustina M, Carmel M, Joko S. (2005). “Perilaku Reaksi Harga Saham dan Volume Perdagangan Saham Atas Pengumuman Dividen”. Jurnal Akuntabilitas. 4, (2), 39-50.

Andi R. Sularso (2003). “Pengaruh Pengumuman Deviden Terhadap Perubahan Harga Saham (Return) Sebelum Dan Sesudah Ex-Devident Date Di Bursa Efek Jakarta (BEJ)”. Jurnal Akuntansi & Keuangan . 5,(1), 2-17.

Beaver, W.H. (2002). Perspectives on Recent Capital Market Research. The Accounting Review, Vol. 77, No. 2, April: 453 – 474

Bandi, Jogiyanto Hartono. (1999). “Perilaku Reaksi Harga dan Volume Perdagangan Saham Terhadap Pengumuman Dividen”. Jurnal pada Universitas Gadjah Mada

Dechow, P. dan I. Dichev. (2002). The quality of accruals and earnings: The role of accrual estimation errors. The Accounting Review 77: 35–59. Tersedia

http://econ.au.dk/fileadmin/Economics_Business/Education/Summer_ University_2012/6308_Advanced_Financial_Accounting/Advanced_F inancial_Accounting/7/Dechow_Dichev_TAR_2002.pdf

Eduardus Tandelilin. (2010). Portofolio dan Investasi (Teori dan Aplikasi). Kanisius. Yogyakarta.

E. Sulistiyani, Y. Gantyowati. (2008). “Reaksi Pasar Terhadap Pengumuman Deviden Pada Perusahaan Yang Masuk Corporate Governance Perception Index”. Jurnal Bisnis & Akuntansi. 10, (3), 161-170.

Golda ZainaFree. (2005). Reaksi Harga Saham Terhadap Pengumuman Pembayaran Deviden Tunai Di Bursa Efek Jakarta. Tesis Magister pada Universitas Diponogoro.


(33)

63

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Irma Nurmala Dewi. (2011). Tingkat Profitabilitas Terhadap Harga Saham dan Implikasinya Pada Indeks Harga Saham di Bursa Efek Indonesia. Tesis Magister pada Universitas Pendidikan Indonesia.

Jensen, M., and W.H. Meckling, (1976). The Theory of the Firm: Managerial Behavior, Agency Cost, and Ownership Sructure. Journal of financial Economic 3, No. 4. pg. 305-360. Tersedia http://www.sfu.ca/~wainwrig/Econ400/jensen-meckling.pdf

Jogiyantono Hartono. (2010). Teori Portofolio dan Analisis Investasi. Edisi Ketujuh. BPFE. Yogyakarta.

Megginson, Wlliam. L. (1997). Finance Theory. Addison- Wesley Educational Publisher Inc.

Mohamad Reza Pahlevi . “Pengaruh Pengumuman Deviden Terhadap Harga Saham Perusahaan Sektor Keuangan Pada Saat Ex-Devident Date Di Bursa Efek Jakarta (BEI) Pada Tahun 2008”. Jurnal Akuntansi pada Universitas Gunadarma.

Lala Meilani. (2011). Pengaruh Pengumuman Saham Bonus Terhadap Volume Perdagangan Saham dan Return Saham. Tesis Magister pada Universitas Pendidikan Indonesia.

Penman, S.H. 2003. Financial Statement Analysis and Security Valuation. Second Editon: McGraw Hill.

Suad Husnan. (1998). Manajemen Keuangan Keputusan Investasi dan Pembelanjaan. Edisi Kedua. BPFE. Yogyakarta.


(34)

64

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

http://www.beritasatu.com/catatan-akhir-tahun/22729-5-fakta-pasar-modal-2011.html http://swa.co.id/listed-articles/quantum-leap-pasar-modal-indonesia

http://www.bappenas.go.id/node/116/2979/bank-dunia-paparkan-ekonomi-indonesia-2011-2012/

http://www.setkab.go.id/artikel-6342-.html http://permodalanbmt.com/bmtcenter/?p=799

http://pasarmodal.inilah.com/read/detail/1941606/kapitalisasi-pasar-saham-bei-naik-1569-pada-2012#.UcgO9NiUJKE

http://www.bappenas.go.id/node/165/3685/pada-tahun-2012-jumlah-pengganggur-di-indonesia-berkurang/

http://www.investor.co.id/home/pertumbuhan-ekonomi-indonesia-terbaik-kedua-di-dunia/44949

https://en.wikipedia.org/wiki/ http://scholar.google.co.id


(1)

60

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan yang telah di jelaskan dalam bab terdahulu, maka dapat ditarik kesimpulan dari penelitian ini sebagai berikut :

1. Bahwa dari 161 perusahaan yang terdaftar di BEI dan mengumumkan dividennya selama tahun 2011-2012, ada yang mengumumkan dividennya paling tinggi sebanyak 2 kali dalam setahun, tetapi rata-rata perusahaan mengumumkan sebanyak 1 kali dalam setahun.

2. Harga saham di perusahaan yang mengumumkan dividen selama periode 2011-2012 cenderung tidak mengalami perubahan harga.

3. Dari volume penjualan, hasil statistik menyatakan bahwa di tahun 2011 volume mengalami kenaikan, karena di tahun 2012 secara keseluruhan transaksi bursa saham mengalami penurunan.

4. Dari hasil perhitungan statistik didapat, bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan dari pengumuman dividen terhadap perubahan harga saham. 5. Dari hasil perhitungan statistik didapat, bahwa tidak terdapat perbedaan

yang signifikan dari pengumuman dividen terhadap volume perdagangan saham, walaupun pengumuman dividen berkaitan erat dengan perdagangan saham.


(2)

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

5.2 Saran

1. Bagi investor yang akan menanamkan investasinya dalam bentuk saham sebaiknya harus benar-benar teliti dalam memperoleh informasi yang akurat sebelum melakukan pembelian saham, sehingga nantinya akan mendapatkan keuntungan sesuai dengan apa yang diharapkan.

2. Peneliti menyadari bahwa penelitian ini masih jauh dari sempurna, untuk itu peneliti memberikan saran untuk penelitian selanjutnya sebaiknya periode penelitian yang digunakan ditambah jangka waktunya maupun jumlah sampel perusahaannya, sehingga nantinya menghasilkan informasi yang lebih mendukung


(3)

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Contents

BAB V ... 60

KESIMPULAN DAN SARAN ... 60

5.1 Kesimpulan ... 60


(4)

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Daftar Pustaka

Agustina M, Carmel M, Joko S. (2005). “Perilaku Reaksi Harga Saham dan Volume Perdagangan Saham Atas Pengumuman Dividen”. Jurnal Akuntabilitas. 4, (2), 39-50.

Andi R. Sularso (2003). “Pengaruh Pengumuman Deviden Terhadap Perubahan Harga Saham (Return) Sebelum Dan Sesudah Ex-Devident Date Di Bursa Efek Jakarta (BEJ)”. Jurnal Akuntansi & Keuangan .

5,(1), 2-17.

Beaver, W.H. (2002). Perspectives on Recent Capital Market Research. The Accounting Review, Vol. 77, No. 2, April: 453 – 474

Bandi, Jogiyanto Hartono. (1999). “Perilaku Reaksi Harga dan Volume Perdagangan Saham Terhadap Pengumuman Dividen”. Jurnal pada Universitas Gadjah Mada

Dechow, P. dan I. Dichev. (2002). The quality of accruals and earnings: The role of accrual estimation errors. The Accounting Review 77: 35–59. Tersedia

http://econ.au.dk/fileadmin/Economics_Business/Education/Summer_ University_2012/6308_Advanced_Financial_Accounting/Advanced_F inancial_Accounting/7/Dechow_Dichev_TAR_2002.pdf

Eduardus Tandelilin. (2010). Portofolio dan Investasi (Teori dan Aplikasi). Kanisius. Yogyakarta.

E. Sulistiyani, Y. Gantyowati. (2008). “Reaksi Pasar Terhadap Pengumuman Deviden Pada Perusahaan Yang Masuk Corporate Governance Perception Index”. Jurnal Bisnis & Akuntansi. 10, (3), 161-170.

Golda ZainaFree. (2005). Reaksi Harga Saham Terhadap Pengumuman Pembayaran Deviden Tunai Di Bursa Efek Jakarta. Tesis Magister pada Universitas Diponogoro.


(5)

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Irma Nurmala Dewi. (2011). Tingkat Profitabilitas Terhadap Harga Saham dan Implikasinya Pada Indeks Harga Saham di Bursa Efek Indonesia. Tesis Magister pada Universitas Pendidikan Indonesia.

Jensen, M., and W.H. Meckling, (1976). The Theory of the Firm: Managerial Behavior, Agency Cost, and Ownership Sructure. Journal of financial

Economic 3, No. 4. pg. 305-360. Tersedia

http://www.sfu.ca/~wainwrig/Econ400/jensen-meckling.pdf

Jogiyantono Hartono. (2010). Teori Portofolio dan Analisis Investasi. Edisi Ketujuh. BPFE. Yogyakarta.

Megginson, Wlliam. L. (1997). Finance Theory. Addison- Wesley Educational Publisher Inc.

Mohamad Reza Pahlevi . “Pengaruh Pengumuman Deviden Terhadap Harga Saham Perusahaan Sektor Keuangan Pada Saat Ex-Devident Date Di Bursa Efek Jakarta (BEI) Pada Tahun 2008”. Jurnal Akuntansi pada Universitas Gunadarma.

Lala Meilani. (2011). Pengaruh Pengumuman Saham Bonus Terhadap Volume Perdagangan Saham dan Return Saham. Tesis Magister pada Universitas Pendidikan Indonesia.

Penman, S.H. 2003. Financial Statement Analysis and Security Valuation. Second Editon: McGraw Hill.

Suad Husnan. (1998). Manajemen Keuangan Keputusan Investasi dan Pembelanjaan. Edisi Kedua. BPFE. Yogyakarta.


(6)

Fathul Mubaraq, 2013

Pengaruh Pengumuman Dividen Terhadap Harga Saham Dan Volume Perdagangan Di Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2012

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

http://www.beritasatu.com/catatan-akhir-tahun/22729-5-fakta-pasar-modal-2011.html http://swa.co.id/listed-articles/quantum-leap-pasar-modal-indonesia

http://www.bappenas.go.id/node/116/2979/bank-dunia-paparkan-ekonomi-indonesia-2011-2012/

http://www.setkab.go.id/artikel-6342-.html http://permodalanbmt.com/bmtcenter/?p=799

http://pasarmodal.inilah.com/read/detail/1941606/kapitalisasi-pasar-saham-bei-naik-1569-pada-2012#.UcgO9NiUJKE

http://www.bappenas.go.id/node/165/3685/pada-tahun-2012-jumlah-pengganggur-di-indonesia-berkurang/

http://www.investor.co.id/home/pertumbuhan-ekonomi-indonesia-terbaik-kedua-di-dunia/44949

https://en.wikipedia.org/wiki/ http://scholar.google.co.id


Dokumen yang terkait

Analisis Pengaruh Pengumuman Bond Rating Terhadap Harga Saham dan Volume Perdagangan (Studi Kasus Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2008 – 2011)

6 120 71

Analisis Pengaruh Dividen Yield, Volume Perdagangan, Ukuran Perusahaan dan Harga Saham Terhadap Bid-Ask Spread Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

2 57 118

Pengaruh Reaksi Pengumuman Dividen Kas Terhadap Harga dan Volume Penjualan Saham Pada Perusahaan Properti yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

1 42 76

Pengaruh Pengumuman Dividen Tunai Terhadap Harga Saham dan Volume Perdagangan Saham Pada Perusahaan Publik di Bursa Efek Indonesia.

0 0 8

PENGARUH PUBLIKASI DIVIDEN TERHADAP REAKSI HARGA SAHAM DAN VOLUME PERDAGANGAN SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA.

0 0 10

PENGARUH PENGUMUMAN DIVIDEN TERHADAP HARGA SAHAM DAN VOLUME PERDAGANGAN SAHAM PADA PERUSAHAAN PENGARUH PENGUMUMAN DIVIDEN TERHADAP HARGA SAHAM DAN VOLUME PERDAGANGAN SAHAM PADA PERUSAHAAN PUBLIK DI BURSA EFEK JAKARTA PERIODE 2001-2004.

0 1 14

PENDAHULUAN PENGARUH PENGUMUMAN DIVIDEN TERHADAP HARGA SAHAM DAN VOLUME PERDAGANGAN SAHAM PADA PERUSAHAAN PUBLIK DI BURSA EFEK JAKARTA PERIODE 2001-2004.

0 2 9

Reaksi harga dan volume perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia terhadap pengumuman dividen.

0 0 122

Reaksi harga dan volume perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia terhadap pengumuman dividen

0 0 120

PENGARUH KEBIJAKAN DIVIDEN, VOLUME PERDAGANGAN SAHAM DAN LEVERAGE PERUSAHAAN TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2009-2013.

0 2 99