FISIP id MEDIA UPGRADING Humas dan Media harus bisa berkerja sama dengan baik

Exported from http://fisip.ub.ac.id/berita/media-upgrading-humas-dan-media-harus-bisa-berkerja-sama-dengan-baik.html

export date : Tue, 29 Aug 2017 4:29:12

MEDIA UPGRADING : Humas dan Media harus bisa berkerja sama dengan baik
Kamis, 30 Maret 2017, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Brawijaya kembali menggelar “Media
Upgrading― yang kedua kalinya bertajuk “Media Relations Institusi Perguruan Tinggi dengan Media Online dan Radioâ€
ini dihadiri oleh beberapa Kepala dan Staf Humas Universitas Brawijaya maupun, Kepala dan Staf Humas Fakultas
Universitas Brawijaya selain itu pada acara tersebut juga mengundang wartawan media cetak, penyiaran, dan online. Pada
acara tersebut, Humas FISIP UB menghadirkan dua pembicara yakni Yatimul Ainun selaku Pimpinan Redaksi Media
Online Times Indonesia dan Birom Ghozali selaku General Manager Radio Puspita FM, acara tersebut di moderatori oleh
Maulina Pia Wulandari selaku Ketua PSIK FISIP UB. Pada sesi materi, Yatimul Ainun selaku Pimred Media Online Times
Indonesia mengatakan hubungan yang baik harus terjalin antara Humas Perguruan tinggi dan Media Online, salah satunya
bisa dengan cara rajin mengirimkan berita ke kantor media, selain itu Humas juga harus mengetahui karakteristik media
tersebut. “Humas harus kreatif, tidak selalu menunggu birokrasi, seperti memberdayakan tulisan maupun artikel menarik
yang ditulis oleh mahasiswa, tulisan tersebut dapat berupa tips – tips yang sekiranya sesuai dengan
trending topic hari ini,
hal itu tidak melulu tentang politik dan kriminal,― ujar Yatimul saat memberikan materi di lantai 7 Gedung A FISIP UB.
Birom Ghozali juga menambahkan Radio juga sangat penting untuk disentuh oleh Humas Perguruan tinggi, karena selain
radio memiliki perbedaan dalam penyampaian berita, radio memiliki kelebihan tersendiri yaitu touching your heart
terhadap audiensnnya, secara tidak langsung radio memiliki segmentasi audiens nya sendiri – sendiri, begitu pula Humas

harus dapat mengidentifikasi perbedaan karakteristik masing masing media tersebut. “Tugas kami sebagai media yang palin
utama adalah memberikan fakta, kita tidak boleh memberikan sentimen pribadi pada masing masing rilis, selain itu Humas
dalam perannya menjaga reputasi perusahaan, harus dapat memilah milah fakta yang akan diinformasikan kepada media,
jika perusahaan mengalami masalah, maka jangan jadikan masalah tersebut sebagai fokus utama dalam pemberitaan
perusahaannya, tutur Ghozali kepada audiences Media Upgrading. Tujuan dari diadakannya acara ini tak lain adalah untuk
mendalami peran strategis Humas dalam menjalin hubungan dan kerja sama yang baik dengan institusi media, selebihnya
Humas mampu mendalami aplikasi riil lapangan media relations dari para pakar di institusi media online dan
radio.(Anata/Humas FISIP) Berita lain terkait kegiatan media upgrading 30 Maret 2017 : - DEKAN FISIP PERANGI
HOAX DENGAN BERITA POSITIF - HUMAS UB BERPADU BANGUN KETAHANAN INFORMASI - GM PUSPITA
FM:RADIO HARUS BISA KONVERGENSI