Laporan Individu Pendampingan Keluarga KKN PPM UNUD Periode XIII Tahun 2016 Desa Duda utara - Kecamatan Selat - Kabupaten Kuda utara.

(1)

1

LAPORAN PENDAMPINGAN KELUARGA KULIAH KERJA NYATA

PEMBELAJARAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT UNIVERSITAS UDAYANA

TAHUN 2016

DESA : DESA DUDA UTARA

KECAMATAN : SELAT

KABUPATEN/KOTA : KARANGASEM

NAMA MAHASISWA : IDA BAGUS GEDE MAHENDRA

FAK/PS : PERTANIAN/AGROEKOTEKNOLOGI

LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT (LPPM)

UNIVERSITAS UDAYANA 2016


(2)

2

HALAMAN PENGESAHAN

Dengan telah selesainya kegiatan KKN PPM yang saya kerjakan, maka saya : Nama Mahasiswa : Ida Bagus Gede Mahendra

No. Mahasiswa : 1305105021 Tanda Tangan :

Telah menyelesaikan laporan kegiatan saya selama di lokasi KKN PPM

Desa Duda Utara,Agustus 2015 Mengetahui/Menyetujui Mengetahui/Menyetujui

DPL Desa Duda Utara KK Dampingan

Ir. I Wayan Arta Wijaya, M Erg., M.T. I Komang Suliarta

Mengetahui/Menyetujui Kepala Desa Sumberkima

I Wayan Darmadi SP. NIP.


(3)

3

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadapan Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat rahmat-Nya penulis dapat menyelesaikan Laporan Pelaksanaan Kegiatan KKN PPM Periode XII Unud tahun 2016 KK Dampingan tepat pada waktunya. Laporan ini memuat tentang identitas serta permasalahan dari keluarga dampingan, realisasi pemecahan masalah dan kegiatan yang dilakukan mahasiswa sebagai pendamping keluarga yang telah terpilih dengan salah satu syarat adalah sebagai keluarga yang kurang mampu.

Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada:

1. Ir. I Wayan Arta Wijaya, M. Erg., M.T selaku Dosen Pembimbing Lapangan di Desa Duda Utara atas bimbingannya dalam menyelesaikan program.

2. I Wayan Darmadi Sp. selaku Kepala Desa Duda Utara atas bantuan moral yang telah diberikan.

3. I Komang Suliarta selaku Kepala Keluarga KK Dampingan penulis atas kesempatan yang diberikan untuk mendampinginya.

4. Serta semua pihak yang terkait dan rekan-rekan mahasiswa KKN PPM Universitas Udayana Periode XII Tahun 2016 di Desa Duda Utara yang telah memberikan bantuan moral dan material dalam menyelesaikan program serta penyusunan laporan.

Laporan ini disusun dalam rangka mendekatkan diri kepada masyarakat, bagaimana calon sarjana yang nantinya dapat lebih peka dalam menghadapi permasalahan yang terjadi pada lingkungan sosial masyarakat. Dengan ini diharapkan kaum intelektual tidak hanya berkutat dalam suasana kampus saja, tetapi juga memiliki rasa empati yang tinggi terhadap masyarakat.

Penulis menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari sempurna, untuk itu dengan rendah hati penulis menghargai segala saran dan kritik yang konstruktif dalam rangka penyempurnaan lebih lanjut. Semoga laporan ini dapat memberikan sumbangan bagi masyarakat desa dalam meningkatkan kualitas kesejahteraan masyarakat khususnya di Dusun Perangsari Kaja Desa Duda Utara

Duda Utara, Agustus 2016


(4)

4 DAFTAR ISI

Cover ... 1 Kata pengantar ... 2 Daftar isi ... 3 BAB I Gambaran umum keluarga dampingan

1.1. Profil keluarga dampingan ... 5 1.2.1 Pendapatan keluarga ... 5 1.2.2 Pengeluaran keluarga... 6 BAB II Identifikasi dan prioritas masalah

2.1.Permasalahan keluarga ... 7 2.2 Masalah prioritas ... 7 BAB III Metodelogi

3.1.Program ... 9 3.2 Jadwal kegiatan ... 10 Bab IV Pelaksanaan, hasil dan kendala pendampingan keluarga ... 13 Bab V Penutup

5.1. Simpulan ... 15 5.2. Rekomendasi ... 15


(5)

(6)

BAB I

Gambaran Umum Keluarga Dampingan

1.1 Profil Keluarga Dampingan

Keluarga I Komang Suliarta beralamat di Dusun Perangsari Kaja, Desa Duda Utara, Kercamatan Selat, Kabupaten Karangasem. Beliau memiliki dua kamar tidur dan sebuah dapur yang sederhana

Pekerjaan Bapak I Komang Suliarta tidak menetap setiap harinya, terkadang beliau menjadi buruh bangunan dan menjadi pengarajin anyaman ate. Bapak I Komang Suliarta memiliki 2 orang anak, 1 laki-laki dan 1 perempuan. Anak Perempuan beliau sekarang duduk di bangku kelas 5 SD 3 Duda. Dan anak laki-laki beliau masih berumur 4 tahun anggota keluarga I Komang Suliarta dapat dilihat pada tabel di bawah ini :

No Nama Status Umur Pendidikan Pekerjaan Ket

1 I Komang Suliarta

Menikah 38 Tidak

Sekolah

Petani (Penyakap)

Ayah

2 I Wayan Suardani

Menikah 28 Tidak

Sekolah

Ibu Rumah Tangga

Ibu

3 Ni Wayan Apriani

Belum Menikah

10 SD Pelajar Anak

4 I Made Tilem Artadana

Belum Menikah

4 Anak

1.2 Ekonomi Keluarga Dampingan 1.2.1 Pendapatan Keluarga

a. Sumber Penghasilan

Pendapatan Bapak I Komang Suliarta berasal dari buruh bangunan dan dari kerajinan ate. Rata – rata setiap harinya Rp. 40.000 rupiah dari jumlah buruh bangunan dan penjualan anyaman ate yang sudah di kurangi dengan biaya transport dan beli bahan baku yaitu tanaman ate. Dari upah anyaman ate bapak I Komang Suliarta tidak berani memastikan berapa nilai rupiahnya.


(7)

1.2.2 Pengeluaran Keluarga

Pemenuhan kebutuhan dari keluarga bapak I Komang Suliarta terbatas hanya pada pemenuhan kebutuhan pokok ataupun kebutuhan primer seperti untuk konsumsi, kesehatan, kerohanian dan sosial.

a. Kebutuhan Sehari-Hari

Sehari-hari keluarga bapak I Komang Suliarta harus mengeluarkan uang rata-rata sebesar Rp 25.000 untuk memenuhi kebutuhannya. Kebutuhan ini mencakup makan sehari-hari, sembako, dan uang jajan Wayan Apriani.

b. Kebutuhan Kesehatan

Bapak dari I Komang Suliarta menderita penyakit muntah darah sejak lama yang mengharuskan check up ke puskesmas setiap minggunya dengan biaya Rp. 40.000 namun hal itu jarang dilakukan dengan alasan masalah biaya.

c. Pendidikan Anak-anak

Untuk masalah pendidikan, Bapak I Komang Suliarta hanya membiayai bekal Anaknya yang sedang berada pada bangku Sekolah Dasar sebesar 3000 per harinya.

d. Kerohanian

Jika Purnama, Tilem, Kliwon Beliau menghabiskan sekitar Rp.15.000 setiap harinya. Untuk hari raya besar seperti hari raya Galungan, hari raya Kuningan, dan hari besar lainnya, Ni Wayan Suardani dapat menghabiskan biaya tak tentu.

e. Sosial

Dari segi sosial, pengeluaran keluarga Bapak I Komang Suliarta sebagian besar untuk acara nyepi dan piodalan sebesar Rp. 10.000 rupiah untuk di dusun Perangsari Kaja.


(8)

BAB II

IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH

2.1 Permasalahan Keluarga

Identifikasi permasalahan yang dihadapi oleh keluarga dampingan I Komang Suliarta dilakukan melalui pendekatan secara langsung dengan keluarga dampingan. Setelah beberapa kali mengadakan kunjungan ke rumah keluarga dampingan ditemukan beberapa masalah yang dihadapi keluarga ini sesuai dengan hasil wawancara dan pengamatan dengan KK dampingan yaitu:

a. Masalah Ekonomi

Permasalahan keuangan menjadi masalah yang sangat penting untuk dipecahkan karena merupakan masalah utama yang akan mempengaruhi semua aspek kehidupan baik ekonomi, sosial, kesehatan dan kesejahteraan dari keluarga dampingan. Ekonomi dari keluarga Bapak I Komang Suliarta dapat dikatakan masih kurang mencukupi karena lebih besar pengeluaran keluarga dibandingkan dengan pendapatan untuk kebutuhan sehari-hari terutama jika Rainan atau upacara Agama.

b. Masalah Kesehatan

Dalam hal kesehatan, Bapak dari I Komang Suliarta lebih sering menggunakan obat-obatan tradisional yang dipercayai dapat menyembuhkan penyakit-penyakit ringan yang mereka derita. Sehingga keluarga Bapak I Komang Suliarta idak menganggarkan secara khusus pengeluaran untuk biaya kesehatan. Pengeluaran di bidang kesehatan merupakan suatu hal yang bersifat mendadak karena kondisi sakit setiap orang tidak dapat diprediksi secara pasti dan dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti lingkungan, makanan, dan sistem kekebalan tubuh masing-masing individu. Jadi, untuk biaya kesehatan yang tidak dapat diprediksi pengeluarannya dan Bapak I Komang Suliarta juga tidak memiliki tabungan untuk biaya kesehatan karena untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari masih dirasakan kurang.

2.2 Masalah Prioritas

Dari keluarga diatas, penulis mengambil masalah perekonomian sebagai masalah prioritas. Ini dikarenakan permasalahan ekonomi merupakan permasalahan mendasar yang dapat


(9)

mempengaruhi semua aspek kehidupan. Apabila permaslahan ekonomi sudah dapat diatasi maka secara otomatis permasalahan yang lainnya akan dapat diatasi.


(10)

BAB III

USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

3.1Program

a. Realisasi Masalah Ekonomi

Hasil dari pekerjaan yang ditekuni Bapak I Komang Suliarta tidak mencukupi untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Untuk itu, penulis memberikan saran untuk meningkatkan penghasilan dan pola hidup keluarga Bapak I Komang Suliarta dengan cara memiliki usaha sendiri, walaupun kecil, sehingga penghasilan yang didapat juga lebih maksimal. Penulis menyarankan agar keluarga Bapak I Komang Suliarta membagi-bagi pendapatan untuk semua kebutuhan dan memberi saran agar mengurangi pengeluaran yang tidak perlu dan berusaha menabung dan menanam tanaman kangkung untuk mempekecil pengeluaran pembelian bahan makanan untuk sehari-hari.

b. Realisasi Masalah Kesehatan

Untuk masalah kesehatan Keluarga I Komang Suliarta, penulis juga menyarankan agar menjaga konsumsi sehari-hari dan memperbanyak mengkunsumsi sayuran. Selain itu, disarankan mempergunakan JKBM untuk mengontrol kesehatannya minimal sebulan sekali, khususnya mengecek masalah kesehatannya, sehingga kesehatannya selalu terpantau atau selalu mendapat perhatian sehingga tidak sampai menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan secara tiba-tiba.


(11)

3.2 Agenda Kegiatan

No Tanggal Waktu Kegiatan Tempat Jam

1 02/8/2016 14.00-17.00

Bertemu dengan Kepala Dusun Taman dan menanyakan tentang keluarga yg kurang mampu untuk KK Dampingan

Di Rumah Kepala Dusun

5 Jam

2 03/8/2016 17.00-19.00

Perkenalan dengan keluarga KK dampingan Sekaligus mengajar PR Ketut Pastika

Di Rumah KK Dampingan Bapak I Komang Suliarta

2 Jam

3 04/8/2016 14.00-17.00 Berbincsng-bincang dengan

keluarga dampingan

Di Rumah Keuarga Dampingan

4 Jam

4 05/8/2016 15.00-19.00

Memberikan motivasi tentang semngat belajar ke anak perempuan beliau

Di Rumah KK Dampingan Bapak

I Komang Suliarta 4

Jam

5 06/8/2015 08.00-17.00

Membantu ibuk Wayan Suardani menganyam ate, mencari air dan mengajar anak perempuan beliau.

Di Rumah KK Dampingan Bapak I Komang Suliarta

9 Jam

6 07/8/2015 15.00-18.00

Mendengarkan curhatan ibuk Wayan Suardani tentang kegigihan anaknya

Di Rumah KK Dampingan Bapak

I komang Suliarta 3 jam

7 08/8/2015 18.00-21.00 Mengajarkan Wayan Apriani

pelajaran PPKN

Di Rumah KK Dampingan Bapak I Komang Suliarta

3 jam

8 09/8/2015 13.00-17.00

Membantu Ibuk Wayan Suardani Membuat Kerajinan anyaman ate dan mencari air buat masak.

Di Rumah KK Dampingan Bapak I Komang Suliarta

4 Jam

9 10/8/2015 18.00-21.00

Mendengarkan keluh kesah buk Suardani sambil menonton TV dengan keluarga KK

dampingan

Rumah I Komang Suliarta

3 Jam

10 11/8/2015 07.00-17.00 Membantu Ibuk Wayan

Suardani menyapu dan Membantu pak Komang mencari air, menganyam ate

Di Rumah KK Dampingan Bapak Komang Suliarta.

10 Jam


(12)

dan, kemudian makan bersama sampai mengajak wayan Apriani belajar.

11 12/8/2015 15.00-19.00

Mencari air, dan membantu pak komang memberi makan ayam

Di Rumah KK Dampingan Bapak

Komang Suliarta. 4

Jam

12 15/8/2016 07.00-18.00

Membantu ibuk Wayan Suardani menyapu dan Membantu pak Komang Suliarta mencari air , menanam kangkung di areal pekarangan rumah kemudian makan bersama sampai mengajak Made dan Wayan Apriani belajar membaca.

Di Rumah KK Dampingan Bapak Komang Suliarta

11 Jam

13 16/8/2015 07.00-18.00

Membantu menyapu dan Membantu pak Komang mencari air, merawat tanaman kangkung bersama Wayan dan Made.

Di Rumah KK Dampingan Bapak Komang Suliarta.

8 Jam

14 18/8/2015 13.00-21.00

Mengerjakan PR bersama Wayan Apriani mengerjakan PR dan Membantu pak Komang mencari air untuk mandi , kemudian makan bersama sampai mengajak Made belajar menghitung.

Di Rumah KK Dampingan Bapak Komang Suliarta.

8 Jam

15 20/8/2015 09.00-18.00

Membantu mencari air, memupuk tanaman kangkung yang nantinya akan dikonsumsi sendiri untuk menghemat uang masak.

Di Rumah KK Dampingan Bapak Komang Suliarta

9 Jam


(13)

16 22/8/2015 09.00-14.00

Membantu ibuk Wayan Suardani membuat persiapan upacara Agama.

Rumah KK Dampingan I Komang Suliarta

5 Jam

17 23/8/2015 09.30-14.30

Mengajar made membaca dan berhitung.

Rumah KK

Dampingan I

Komang Suliarta 5

Jam

18 24/8/2015 13.00-19.00

Membantu Wayan Apri mencari air untuk keperluan masak dan menemani Made belajar membaca

Rumah KK

Dampingan I

Komang Suliarta 6 Jam

19 25/8/2015 14.00-19.00

Kumpul dengan kk dampingan bercerita sekaligus memberikan sembako

Rumah KK

Dampingan I

Komang Suliarta 5

Jam

Total/

91 Jam


(14)

BAB ID

PELAKSANAAN, HASIL DAN KENDALA PENDAMPINGAN KELUARGA

Adapun rincian pelaksanaan kegiatan KK dampingan yang saya lakukan adalah sebagai berikut:

1. Waktu

Adapun waktu yang digunakan untuk kegiatan KK Dampingan ini adalah termasuk ke dalam Jam Kerja Efektif mahasiswa (JKEM) yang harus dipenuhi oleh setiap mahasiswa yaitu minimal 15 kali dalam sebulan yang setara dengan 90 jam kegiatan.

2. Lokasi

Lokasi pelaksanaan kegiatan KK dampingan ini adalah di tempat tinggal Bapak I Komang Suliarta, Desa Duda Utara, Dusun Perangsari Kaja, Kecamatan Selat, Kabupaten Karangasem. 3. Pelaksanaan

Pelaksanaan dari kegiatan KK dampingan ini dilakukan selama 19 kali kunjungan dan total pertemuan 91 jam.

4. Permasalahan

Kendala yang dihadapi dalam keluarga Bapak I Komang Suliarta dalam perekonomian dimana pekerjaan yang tidak tetap tidak dapat dimasukkan sebagai tambahan biaya hidup. Maka dapat dikatakan bahwa pendapatan dari bapak I Komang Suliarta sangat minim untuk mebiayai keluarganya.


(15)

5. Solusi

Hasil yang didapat setelah mendampingi keluarga Bapak I Nyoman Simpen yaitu keluarga ini semulanya tidak memikirkan mengenai tabungan atau penyisihan dari hasil kerja untuk

jangka panjang sekarang mulai menyisihkan uang yang didapat dari hasil menganyam ate

sedikit-demi sedikit yang diperuntukan kebutuhan yang tidak terduga. 6. Dampak

Adapun dampak yang diharapkan setelah pendampingan keluarga ini adalah diharapkan keluarga Bapak I Komang Suliarta dapat meningkatkan kebersihan, pendapatan keluarga atau paling tidak dapat meningkatkan pemahaman tentang pentingnya kebersihan, kesehatan, keterampilan serta pendidikan sehingga dapat mengubah perilaku yang mengarah pada peningkatan taraf hidup dan kesejahteraan keluarganya.


(16)

BAB V PENUTUP

5.1 Simpulan

KK Dampingan ini memiliki rumah yang cukup layak. Kendala utama dalam KK Dampingan ini adalah dalam hal keuangan. Keluarga ini sulit untuk memanagemen keuangan sehingga tidak dapat memprioritaskan kepentingan kesehatan sebagai kebutuhan primer sehingga diabaikan.

5.2 Saran Tindak Lanjut

Untuk mengembangkan kualitas hidup pada keluarga ini, harus ditumbuhkan kesadaran untuk menuntut ilmu atau mempelajari keterampilan agar memiliki pekerjaan yang tetap sehingga dapat meningkatkan taraf hidup keluarga.


(17)

Daftar Pustaka

LPPM. 2016. Buku Pedoman Kuliah Kerja Nyata Pemblajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN PPM. Badung. LPPM.


(18)

LAMPIRAN-LAMPIRAN

(Foto-foto Kegiatan)

Foto 1. Foto bersama dengan keluarga KK dampingan.

Foto 2. Mempersiapkan lahan untuk menanam kangkung


(19)

Foto 3 : Menanam benih kangkung bersama Wayan Apriani.

Foto 4 : membantu Pak Komang Suliarta menganyam ate


(1)

BAB ID

PELAKSANAAN, HASIL DAN KENDALA PENDAMPINGAN KELUARGA

Adapun rincian pelaksanaan kegiatan KK dampingan yang saya lakukan adalah sebagai berikut:

1. Waktu

Adapun waktu yang digunakan untuk kegiatan KK Dampingan ini adalah termasuk ke dalam Jam Kerja Efektif mahasiswa (JKEM) yang harus dipenuhi oleh setiap mahasiswa yaitu minimal 15 kali dalam sebulan yang setara dengan 90 jam kegiatan.

2. Lokasi

Lokasi pelaksanaan kegiatan KK dampingan ini adalah di tempat tinggal Bapak I Komang Suliarta, Desa Duda Utara, Dusun Perangsari Kaja, Kecamatan Selat, Kabupaten Karangasem. 3. Pelaksanaan

Pelaksanaan dari kegiatan KK dampingan ini dilakukan selama 19 kali kunjungan dan total pertemuan 91 jam.

4. Permasalahan

Kendala yang dihadapi dalam keluarga Bapak I Komang Suliarta dalam perekonomian dimana pekerjaan yang tidak tetap tidak dapat dimasukkan sebagai tambahan biaya hidup. Maka dapat dikatakan bahwa pendapatan dari bapak I Komang Suliarta sangat minim untuk mebiayai keluarganya.


(2)

5. Solusi

Hasil yang didapat setelah mendampingi keluarga Bapak I Nyoman Simpen yaitu keluarga ini semulanya tidak memikirkan mengenai tabungan atau penyisihan dari hasil kerja untuk jangka panjang sekarang mulai menyisihkan uang yang didapat dari hasil menganyam ate sedikit-demi sedikit yang diperuntukan kebutuhan yang tidak terduga.

6. Dampak

Adapun dampak yang diharapkan setelah pendampingan keluarga ini adalah diharapkan keluarga Bapak I Komang Suliarta dapat meningkatkan kebersihan, pendapatan keluarga atau paling tidak dapat meningkatkan pemahaman tentang pentingnya kebersihan, kesehatan, keterampilan serta pendidikan sehingga dapat mengubah perilaku yang mengarah pada peningkatan taraf hidup dan kesejahteraan keluarganya.


(3)

BAB V

PENUTUP

5.1 Simpulan

KK Dampingan ini memiliki rumah yang cukup layak. Kendala utama dalam KK Dampingan ini adalah dalam hal keuangan. Keluarga ini sulit untuk memanagemen keuangan sehingga tidak dapat memprioritaskan kepentingan kesehatan sebagai kebutuhan primer sehingga diabaikan.

5.2 Saran Tindak Lanjut

Untuk mengembangkan kualitas hidup pada keluarga ini, harus ditumbuhkan kesadaran untuk menuntut ilmu atau mempelajari keterampilan agar memiliki pekerjaan yang tetap sehingga dapat meningkatkan taraf hidup keluarga.


(4)

Daftar Pustaka

LPPM. 2016. Buku Pedoman Kuliah Kerja Nyata Pemblajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN PPM. Badung. LPPM.


(5)

LAMPIRAN-LAMPIRAN

(Foto-foto Kegiatan)

Foto 1. Foto bersama dengan keluarga KK dampingan.

Foto 2. Mempersiapkan lahan untuk menanam kangkung


(6)

Foto 3 : Menanam benih kangkung bersama Wayan Apriani.

Foto 4 : membantu Pak Komang Suliarta menganyam ate