Bronchial Sound-Left Lower Lobe Normal vesicular sound-right lower lobe

Gambar 4.9 contoh halaman visualisasi suara paru-paru

4.4 Hasil pengujian suara pernafasan

Disini penulis akan memaparkan hasil visualisasi suara pernafasan manusia. Dalam penelitian ini digunakan sepuluh sampel suara, seperti yang telah dijelaskan pada bab 3. Berikut akan dijelaskan pengujian yang dilakukan pada tiap data suara :

1. Bronchial Sound-Left Lower Lobe

Bronchial Sound, yaitu suara yang terdengar pada bagian bronchial, yaitu suara pada bagian percabangan antara paru-paru kanan dan paru-paru kiri. Pada sampel suara ini, bronchial sound diambil pada bagian paru-paru kiri. Gambar 4.10 akan menunjukkan hasil visualisasi beserta informasi yang didapatkan. Pada sampel suara Bronchial Sound-Left Lower Lobe didapatkan hasil informasi : - Frekuensi rata-rata tarik nafas : 96 Hz - Frekuensi rata-rata buang nafas : 27 Hz - Jarak antar nafas : 0,16 detik - Durasi rata-rata tarik nafas : 1,32 detik - Durasi rata-rata buang nafas : 1,12 detik Universitas Sumatera Utara Gambar 4.10 Hasil visualisasi file Bronchial Sound-Left Lower Lobe Dari hasil visualisasi suara Bronchial yang ditunjukkan oleh gambar 4.10 dapat dilihat grafik yang dihasilkan cukup rapat. Dikarenakan jenis suara bronchial yang memiliki intensitas suara yang cukup keras serta pitch yang relatif tinggi. Di awal grafik terlihat grafik lebih tinggi yang menandakan suara tarikan nafas pertama, kemudian grafik sedikit menurun yang menandakan suara buang nafas yang lebih kecil frekuensinya, durasi tarik nafas dan buang nafas hamper sama lamanya. Dari gambar 4.10, jeda antara tarik nafas dan buang nafas sedikit singkat, frekuensi rata-rata dari tarikan nafas lebih besar dari buang nafas.

2. Normal vesicular sound-right lower lobe

Vesicular Sound yaitu suara yang dapat didengar pada bagian vesicular, yaitu bagian dada samping dan dada dekat perut. Pada sampel ini, suara diambil pada bagian kanan bawah. Hasil visualisasi dapat dilihat pada gambar 4.11. Pada sampel suara ini dihasilkan informasi yaitu : - Frekuensi rata-rata tarik nafas : 72 Hz - Frekuensi rata-rata buang nafas : 22 Hz - Jarak antar nafas : 2,04 detik Universitas Sumatera Utara - Durasi rata-rata tarik nafas : 2,76 detik - Durasi rata-rata buang nafas : 3,96 detik Gambar 4.11 Hasil visualisasi suara Normal vesicular sound-right lower lobe Dari hasil visualisasi suara Normal vesicular yang ditunjukkan oleh gambar 4.11 grafik yang dihasilkan tidak terlalu rapat dan terlihat lebih teratur. Jenis suara vesicular normal memiliki ciri dimana intensitas suara yang terdengar lebih lembut dan pitch yang sedikit rendah. Di awal grafik terlihat gambar grafik lebih tinggi yang menandakan suara tarikan nafas pertama, kemudian telihat grafik menurun cukup tajam yang menandakan suara buang nafas yang dihasilkan cukup rendah frekuensinya. Jarak antar nafas cukup terlihat pada suara normal vesicular ini. Dan frekuensi tarik nafas yang terlihat jelas lebih besar dari pada frekuensi buang nafas.

3. Fine crackles-Lung Basis