Inspiratory Stidor-Trachea Normal Tracheal-Trachea Interscapular

5. Inspiratory Stidor-Trachea

Stidor adalah salah satu suara tambahan pada suara pernafasan. Merupakan suara wheeze pada saat inspirasi yang terdengar keras pada trachea. Pada sampel ini stridor didapat pada saat inspirasi dan diambil pada bagian trachea. Gambar 4.14 menampilkan hasil visualisasinya. Informasi yang di dapat yaitu ; - Frekuensi rata-rata tarik nafas : 80 Hz - Frekuensi rata-rata buang nafas : 25 Hz - Jarak antar nafas : 1,24 detik - Durasi rata-rata tarik nafas : 2,36 detik - Durasi rata-rata buang nafas : 2,28 detik Gambar 4.14 visualisasi Inspiratory Stridor Dari hasil visualisasi suara Inspiratory stridor yang ditunjukkan oleh gambar 4.14, terlihat grafik yang tidak terlalu rapat dan memiliki jeda antar nafas. Suara paru-paru stridor terdengar keras pada bagian trachea, dan terdengar pada saat inspirasi tarik nafas, sehingga dapat dilihat di gambar 4.14 grafik yang cukup tinggi pada saat inspirasi buang nafas. Di awal grafik yang menandakan suara tarikan nafas, kemudian grafik menurun dan menjadi kecil yang menandakan frekuensi buang nafas yang lebih kecil dari tarik nafas. Universitas Sumatera Utara

6. Normal Tracheal-Trachea Interscapular

Sampel ini termasuk kepada suara normal pada paru-paru. Tracheal Sound, yaitu suara yang terdengar pada bagian tracheal, yaitu pada bagian larik dan pangkal leher. Gambar 4.15 menampilkan hasil visualisasi suara ini. Hasil informasi yang didapat yaitu : - Frekuensi rata-rata tarik nafas : 40 Hz - Frekuensi rata-rata buang nafas : 21 Hz - Jarak antar nafas : 0,72 detik - Durasi rata-rata tarik nafas : 2,28 detik - Durasi rata-rata buang nafas : 1,84 detik Gambar 4.15 visualisasi Normal tracheal-trachea interscapular Dari hasil visualisasi suara normal tracheal yang ditunjukkan pada gambar 4.15, terlihat grafik yang cukup jelas antara tarik nafas dan buang nafas. Suara tracheal ini cukup keras dan terdengar jelas dibandingkan suara paru-paru normal lainnya. Dari gambar 4.15 terlihat jeda antar suara nafas dimana tidak ada gerakan grafik. Menurut gambar 4.15 durasi tarik nafas terdengar lebih panjang dari tarik nafas. Universitas Sumatera Utara

7. Fine Crackels with Deciduous Bronchial Sound-Right Middle Lobe