Populasi dan Sampel Teknik Pengumpulan Data Alat Pengumpulan Data

40 kebijakan ekonomi di daerah Aceh khususnya pada Kabupaten Aceh Besar Kecamatan Lhoknga provinsi Aceh.

3. Populasi dan Sampel

Adapun yang menjadi populsai penelitian adalah masyarakat kecamatan Lhoknga Kabupaten Aceh Besar Provinsi Aceh. Teknik pengambilan sample dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode purposivejudgemental sampling, yaitu di ambil beberapa orang dari keseluruhan populasi yang akan di teliti dan di harapkan dapat mewakili seluruh populasi. yaitu pada kecamatan Lhoknga yang terdiri dari Keuchik, Imum Mukim serta beberapa tokoh masyarakat dan tokoh pemuda setempat.

4. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah melalui penelitian kepustakaan Library Research dan penelitian lapangan Field Research.

a. Penelitian Kepustakaan

Yaitu untuk mendapatkan konsepsi teori atau doktrin, pendapat atau pemikiran konseptual dan penelitian pendahulu yang berhubungan dengan objek telaahaan penelitian ini yang dapat berupa peraturan perundang-undangan dan karya ilmiah lainnya.

b. Penelitian lapangan

Sebagai data penunjang dalam penelitian ini juga di dukung penelitian lapangan field research untuk mendapatkan data primer guna akurasi terhadap hasil Universitas Sumatera Utara 41 yang dipaparkan, yang dapat berupa pendapat dari informan, responden, laporan- laporan perusahaan dan lain-lain yang relevan dengan objek yang di teliti. Selain itu, peneliti juga melakukan observasi langsung ke lokasi tempat adanya tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan itu dilaksanakan yaitu pada PT Lafarge Cement Indonesia. Sesuai dengan tempat studi penelitian ini,maka yang menjadi informan adalah: 1. Manager CSR PT. Lafarge Cement Indonesia 2. Community Development Coordinator 3. Keuchik Desa Lampaya 4. Keuchik Desa Lamgaboh 5. Imum Mukim Lhoknga 6. Tokoh Pemuda 7. Juru Bicara Komite Masyarakat Bersatu Lhoknga-Leupung 8. Sekretaris Komite Bersatu Kecamatan Lhoknga-Leupung 9. Anggota Komite Bersama Pengembangan Masyarakat Kecamatan Lhoknga- Leupung

5. Alat Pengumpulan Data

Adapun alat yang digunakan untuk pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan studi dokumen dan wawancara. Universitas Sumatera Utara 42

a. Studi Dokumen

Sumber utama penulisan tesis ini di peroleh dari data sekunder berupa bahan hukum primer, bahan hukum sekunder dan bahan hukum tersier, yaitu : a. Bahan hukum primer, yaitu bahan pustaka yang berisikan pengetahuan ilmiah yang baru maupun pengertian baru mengenai fakta yang diketahui maupun mengenai studi gagasan dalam bentuk Undang-Undang Nomor 40 tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas dan Undang-Undang Nomor 11 tahun 2006 tentang Pemerintahan Aceh dan Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 53PUU-VI2008, Perkara Permohonan Pengujian Undang-Undang Nomor 40 tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas, terhadap UUD 1945. b. Bahan hukum sekunder, yaitu bahan yang memberikan penjelasan mengenai bahan hukum primer, seperti hasil-hasil seminar atau pertemuan ilmiah lainnya, bahkan dokumen pribadi atau pendapat dari kalangan pakar hukum sepanjang relevan dengan objek telaahpenelitian. c. Bahan hukum tersier, yaitu, bahan hukum penunjang yang memberi petunjuk dan penjelasan terhadap bahan hukum primer dan bahan hukum sekunder, seperti kamus, majalah maupun internet. Data yang di peroleh dari penelitian kepustakaan selanjutnya dipilih guna memperoleh pasal-pasal, teori-teori yang berisi tentang uraian-uraian tentang kaedah- kaedah hukum yang mengatur tentang CSR untuk selanjutnya di sistematiskan Universitas Sumatera Utara 43 sehingga menghasilkan klasifikasi yang selaras dengan permasalahan yang diteliti dalam tesis ini. Walaupun dalam penelitian ini nantinya akan bersinggungan dengan perspektif ilmu lain, namun penelitian ini tetap merupakan penelitian hukum karena perspektif disiplin ilmu lain hanya sekedar alat bantu.

b. Wawancara

Wawancara dilakukan terhadap responden serta narasumber atau informan. Tujuannya adalah untuk mengetahui lebih mendalam dan rinci tentang hal-hal yang ingin di temukan jawaban nantinya, yaitu menggunakan teknik wawancara dengan mengadakan komunikasi langsung kepada responden dan informan dan juga menggunakan pedoman wawancara guna mencari jawaban atas pelaksanaanpenerapan serta dampak Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Oleh PT Lafarge Cement Indonesia Terhadap Masyarakat Lhoknga Provinsi Aceh.

6. Analisis Data