Koefisien Determinasi R² Analisis Regresi Linier Berganda

38 t-tabel adalah sebesar 2,015, sehingga t-hitung t-tabel 2,351 2,015. Hal ini menunjukkan bahwa variabel pengalaman kerja secara parsial mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan pedagang kaki lima. 3 Variabel Waktu X 3 Berdasarkan tabel di atas diketahui nilai t-hitung variabel waktu adalah sebesar 2,669 dengan nilai probabilitas sebesar 0,011, sedangkan nilai t-tabel adalah sebesar 2,015, sehingga t-hitung t-tabel 2,669 2,015. Hal ini menunjukkan bahwa variabel waktu secara parsial mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan pedagang kaki lima. 4 Variabel modal X 4 Berdasarkan tabel di atas diketahui nilai t-hitung variabel modal adalah sebesar 2,788 dengan nilai probabilitas sebesar 0,008, sedangkan nilai t-tabel adalah sebesar 2,015, sehingga t-hitung t-tabel 2,788 2,015. Hal ini menunjukkan bahwa variabel modal secara parsial mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan pedagang kaki lima. 5 Variabel lokasi X 5 Berdasarkan tabel di atas diketahui nilai t-hitung variabel lokasi adalah sebesar 2,754 dengan nilai probabilitas sebesar 0,009, sedangkan nilai t-tabel adalah sebesar 2,015, sehingga t-hitung t-tabel 2,754 2,015. Hal ini menunjukkan bahwa variabel lokasi secara parsial mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan pedagang kaki lima.

4.3.4 Koefisien Determinasi R²

Koefisien determinasi R 2 pada intinya mengukur seberapa jauh kemampuan model dalam menerangkan variabel dependen. Nilai koefisien determinasi adalah antara nol dan satu. Nilai R² yang kecil berarti kemampuan variabel-variabel independen dalam menjelaskan variasi variabel dependen amat terbatas. Nilai yang mendekati satu berarti variabel-variabel independen memberikan hampir semua informasi yang dibutuhkan untuk memprediksi variasi variabel dependen Ghozali, 2006. 39 Sumbangan efektif digunakan untuk mengetahui variabel mana yang mempunyai sumbangan terbesar terhadap pendapatan pedagang kaki lima atau dengan kata lain adalah faktor mana yang paling dominan di antara variabel- variabel independen tersebut. Penentuan sumbangan efektif ini dilakukan dengan mengalikan nilai koefisien terstandarisasi dengan korelasi orde nol pada masing- masing variabel independen. Adapun hasil sumbangan efektif disajikan pada Tabel 4.12. Tabel 4.12 Sumbangan Efektif Variabel Bebas Variabel Bebas Koefisien terstandarisasi Korelasi orde nol Sumbangan efektif Tingkat pendidikan X 1 0,245 0,710 0,174 Pengalaman kerja X 2 0,211 0,567 0,120 Waktu X 3 0,260 0,643 0,168 Modal X 4 0,250 0,612 0,153 Lokasi X 5 0,240 0,575 0,138 Koefisien Determinasi R² 0,752 Sumber : Lampiran 5, data diolah Berdasarkan Tabel 4.12 di atas, diketahui bahwa koefisien determinasi R² sebesar 0,752, yang berarti bahwa variabel-variabel independen tingkat pendidikan, pengalaman kerja, waktu, modal dan lokasi berpengaruh terhadap variabel dependen pendapatan pedagang kaki lima sebesar 75,2, sedangkan sisanya yaitu sebesar 24,8 dipengaruhi oleh faktor lain di luar model, seperti misalnya jenis kelamin, ajakan dari teman dan lain-lain. Adapun sumbangan efektif dari masing-masing variabel independen adalah tingkat pendidikan sebesar 0,174 17,4, pengalaman kerja sebesar 0,120 12,0, waktu sebesar 0,168 16,8, modal sebesar 0,153 15,3 dan lokasi sebesar 0,138 13,8. Berdasarkan hasil tersebut maka dapat disimpulkan bahwa variabel paling dominan yang berpengaruh terhadap pendapatan pedagang kaki lima adalah variabel tingkat pendidikan dengan sumbangan sebesar 17,4. 40 4.4 Uji Asumsi Klasik 4.4.1 Uji Normalitas