Moral Kehormatan Martabat Cuplikan Momotaro 2010:334 Moral Kesetiaan Cuplikan Momotaro 2010:333

3.2.6 Moral Kehormatan Martabat Cuplikan Momotaro 2010:334

Seluruh negeri mengelu-elukan Momotaro sebagai pahlawan saat dia pulang dalam keadaan berjaya, dan semuanya bergembira karena negeri itu kini terbebas dari setan-setan perampok yang selama ini menteror seluruh negeri selama bertahu-tahun. Analisis: Dari cuplikan di atas, terlihat jelas indeksikal penyampaian pesan moral kehormatan martabat. Ketika Momotaro berhasil mengalahkan para setan yang selama bertahun-tahun menyusahkan negerinya, Momotaro mendapat penghargaan dari masyarakatnya. Ia dianggap sebagai pahlawan. Menurut analisis saya, perlakuaan yang diterima oleh Momotaro, yaitu dianggap sebagai pahlawan merupakan buah hasil dari usahanya. Ia telah menjadikan dirinya berguna bagi lingkungannya. Hal ini tentunya menunjukkan sikap kehormatan martabat dalam etika moral Bushido, yaitu kehormatan bisa dicapai sejalan dengan bertambahnya usia yang mencerminkan bertambahnya pengalaman hidup dan reputasi. Universitas Sumatera Utara

3.2.7 Moral Kesetiaan Cuplikan Momotaro 2010:333

“Aku kera yang tinggal di lembah ini,” jawab si kera. “Aku mendengar tentang ekspedisi tuan ke Pulau Setan, dan aku datang untuk ikut dengan tuan. Takkan ada yang bisa membuatku lebih senang selain ikut menyertai tuan” “Apa kau betul-betul ingin ikut ke Pulau Setan dan bertempur bersamaku?” “Ya, tuan,” jawab kera itu”. Analisis: Dari cuplikan di atas, terlihat jelas indeksikal penyampaian pesan moral kesetiaan. Seorang bawahan, yaitu kera ketika mengetahui Momotaro yang dianggap sebagai tuannya akan melakukan ekspedisi ke benteng pertahanan sekawanan setan ia dengan segera meminta diri untuk ikut bersama Momotaro. Si kera dalam hal ini sudah siap untuk mengerjakan setiap tugas yang nantinya akan diberikan oleh Momotaro. Tampak dari kata-kata “Apa kau betul-betul ingin ikut ke Pulau Setan dan bertempur bersamaku?”. “Ya, tuan,” jawab kera itu”. Menurut analisis saya, si kera memiliki sikap yang setia juga terhadap negerinya. Ketika ia juga menyadari ketidak amanan negerinya, ia mengambil langkah yang bijaksana, yaitu ikut bersama Momotaro melakukan ekspedisi ke benteng pertahanan pulau setan. Hal ini menunjukkan etika moral kesetiaan dalam Bushido yaitu mengabdi kepada tuannya maupun negerinya. Universitas Sumatera Utara Dari cerita dongeng Momotaro ini, penulis menggambarkan bahwa secara umum pesan yang ingin disampaikan pengarang adalah bahwa dengan memiliki sikap-sikap kepribadian moral yang kuat, akan menjadikan kita menjadi manusia yang seutuhnya. Universitas Sumatera Utara BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN

4.1 Kesimpulan