Kondisi Perubahan Laba pada PT Aqua Golden Missisippi Tbk

90

4.2.3 Kondisi Perubahan Laba pada PT Aqua Golden Missisippi Tbk

PT Aqua Golden Missisippi Tbk merupakan perusahaan yang salah satu kegiatan usahanya untuk mendapatkan laba. Dalam hal ini perusahaan berupaya seoptimal mungkin untuk mendapatkan laba yang wajar dan hanya mampu mempertahankan keberadaan perusahaan itu sendiri, tapi akan mampu bersaing dengan perusahaan lainnya. Adapun pengumpulan data laba di PT Aqua Golden Missisippi Tbk dapat dilihat pada tabel berikut ini : Tabel 4.3 Perubahan Laba pada PT Aqua Golden Missisippi Tbk yang go public Tahun 2003-2009 Tahun Laba Rp Fluktuasi Laba Rp Perkembangan 2002 66.110 2003 62.071 4.039 7,37 2004 91.640 29.569 45,63 2005 64.350 27.290 31,55 2006 48.854 15.496 12,66 2007 65.913 17.059 20,08 2008 82.337 16.424 23,14 2009 95.913 13.576 14,70 Sumber : Laporan Keuangan PT Aqua Golden Missisippi Tbk data yang telah diolah Berdasarkan tabel 4.3 di atas dapat diketahui fluktuasi bahwa perubahan laba pada PT Aqua Golden Missisippi Tbk pada Tahun 2003-2009 mengalami fluktuasi sebagai berikut : 1. Pada Tahun 2002 perubahan laba sebesar Rp 66.110 dalam setahun sedangkan pada Tahun 2003 perubahan laba sebesar Rp 62.071 dalam setahun, maka diperoleh penurunan laba sebesar Rp 4.039 dalam satu tahun atau dengan persentase perkembangan sebesar 7,37. 91 2. Pada Tahun 2003 perubahan laba sebesar Rp 62.071 dalam setahun sedangkan pada Tahun 2004 perubahan laba sebesar Rp 91.640 dalam setahun, maka diperoleh peningkatan laba sebesar Rp 29.569 dalam satu tahun atau dengan persentase perkembangan sebesar 45,63. 3. Pada Tahun 2004 perubahan laba sebesar Rp 91.640 dalam setahun sedangkan pada Tahun 2005 perubahan laba sebesar Rp 64.350 dalam setahun, maka diperoleh penurunan laba sebesar Rp 27.290 dalam satu tahun atau dengan persentase perkembangan sebesar 31,55. 4. Pada Tahun 2005 perubahan laba sebesar Rp 64.350 dalam setahun sedangkan pada Tahun 2006 perubahan laba sebesar Rp 48.854 dalam setahun, maka diperoleh penurunan laba sebesar Rp 15.496 dalam satu tahun atau dengan persentase perkembangan sebesar 12,66. 5. Pada Tahun 2006 perubahan laba sebesar Rp 48.854 dalam setahun sedangkan pada Tahun 2007 perubahan laba sebesar Rp 65.913 dalam setahun, maka diperoleh peningkatan laba sebesar Rp 17.059 dalam satu tahun atau dengan persentase perkembangan sebesar 20,08. 6. Pada Tahun 2007 perubahan laba sebesar Rp 65.913 dalam setahun sedangkan pada Tahun 2008 perubahan laba sebesar Rp 82.337 dalam setahun, maka diperoleh peningkatan laba sebesar Rp 16.424 dalam satu tahun atau dengan persentase perkembangan sebesar 23,14. 7. Pada Tahun 2008 perubahan laba sebesar Rp 82.337 dalam setahun sedangkan pada Tahun 2009 perubahan laba sebesar Rp 95.913 dalam 92 setahun, maka diperoleh peningkatan laba sebesar Rp 13.576 dalam satu tahun atau dengan persentase perkembangan sebesar 14,70. Maka dapat disimpulkan kenaikan dan penurunan laba tiap tahunnya dikarenakan faktor biaya - biaya dan tingkat penjualan yang turun naik dan dapat juga dipengaruhi oleh faktor ekonomi dan politik di negara kita, itu terlihat dari hasil fluktuasi perubahan laba perusahaan dari tahun ke tahun pertumbuhan laba tidak menentu. Dari analisis laba perusahaan di atas dapat diketahui bahwa setiap kenaikan dan penurunan laba itu dapat diketahui setiap kenaikan dan penurunan itu dapat diketahui dari perbandingan perolehan laba dari tahun ke tahun yang cenderung terjadi akibat faktor eksternal dan internal yang tidak sesuai dengan perencanaan laba yang telah ditetapkan perusahaan dalam proses pembuatan rencana kerja waktu satu tahun. Hal ini terlihat dari fluktuasi laba perusahaan di atas yang berfungsi sebagai alat pengendalian atas pelaksanaan kerja setiap tahunnya terjadi peningkatan produksi penjualan. Perubahan laba pada PT Aqua Golden Missisippi Tbk Tahun 2003 – 2009 mengalami fluktuasi. Pada Tahun 2003 hingga Tahun 2006 mengalami penurunan dan memasuki Tahun 2007 sampai dengan Tahun 2009 mengalami kenaikan. Perubahan laba pada PT Aqua Golden Missisippi Tbk Tahun 2003 – 2009 dapat dilihat dalam grafik di bawah ini : 93 Gambar 4.4 Grafik perubahan laba pada PT Aqua Golden Missisippi Tbk yang go public Tahun 2003-2009 Sumber : Laporan Keuangan PT Aqua Golden Missisippi Tbk data yang telah diolah 94

4.2.4 Pengaruh Perputaran Persediaan dan Rasio Hutang leverage