Jenis Penelitian Definisi Operasional Aspek Pengukuran

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Jenis Penelitian

Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif yang bersifat kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui gambaran perilaku petugas kesehatan dalam pelaksanaan Promosi Kesehatan Rumah Sakit PKRS di Rumah sakit Umum Daerah Tanjung Pura Kabupaten Langkat Tahun 2012. 3.2. Lokasi dan Waktu Penelitian 3.2.1. Lokasi Penelitian Lokasi penelitian dilakukan di Rumah Sakit Umum Daerah Tanjung Pura Kabupaten Langkat. Adapun alasan pemilihan lokasi penelitian ini adalah: 1. Adanya program Penyuluhan Kesehatan Masyarakat Rumah Sakit. 2. Belum pernah dilakukan penelitian sejenis dilokasi tersebut. 3. RSUD Tanjung Pura merupakan salah satu rumah sakit dengan jumlah pasien yang cukup banyak di Kabupaten Langkat. Universitas Sumatera Utara 3.2.2.Waktu Penelitian Penelitian dilaksanakan pada bulan Agustus 2011 – Juli 2012. 3.3. Populasi Dan Sampel 3.3.1. Populasi Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh petugas rawat inap di Rumah Sakit Umum Daerah Tanjung Pura yang melaksanakan program Promosi kesehatan masyarakat di rumah sakit, sebanyak 71 orang.

3.3.2. Sampel

Sampel dalam penelitian ini adalah petugas rawat inap di RS Tanjung pura yaitu sebanyak 71 orang.

3.4. Metode Pengumpulan Data

3.4.1. Data primer

Data primer diperoleh melalui observasi dan wawancara langsung dengan responden dengan menggunakan alat bantu kuesioner tentang Gambaran perilaku petugas rawat inap dalam pelaksanaan promosi kesehatan Rumah Sakit PKRS Di Rumah Sakit Umum Daerah Tanjung Pura Kabupaten Langkat.

3.4.2. Data sekunder

Data sekunder diambil berdasarkan catatan atau dokumen di Rumah Sakit Umum Daerah Tanjung Pura Kabupaten Langkat. Universitas Sumatera Utara

3.5. Definisi Operasional

1. Umur adalah lama hidup responden berdasarkan ulang tahun terakhir yang dinyatakan dalam tahun. 2. Pendidikan adalah jenjang pendidikan formal yang pernah diikuti oleh responden dengan memperoleh ijazah yang sah. 3. Pengetahuan adalah hasil tahu responden tentang Promosi Kesehatan Rumah Sakit PKRS. 4. Sikap adalah respon yang diberikan oleh responden terhadap Promosi Kesehatan Rumah Sakit PKRS. 5. Sarana dan prasarana adalah ketersedian fasilitas rumah sakit dalam melaksanakan program Promosi Kesehatan Rumah Sakit PKRS. 6. Metode adalah cara teratur yang digunakan untuk melaksanakan program Promosi Kesehatan Rumah Sakit PKRS agar tercapai sesuai dengan yang dikehendaki. 7. Media adalah suatu alat yang digunakan untuk program Promosi Kesehatan Rumah Sakit PKRS agar informasi itu lebih mudah di terima. 8. Dana adalah biaya yang disediakan untuk suatu keperluan PKRS. 9. Kebijakan adalah pernyataan secara umum, pelaksanaan yang digunakan sebagai pedoman dan pertimbangan untuk membuat keputusan dalam Promosi Kesehatan Rumah Sakit PKRS. 10. Tindakan petugas kesehatan dalam Promosi Kesehatan Rumah Sakit PKRS adalah suatu bentuk action yang dilakukan petugas kesehatan yang peduli dengan permasalahan kesehatan masyarakat rumah sakit. Universitas Sumatera Utara

3.6. Aspek Pengukuran

Metode pengukuran variable independen dan dependen dalam penelitian ini dapat dilihat pada Tabel 3.1. Tabel 3.1.Metode Pengukuran Variabel Independen dan Dependen Variabel Jumlah pertanyaan HasilUkur SkalaUkur Umur 1.Median 25Tahun Ordinal 2. Median ≥ 25tahun Pendidikan 1. Tinggi S1 dan D3 Ordinal 2. Rendah SPK Gaji 1. Tinggi Rp. 1.200.000 Ordinal 2. Rendah Rp. 1.200.000 Pengetahuan 10 a. Baik 76 Ordinal b. Cukup 56-75 c. Kurang 55 Sikap 10 a. Baik 76 Ordinal b. Cukup 56-75 c. Kurang 55 Tindakan 10 a. Baik 76 Ordinal b. Cukup 56-75 c. Kurang 55 3.7.Metode Analisis Data Analisis data dalam penelitian ini adalah analisis univariat, yaitu analisis yang menggambarkan secara tunggal variabel-variabel independen dan dependen dalam bentuk distribusi frekuensi. Universitas Sumatera Utara

BAB IV HASIL PENELITIAN

4.1 Gambaran Umum Rumah Sakit Umum Daerah Tanjung Pura

Kabupaten Langkat yang terletak pada 3” 14’ – 4” 13’ Lintang Utara dan 97” 52’ – 98” 45’ Bujur Timur mempunyai luas +- 6.263,29 km² dengan batas – batas sebagai berikut : Sebelah Utara berbatasan dengan Aceh Timur dan Selat Sumatera Sebelah Timur berbatasan dengan Kabupaten Deli Serdang Sebelah Selatan berbatasan dengan Kabupaten Karo Sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Aceh TenggaraTanah Alas Kabupaten Langkat dibagi menjadi 20 dua puluh Kecamatan yang terdiri dari 215 desa dan 15 Kelurahan dengan jumlah penduduk 892.533 jiwa terdiri dari 450.348 laki – laki dan 442.185 perempuan. Rumah Sakit Umum Daerah Tanjung Pura didirikan pada tanggal 11 Agustus 1933 yang berlokasi di Jl. Chairil Anwar No. 47 Tanjung Pura. Pemilik rumah sakit ini adalah Pemerintah Kabupaten Langkat, dengan kualifikasi Kelas C.

4.1.1. Struktur Organisasi

Sesuai dengan Peraturan Daerah Kabupaten Langkat Perda Nomor : 10 Tahun 2004 tentang Pembentukan Organisasi, Kedudukan dan Fungsi Perangkat Daerah Kabupaten Langkat, Rumah Sakit Umum Daerah RSUD Tanjung Pura Kabupaten Langkat dipimpin oleh seorang Direktur dengan membawahi 1 satu Sub Bagian Tata Usaha dan 5 empat Seksi, serta Kelompok Jabatan Fungsional, dengan uraian sebagai berikut : 39 Universitas Sumatera Utara