Pakaian yang Digunakan dalam Kondisi yang Kurang Baik

7

BAB III USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

3.1 Program

Berdasarkan permasalahan yang telah diidentifikasi tersebut di atas, selanjutnya ditindaklanjuti dengan berupaya memberikan solusi atau pemecahan masalah sesuai dengan kemampuan dari keluarga dampingan. Adapun program yang dilaksanakan selama mendampingi keluarga I Ketut Murtana diantaranya Program Penyuluhan Hidup Bersih dan Sehat, sosialisasi pembuatan Gula Semut untuk meningkatkan perekonomian keluarga, serta Pemberian Bantuan Pangan dan Sandang.

3.1.1 Penyuluhan Hidup Bersih dan Sehat

Penyuluhan ini dilakukan untuk membagi informasi kepada I Ketut Murtana dan keluarga bahwa kebersihan pada makanan dan pakaian harus tetap dijaga. Kondisi keluarga I Ketut Murtana yang masih memiliki anak kecil yang masih dalam masa pertumbuhan sangat diperlukan kesadaran akan kebersihan pada makanan dan pakaian. Karena untuk jangka panjangnya kebersihan makanan dan pakaian yang digunakan berdampak pada kesehatan dan pertumbuhan keluarga I Ketut Murtana.

3.1.2 Sosialisasi Pembuatan Gula Semut untuk Meningkatkan Perekonomian keluarga

Pengikut sertaan istri dari I Ketut Murtana pada salah satu program kerja dari mahasiswa KKN PPN ke XIII ini dilakukan untuk membagi informasi kepada istri dari I Ketut Murtana yang memiliki keseharian sebagai pembuat gula batok agar dapat membuat gula semut, yang memiliki harga pasar lebih tinggi. Sehingga diharapkan penghasilan keluarga I Ketut Murtana meningkat.

3.1.3 Pemberian Bantuan Pangan dan Sandang

Program ini merupakan program pemberian bantuan untuk keluarga I Ketut Murtana. Pemberian bantuan diberikan dalam bentuk pangan dan sandang yang diharapkan dapat membantu. Seperti identifikasi masalah yang telah dijelaskan sebelumnya maka kebutuhan keluarga yang sangat diperlukan adalah kebutuhan akan sandang karena untuk pakaian sehari-hari yang digunakan sudah tergolong lusuh. Selain itu diberikan juga kebutuhan sehari-hari seperti beras, gula, kopi, mie, sabun, dan roti. 8

3.2 Jadwal Kegiatan

No Haritanggal Jenis Kegiatan 1. Senin, 1 Agustus 2016 Pembagian KK dampingan oleh Kepala Desa besan sekaligus mengunjungi Dusun kelodan dan berkenalan dengan keluarga I Ketut Murtana. 4 jam 2. Selasa, 2 Agustus 2016 Berkunjung untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan guna membantu keluarga I Ketut Murtana sekaligus mengajak istri keluarga I Ketut Murtana untuk mendatangi sosialisasi penyuluhan gula semut. 2 jam 3. Rabu, 3 Agustus 2016 Mendampingi mengikuti sosialisasi penyuluhan gula semut. 6 jam 4 Kamis, 4 Agustus 2016 Meminta biodata kepala keluarga serta anggota keluarga dampingan berupa KK dan KTP keluarga keluarga I Ketut Murtana. 3 jam 6 Sabtu, 6 Agustus 2016 Berdiskusi bersama keluarga keluarga I Ketut Murtana guna mengidentifikasi masalah yang dihadapi keluargannya. 5 jam 7 Senin, 8 Agustus 2016 Diskusi ringan guna mengidentifikasi masalah yang dihadapi oleh keluarga keluarga I Ketut Murtana. Sekaligus mengajarkan anak ke dua keluarga I Ketut Murtana membuat pr. 2 jam 8 Selasa, 9 Agustus 2016 Diskusi ringan sambil membantu Ni Wayan Samitri membuat gula batok dirumah 3 jam 9 Rabu, 10 Agustus 2016 Diskusi ringan sambil membantu ayah I Ketut Murtama mencari kayu bakar. 3 jam 10 Kamis, 11 Agustus 2016 Membantu Ni Wayan Samitri mempraktekkan pembuatan gula semut