Struktur Organsasi dan Uraian Tugas Organisasi Kecamatan Pagar

c. Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Keuangan Kepala Sub Bagian Keuangan mempunyai tugas pokok membantu Sekretaris Kecamatan dalam melaksanakan adminsitrasi keuangan, pembukuan, verifikasi, perbendaharaan, pertanggungjawaban keuangan kecamatan. d. Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian Kepala Sub Bagian Umum mempunyai tugas pokok membantu Sekretaris Kecamatan dalam melaksanakan urusan ketatausahaan, surat menyurat dan kearsipan, rumah tangga kecamatan serta melaksanakan urusan perlengkapan. Selain itu mempunyai tugas pokok membantu Sekretaris Kecamatan dalam melaksanakan pengelolaan administrasi kepegawaian dilingkup kecamatan. e. Kepala Seksi Pemerintahan Kepala Seksi Pemerintahan mempunyai tugas pokok membantu Camat menyusun dan melaksanakan program pembinaan penyelenggaraan pemerintahan umum desakelurahan, administrasi kependudukan dan catatan sipil, sosial, ideologi negara, organisasi kemasyarakatan dan lembaga kemasyarakatan dalam lingkup kecamatan. f. Kepala Seksi Pembangunan Kepala Seksi Pembangunan mempunyai tugas pokok membantu Camat menyusun dan melaksanakan program pembinaan perekonomian masyarakat desakeluarahan, produksi, distribusi, usaha kecil, koperasi, perbankan, perkreditan, lingkungan hidup, pembangunan masyarakat, desakelurahan, fasilitas umum, pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan, kehutanan usaha informasi dalam lingkup kecamatan. g. Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat mempunyai tugas pokok membantu Camat dalam menyusun program dan melaksanakan pembinaan pelayanan bantuan sosial, kepemudaan, peranan wanita, olah raga, keagmaan, pendidikan, kebudayaan serta kesehatan masyarakat dan keluarga berencana. h. Kepala Seksi Ketertiban Umum Kepala Seksi Ketertiban Umum mempunyai tugas pokok membantu Camat dalam menyusun pedoman pelaksanaan teknis dibidang penertiban, polisi, pamong praja, dan melaksanakan program pembinaan umum dan perizinan serta informasi dan komunikasi. i. Kepala Seksi Pelayanan Umum Seksi Pelayanan Umum mempunyai tugas pokok membantu Camat dalam melakukan bidang pelayanan umum seperti pelayanan penerbitan Karta Tanda Penduduk KTP, Kartu Keluarga KK dan pelayanan Pajak Bumi dan Bangunan PBB serta tugas-tugas lainnya yang berkaitan dengan pelayanan publik di wilayah kecamatan. j. Kelompok Jabatan Fungsional Kelompok Jabatan Fungsional di lingkungan Kecamatan mempunyai tugas dan tanggung jawab membantu sebagaian tugas Camat dalam melaksanakan kegiatan teknis sesuai dengan keahlian, keterampilan dan spesialisasinya masing-masing dan bersifat mandiri berdasarkan peraturan perundang- undangan yang berlaku di bidang jabatan fungsional. Kelompok Jabatan Fungsional dapat dibagi dalam sub-sub kelompok sesuai dengan kebutuhan masing-masing, dipimpin oleh seorang tenaga fungsional senior selaku ketua kelompok yang berada di bawah dan bertanggungjawab kepada Camat. Sumber: Kecamatan Pagar Dewa Kabupaten Tulang Bawang Barat Tahun 2013 VI. KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka dapat disimpulkan bahwa efektivitas koordinasi pelaksanaan Program RSMW oleh Camat di Kecamatan Pagar Dewa Kabupaten Tulang Bawang Barat masuk dalam kategori cukup efektif, yang didasarkan pada hasil temuan penelitian sebagai berikut: 1. Koordinasi vertikal Koordinasi vertikal dilaksanakan Camat Pagar Dewa dengan cukup efektif yaitu mengadakan rapat-rapat perencanaan dengan Tim Fasilitasi Kabupaten Program RSMW, yang terdiri dari Penanggungjawab Program Asisten I, Kepala Sekretariat Tim Fasilitasi Kabupaten Kepala Bidang Tata Pemerintahan dan Anggota Tim Fasilitasi Kabupaten Badan Pemberdayaan Masyarakat KampungKelurahan yang dilaksanakan setiap satu bulan sekali bersamaan dengan Rapat Pimpinan Kecamatan di Kabupaten Tulang Bawang Barat. Koordinasi ini dilaksanakan dalam rangka merencanakan pelaksanaan program di bidang pemberdayaan aparatur, pembangunan fasilitas fisik dan peningkatan ekonomi produktif. Selain itu Tim Fasilitasi Kabupaten dan Camat turun langsung ke kampoug-kampung di Kecamatan Pagar Dewa pada akhir tahun anggaran dalam rangka evaluasi program RSMW. 2. Koordinasi Fungsional Koordinasi fungsional dilaksanakan Camat Pagar Dewa dengan cukup efektif, yaitu dengan cara rapat perencanaan dengan Tim Fasilitasi Kecamatan, Unit Pengelola Kecamatan UPK Program RSMW dan Kelompok Masyarakat Pokmas dalam pelaksanaan Program RSMW yang dilaksanakan setiap satu bulan sekali. Selain itu Camat dan Tim Fasilitasi Kecamatan turun secara langsung ke lokasi pelaksanaan program di Kecamatan Pagar Dewa.

6.2 Saran

Beberapa saran yang diajukan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Tim Fasilitasi Kecamatan Program RSMW di Kecamatan Pagar Dewa disarankan untuk meningkatkan kinerja dalam pelaksanaan program sesuai dengan bidangnya masing-masing. Setiap unit pelaksana kegiatan disarankan untuk mengkoordinasikan kegiatannya sehingga tidak terjadi tumpang tindih oper lapping pelaksanaan program di lapangan. 2. Berbagai kegiatan dalam pelaksanaan Program RSMW hendaknya disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat pada tiap-tiap kampung, karena belum tentu kebutuhan masyarakat tersebut sama. Hal ini penting untuk dilakukan sebab dengan adanya penyesuaian antara kegiatan RSMW dengan kebutuhan masyarakat, maka pada pelaksanaannya akan lebih efektif dan tepat sasaran. 3. Masyarakat di Kecamatan Pagar Dewa disarankan untuk berperan dan terlibat secara aktif dalam pelaksanaan Program RSMW, dengan cara turut mengambil bagian dalam kegiatan peningkatan ekonomi produktif, khususnya pembudidayaan kambing etawa, melalui keanggotaan dalam kelompok peternak kambing yang dikelola oleh Unit Pengelola Kecamatan UPK Kecamatan Pagar Dewa. 4. Pemerintah Daerah Kabupaten Tulang Bawang disarankan untuk memberikan penghargaan kepada Unit Pengelola Kecamatan UPK dan Kelompok Masyarakat Pokmas yang berhasil dalam melaksanakan program pembangunan infrastruktur dengan partisipasi dan dukungan masyarakat kampung yang baik. Hal ini penting diupayakan dalam rangka meningkatkan peran serta masyarakat secara aktif dalam program RSMW di masa mendatang. 5. Dana RSMW sebaiknya dicairkan sesuai penyelesaian kegiatan pada tiap-tiap kampung, artinya pencairan dana tidak dilaksanakan secara kolektif atau bersamaan, karena belum tentu penyelesaian program tiap-tiap kampung berbeda. Hal ini penting dilakukan dalam rangka mencegah terjadinya kebocoran anggaran di lapangan, karena membuka peluang pelaksanaan program yang cepat tanpa memperhatikan kualitas hasil pekerjaan. 6. Tugas pokok dan fungsi camat sebaiknya dikembalikan sebagai Kepala Wilayah Kecamatan, tidak hanya sebagai Perangkat Daerah. Hal ini didasarkan pada pertimbangan bahwa dengan kedudukan sebagai kepala wilayah maka camat memiliki kewenangan yang lebih luas untuk melaksanakan berbagai program pembangunan dan pelayanan publik di wilayah kecamatan, sehingga tidak hanya terbatas pada fungsi yang bersifat koordinatif. DAFTAR PUSTAKA Andrian, Irianto. 2001. Panduan Pengembangan Organisasi. Penerbit Andi. Yogyakarta. Baridwan, Zaki. 2000. Manajemen Organisasi dan Sumber Daya Manusia. Rajawali Press. Jakarta. Bintoro, Nugroho Eko. 2006. Pengantar Manajemen Modern. Rajawali Press. Jakarta Handoko, Tani. 2003. Manajemen Sumber Daya Manusia, Penerbit Salemba Empat. Jakarta. Hasibuan, Malayu.S.P. 2007. Organisasi dan Manajemen. Rajawali Press. Jakarta Jogianto, Hartono. 2002. Pengantar Sistem Informasi. Penerbit Andi. Yogyakarta. Kaho, Josef Riwu. 2001. Prospek Otonomi Daerah di Negara Republik Indonesia. Rajawali Press. Jakarta. Martiman, Abdullatif. 2001. Pemberdayaan Organisasi Publik dan Privat. Rineka Cipta. Jakarta Moleong, Lexy J. 2005. Metode Penelitian Kualitatif. Rosda Karya Bandung. Notoatmodjo, Suwarso. 2007. Efektivitas Organisasi Publik. Penerbit Salemba Empat. Jakarta. Pamudji, 1998. Wacana Pembangunan dalam Negara Demokrasi. Rineka Cipta. Jakarta. Robbins, Stephen P. 2001. Perilaku Organisasi: Konsep, Kontroversi, Aplikasi. Alih Bahasa: Hadyana Pujaatmaka dan Benyamin Molan. Prenhallindo. Jakarta. Sarundajang SH., 2000. Arus Balik Kekuasaan Pusat ke Daerah. Sinar Harapan. Jakarta.