Pengaruh Dividen Per Lembar Saham Dan Tingkat Kesehatan Perusahaan Terhadap Harga Saham Pada...

PENGARUH DIVIDEN PER LEMBAR SAHAM DAN TINGKAT
KESEHATAN PERUSAHAAN TERHADAP HARGA SAHAM
PADA PERUSAHAAN GO PUBLIC DI INDOBESIA

TESIS

Oleh :
MASHURDIN
017017018

PROGRAM PASCASARJANA
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
MEDAN
2003
Mashurdin : Pengaruh Dividen Per Lembar Saham Dan Tingkat Kesehatan Perusahaan Terhadap…, 2003
USU Repository © 2007

ABSTRAK
Investasi dalam bentuk saham dipasar modal merupakan bentuk investasi beresiko
besar, karenanya investor menggunakan kriteria return yang lebih besar dibandingkan
return dari investasi bentuk lain yang resikonya lebih kecil. Investasi dalam bentuk saham

memungkinkan investor untuk mendapatkan dua potensi keuntungan yaitu dividen dan
capital gain. Keputusan investasi bagi investor yang rasional didasarkan pada informasi, baik
informasi akuntansi maupun informasi non akuntansi. Adapun informasi yang termasuk
dalam informasi akuntansi misalnya dividen per lembar saham dan tingkat kesehatan
perusahaan. Semakin besar dividen per lembar saham, semakin diminati para investor saham
perusahaan tersebut. Begitu juga semakin sehat suatu perusahaan sahamnya akan semakin
diminati oleh banyak investor, karena membeli saham sama dengan membeli prospek
perusahaan. Perusahaan yang memiliki prospek yang baik adalah perusahaan yang sehat.
Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji apakah ada pengaruh dividen per lembar
saham dan tingkat kesehatan perusahaan terhadap harga saham pada perusahaan go
public di Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dividen per lembar
dan tingkat kesehatan perusahaan yang dicerminkan dari rentabilitas, likuidasi dan
solvabilitas. Populasi penelitian meliputi semua perusahaan go public. Tiga puluh delapan
perusahaan dijadikan sampel dalam penelitian ini, dengan menggunakan Multiple Stage
Sampling dengan cara Proportional Probability.
Analisis data dilakukan dengan pendekatan korelasi dan regresi dengan
menggunakan SPSS, sebelumnya dilakukan pengujian asumsi yang meliputi uji
normalitas, uji homoskedastisitas, uji multikolinearistas, dan uji autokorelasi.
Hasil pengujian menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara dividen
perlembar saham dengan harga saham pada perusahaan go public di Indonesia,

demikian halnya terdapat hubungan yang signifikan tingkat kesehatan perusahaan dengan
harga saham pada perusahaan go public, demikian juga halnya terdapat hubungan dividen per
lembar saham dan tingkat kesehatan perusahaan secara bersama-sama terhadap harga saham pada
perusahaan go public di Indonesia.

Mashurdin : Pengaruh Dividen Per Lembar Saham Dan Tingkat Kesehatan Perusahaan Terhadap…, 2003
USU Repository © 2007

ABSTRACT
I n v e s t m e n t i n mo n e y ma r k e t i s a h i g h e r r i s k i n v e s t m e n t because
investors apply the higher return criteria than return of another form of
investment with the lower risk. Investment in the form of shares enables the
investor to get two potential profits, i.e. d i v i d e n d a n d c a p i t a l g a i n . T h e
i n v e s t m e n t d e c i s i o n f o r r a t i o n a l investor based on information, either accounting
or non-accounting information. The accounting information such as dividend of
the shares for the investor and the health level of the firm. The higher of dividend,
the more attractive of the investor. The health firm will attract the investors to invest
their capital with a good prospect and a firm with good prospect is a health firm.
This research aims to study wh ether th ere is in flu en ce o f dividend and
the health level of firm to the share price in the go p u b l i c f i r m i n I n d o n e s i a .

T h e d a t a u s e d i n t h i s r e s e a r c h a r e a dividend per share and the health level of the
firm manifested by the rent ability, liquidity and solvability. Populations of research
are the go public firms. Thirty eight firms took samples in this research by multiple
stages sampling in proportional probability.
Data are analyzed by correlation and regression approach using SPSS
preceded by normality, homoscedasticity, multicolinear and autocorrelation test.
T h e r e s u l t s o f t e s t i n d i c a t e t h e s i g n i f i c a n t c o r r e l a t i o n between
dividend per share and price of the share of the go public f i r m i n I n d o n e s i a ; a s
w e l l a s a s i g n i f i c a n t c o r r e l a t i o n b e t w e e n health level and share price in go public
firm in Indonesia. The result of this research indicates the influence of dividend
per share and health level of firm simultaneously to the price of share of go public
firm in Indonesia.

Mashurdin : Pengaruh Dividen Per Lembar Saham Dan Tingkat Kesehatan Perusahaan Terhadap…, 2003
USU Repository © 2007