Kesimpulan ANALISIS DAN PERANCANGAN

BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan pembahasan dan hasil dari penelitian, maka diperoleh beberapa kesimpulan sebagai berikut: 1. Algoritma Not So Naive dan Algoritma Skip Search dapat diimplementasikan pada Aplikasi Kamus Istilah Psikologi. 2. Hasil running time menunjukkan bahwa Algoritma Not So Naive sedikit lebih lambat dalam pencarian kata dibandingkan Algoritma Skip Search dengan rata-rata hasil running time adalah 38,0 ms. Sedangkan rata-rata hasil running time Algoritma Skip Search adalah 33 ms. 3. Kelemahan Algoritma Not So Naive dalam penelitian ini adalah tidak bisa mencari 1 huruf saja. Karena pada pre-proses Algoritma Not So Naive, Algoritma ini membutuhkan minimal 2 huruf awal yang dibandingkan untuk menentukan nilai dari variabel k dan ell pada proses pencarian variable k dan ell berfungsi sebagai nilai pergeseran dan Algoritma Not So Naive tidak terlalu efektif untuk pencarian pattern panjang atau pencarian kalimat. Karena semakin panjang pattern atau teks, pengecekan yang dilakukan Algoritma ini akan semakin banyak juga. Ini dapat dilihat di Tabel 4.3 dimana running time untuk 6 – 10 teks yand dicari panjang, dimulai dari kata “Ba” sampai kata “Tingkah” mengalami peningkatan yang sangat signifikan dari running time untuk 1-5 teks yang dicari pendek, dimulai dari kata “Da” sampai kata “Psycho”. 4. Kelemahan Algoritma Skip Search dalam penelitian ini adalah sedikit lebih lambat dalam pencarian kata yang pendek. Ini dikarenakan dalam pre-proses Algoritma Universitas Sumatera Utara 5. Skip Search, Algoritma ini membuat tabel dari teks yang akan dibandingkan dan menyesuaikannya dengan kata yang dicari. Proses ini cukup memakan waktu, ditambah dengan jika kata yang dicari pendek, maka pergeseran yang bisa dilakukan Algoritma Skip Search juga pendek. Kelebihan Algoritma Skip Search adalah unggul dalam pencarian kata yang panjang atau pencarian kalimat. Ini dikarenakan makin panjang kata yang dicari, maka pergeseran yang dilakukan Algoritma Skip Search juga panjang. 6. Hasil Kompleksitas Algoritma Not So Naive adalah Tn = Omn. Sedangkan Hasil Kompleksitas Algoritma Skip Search juga Tn = Omn.

5.2 Saran