Jenis Penelitian Sifat Penelitian Pendekatan Penelitian

38

BAB 3 METODE PENELITIAN

Penelitian merupakan suatu kegiatan ilmiah yang berkaitan dengan analisa dan konstruksi secara metodologis, sistematis dan konsisten. Metodologis yang berarti sesuai metode atau cara tertentu; sistematis yaitu berdasarkan suatu sistem, sedangkan konsisten adalah tidak adanya hal-hal yang bertentangan dalam suatu kerangka tertentu Soekanto, 2006: 42. Dalam suatu penelitian, metode penelitian ialah faktor yang sangat penting atau sangat menentukan untuk menunjang proses penyelesaian suatu permasalahan yang akan dibahas dan metode juga merupakan suatu cara utama yang digunakan untuk mencapai tingkat ketelitian jumlah dan jenis yang dihadapi.

A. Jenis Penelitian

Penelitian yang dilakukan penulis menggunakan penelitian kualitatif. Penelitian ini memusatkan perhatiannya pada prinsip-prinsip umum yang mendasari perwujudan satuan-satuan gejala yang ada dalam kehidupan manusia atau pola-pola yang dianalisis gejala-gejala sosial budaya dengan menggunakan kebudayaan dari masyarakat yang bersangkutan untuk memperoleh gambaran mengenai pola-pola yang berlaku Ashshofa, 2014 :16. Dalam penelitian ini penulis menggunakan prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif yang bersumber dari tulisan atau ungkapan dan tingkah laku yang dapat diamati dari objek penelitian. Dalam hal ini tulisan berasal dari data-data yang didapat dari Polres Brebes dari hasil wawancara dengan anggota satuan lalu lintas Polres Brebes.

B. Sifat Penelitian

Sifat penelitian yang digunakan oleh penulis yaitu penelitian yang bersifat deskriptif, dimana data-data yang diperoleh nantinya tidak berupa angka tetapi berupa kata-kata. Penelitian deskriptif, dimaksudkan untuk memberikan data yang seteliti mungkin tentang manusia, keadaan atau gejala-gejala lainnya. Hal ini terutama mempertegas hipotesa-hipotesa agar dapat memperkuat teori-teori lama, atau dalam rangka menyusun teori-teori baru Soekanto, 2006:10. Penelitian ini mendeskripsikan mengenai pengaturan diskresi fungsional dan pelaksanaan diskresi dalam proses penyidikan perkara kecelakaan lalu lintas.

C. Pendekatan Penelitian

Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan yuridis sosiologis juridical sociological. Metode pendekatan yuridis sosiologis adalah suatu penelitian yang menitikberatkan perilaku individu atau masyarakat dalam kaitannya dalam hukum Marzuni,2005:87. Karena permasalahan yang akan diteliti didasarkan pada suatu perkara yang telah diselesaikan diluar pengadilan melalui tindakan diskresi penyidik kepolisian, dan bagaimana akibat hukum dari tindakan diskresi yang dilakukan penyidik tersebut. Segi sosiologisnya adalah sikap penyidik terkait tindakan diskresi dalam menyelesaikan suatu perkara lalu lintas sehingga perkara tersebut dikesampingkan atau dihentikan dalam tingkat penyidikan. Metode yuridis sosiologis lebih peka dan lebih dapat menyesuaikan diri dengan banyak penajaman terhadap pola-pola nilai yang dihadapi.

D. Lokasi Penelitian