Paradigma Penelitian Hipotesis KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN, DAN HIPOTESIS

masalah penelitian, sampai terbukti melalui data yang terkumpul dan harus diuji secara empiris. HIPOTESIS H1 : Variabel kreativitas berpengaruh terhadap inovasi produk pada karyawan distro pada Kawasan Trunojoyo. H2 : Variabel inovasi produk berpengaruh terhadap kinerja usaha pada karyawan distro pada Kawasan Trunojoyo. H3 : Variabel kreativitas berpengaruh terhadap kinerja usaha pada karyawan distro pada Kawasan Trunojoyo. H4 : Variabel inovasi produk dan kreativitas berpengaruh terhadap kinerja usaha pada karyawan distro pada Kawasan Trunojoyo baik secara parsial maupun simultan.

BAB III OBJEK DAN METODE PENELITIAN

3.1 Objek Penelitian

Dalam Penelitian ini penulis mengambil judul penelitian yaitu, “Pengaruh Inovasi Produk Dan Kreativitas Terhadap Kinerja Usaha Bisnis Pada Distro Clothing Di Kawasan Trunojoyo Bandung “ . Pengertian objek penelitian yang dikemukakan oleh Nur Indriantoro dan Bambang Supomo 2007:56, menyatakan bahwa objek penelitian adalah sebagai berikut: Objek penelitian adalah karakteristik tertentu yang mempunyai nilai, skor atau ukuran yang berbeda untuk unit atau individu yang berbeda atau merupakan konsep yang diberi lebih dari satu nilai. Berdasarkan kutipan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa objek penelitian merupakan hal yang mendasari suatu penelitian berdasarkan studi dan kondisi yang sama dari tujuan penelitian ini. Menurut Husein Umar 2003:303 menjelaskan pengertian objek penelitian adalah “ Objek penelitian menjelaskan tentang apa atau siapa yang menjadi objek penelitian juga dimana dana kapan penelitian akan dilakukan. Biasa juga ditambah hal- hal lain jika dianggap perlu”. Dalam Penelitian ini penulis akan membahas apakah terdapat pengaruh yang signifikan dari inovasi produk X1 dan kreativitas X2 terhadap kinerja bisnis Y

3.2 Metode Penelitian

Menurut Sugiyono 2011:2 metode penelitian pada dasarnya merupakan cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu. Metode yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan metode verifikatif.Metode penelitian merupakan suatu cara penulis dalam menganalisis data. Pengertian dari Metode Penelitian adalah penelitian yang kemudian diolah dan dianalisis untuk diambil kesimpulan. Pengertian dari Metode Analisis Deskriptif adalah sebagai berikut: Menurut Sugiyono 2005:21 : “ Metode deskriptif adalah metode yang digunakan untuk menggambarkan atau menganalisis suatu hasil penelitian tetapi tidak digunakan untuk membuat kesimpulan yang lebih luas”. Sedangkan penelitian verifikatif menurut Masyhuri 2008:45 adalah ”Memeriksa benar tidaknya apabila dijelaskan untuk menguji suatu cara dengan atau tanpa perbaikan yang telah dilaksanakan di tempat lain dengan mengatasi masalah yang serupa dengan kehidupan ” Menurut Sugiyono 2012:9, menerangkan bahwa : Metode Kuantitatif adalah metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat postpositive, digunakan untuk meneliti pada kondisi objek yang alamiah, dimana peneliti adalah sebagai instrument kunci, teknik pengumpulan data dilakukan secara triangulasi gabungan, analisa bersifat induktifkualitatif, dan hasil penelitian kualitatif lebih menekan makna dari pada generalisasi. Tujuan dari metode deskriptif verifikatif dengan pendekatan kualitatif adalah membuat suatu uraian secara sistematis mengenai fakta-fakta dan sifat-sifat