Gambaran Lokasi Penelitian Pelaksanaan Penelitian

30 BAB IV HASIL PENELITIAN

4.1. Gambaran Lokasi Penelitian

SMP Negeri 2 Suruh terletak di Jl. Salatiga-Dadapayam km. 11, desa Cukilan, Kecamatan Suruh, Kabupaten Semarang, telp. 08282806084. Dengan lokasi yang berada di pinggir jalan raya, menjadikan sekolah ini sangat strategis. SMP Negeri 2 Suruh memiliki jumlah siswa yang tidak sedikit. Menurut data yang ada, untuk tahun ajaran 20132014 jumlah seluruh siswa adalah 471 siswa. Selain itu, juga terdapat 26 tenaga pengajar dan 10 karyawan. Saat ini yang menjabat sebagai Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Suruh adalah Umi Mazro’ah, S.Pd. Fasilitas yang ada di SMP Negeri 2 Suruh juga sangat menunjang kegiatan belajar mengajar. Hal ini terlihat dari tersedianya perpustakaan, laboratorium IPA, ruang komputer, lapangan olah raga, mushola, kantin, aula, dan satu rumah penjaga. Selain itu juga terdapat kegiatan ekstrakulikuler. Kegiatan ekstrakurikuler yang diadakan oleh SMP Negeri 2 Suruh diberikan dalam rangka penyaluran bakat dan minat para siswa, diantaranya Pramuka dan Olahraga.

4.2. Pelaksanaan Penelitian

4.2.1. Permohonan Ijin Penelitian

Langkah awal yang harus dilakukan oleh peneliti sebelum melaksanakan penelitian adalah mengurus ijin penelitian terlebih dahulu. Surat ijin penelitian 31 ini dikeluarkan oleh Dekan Fakutas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga. Pada tanggal 10 Mei 2014 peneliti meminta ijin kepada Umi Mazro’ah, S.Pd selaku Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Suruh. Berdasarkan surat ijin penelitian tertanggal 12 Mei 2014 sampai dengan selesai, maka peneliti dapat melaksanakan penelitian di SMP Negeri 2 Suruh.

4.2.2. Pengumpulan Data

Penelitian dilakukan pada tanggal 12-17 Mei 2014. Jumlah sampel yang digunakan adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 2 Suruh dengan total sampel 141 siswa, yaitu siswa kelas VII A, VII B, VII C, dan VII D. Skala sikap komunikasi interpersonal dan konflik antar pribadi diberikan secara langsung kepada subyek penelitian secara klasikal sesuai jadwal layanan Bimbingan dan Konseling pada masing-masing kelas. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi adanya kesalahan dalam pengisian skala sikap, kesalahan persepsi siswa terhadap item pernyataan, serta kelengkapan jumlah skala sikap pada waktu dikembalikan kepada peneliti.

4.3. Analisis Deskriptif

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Kecerdasan Emosional dengan Hasil Belajar pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 9 Salatiga T1 132014705 BAB IV

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Konformitas Negatif dengan Tindakan Vandalisme pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 10 Salatiga T1 132011034 BAB IV

0 0 7

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Komunikasi Interpersonal Orangtua-Anak dengan Percaya Diri Siswa Kelas VIII SMP N 1 Bringin T1 132011035 BAB IV

0 0 18

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Komunikasi Interpersonal dengan Respon terhadap Konflik antar Pribadi pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Suruh

0 0 14

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Komunikasi Interpersonal dengan Respon terhadap Konflik antar Pribadi pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Suruh T1 132010057 BAB I

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Komunikasi Interpersonal dengan Respon terhadap Konflik antar Pribadi pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Suruh T1 132010057 BAB II

0 0 12

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Komunikasi Interpersonal dengan Respon terhadap Konflik antar Pribadi pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Suruh T1 132010057 BAB V

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Komunikasi Interpersonal dengan Respon terhadap Konflik antar Pribadi pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Suruh

0 0 26

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Konsepsi Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Banyubiru Tentang Segiempat T1 202009003 BAB IV

0 0 32

T1__BAB IV Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Kontrol Diri Melalui Bimbingan Kelompok dengan Teknik Permainan Simulasi pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Suruh T1 BAB IV

0 0 24