b. Menyerahkan Teks tersebut kepada Pembina upacara dan menerimanya kembali pada saat yang telah ditentukan.
2. Pembaca Teks Pembukaan UUD 1945 dan atau Teks Naskah lain Janji Siswa, Dasa Darma Pramuka,
Sumpah Pemuda, Kode Etik Organisasi dan sebagainya bertugas : a. Membawa serta membacakan teks tersebut pada saat dan tempat yang telah ditentukan
b. Mengetahui dengan jelas isi dari teks tersebut. Catatan : Dalam Gerakan Pramuka diperbolehkan dilakukan dengan pengucapan Tanpa teks. mis : Pembukaan
UUD 1945, Dasa Darma, Dwi Darma
3. Pembaca Doa bertugas :
a. Menyusun teks doa sesuai dengan maksud upacara b. Membawa serta membacakan doa tersebut pada saat dan tempat yang telah ditentukan
4. Pemimpin LaguDirigen bertugas :
a. Mengambil nada dengan cara menyanyikan baris terakhir dari lagu kebangsaan Indonesia Raya untuk kemudian mulai menyanyi dan memimpinnya sampai selesai lagu
b. Mengetahui dengan pasti lagu-lagu lain yang akan dinyanyikan c. Melaksanakan tugas ini ditempat serta pada saat yang telah ditentukan
d. Menentukan nada lagu yang dapat dinyanyikan oleh paduan suara peserta upacara
5. Petugas Bendera bertugas :
1. Sebelum upacara dimulai, mengetahui dengan jelas keadaan tiang, tali dan bendera yang akan dikibarkan 2. Menyiapkan dan melipat dengan tepat bendera yang akan dikibarkan
3. Mengibarkan Bendera Kebangsaan atau menurunkan serta menyimpannya kembali ke tempat semula 4. Melaksanakan tugas ini ditempat serta pada saat yang telah ditentukan dengan cermat dan khidmat.
Format Ijazah, Piagam dan Sertifikat Diklat bagi Anggota Dewasa
Pengakuan kecakapan dan kemampuan anggota dewasa serta Pramuka merupakan tanggungjawab Kwartir. Pengakuan kecakapan dan kemampuan dapat
diwujudkan dalam bentuk sertifikat atau atribut kepramukaan dan sejenisnya.
Sertifikat dan Ijazah kecakapan untuk suatu pekerjaan yang berkaitan dengan fungsi dikeluarkan berdasarkan kemampuan yang dimiliki sesuai ketentuan. Sertifikat
tersebut dapat diperbaharui berdasar kemampuan, untuk jangka waktu yang sama. Demikian juga sertifikat keikutsertaan pada kursus atau kegiatan diklat diberikan
setelah memenuhi persyaratan yang ditetapkan.
Bentuk dan wujud pengakuan kecakapan dan kemampuan anggota dewasa: Berukuran A4, orientation bentuk Landscape dengan tulisan Poly embos emas
Untuk Ijazah KMD dan KML, sedangkan untuk IjazahKPD dan KPL, sertifikat serta Piagam perhargaan dengan orietation Potrait.
a. Sertifikat
Sertifikat diberikan kepada anggota dewasa setelah mengikuti pendidikan dan pelatihan:
1 Kursus Pamong Saka; 2 Kursus Instruktur Saka;
3 Kursus Keterampilan; 4 Kursus Instruktur;
5 Latihan Pengembangan Kepemimpinan; 6 Kursus Pengelola Dewan Kerja;
b. Piagam
Piagam diberikan kepada anggota dewasa sebagai penghargaan atas keberhasilan sebagai motivasi pendidikan untuk memajukan Gerakan Pramuka:
1 Orientasi Kepramukaan; 2 Karang Pamitran;
3 Gelang Ajar; 4 Pitaran Pelatih;
5 Penyegaran Pelatih;