Kondisi Sosial Budaya Gambaran Umum Daerah Penelitian

52 utara Kecamatan Bumijawa dan batu gamping di Kecamatan Margasari dengan kisaran sudut kemiringan antara 15 – 30 dan ketinggian dari 150 – 300 meter diatas permukaan air laut rata-rata. Satuan ini umumnya ditempati oleh batuan hasil gunung api kuarter dari Gunung Slamet dan batuan sedimen miosen. Satuan morfologi perbukitan terjal menempati sebagian besar daerah paling selatan daerah pengamatan yang termasuk wilayah Kecamatan Bumijawa, Gunung Anjing Kecamatan Bojong dengan sudut kemiringan antara 30 – 70 dan ketinggian dari 300 – 900 meter di atas permukaan air laut, yang ditempati oleh batuan hasil gunung api Slamet dan Gunung Kumbang.

d. Kondisi Sosial Budaya

1 Penduduk Pada tahun 2003 penduduk Kabupaten Tegal telah mencapai 1.423.346 jiwa. Dari 18 Kecamatan di Kabupaten Tegal, Kecamatan Adiwerna merupakan kecamatan terbanyak jumlah penduduknya yaitu 121.138 jiwa diikuti oleh Kecamatan Margasari 99.615 jiwa dan Kecamatan Pangkah 99.146 jiwa. Kecamatan dengan penduduk terendah yaitu Kecamatan Kedungbanteng 41.560 jiwa. Dilihat dari komposisi penduduknya jumlah penduduk perempuan lebih banyak dari penduduk laki-laki. Jika pada tahun 2001 Sex Rasio di Kabupaten 53 Tegal sekitar 99,22 persen maka pada tahun 2002 menjadi 98,97 persen dan pada tahun 2003 menjadi 98,96 persen yang berarti bahwa setiap 100 penduduk perempuan ada sebanyak 98,96 penduduk laki- laki. Peningkatan jumlah penduduk sudah secara pasti akan menyebabkan bertambahnya kepadatan penduduk. Jika pada tahun 2001 kepadatan penduduk di Kabupaten Tegal sebesar 1.592 jiwakm 2 bertambah menjadi 1.605 jiwakm 2 tahun 2002 dan bertambah lagi menjadi 1.620 jiwa?km 2 pada tahun 2003. kecamatan dengan kepadatan penduduk tertinggi adalah kecamatan Dukuhturi yaitu sekitar 5.359 jiwakm 2 . 2 Mata Pencaharian Penduduk Jumlah penduduk berdasarkan mata pencaharian di Kabupaten Tegal adalah sebanyak 605.715 jiwa. Berdasarkan Tabel 17 di bawah ini dapat diketahui bahwa kegiatan di bidang pertanian tanaman pangan merupakan jenis mata pencaharian yang paling banyak dilakukan yaitu sebesar 164.191 jiwa. Sedangkan mata pencaharian yang sedikit dilakukan adalah di bidang perkebunan yaitu sebanyak 2.741 jiwa. 54 Tabel 17. Mata pencaharian penduduk Kabupaten Tegal 55 3 Agama Penduduk Kabupaten Tegal mayoritas beragama islam, sebesar 1.371.857 jiwa 99,47 dari jumlah penduduk agama yang ada. Penduduk beragam Hindu merupakan jumlah terkecil yaitu sebesar 545 jiwa 0,04. Untuk mengetahui komposisi penduduk menurut agama dapat dilihat pada tabel 15 dibawah ini: Tabel 18 Jumlah penduduk menurut Agama No. Agama Jumlah 1. Islam 1.371.857 99.47 2. Katholik 2.683 0.19 3. Protestan 3.327 0.24 4. Hindu 545 0.04 5. Budha 607 0.04 6. Lainnya 161 0.01 Jumlah 1.379.180 100 Sumber : RTRW Kabupaten Tegal 2001

2. Kondisi Sarana dan Prasarana Wilayah