Hirarki Data Database Hirarki Data, Database, dan DBMS Database Management System

6. Jaringan komputer dan komunikasi data, yaitu sistem penghubung yang memungkinkan sumber resources dipakai secara bersama atau diakses oleh sejumlah pemakai Kusrini, S.Kom Andri Koniyo, 2009.

2.3 Hirarki Data, Database, dan DBMS Database Management System

2.3.1 Hirarki Data

Dalam mengorganisasikan data dikenal istilah hirarkhi data yang terdiri dari : elemen data field, record dan file. Yang disebut dengan elemen data data element adalah unit data terkecil, tidak dapat dibagi lagi menjadi unit yang berarti. Dalam record gaji, elemen data field berupa nama, nomor pegawai, nomor jaminan sosial, upah dan jumlah tanggungan keluarga. Record, merupakan hirarki setingkat lebih tinggi dari elemen data. Satu record terdiri dari semua elemen data field yang berhubungan dengan obyek atau kegiatan tertentu. Semua record sejenis disusun menjadi satu file. File adalah kumpulan record data yang berhubungan dengan suatu subyek tertentu.

2.3.2 Database

Database basis data adalah suatu kumpulan data-data yang disusun sedemikian rupa sehingga membentuk informasi yang sangat berguna. Database terbentuk dari sekelompok data-data yang memiliki jenis sifat sama. Universitas Sumatera Utara Database atau basis data merupakan mekanisme pengelolaan data dalam jumlah yang besar secara terstruktur. Database memudahkan program untuk mengambil dan menyimpan data. Jika data yang diolah banyak dan memerlukan penanganan khusus, jangan menggunakan file untuk menyimpan data. Database yang banyak diterapkan saat ini adalah database bertipe relasional relational database, seperti Oracle, Microsoft SQL Server, MySQL, dan lain-lain Rochmad Hakim S. Ir. Sutarto, M.Si, 2009. Di dalam suatu organisasi yang besar, sistem database merupakan bagian penting pada sistem informasi, karena di perlukan untuk mengelola sumber informasi pada organisasi tersebut. Untuk mengelola sumber informasi tersebut yang pertama kali di lakukan adalah merancang suatu sistem database agar informasi yang ada pada organisasi tersebut dapat digunakan secara maksimal. Tujuan Perancangan Database yaitu : 1. Untuk memenuhi kebutuhan akan informasi dari pengguna dan aplikasi. 2. Menyediakan struktur informasi yang natural dan mudah di mengerti oleh pengguna. 3. Mendukung kebutuhan pemrosesan dan beberapa obyek kinerja dari suatu sistem database.

2.3.3 Database Management System DBMS