Rumusan Masalah Identifikasi Masalah Metode Penelitian Sistematika Penulisan

Nurainun : Sistem Informasi Bimbingan Belajar Maestro Cabang Medan, 2008. USU Repository © 2009 Perangkat lunak komputer khususnya aplikasi database sangat dibutuhkan untuk suatu sistem pengolahan data agar mampu menghasilkan informasi secara cepat dan akurat. Manajemen informasi yang baik harus mampu menjaga kelancaran kebutuhan informasi dalam sirkulasi data suatu sistem. Dengan adanya suatu database yang mampu mengorganisasikan data secara akurat dan mengatur hubungan antar fieldnya dengan baik, maka manajemen sistem informasi dapat ditingkatkan. Pengolahan data pada dasarnya dapat dilakukan dengan tiga cara,yaitu: manual, manual dengan bantuan mesin dan secara elektronik komputerisasi. Apabila dibandingkan ketiga macam cara tersebut, maka pengolahan data yang lebih akurat dan efisien menggunakan cara ketiga. Berdasarkan uraian tersebut diatas mengingat bahwa peranan komputer sangat penting untuk meningkatkan kinerja sistem, maka dari itu penulis menuangkannya dalam Tugas Akhir yang berjudul: ”SISTEM INFORMASI BIMBINGAN BELAJAR MAESTRO”

1.2 Rumusan Masalah

Nurainun : Sistem Informasi Bimbingan Belajar Maestro Cabang Medan, 2008. USU Repository © 2009 Berdasarkan uraian di atas, maka yang menjadi masalah adalah bagaimana mendesain, membuat dan menghasilkan suatu sistem informasi yang dapat menyimpan, manampilkan dan mengedit data atau informasi yang akan disampaikan.

1.3 Identifikasi Masalah

Penulis melakukan kegiatan penelitian di Bimbingan Belajar MAESTRO yang berada di Jl. Setia Budi No.129 A Tj.Sari,Medan. Mengingat jumlah siswa-siswi, staf pengajar dan pegawai dan keingintahuan masyarakat yang tinggi, maka penulis mencoba mengidentifikasi permasalahan : 1. Sistem Informasi ini dirancang secara efisien dan mudah dimengerti sehingga pemakai tidak mengalami kesulitan dalam menggunakannya. 2. Sistem Informasi ini dirancang untuk mempercepat kinerja para staff pegawai Bimbingan Belajar MAESTRO. 1.4 Maksud dan Tujuan 1.4.1. Maksud Adapun maksud dari pembuatan Tugas Akhir ini adalah mempermudah dan mempercepat kinerja pegawai Bimbingan Belajar MAESTRO dalam memberikan data-data atau informasi-informasi secara cepat dan akurat . Nurainun : Sistem Informasi Bimbingan Belajar Maestro Cabang Medan, 2008. USU Repository © 2009

1.4.2 Tujuan

Adapun tujuan dari pembuatan tugas akhir ini antara lain adalah : 1. Memberikan suatu sistem informasi yang komputerisasi sehingga lebih efisien dan lebih akurat. 2. Mampu membuka wawasan para pengguna sistem informasi untuk dapat memanfaatkan sumber daya komputer yang ada. 3. Merupakan suatu langkah untuk menyelesaikan mata kuliah Tugas Akhir dan menyelesaikan pendidikan di program studi D3 Ilmu Komputer FMIPA USU.

1.5 Metode Penelitian

Adapun metodologi penelitian yang digunakan penulis dalam mengumpulkan data adalah: 1. Penelitian kepustakaan Library Research Disini penulis menggunakan buku-buku yang berhubungan dengan masalah sehingga dapat membantu penyelesaian masalah dalam perancangan situs yang benar, serta dalam mendukung tugas akhir ini untuk menyusun landasan teoritis. 2. Penelitian Lapangan Field Research Penelitian dilakukan langsung ke Bimbingan Belajar MAESTRO untuk mendapatkan data, dimana penulis melakukan pengumpulan data dengan cara bertanya langsung kepada kepala sekolah, guru-guru dan pegawai pada sekolah tersebut. Nurainun : Sistem Informasi Bimbingan Belajar Maestro Cabang Medan, 2008. USU Repository © 2009

1.6 Sistematika Penulisan

Secara garis besar tugas akhir ini terdiri dari 6 enam bab dan beberapa lampiran. Adapun setiap bab terdiri dari sub-sub bab. Adapun sistematika penulisan tugas akhir ini adalah :

BAB 1 : PENDAHULUAN

Pada bab ini diuraikan secara ringkas pembahasan tentang Latar Belakang, Identifikasi Masalah, Ruang Lingkup Masalah, Maksud dan Tujuan, Metode Penelitian, dan Sistematika Penulisan.

BAB 2 : TINJAUAN TEORI

Bab ini mencakup tentang uraian pemecahan masalah secara teoritis serta konsep baru dalam penyelesaian masalah berkenaan dengan topik dan fokus kajian yang berisi landasan teori dan konseptual.

BAB 3 : GAMBARAN UMUM BIMBINGAN BELAJAR MAESTRO

Dalam bab ini membahas mengenai tempat risetpenelitian penulis yang akan dipakai dalam penyusunan Tugas Akhir ini yang terdiri dari deskripsi, uraian tugas dan fungsi organisasi, serta visi dan misi Bimbingan Belajar MAESTRO

BAB 4 : PERANCANGAN SISTEM

Dalam bab ini dijelaskan tentang perancangan sistem yang dimulai dengan analisa perancangan sistem,perancangan database,diagram alir data DFD,dan algoritma. Nurainun : Sistem Informasi Bimbingan Belajar Maestro Cabang Medan, 2008. USU Repository © 2009

BAB 5 : IMPLEMENTASI SISTEM

Dalam bab ini dijelaskan mengenai langkah-langkah program,tampilan output program,tujuan implementasi sistem,pengujian dan pemeliharaan sistem.

BAB 6 : KESIMPULAN DAN SARAN

Bab ini berisikan tentang kesimpulan dan saran dari Tugas Akhir yang dibuat penulis. Nurainun : Sistem Informasi Bimbingan Belajar Maestro Cabang Medan, 2008. USU Repository © 2009 BAB 2 LANDASAN TEORI

2.1 Sekilas Mengenai Visual Basic 6.0.