Logo Global TV Jangkauan Siaran Daftar Direktur Utama Daftar Direksi Pelaksanaan Kuliah Kerja Media

commit to user 3. Studio AD Jl.TB. Simatupang no.3 Ragunan, Jakarta Selatan Studio yang berada di daerah Ragunan ini, terbagi menjadi beberapa bagian. Bangunan ini memiliki dua studio, yakni studio A yang terletak di bagian depan yang digunakan untuk program program acara Global TV yang berskala lebih kecil, sedangkan studio B digunakan untuk acara Global TV yang lebih besar seperti Main Kata. Disamping itu studio ini juga dilengkapi ruangan untuk property dan juga ruangan khusus wardrobe serta dilengkapi dengan fasilitas pendukung seperti ruang tunggu, make up artis dan ruang ganti artis. Selain itu pada studio ini juga terdapat ruangan untuk manajemen khusus crew studio mulai dari Cameraman, Lightingman, Audioman sampai juru rekam serta ruangan penyimpanan peralatan shooting produksi.

E. Logo Global TV

Logo Global TV sendiri telah mengalami beberapa kali perubahan, logo-logo sebelumnya. Logo baru tersebut dibuat lebih simple, inovatif, menawan serta mewakili commit to user jiwa muda yang berani dan tegas dalam setiap tampilan programnya, serta diharapkan akan tercapai perubahan kedepan yang lebih baik dan fokus. Logo Global TV yang baru ini tayang perdana pada tanggal 29 Maret 2012.

F. Jangkauan Siaran

Jakarta 51 UHF Palembang 36 UHF Jambi 36UHF Bandung 46 UHF Bali 47 UHF Jayapura TBA Medan 31 UHF Manado 28 UHF Semarang 37 UHF Pontianak 33 UHF Surabaya 50 UHF Banjarmasin 28 UHF Yogyakarta 36 UHF Samarinda 41 UHF Makasar 43 UHF Padang 37 UHF Pekanbaru 36 UHF Bdr Lampung 38 UHF

G. Daftar Direktur Utama

No. Nama Awal jabatan Akhir jabatan 1 Nasir Tamara 1996 1999 2 Adjie Gunawan 1999 2002 3 Agus Sjafruddin 2002 2004 4 Stephen K. Sulistyo 2004 2008 5 Daniel Tatang Hartono 2008 2010 6 David Fernando Audy 2010 Sekarang

H. Daftar Direksi

No. Nama Jabatan commit to user 1 David Fernando Audy Direktur Utama 2 Endang Mayawati Direktur Program dan Produksi 3 Arya Mahendra Sinulingga Direktur BeritaPemimpin Redaksi 4 Jarot Suwahjo Direktur KeuanganCFO 5 Tjut Nurlita Direktur Penjualan dan Pemasaran Sumber : Human Resource Dept. Head Global TV. commit to user BAB IV PELAKSANAAN KULIAH KERJA MEDIA

A. Pelaksanaan Kuliah Kerja Media

Penulis melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Medaia KKM atau yang sering disebut dengan istilah magang selama kurang lebih tiga bulan yang terhitung secara administrasi perusahaan sejak tanggal 10 januari 2012, dan penulis melaksanakan magang atau Kuliah Kerja Media KKM pada tanggal 24 Januari 2012 sampai dengan tanggal 5 April 2012. Kegiatan magang tersebut penulis lakukan di sebuah stasiun televisi swasta berskala nasional yang bertempat di Jakarta yakni PT.Global Informasi Bermutu Global TV. Dan selama menjalani kegiatan magang penulis bergabung pada divisi produksi untuk membantu Production Assistant dalam produksi program HOTSPOT dan 100 AMPUH. Pada pelaksanaan magang hari pertama, penulis dipertemukan dengan seorang pembimbing magang sekaligus Production Assistant PA dari acara HOTSPOT dan 100 AMPUH. Penulis mendapatkan penjelasan dan pembekalan bagaimana tata cara magang di program acara HOTSPOT dan 100 AMPUH, tugas-tugas yang harus dikerjakan Production Assistant PA, pengenalan situasi kantor dan karyawan Global TV, serta pengenalan ruangan yang terdapat di departemen produksi dan departemen pascaproduksi. Setiap hari Senin sampai Jumat penulis datang ke kantor Global TV pada pukul 11 siang, namun apabila terdapat produksi penulis tiba di kantor Global TV 3-4 jam sebelum produksi dimulai, jika produksi dilaksanakan pada hari Sabtu dan Minggu penulis datang setiap pukul 09.00 WIB sebelum produksi dimulai. Berikut beberapa rangkaian kegiatan magang yang telah dilaksanakan penulis selama kurang lebih tiga bulan di Global TV terhitung mulai tanggal 24 Januari 2012 hingga 5 April 2012, tugas yang telah dilaksanakan diantaranya yaitu : commit to user 1 Minggu Pertama 24 januari 2012 sampai 30 Januari 2012 Hari pertama melaksanakan magang, penulis diperkenalkan beberapa ruangan yang biasa digunakan sebagai tempat bekerja para karyawan Global TV. Ruangan tersebut antara lain ruangan production dept yang menjadi ruangan manager produksi, general manager, produser eksekutif, produser, talent marketing serta Production Assistant PA dan Team Creative Global TV, lalu penulis diperkenalkan dengan ruangan ruangan yang ada di post pro dept yang terdiri dari ruangan post pro dept manager, 16 ruangan editing atau yang biasa disebut dengan avid, master control room MCR, ruangan grafis, audio post, serta ruangan untuk para Program Director dan juga Floor Director. Penulis juga diperkenalkan dengan seluruh karyawan Global TV yang berada di departemen produksi dan pascaproduksi. Setelah mengenal seluruh ruangan kerja, penulis diperlihatkan dan mengamati proses pascaproduksi acara Hotspot dengan software Avid hingga proses print materi dalam bentuk DVD dan DVCAM selesai dan penulis juga diajarkan prosedur dan cara print materi acara. Penulis juga diberi pengarahan bagaimana cara mencari materi program acara Hotspot dan bagaimana melengkapinya. Hotspot merupakan program acara yang sebagian besarnya materinya di ambil melalui media internet, sehingga penulis mencari materi dengan menggunakan media internet, antar lain: youtube, google, yahoo dan media internet lainnya. Dan tidak hanya itu juga, penulis kembali diberi pengarahan tentang program acara siaran live 100 Ampuh untuk menjadi On Air Presentation OAP dan komputer backup. On Air Presentation OAP merupakan salah satu tugas Production Assistant PA dalam menjalankan program acara yang bersifat langsung atau Live. On Air Presentation OAP bertujuan untuk menghubungkan siaran dari tempat berlangsungnya acara kepada commit to user stasiun transmisi. Dan komputer backup merupakan tugas lain dari Production Assistant PA yaitu tempat dimana keluar masuknya materi musik yang akan di tampilkan pada saat proses produksi berlangsung. Kemajuan yang didapat penulis antara lain mengetahui proses praproduksi, produksi dan pascaproduksi dengan software Avid dan mengetahui prosedur print materi sebelum On Air pada program acara Hotspot serta mengetahui kinerja Production Assistant PA dalam produksi acara siaran live 100 Ampuh. 2 Minggu Kedua 31 januari 2012 sampai 3 Februari 2012 Pada minggu kedua ini, penulis masih melakukan adaptasi dengan situasi kantor terbukti pada hari hari awal minggu ini. Dan di minggu kedua ini, penulis disibukkan dengan pencarian materi program acara Hotspot pada eps seragam dan eps mari sehat yukk... dan melengkapi materi eps all about money dengan pencarian materi melalui media internet youtube sebagai video materi, dan google sebagai materi gambar-gambar untuk memperjelas setiap kata dalam naskah. Serta mencari materi berupa nama pencipta lagu untuk program acara 100 Ampuh. Penulis juga berinisiatif ingin mengetahui dan mempelajari kegiatan yang terjadi di audio post. Di audio post, penulis diperkenalkan dan mempelajari software yang digunakan oleh audio post Global TV, yaitu Nuendo. Penulis juga melihat proses pengambilan suara atau yang biasa disebut dengan voice over VO. Proses pengambilan suara dilakukan oleh dubber dengan arahan dari Creative yang menulis naskah tersebut. Setelah proses pengambilan suara selesai, editor audio melakukan proses editing dengan cara mengatur pitch, dan effect. Penulis juga diajarkan perbedaan menggunakan software untuk professional dengan software yang sering commit to user digunakan oleh penulis. Software Nuendo telihat lebih rumit dengan memiliki banyak pilihan dan kegunaannya, namun kerumitan tersebut justru mempermudah dan memperlancar kerja editor. 3 Minggu Ketiga 6 Februari 2012 sampai 12 Februari 2012 Pada minggu ketiga ini, penulis di beri tugas untuk mencari materi program acar hotspot pada eps valentine day, eps jaga Kesehatan yuk dan eps Helo India. Dan pada minggu ini juga, penulis ditugaskan untuk berada di ruang post production ruang editing, ruang audio, ruang MCR Master Conroling Room khususnya ruang editor untuk menjaga dan menemani editor dalam mengerjakan tugas bagiannya sebagai editor. Dan tak lupa, penulis juga bertanya tanya kepada editor tentang istilah istilah yang digunakan dalam proses pascproduksi. Dengan mengamati kerjasama dan koordinasi antara editor dengan PA, penulis mempelajari peran PA pada saat proses pascaproduksi. Setelah penulis diberi tugas untuk berada di ruang editor, penulis kembali diberi tugas untuk crew call atau menghubungi para crew yang bertugas serta mempersiapkan materi baik materi lagu atau naskah yang sudah dibuat oleh tim creative untuk diperbanyak serta mencari naman pencipta lagu demi kelancaran dalam program acara 100 Ampuh. 4 Minggu Keempat 13 Februari 2012 sampai 17 Februari 2012 Pada minggu keempat ini, penulis masih disibukkan dengan tugas pencarian materi untuk program acara Hotspot diantaranya materi hotspot eps Dunia Boneka, eps Dunia Super dan eps Hai cantik dengan sistem pencarian melalui media internet commit to user youtube dan google. Setelah pencarian materi sudah lengkap sesuai dengan naskah tiap episode-nya maka penulis melakukan proses pemindahan atau transfer data ke komputer editing dengan melalui software filezilla yang ada di ruang MCR Master Conroling Room. Dan pada pertengahan minggu keempat ini, penulis diberi pengarahan dan ikut serta dalam proses produksi program acara hotspot khususya shooting host dengan host-nya Maya Wulan Kanjeng Mami dan Wennie di suatu rumah makan yang terletak tidak jauh dengan kantor Gobal TV yaitu Kinara Resto, Kemang, Jakarta yang view-nya sesuai dengan konsep dari naskah program acara Hotspot. Dalam produksi program acara hotspot ini, penulis hanya bertugas mengamati dan membantu tugas Production Assistant PA dalam proses produksi program acara Hotspot khususnya shooting Host. 5 Minggu Kelima 20 Februari 2012 sampai 24 Februari 2012 Pada minggu kelima, tugas yang rutin dilakukan penulis adalah mengecek e- mail pembimbing khususnya e-mail yang dikirim Team Creative kepada Production Assistant khususnya mengenai file naskah program acara Hotspot dan 100 Ampuh. Seperti minggu-minggu sebelumnya, penulis masih disibukkan dengan tugas pencarian materi program acara Hotspot pada diantaranya eps Ups, eps Aneh Tapi Ada dan eps Sim Salabim dengan pencarian dikhususkan pada pencarian materi berupa video yang terambil dari media internet youtube. Tugas yang penulis lakukan pada minggu kelima ini selain bertugas melakukan pencarian materi diruang produksi adalah mengikuti proses pascaproduksi, penulis diberi tugas oleh Production Assistant untuk mengamati dan menemani editor di ruang post production yaitu ruang editting dan penulis bertanggung jawab atas kelengkapan materi khususnya untuk eps Hai Cantik dan eps Dunia Super dengan sistem commit to user pencarian ke media internet berupa gambar yang sesuai dengan naskah dengan ukuran kwalitas gambar yang tentunya mendukung ukuran diatas 500kb. 6 Minggu Keenam 27 Februari 2012 sampai 4 Maret 2012 Seperti minggu-minggu sebelumnya, pada minggu ini penulis melakukan produksi program acara hotspot khususnya dengan melakukan pencarian materi untuk program acara hotspot eps terbaik dan melengkapi materi eps ups serta bertugas mengawasi dan memantau jalannya proses editing yang akan tayang pada keesokan harinya. Pada minggu keenam ini, penulis selain mengerjakan tugas pencarian dan pelengkapan materi program acara hotspot, penulis juga membantu Production Assistant program acara Teenlicious yang lama dan yang sekarang menjadi Production Assistant program acara hotspot untuk melakukan pencatatan time code TC yaitu yaitu pencatatan waktu dalam shooting, yang nantinya akan mempermudah dalam proses editing kembali pada episode-episode yang sudah pernah tayang guna untuk mencocokan data yang dibutuhkan oleh Produser program acara Teenlicious. Dan pada akhir minggu ini, penulis menapat tugas kembali oleh Production Assistant untuk praproduksi dan produksi program acara siaran musik langsung live 100 AMPUH eps 28 dan eps 29 yang terdapat di Pasar Modern Karawaci. Dalam praproduksi, penulis melakukan tugas pencarian nama pencipta lagu, memperbanyak atau naskah, crew call dan mempersiapkan materi lagu backup yang akan ditampilkan pada program acara 100 AMPUH. Saat produksi sendiri, penulis bertugas untuk memegang kendali komputer backup dan melakukan pengawasan serta pengamatan jalannya produksi program acara siaran live 100 AMPUH. commit to user 7 Minggu Ketujuh 5 Maret 2012 sampai 9 Maret 2012 Pada minggu ketujuh ini, seperti biasa penulis masih bertugas melakukan produksi program acara hotspot khususnya dengan melakukan pencarian materi eps Terbaik, eps 123456 dan eps Box Office dengan pencarian materi melalui media internet youtube, google dan media internet lainnya. Berbeda dengan minggu-minggu sebelumnya yang hanya melakukan produksi program acara hotspot di ruang produksi dan post produksi, tetapi dalam minggu ini penilis diijinkan mengikuti proses produksi dan yang terletak di studio AD dengan host Kanjeng Mami dan untuk Dalam mengikuti mengikuti proses produksi dan , penulis bertugas melakukan pencatatan TC time code, yaitu pencatatan waktu dalam shooting, yang nantinya akan mempermudah dalam proses editing. Dan Di akhir minggu ini, karena pada hari sebelumnya ada sebuah proses produksi shooting , maka penulis bertugas menemani editor dalam proses editing. 8 Minggu Kedelapan 12 Maret 2012 sampai 16 Maret 2012 Pada awal minggu kedelapan ini, dikarenakan proses editing sedang berlangsung serambi menunggu naskah script dari team Creative menyelesaikannya, penulis bertugas menjaga proses editing dan melengkapi materi yang dirasa kurang dan belum lengkap. Dan pada pertengahan minggu ini, penulis kembali diberi tugas oleh Production Assistant untuk menyelesaikan pencarian materi baru diantaranya materi eps tau ngga sih??, eps ide cemerlang dan eps hiy serem yang dikirim team creative kepada production assistant. commit to user Dan dalam minggu ini juga, penulis kembali mendapat pengalaman tambahan dalam proses Kuliah Kerja Media yaitu melakukan survey lokasi shooting untuk program acara Hotpot. Dalam survey kali ini, penulis melakukan tugas pencarian tempat view untuk pengambilan gambar pada saat proses produksi shooting host dalam program acara Hotspot. Untuk tempatnya harus sesuai dengan tema dan memenuhi kriteria setiap segmen dalam materi naskah yang akan diangkat untuk diproduksi. 9 Minggu Kesembilan 19 Maret 2012 sampai 22 Maret 2012 Seperti rutinitas minggu-minggu sebelumnya, pada minggu kesembilan ini penulis bertugas melakukan produksi program acara hotspot khususnya dengan melakukan pencarian materi eps Beda banget, eps Penuh Rahasia, eps Just Like Human dan eps on the Street dengan pencarian materi melalui media internet youtube, google dan media internet lainnya. Dalam minggu ini juga, penulis kembali mengikuti proses produksi host program acara Hotspot dengan hots-nya kali ini yaitu Reza bukan dan Farid di laser Game, kemang Jakarta. Biasanya dalam proses produksi host, penulis hanya bertugas mengamati dan membantu Production Assistant tetapi untuk kali ini, penulis di perkenankan inframe dalam proses produksi host dalam eps hiy serem sebagai teman Reza dalam suatu permainan. Pada akhir pelaksanaan produksi shooting penulis diberi kepercayaan utuk mengurus kontrak artis, yang selanjutnya dilaporkan kepada produser dan setelah semua proses produksi shooting selesai dan dirasa materi sudah terkumpul semua, penulis yang bertugas membantu Production Assistant bertugas menyalurkan card commit to user kaset camera kepada operator MCR guna untuk di capture, dan segera dilakukan proses editing oleh editor. 10 Minggu Kesepuluh 26 Maret 2012 sampai 30 Maret 2012 Pada minggu kesepuluh ini merupakan minggu yang dirasa berat, karena banyak materi yang di berikan Team Creative kepada Production Assistant diantaranya materi eps Spektakuler, eps Guilty Pleasure dan eps Surprise. Dan tidak hanya itu saja, penulis kembali bertugas mengawasi dan menjaga proses editing khususnya melengkapi materi yang dirasa belum memenuhi target tayang, diantaranya materi eps on the street dan eps Beda Banget. Dan pada minggu ini juga, penulis kembali mengikuti proses survey tempat lokasi produksi shooting untuk program acara Hotspot. Untk kali ini survey ditujukan ketempat rumah makan yang terletak didaerah cempaka putih. Dalam proses survey ini, penulis kembali bertugas meihat, mengamati dan memilih tempat view untuk produksi host program acara Hotspot. 11 Minggu Kesebelas 2 April 2012 sampai 5 April 2012 Minggu kesebelas merupakan minggu terakhir dalam melaksanakan program Kuliah Kerja Media KKM di PT. Global Informasi Bermutu Global TV . Tugas yang diberikan pada penulis pada minggu ini adalah seperti rutinitas minggu-minggu sebelumnya, yaitu mencari materi untuk program acara hotspot eps Sejuta Fakta dan eps Belanja Yuk. Di akhir minggu ini, penulis kembali mengikuti proses produksi Shooting host program acara Hotspot eps Guilty Pleasure dan eps Sejuta fakta dengan host- commit to user nya Reza Bukan dan Farid. Dalam produksi Shooting host ini, penulis kembali bertugas megamati dan membantu pekerjaan Production Assistant salah satunya menyumbangkan ide untuk pengambilan gambar.

B. Kesulitan Kendala Selama Magang dan Cara Menanggulanginya