90
2. Dampak Program Kelompok PKK terhadap Peningkatan Pendapatan
Ekonomi Perempuan.
Berdasarkan data hasil penelitian pemberian materi yang diberikan oleh kelompok Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga PKK baik
keterampilan maupun dalam pembuatan makanan dari bahan dasar SDA yang ada di Dusun Sosoran yang berupa jagung, ketela pohon, pisang yang belum
dimanfaatkan dapat dijadikan sebagai bahan dasar mie basah dari jagung, molen pisang, kerupuk dari ketela pohon serta diterapkan dalam kehidupan
sehari-hari anggota PKK mampu meningkatkan pendapatan perokonomin keluarga dengan menggunakan program pemberdayaan tersebut untuk
menambah pendapatan dengan membuat molen pisang, mie basah krupuk dan membuka warung kecil.
Dengan pemberian keterampilan tersebut dapat membantu anggota PKK dalam meningkatkan penghasilan selain itu dapat membantu warga
sekitar yang tidak termasuk anggota PKK untuk mensejahterakan tingkat ekonominya karena secara tidak langsung telah memberikan lowongan
pekerjaan untuk membantu di home industry yang dilakukan oleh anggota PKK. Selain itu peningkatan pendapatan keluarga merupakan dampak yang
sangat dirasakan oleh setiap anggota PKK memang tinggi dilihat dari peningkatan kegiatan berwirausaha yang dapat membantu meningkatkan
penghasilan ekonomi anggota PKK. Peningkatan dalam tingkat ekonomi dalam hal pendapatan dapat
dijelaskan bahwa terdapat peningkatan pendapatan dari sebelum dan sesudah
91 mengikuti program PKK. Total rata-rata kenaikan tingkat penghasilan dari
responden yang telah diwawancarai sebesar 4,77. Meski kenaikan penghasilan yang diperoleh tidak terlalu banyak, namun yang menjadi
perhatian dalam penelitian ini adalah peningkatan penghasilan walau hanya seminimal mungkin.
3. Faktor Pendukung dan Penghambat Program Kelompok Pemberdayaan
dan Kesejahteraan Keluarga PKK.
Program tentunya ada faktor pendukung dan penghambat. Faktor pendukung tentunya akan berpengaruh terhadap proses berlangsungnya
kegiatan tersebut. Berdasarkan hasil pengamatan dan penelitian bahwa faktor pendukung dari program Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga PKK
adalah partisipasi anggota PKK, motivasi tinggi dari anggota maupun pengurus atau TP PKK dan paling penting adalah kegiatan-kegiatan yang
diselenggarakan PKK mampu mendorong keinginan masyarakat untuk bergabung menjadi anggota PKK serta berupaya untuk menjadi masyarakat
yang lebih maju dengan usaha peningkatan pendapatan keluarga yang baik. Selain faktor pendukung ada pula faktor penghambat dalam
pelaksanaan program Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga PKK. Hal tersebut dapat menghambat proses pemberdayaan anggota PKK, berdasarkan
hasil penelitian bahwa faktor penghambat dalam pelaksanaan progam Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga PKK di Dusun Sosoran Desa
Candimulyo Kecamatan Kedu Kabupaten Temanggung antara lain tingkat pendidikan anggota PKK yang rata-rata masih rendah, sarana transportasi
92 yang kurang memadahi dan perilaku anggota PKK yang kurang pengetahuan
terhadap organisasi PKK sehingga kelompok PKK di Dusun Sosoran belum maksimal.
93
BAB V SIMPULAN DAN SARAN
A. Simpulan
Berdasarkan uraian dari hasil penelitian dan pembahasan yang telah dilakukan, maka peneliti dapat menarik kesimpulan sebagai berikut :
1. Dampak program Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga PKK di Dusun Sosoran Desa Candimulyo Kecamatan Kedu Kabupaten
Temanggung terhadap peningkatan ekonomi masyarakat ditandai dengan pemerolehan pengetahuan, keterampilan akan tetapi lebih jauh lagi adalah
memanfaatkan pengetahuan dan keterampilan tersebut untuk memecahkan berbagai permasalahan yang dihadapi dalam kehidupan sehari-hari, baik
individu maupun kelompok secara bersama dalam mengembangkan usahanya dan mampu membelajarkan orang lain sehingga mengurangi
jumlah angka pengangguran perempuan, serta mendapatkan penghasilan tambahan dan meningkatkan taraf hidupnya.
2. Terlaksananya sebuah program tak pernah lepas juga dari faktor penghambat maupun pendukung, untuk itu ada beberapa faktor pendukung
progam Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga PKK di Dusun Sosoran Desa Candimulyo Kecamatan Kedu Kabupaten Temanggung
yaitu : a partisipasi anggota PKK, b motivasi tinggi dari anggota maupun pengurus atau TP PKK, c kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan PKK
mampu mendorong keinginan masyarakat untuk bergabung menjadi anggota PKK dan berupaya untuk menjadi masyarakat yang lebih maju
dengan usaha peningkatan pendapatan keluarga yang baik.