Data Media Visi dan Misi

49 Perwakilan Jakarta : Wisma Bisnis Indonesia Lt. 6 Jl. S. Parman kav 11-12 Slipi Jakarta. Telp. 021-5304016. Perwakilan Semarang: Jl. Sompok Baru No 79 Telp.024-8442852 Perwakilan Salatiga : Jl. Nanggulan 46 Kutowinangun, Tingkir. Telp.0298-312041 Gambar 3.1 Logo Perusahaan PT. Aksara Solopos

2. Data Media

Bahasa : Indonesia Edisi Terbit : Harian Pagi, 7 Hari Sepekan Jumlah Halaman Per Edisi : 24 Halaman Dimensi Per Halaman : V 540 mm X H 325 mm Jumlah Kolom : 8 Kolom Proses Pencetakan : Web Jenis Kertas : CD Newsprint 48 gram Halaman Berwarna : Setiap hari sesuai permintaan Harga Eceran : Rp. 2.500,- Harga Langganan : Rp. 60.000,-

3. Visi dan Misi

a. Visi perusahaan : 50 Penyajian informasi utama terpercaya dan pengelolaan usaha yang professional. b. Misi Perusahaan : 1 Membentuk Sumber Daya Manusia yang kompeten dan bermoral 2 Selalu menyajikan informasi yang berimbang, akurat, dan unggul 3 Mensejahterakan Stakeholders SOLOPOS 4. Misi Penerbitan : Sebagai surat kabar baru, SOLOPOS berusaha tampil lebih baik dan lebih aspiratif atas kebutuhan pembaca. Sebagai surat kabar umum SOLOPOS berusaha mengakomodasikan berbagai kepentingan yang ada di masyarakat, mulai dari soal sosial, budaya ekonomi, dan politik. SOLOPOS berusaha menempatkan dirinya sebagai surat kabar yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat banyak. Dinamisasi politik masyarakat yang begitu tinggi pun menjadi satu sorotan penting bagi SOLOPOS. Dengan sajian yang lebih berani mengungkap fakta dan keberpihakan pada kepentingan yang lebih luas, SOLOPOS berusaha menjadi jembatan penghubung dengan mengutamakan fakta dan kebenaran. Kebutuhan masyarakat akan keragaman informasi mutlak dipenuhi sedemikian rupa sehingga pembaca cukup memegang satu surat kabar untuk mendapatkan berbagai fakta. SOLOPOS dengan konsep dua surat kabar dalam satu surat kabar, tampil dengan dua sesi. Sesi satu menampilkan isu-isu global dan sesi ke dua menampilkan informasi lokal. Masalah politik, ekonomi, sosial, budaya bersklala nasional selalu hadir pada sesi satu SOLOPOS sedangkan informasi berskala lokal disajikan dengan penuh 51 keragaman, menarik, dan lengkap di sesi dua. Satu keungggulan lain dari SOLOPOS adalah sajian berita ekonomi dan bisnis yang lebih menarik melalui pemanfaatan jaringan berita Bisnis Indonesia yang selama ini dikenal sebagai surat kabar ekonomi nasional yang terdepan. Sentuhan gaya jurnalistik yang inovatif menghadirkan SOLOPOS sebagai surat kabar pagi yang lebih berarti bagi masyarakat.

5. Struktur Organisasi