Identifikasi Masalah Batasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian

6 hidup. Perkembangan kecerdasan emosi anak sangat tergantung pada lingkungan anak, salah satunya adalah keluarga. Namun, sebagian orang tua masih kurang memahami mengenai pola asuh yang tepat bagi perkembangan emosi anaknya. Beberapa fakta yang disebutkan perlu mendapatkan perhatian. Pola asuh orang tua menjadi faktor dominan dalam pembentukan kecerdasan emosi anak. Seharusnya anak usia sekolah dasar mendapat perhatian dan pengasuhan yang layak dari orang tua. Sehingga sebaiknya orang tua lebih memahami tentang pengaruh pola asuh yang diterapkan terhadap kecerdasan emosi anak. Setelah melakukan pengamatan dari data yang diperoleh, maka peneliti tertarik untuk melaku kan penelitian dengan judul: “Pengaruh Pola Asuh Orang Tua Terhadap Kecerdasan Emosi Siswa Kelas V SD Se-gugus II Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta”.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas dapat diidentifikasi beberapa permasalahan yaitu: 1. Beberapa orang tua dari siswa kelas V SD se-gugus II Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta kurang memperhatikan kecerdasan emosi anaknya. 2. Beberapa siswa kelas V SD se-gugus II Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta memiliki kecerdasan emosi rendah. Hal ini ditandai dengan siswa yang sering bertengkar, mengejek, mudah menangis dan sebagainya. 7 3. Sebagian orang tua siswa kelas V SD se-gugus II Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta menerapkan pola asuh yang cenderung membuat siswa memiliki emosi negatif. 4. Beberapa orang tua dari siswa kelas V SD se-gugus II Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta memiliki masalah pribadi sehingga kurang memperhatikan perkembangan anaknya dari segi emosi. 5. Kurangnya pemahaman sebagian orang tua siswa kelas V SD se-gugus II Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta mengenai pengaruh pola asuh terhadap kecerdasan emosi anak.

C. Batasan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah di atas, maka penelitian ini dibatasi pada kurangnya pemahaman sebagian orang tua siswa kelas V SD se-gugus II Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta mengenai pengaruh pola asuh yang diterapkan orang tua terhadap kecerdasan emosi anak.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan batasan masalah, maka rumusan permasalahan yang diajukan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Bagaimana penerapan pola asuh orang tua siswa kelas V SD se-gugus II Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta? 2. Bagaimana kecerdasan emosi siswa kelas V SD se-gugus II Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta? 8 3. Bagaimana pengaruh pola asuh orang tua terhadap kecerdasan emosi siswa kelas V SD se-gugus II Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta?

E. Tujuan Penelitian

Mengacu pada rumusan masalah, maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1. Pola asuh yang diterapkan orang tua siswa kelas V SD se-gugus II Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta. 2. Kecerdasan emosi siswa kelas V SD se-gugus II Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta. 3. Besarnya pengaruh pola asuh orang tua terhadap kecerdasan emosi anak SD kelas V se-gugus II Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta.

F. Manfaat Penelitian