HUBUNGAN STANDAR AKUNTANSI DENGAN PERANGKAT PERATURAN LAINNYA

B. HUBUNGAN STANDAR AKUNTANSI DENGAN PERANGKAT PERATURAN LAINNYA

Profesi Akuntansi mempunyai kaitan erat dengan FASB atau SFAS karena diatur dalam kode etik maupun GAAP. Dalam kode etik AICPA disebutkan sebagai berikut: Rule 203 ”Setiap akuntan tidak dibenarkan mengeluarkan pendapat bahwa laporan keuangan adalah wajar sesuai dengan GAAP jika laporan tersebut tidak sesuai dengan FASB Statement Interpretation, atau APB Opinion, atau ARS Bulletin, kecuali jika akuntan yang bersangkutan dapat menunjukkan bahwa dengan menggunakannya dapat menimbulkan salah pengertian.” Rule 204 ”Akuntan harus menjelaskan alasan untuk tidak menggunakan pedoman FASB yang berkaitan dengan pengungkapan informasi di luar laporan keuangan yang dipublisir seperti seperti data tambahan untuk menyesuaikan pengaruh inflasi dalam laporan keuangan.” Hubungan Standar Akuntansi Keuangan Indonesia dengan Norma Pemeriksaan Akuntansi Pernyataan Standar Auditing disebutkan dalam norma pelaporan yang pertama dengan bunyi sebagai berikut: ”Laporan akuntan harus menyatakan apakah laporan keuangan telah disusun sesuai dengan Standar Prinsip Akuntansi Keuangan Indonesia.” Dalam nada yang sama, GAAP yang berlaku di USA menjelaskan hubungan yang erat itu sebagai berikut: The report shall state whether the financial statement are presented in accordance with general accepted principle of accounting Standar akuntansi GAAP diperlukan untuk lembaga sebagai berikut: 1. GAAP untuk lembaga pemerintah 2. GAAP untuk organisasi sosial yang tidak bertujuan untuk mencari laba nirlaba 3. GAAP untuk perusahaan komersil 10 | Te o r i A k u n t a n s i Pernyusunan standar akuntansi GAAP ini adalah wewenang dari Financial Accounting Foundation FAF yang mempunyai dua dewan sebagai berikut: 1. Governmental Accounting Standard Board GASB yang didirikan tahun 1984 sebagai lanjutan dari National Council on Governmental Accounting. Dewan ini menyusun standar akuntansi untuk lembaga pemerintah 2. Financial Accounting Standard Board FASB yang didirikan tahun 1973 yang merupakan kelanjutan dari Accounting Principal Board. Dewan inilah yang menyusun dan mengeluarkan standar akuntansi dalam bentuk FASB Statements Intrepretation.

C. PENYUSUNAN STANDAR AKUNTANSI DI USA