Identifikasi dan Perumusan Masalah Tujuan Penelitian

Kartini Ataria Situmeang, 2014 Manfaat Hasil Belajar Fashion Style And Trend Researchsebagai Kesiapan Menjadi Fashion Forecaster Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu kebutuhan menjadi seorang peramal mode atau fashion forecaster. Kesiapan untuk menjalani profesi fashion forecaster tersebut mencakup kesiapan fisik, mental, dan emosional, seperti yang diungkapkan oleh Slameto 2010:113 yaitu: Kesiapan adalah keseluruhan kondisi seseorang yang membuatnya siap untuk memberikan respon atau jawaban di dalam cara tertentu terhadap suatu situasi yang mencakup tiga aspek: kondisi, fisik, mental, emosional sebagai kesiapan internal, kebutuhan motif dan tujuan sebagai kesiapan eksternal, keterampilan dan pengetahuan lain yang telah dipelajari. Kebutuhan akan prediksi tren mode ini memunculkan profesi fashion forecaster yang dapat memprediksi atau meramal tentang bagaimana tren mode yang akan datang. Menjadi seorang fashion forecaster dituntut memiliki ilmu pengetahuan dan keterampilan dalam bidang mode berkaitan dengan gaya hidup masyarakat, kondisi geografis dari suatu wilayah, dan pengetahuan tentang bahan tekstil, aksesoris, dan milineries. Fashion Forecaster adalah seseorang yang memprediksi model, warna, bahan, dan gaya dari suatu mode yang akan datang dan akan ditampilkan dalam sebuah pagelaran busana. Fashion Forecaster juga merupakan sosok yang bertanggung jawab dalam suksesnya penjualan suatu produk fashion. Uraian latar belakang dari permasalahan tersebut menjadi dasar pemikiran dari penulis melakukan penelitian untuk mengetahui manfaat dari mata kuliah Fashion Style and Trend Research sebagai kesiapan menjadi Fashion Forecaster. Penelitian ini dilakukan pada mahasiswa program studi DIII -Fashion Design angkatan 2011 yang telah mengikuti mata kuliah Fashion Style and Trend Research .

B. Identifikasi dan Perumusan Masalah

Masalah- masalah yang terdapat dalam mata kuliah Fashion Style and Trend Research sebagai kesiapan menjadi Fashion Forecaster yang secara spesifik berkaitan erat dengan penelitian ini meliputi: Kartini Ataria Situmeang, 2014 Manfaat Hasil Belajar Fashion Style And Trend Researchsebagai Kesiapan Menjadi Fashion Forecaster Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu a. Fashion Style and Trend Research merupakan salah satu mata kuliah yang wajib diikuti oleh mahasiswa semester lima program studi DIII-Seni Rupa dan Desain konsentrasi Fashion Design. b. Hasil belajar Fashion Style and Trend Research yang mencakup kemampuan penguasaan materi Fashion Style and Trend Research yang diharapkan dapat menjadi bekal untuk mempersiapkan diri menjadi Fashion Forecaster. c. Manfaat yang didapatkan mahasiswa setelah selesai mempelajari Fashion Style and Trend Research . d. Fashion Forecaster merupakan kunci utama suksesnya sebuah bisnis fashion, karena seorang fashion forecaster membantu menentukan warna, bahan, dan gaya dalam sebuah produk yang akan ditampilkan dan dipasarkan kepada masyarakat luas. e. Prediksi tren mode pada penelitian ini dibatasi pada desain mode busana wanita. Perumusan masalah merupakan salah satu bagian penting dalam penelitian dengan harapan adanya korelasi antara masalah yang diteliti dengan tujuan dari penelitian itu sendiri. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah: “Apakah manfaat hasil belajar Fashion Style and Trend Research, dan prinsip dasar Fashion Style and Trend Research sebagai kesiapan menjadi Fashion Forecaster oleh mahasiswa program studi DIII-Seni Rupa dan Desain konsentrasi Fashion Design angkatan 2011 ?”

C. Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui manfaat hasil belajar Fashion Style and Trend Research sebagai kesiapan menjadi Fashion Forecaster oleh mahasiswa program studi DIII-Seni Rupa dan Desain konsentrasi Fashion Design angkatan 2011. Tujuan spesifik dari penelitian ini adalah memperoleh data tentang: Kartini Ataria Situmeang, 2014 Manfaat Hasil Belajar Fashion Style And Trend Researchsebagai Kesiapan Menjadi Fashion Forecaster Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 1. Manfaat hasil belajar Fashion Style and Trend Research yang berkaitan dengan analisis tren mode, mengamati tren yang berlaku di pusat-pusat mode dunia sebagai kesiapan menjadi fashion forecaster. 2. Manfaat hasil belajar Fashion Style and Trend Research yang berkaitan dengan prediksi trend mode yang akan datang, meliputi proses penentuan tema, decoding, trend mind-mapping, moodboard, dan pembuatan gambar desain sebagai kesiapan menjadi fashion forecaster.

D. Manfaat Penelitian