EFEK CHIMNEY TINJAUAN PUSTAKA

18

H. EFEK CHIMNEY

Perbedaan suhu antara udara luar dan dalam akan membuat draft alami memaksa udara mengalir melalui bagian atas gedung. Arah aliran tergantung pada suhu. Jika suhu di dalam gedung lebih tinggi dari suhu luar, di dalam gedung kerapatan udara lebih kecil dari kerapatan udara luar, dan di dalam gedung udara akan mengalir dan keluar dari bagian atas bangunan. Udara luar dingin akan mengalir ke bagian bawah gedung. Jika suhu di luar lebih tinggi daripada di dalam suhu udara aliran udara akan berada dalam arah yang berlawanan engineeringtoolbox.com 2012. Gaya penggerak pada pergerakan udara di dalam cerobong adalah daya apung buoyancy, efek chimney, dan pergerakan angin. Udara yang bergerak pada lubang udara akan memberi tingkat ventilasi yang cukup. Efek chimney dihasilkan dari adanya perbedaan temperatur di dalam dan di luar cerobong. Udara akan bergerak naik melalui cerobong, jika suhu rata-rata di dalam lebih tinggi dari suhu di luar. Hal ini ditunjukkan dengan baik, bahwa tekanan udara yang mengalir dalam gedung tinggi tersebut dapat mencapai 300 Pa 9–12 selama musim dingin di Korea dan China bagian selatan Chow dan Zhao 2011. Tekanan udara dalam keseluruhan cerobong lebih rendah daripada tekanan udara di luar saat vent A dibuka. Terdapat tekanan negatif dalam sepanjang model cerobong. Udara tertekan melalui vent A karena kanaikan suhu udara panas. Kemiringan kurva tekanan udara dalam cerobong lebih besar dari kurva tekanan udara di luar cerobong, sebagaimana udara panas memiliki densitas yang lebih kecil dari udara dingin Chow dan Zhao 2011. Terlihat pada kurva bahwa sepanjang cerobong, tekanan udara panas dalam cerobong cenderung konstan atau tidak terdapat perbedaan tekanan yang nyata antara tekanan pada ketinggian 0 dan 2 m. Gambar 24. Grafik Perubahan Tekanan Sepanjang Ketinggian Cerobong Chow dan Zhao 2011. Oleh karena itu, tingkat ventilasi yang cukup dapat tersedia jika efek chimney dapat berfungsi dengan baik pada beberapa desain gedung yang sehat. Desain gedung yang sehat menggunakan efek chimney untuk menyediakan ventilasi alami, tidak akan memberikan efek kurang baik pada lingkungan sekitarnya. Sistem pemadam kebakaran adalah konsep lain dalam gedung tinggi yang memiliki konsep gedung sehat. Efek chimney adalah kunci gaya penggerak pada aliran asap dalam cerobong yang tinggi. Asap dari kebakaran akan mengalir ke atas dengan mudah dan masuk dalam cerobong Chow dan Zhao 2011. 19

III. METODE PENELITIAN